cover
Contact Name
Nurul Qomariah
Contact Email
nurulqomariah@unmuhjember.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
penelitian.ipteks@unmuhjember.ac.id
Editorial Address
-
Location
Kab. jember,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal Penelitian IPTEKS
ISSN : 24599921     EISSN : 25280570     DOI : -
JURNAL PENELITIAN IPTEKS dengan p-ISSN :2459-9921 dan e_ISSN: 2528-0570 merupakan publikasi dari Universitas Muhammadiyah Jember berupa tulisan yang diterbitkan secara berkala, dan mepunyai tujuan sebagai tempat untuk menampung gagasan, telaah dan kajian, disamping sebagai penyalur informasi, untuk pengembangan dan pembangunan ilmu di bidang ilmu pengetahuan dan teknologi serta sains (IPTEKS) yang meliputi bidang sosial, pendidikan, hukum, rekayasa, teknologi informatika, komunikasi, pemerintahan, ekonomi. Jurnal ini diterbitkan dua kali dalam satu tahun yaitu bulan Januari dan Juli.
Arjuna Subject : -
Articles 236 Documents
Pengembangan Media Pembelajaran Interaktif Berbasis Android Untuk Pembelajaran Teknik Animasi 2 Dan 3 Dimensi Kelas XI Sekolah Menengah Kejuruan Rizma Panca Patriani; Indrati Kusumaningrum
Jurnal Penelitian IPTEKS Vol 5, No 2 (2020): JURNAL PENELITIAN IPTEKS
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32528/ipteks.v5i2.3651

Abstract

Permasalahan yang ditemui dalam pembelajaran Teknik Animasi 2 dan 3 Dimensi yaitu beberapa KD lebih diarahkan pada tingkat pemahaman konsep sehingga diperlukan pemahaman kognitif siswa. Pada proses pembelajaran banyak siswa terkendala dalam memahami materi dari penjelasan guru melalui tayangan video ataupun slide power point sehingga guru harus mengulang kembali materi yang sebelumnya sudah disampaikan mengakibatkan pembelajaran kurang efektif. Kecendrungan siswa lebih menyenangi pembelajaran praktik ketimbang teori sehingga hasil belajar kognitif masih rendah. Penelitian ini bertujuan untuk mengatasi masalah tersebut dengan mengembangkan media pembelajaran interaktif berbasis android untuk pembelajaran Teknik Animasi 2 dan 2 Dimensi sehingga dapat meningkatkan hasil belajar siswa, melatih kemandirian siswa dan dapat belajar dimana saja dan kapan saja serta memformulasikan proses pengembangan media pembelajaran interaktif berbasis android untuk pembelajaran Teknik Animasi 2 dan 3 Dimensi yang valid, praktis dan efektif. Penelitian ini merupakan model pengembangan yang digunakan adalah ADDIE yang meliputi Analyze, Design, Development, Implementation dan Evaluation. Sumber data penelitian ini adalah siswa kelas XI Multimedia B SMK Negeri 4 Kota Padang berupa angket validitas, praktikalitas dan lembar efektivitas.  Hasil penelitian didapatkan dari uji validitas 3 aspek yaitu hasil penilaian kelayakan oleh ahli materi dengan skor 0,776 kategori “Tinggi”, penilaian ahli media dengan skor 0,844 kategori “Sangat Tinggi”, penilaian ahli bahasa dengan skor 0,893 kategori “Sangat Tinggi”. Praktikalitas siswa dengan skor rata-rata sebesar 87,97%. Hasil Uji efektivitas hasil belajar siswa dari data pretest dan posttest diperoleh perhitungan t-tes thitung ttabel, yaitu 17,66 1,71 pada taraf signifikan α 0,05. Berdasarkan data di atas dapat disimpulkan bahwa media pembelajaran interaktif berbasis android untuk pembelajan Teknik Animasi 2 dan 3 Dimensi valid, praktis dan efektif untuk digunakan dalam proses pembelajaran.
PERILAKU PETANI TERHADAP RISIKO PRODUKSI USAHATANI RUMPUT LAUT DI SULAWESI SELATAN Nur Alam Kasim; Mutