cover
Contact Name
Ignatius Erik Sapta Yanuar
Contact Email
ignatiusyanuar10@gmail.com
Phone
-
Journal Mail Official
ignatiusyanuar10@gmail.com
Editorial Address
-
Location
Kota adm. jakarta timur,
Dki jakarta
INDONESIA
Jurnal Administrasi dan Manajemen
ISSN : 16936876     EISSN : 26231719     DOI : -
Core Subject : Economy, Science,
Jurnal Administrasi dan Manajemen (JAM) dengan e-ISSN : 2623-1719 dan p-ISSN : 1693-6876 Published by Universitas Respati Indonesia, Jakarta, Administrasi dan Manajemen is published twice every year, in June and December.
Arjuna Subject : -
Articles 10 Documents
Search results for , issue "Vol 12, No 2 (2022): Jurnal Administrasi dan Manajemen" : 10 Documents clear
Pengaruh Pengawasan , Keselamatan dan Kepemimpinan Terhadap Kinerja Karyawan Bagian produksi PT.Tjokie Permata Lestari Elisa, Elisa; Br Gurusinga, Latersia
JURNAL ADMINISTRASI & MANAJEMEN Vol 12, No 2 (2022): Jurnal Administrasi dan Manajemen
Publisher : Universitas Respati Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52643/jam.v12i2.1978

Abstract

AbstrakSetiap organisasi/perusahaan memiliki kewajiban untuk memastikan bahwa pekerja dan orang lain akan terlibat tetap berada dalam kondisi aman sepanjang waktu. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui : Didalam Sebuah Perusahaan Pengaruh Pengawasan terhadap kinerja karyawan PT.Tjokie Permata Lestari ,Pengaruh Keselamatan terhadap kinerja karyawan PT.Tjokie Permata Lestari, Pengaruh Kepemimpinan terhadap kinerja karyawan PT.Tjokie Permata Lestari, Pengaruh Pengawasan,Keselamatan,dan Kepemimpinan secara simultan terhadap Kinerja Karyawan PT.Tjokie Permata Lestari. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif yang pengumpulan datanya dengan Teknik penyebaran kuisioner. Teknik analisis data dalam penelitian ini adalah Uji Asumsi Klasik, Regresi Linear Berganda dan Uji Hipotesis dengan software SPSS 25. Populasinya adalah seluruh karyawan yang berjumlah 70 karyawan dengan sampel 70 karyawan. Uji hipotesis menggunakan uji t (partial) dan uji F (simultan). Hasil uji t (partial) menunjukkan bahwa T hitung 0.597< T tabel 1.997 artinya tidak terdapat pengaruh variabel pengawasan terhadap kinerja karyawan, kemudian variabel keselamatan diperoleh nilai T hitung 2.442 > T tabel 1.997 artinya terdapat pengaruh variabel keselamatan terhadap kinerja karyawan,dan variabel Kepemimpinan diperoleh T hitung 3.690 > T tabel 1.997 artinya terdapat pengaruh Kepemimpinan terhadap kinerja karyawan. Berdasarkan hasil Uji F nilai F hitung 26.024 > F tabel 2.742 hal ini dapat disimpulkan bahwa pengawasan,keselamatan dan kepemimpinan secara simultan berpengaruh terhadap kinerja karyawan.Kata kunci: Pengawasan, Keselamatan, Kepemimpinan, Kinerja KaryawanAbstractEvery organization has an obligation to ensure that workers and others will be involved in staying safe at all times. This research aims to find out: In a Company The Influence of Supervision on employee performance of PT. Tjokie Permata Lestari , Safety Influence on employee performance of PT. Tjokie Permata Lestari, Leadership Influence on employee performance of PT. Tjokie Permata Lestari, The Influence of Supervision, Safety, and Leadership simultaneously on employee performance of PT. Tjokie Permata Lestari. The research method used is a quantitative method whose data collection is with questionnaire deployment techniques. The data analysis techniques in this study are Classic Assumption Test, Multiple Linear Regression and Hypothesis Test with SPSS 25 software. The population is all 70 employees with a sample of 70 employees. Hypothesis tests use the t (partial) and F (simultaneous) tests. Les résultats du test t (partiel) ont montré que T a calculé 0,597< T le tableau 1 997, ce qui signifie qu’il n’y avait aucune influence des variables de supervision sur le rendement des employés, puis les variables de sécurité obtenues T ont calculé 2 442 > le tableau T 1 997 signifie qu’il y a une influence des variables de sécurité sur le rendement des employés, et les variables de leadership obtenues T comptent 3 690 > T tableau 1 997 signifie qu’il y a une influence du leadership sur le rendement des employés. Sur la base des résultats de la valeur du test F calculée 26 024 > tableau F 2 742, on peut conclure que la supervision, la sécurité et le leadership affectent simultanément le rendement des employés. Mots-clés : Supervision, Sécurité, Leadership, Rendement des employés.Keywords : Supervision, Safety, Leadership, Employee Performance
Pengaruh Motivasi Dan Disiplin Kerja Terhadap Kinerja Karyawan PT Alita Praya Mitra Yuliana Rahma, Lia; Siswani, Sri
JURNAL ADMINISTRASI & MANAJEMEN Vol 12, No 2 (2022): Jurnal Administrasi dan Manajemen
Publisher : Universitas Respati Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52643/jam.v12i2.2252

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Motivasi Dan Disiplin Kerja Terhadap Kinerja Karyawan PT Alita Praya Mitra, menguji dan menjelaskan pengaruh motivasi terhadap disiplin kerja karyawan pada PT. Alita Praya Mitra, menguji dan menjelaskan pengaruh motivasi terhadap kinerja karyawan PT. Alita Praya Mitra, menguji dan menjelaskan pengaruh disiplin kerja terhadap kinerja karyawan PT. Alita Praya Mitra. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah 67 karyawan PT. Alita Praya Mitra yang bekerja di kantor pusat. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan data primer dengan cara menyebarkan kuesioner dalam bentuk google form kepada karyawan PT. Alita Praya Mitra yang berada di kantor pusat. Metode penelitian ini bersifat kuantitatif dengan menggunakan teknik analisis data Structural Equation Model (SEM) dan diolah dengan menggunakan aplikasi SmartPLS 3.0. Hasil kesimpulan penelitian menunjukkan bahwa motivasi memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan, motivasi juga memiliki pengaruh terhadap disiplin kerja, disiplin kerja juga memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan. Kata Kunci : Motivasi, Disiplin Kerja, Kinerja Karyawan
Hubungan Antara Kemampuan Menyusun Rencana Bisnis Dengan Pembelajaran Berbasis Masalah Pada Mata Ajar Kewirausahaan Supriyani, Mei; Sapta Yanuar, Ignatius Erik
JURNAL ADMINISTRASI & MANAJEMEN Vol 12, No 2 (2022): Jurnal Administrasi dan Manajemen
Publisher : Universitas Respati Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52643/jam.v12i2.2297

Abstract

Data tentang dampak penerapan Pembelajaran Berbasis Masalah (PBM) dalam Mata Ajar Kewirausahaan masih sangat terbatas. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara kemampuan menyusun rencana bisnis dengan pembelajaran berbasis masalah pada mata ajar kewirausahaan. Penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif design crossed sectional, pada 60 mahasiswa yang telah mengikuti pembelajaran Kewirausahaan bermetode PBM. Data didapat melalui kuesioner dengan menggunakan google form dan dikirimkan melalui media sosial. Hasil analisis dengan Program SPSS 22 menunjukkan adanya korelasi yang bermakna antara Kemampuan Menyusun Rencana Bisnis dengan Pembelajaran Berbasis Masalah pada Mata Ajar Kewirausahaan dengan nilai p = 0,000 menunjukkan adanya hubungan yang signifikan. Dapat disimpulkan bahwa metode pembelajaran PBM meningkatkan kemampuan mahasiswa dalam menerapkan Lingkaran Solusi Masalah (Problem Solving Cycle) yang antara lain dilandasi kemampuan menerapkan pola pikir kritis analitis dalam Menyusun Rencana Bisnis. Disarankan agar Program Studi Manajemen melakukan kebijakan penerapan metode PBM untuk semua mata ajar sebagai upaya menghasilkan lulusan yang cakap untuk mengembangkan diri dalam kewirausahaan.       Kata kunci: Rencana Bisnis, Kewirausahaan, Pembelajaran Berbasis Masalah 
Pengaruh Komunikasi, Motivasi Dan Lingkungan Kerja Terhadap Kinerja Karyawan PT. Sapta Sarana Sejahtera Sulistianingsih, Riska; Rushadiyati, Rushadiyati
JURNAL ADMINISTRASI & MANAJEMEN Vol 12, No 2 (2022): Jurnal Administrasi dan Manajemen
Publisher : Universitas Respati Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52643/jam.v12i2.2295

Abstract

PT. Sapta Sarana Sejahtera adalah perusahaan yang berkembang sangat cepat dan bergerak dibidang pengadaan jasa yang meliputi: jasa pengadaan tenaga kerja (outsourching), dan agen penjualan langsung (direct sales agency). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah Komunikasi (X1), Motivasi (X2), dan Lingkungan Kerja (X3) berpengaruh terhadap Kinerja Karyawan (Y) PT. Sapta Sarana Sejahtera di Cabang Thamrin City Blok OS (Blok H) Lt. 6 Suite.626 Thamrin Boulevard Jakarta Pusat.Pendekatan penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan populasi dan sampel yaitu seluruh pegawai yang berjumlah 100 orang. Pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi dan penyebaran kuesioner. Hasil kuesioner dianalisis menggunakan program SmartPLS 3.Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Komunikasi pada PT. Sapta Sarana Sejahtera di Cabang Thamrin City Blok OS (Blok H) Lt. 6 Suite.626 Thamrin Boulevard Jakarta Pusat dengan Kinerja Karyawan adalah signifikan, yang artinya menunjukkan bahwa hubungan antara Komunikasi dengan Kinerja Karyawan adalah positif. (2) Motivasi pada PT. Sapta Sarana Sejahtera di Cabang Thamrin City Blok OS (Blok H) Lt. 6 Suite.626 Thamrin Boulevard Jakarta Pusat dengan Kinerja Karyawan adalah signifikan yang menunjukkan hubungan antara Motivasi dengan Kinerja Karyawan adalah positif. (3) Lingkungan Kerja pada PT. Sapta Sarana Sejahtera di Cabang Thamrin City Blok OS (Blok H) Lt. 6 Suite.626 Thamrin Boulevard Jakarta Pusat dengan Kinerja Karyawan adalah tidak signifikan yang menunjukkan hubungan antara Lingkungan Kerja dengan Kinerja Karyawan adalah positif. (4) Komunikasi pada PT. Sapta Sarana Sejahtera di Cabang Thamrin City Blok OS (Blok H) Lt. 6 Suite.626 Thamrin Boulevard Jakarta Pusat dengan Motivasi adalah signifikan yang menunjukkan hubungan antara Komunikasi dengan Motivasi adalah positif. (5) Motivasi pada PT. Sapta Sarana Sejahtera di Cabang Thamrin City Blok OS (Blok H) Lt. 6 Suite.626 Thamrin Boulevard Jakarta Pusat dengan Lingkungan Kerja adalah signifikan yang menunjukkan hubungan antara Motivasi berpengaruh terhadap Lingkungan Kerja diterima. Kata kunci: Komunikasi, Motivasi, Lingkungan Kerja dan Kinerja Karyawan
Pengaruh Motivasi, Pelatihan, Dan Pengembangan Karir Terhadap Kinerja Karyawan PT. Bhinneka Life Indonesia Di Jakarta Hapsoro, Billy Virya; Tamba, Mariati; Suratmi, Tri; Nurminingsih, Nurminingsih
JURNAL ADMINISTRASI & MANAJEMEN Vol 12, No 2 (2022): Jurnal Administrasi dan Manajemen
Publisher : Universitas Respati Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52643/jam.v12i2.2298

Abstract

Perusahaan asuransi merupakan salah satu perusahaan yang terdampak oleh pandemi. Karyawan memiliki tantangan untuk meningkatkan kinerjanya ditengah kondisi yang berat ini. Perusahaan berusaha memberikan motivasi agar kinerja karyawan meningkat. Pelatihan dilakukan untuk meningkatkan kapasitas tenaga pemasaran. Masa depan karir bagi karyawan yang mampu mencapai target juga merupakan upaya yang dilakukan perusahaan agar karyawan mampu meningkatkan kinerjanya demi masa depan perusahaan asuransi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh motivasi, pelatihan dan pengembangan karir terhadap kinerja karyawan. Penelitian ini dilakukan dengan pendekatan kuantitatif dan rancangan cross sectional. Populasi sejumlah 113 orang, dengan sampel sebesar 89 orang yang diambil menggunakan rumus Slovin. Data penelitian diperoleh dengan kuesioner yang telah dilakukan uji validitas dan reliabilitas. Analisis data menggunakan regresi berganda setelah dilakukan uji persyaratan analisis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara sendiri-sendiri, motivasi dan pelatihan berpengaruh positif terhadap kinerja karyawan. Pengembangan karir berpengaruh negatif tidak signifikan terhadap kinerja karyawan. Sedangkan secara simultan motivasi, pelatihan, dan pengembangan karir berpengaruh terhadap kinerja karyawan. Kata Kunci : Motivasi, Pelatihan, Pengembangan Karir, Kinerja Karyawan
Pengaruh Kualitas Layanan, Promosi, dan Harga Terhadap Kepuasan Konsumen KFC Di Surakarta Irma Suci Rahayu; Ari Susanti
JURNAL ADMINISTRASI & MANAJEMEN Vol 12, No 2 (2022): Jurnal Administrasi dan Manajemen
Publisher : Universitas Respati Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52643/jam.v12i2.2174

Abstract

Abstrak Riset ini bertujuan guna melihat pengaruh Kualitas Layanan, Promosi serta Harga terhadap Kepuasan Konsumen KFC di Surakarta. Metode pengambilan sampel yang digunakan ialah purposive sampling dengan jumlah sampel sebanyak 100 orang serta metode pengumpulan data melalui kuesioner. Pengujian hipotesis menggunakan analisis regresi linier berganda yang kemudian data diolah dengan program SPSS 16. Riset ini menunjukkan kualitas layanan, promosi sertas harga berdampak signifikan atas kepuasan konsumen.Kata Kunci : Kualitas Layanan, Promosi, Harga, Kepuasan Konsumen   
Pengaruh Bauran Promosi Program Waktu Indonesia Belanja Terhadap Proses Keputusan Pembelian Pada Tokopedia Ovila Iftina Faulika; Farah Oktafani
JURNAL ADMINISTRASI & MANAJEMEN Vol 12, No 2 (2022): Jurnal Administrasi dan Manajemen
Publisher : Universitas Respati Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52643/jam.v12i2.2203

Abstract

Perkembangan era digital kini semakin pesat, dibuktikan bahwa saat ini internet dapat mudah dinikmati oleh masyarakat. E-Commerce memudahkan para penjual dan pembeli melakukan transaksi jual beli. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bauran promosi pada program Waktu Indonesia Belanja, mengetahui proses keputusan pembelian pada Tokopedia, mengetahui pengaruh bauran promosi program Waktu Indonesia Belanja terhadap proses keputusan pembelian Tokopedia secara parsial, mengetahui pengaruh bauran promosi program Waktu Indonesia Belanja terhadap proses keputusan pembelian Tokopedia secara simultan. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan jenis penelitian deskriptif dan penelitian kausal, menggunakan teknik non probability sampling. Teknik analisis dalam penelitian ini menggunakan analisis deskriptif dan analisis regresi linear berganda. Berdasarkan hasil analisis deskriptif menunjukan bahwa bauran promosi berada dalam kategori baik serta Proses Keputusan Pembelian berada pada kategori cukup baik. Besarnya pengaruh bauran promosi terhadap proses keputusan pembelian sebesar 67,56%. Sedangkan sisanya sebesar 32,44% dipengaruhi oleh faktor lain. Secara parsial bauran promosi program Waktu Indonesia Belanja berpengaruh secara signifikan terhadap proses keputusan pembelian pada Tokopedia. Besaran pengaruh paling tinggi yaitu periklanan sebesar 26,14%, pemasaran langsung sebesar 24,54%, publisitas sebesar 9,24% dan promosi penjualan sebesar 7,72%
DETERMINAN STRUKTUR MODAL PERUSAHAAN PROPERTI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2016-2020 Fedherick Andhika; Yuniningsih Yuniningsih
JURNAL ADMINISTRASI & MANAJEMEN Vol 12, No 2 (2022): Jurnal Administrasi dan Manajemen
Publisher : Universitas Respati Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52643/jam.v12i2.2241

Abstract

Riset ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui, menganalisis, serta melakukan pengujian pengaruh dari profitabilitas, likuiditas, risiko bisnis, dan ukuran perusahaan terhadap struktur modal perusahaan properti dan real estate. Pemilihan sektor pada riset ini yaitu perusahaan sub-sektor property dan real estate yang tercatat di Bursa Efek Indonesia periode tahun 2016-2020. Terdapat 77 perusahaan sebagai populasi dari riset ini, sebanyak 29 perusahaan tidak tercatat dan 3 perusahaan tidak melaporkan keuangan di BEI selama periode yang dipilih. Dengan demikian, 45 perusahaan dipilih sebagai sampel secara purposive sampling. Model regresi menggunakan Regresi Linier Berganda dengan pengolahan data dibantu melalui aplikasi SPSS versi 25.00. Hasil dari riset ini menunjukkan profitabilitas, likuiditas, risiko bisnis masing-masing berpengaruh negatif dan signifikan terhadap struktur modal, sedangkan ukuran perusahaan berpengaruh positif dan signifikan terhadap struktur modal.
Analisis Perbandingan Total Assets Turnover Dan Working Capital Turnover (WCT) PT.Mulia Industrindo, Tbk Dengan PT. Arwana Citra Mulia Tbk. Nurika Hidayati; Alwi Alwi
JURNAL ADMINISTRASI & MANAJEMEN Vol 12, No 2 (2022): Jurnal Administrasi dan Manajemen
Publisher : Universitas Respati Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52643/jam.v12i2.2259

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis ada atau tidaknya perbedaan Total Asset Turnover dan Working Capital Turnover antara PT. Mulia Iindustrindo Tbk dan PT. Arwana Citra Mulia  Tbk. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian komparatif (perbandingan). Penelitian komparatif digunakan untuk mengetahui perbandingan Total Asset Turnover dan Working Capital Turnover  antara PT. Mulia Iindustrindo Tbk (X1) dan PT. Arwana Citra Mulia  Tbk (X2). Variabel dalam penelitian ini adalah TATO dan WCT. Metode pengambilan sampel yang digunakanadalah metode purposive sampling, yaitu mengambil sampel yang ditentukan sebelumya berdasarkan maksud dan tujuan penelitian dan Sampel dalam penelitian ini adalah laporan keuangan pada PT. Mulia Iindustrindo Tbk dan PT. Arwana Citra Mulia  Tbk  selama 11 tahun mulai dari tahun 2010 sampai tahun 2020. Analisis data yang digunakan berupa uji Independent sample T Test.Hasil analisis menunjukkan bahwa Terdapat  perbedaan TATO dan WCT antara PT. Mulia Iindustrindo Tbk dan PT. Arwana Citra Mulia  Tbk, hasil interprestasi data dapat nilai membandingkan thitung dan ttabel . Jika thitung > tabel , maka nilai TATO H0 ditolak dan Ha diterima. Jadi {(- 4.866) > (2,086)}, dan WCT sebesar {(2.993) > (2,086)}, terdapat perbedaan yang signifikansi. Kata Kunci: Total Asset Turnover dan Working Capital Turnover
Analisis Pengaruh Kualitas Guru dan Pembelajaran Online Terhadap Kinerja Guru SD DR. Wahidin Sudirohusodo Dimasa Pandemi Covid 19 Yap, Herni -; Awen, Viktor
JURNAL ADMINISTRASI & MANAJEMEN Vol 12, No 2 (2022): Jurnal Administrasi dan Manajemen
Publisher : Universitas Respati Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52643/jam.v12i2.2296

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pengaruh kualitas guru dan pembelajaran online terhadap kinerja guru SD Dr. Wahidin Sudirohusodo di masa pandemi covid 19 pada Medan. Penelitian ini dilakukan selama 2 (dua) bulan, mulai dari November 2021 sampai Desember 2021. Penelitian ini menggunakan metode non probability sampling. Responden penelitian ini adalah seluruh guru di SD Dr. Wahidin Sudirohusodo Medan yang berjumlah 65 (enam puluh lima) orang guru. Instrument yang digunakan berupa angket untuk mengumpulkan data dari variabel kualitas guru , variabel pembelajaran online dan variabel kinerja guru pada masa pandemi covid 19 ini. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji validitas, uji realibilitas, analisis deskriptif, uji normalitas, analisis regresi linear berganda, uji hipotesis parsial atau uji t dan penghitungan koefisien korelasi. Penentuan hasil analisis deskriptif untuk variabel kualitas guru, variabel pembelajaran online dan kinerja guru berada pada kategori sangat baik pada masa pandemi covid 19 di SD Dr. Wahidin Sudirohusodo Medan. Berdasarkan analisi korelasi parsial , kualitas guru dan pembelajaran online, berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja guru pada masa pandemi covid 19 di SD Dr. Wahidin Sudirohusodo Medan. Berdasarkan analisis secara simultan kualitas guru dan pembelajaran online, berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja guru pada masa pandemi covid 19 di SD Dr. Wahidin Sudirohusodo Medan.     Kata Kunci: Kualitas, Pembelajaran Online, Kinerja 

Page 1 of 1 | Total Record : 10


Filter by Year

2022 2022


Filter By Issues
All Issue Vol 15, No 3 (2025): Jurnal Administrasi dan Manajemen Vol 15, No 2 (2025): Jurnal Administrasi dan Manajemen Vol 15, No 1 (2025): Jurnal Administrasi dan Manajemen Vol 14, No 4 (2024): Jurnal Administrasi dan Manajemen Vol 14, No 3 (2024): Jurnal Administrasi dan Manajemen Vol 14, No 2 (2024): Jurnal Administrasi dan Manajemen Vol 14, No 1 (2024): Jurnal Administrasi dan Manajemen Vol 13, No 4 (2023): Jurnal Administrasi dan Manajemen Vol 13, No 3 (2023): Jurnal Administrasi dan Manajemen Vol 13, No 2 (2023): Jurnal Administrasi dan Manajemen Vol 13, No 1 (2023): Jurnal Administrasi dan Manajemen Vol 12, No 4 (2022): Jurnal Administrasi dan Manajemen Vol 12, No 3 (2022): Jurnal Administrasi dan Manajemen Vol 12, No 2 (2022): Jurnal Administrasi dan Manajemen Vol 12, No 1 (2022): Jurnal Administrasi dan Manajemen Vol 11, No 2 (2021): Jurnal Administrasi dan Manajemen Vol 11, No 1 (2021): Jurnal Administrasi dan Manajemen Vol 10, No 2 (2020): Jurnal Administrasi Dan Manajemen Vol 10, No 1 (2020): Jurnal Administrasi Dan Manajemen Vol 9, No 2 (2019): Jurnal Administrasi dan Manajemen Vol 9, No 1 (2019): Jurnal Administrasi dan Manajemen Vol 8, No 2 (2018): Jurnal Administrasi dan Manajemen Vol 8, No 1 (2018): Jurnal Administrasi dan Manajemen Vol 7, No 2 (2017): Jurnal Administrasi dan Manajemen Vol 7, No 1 (2017): Jurnal Administrasi dan Manajemen Vol 6, No 2 (2016): Jurnal Administrasi dan Manajemen Vol 6, No 1 (2016): Jurnal Administrasi dan Manajemen Vol 5, No 1 (2015): Jurnal Administrasi dan Manajemen More Issue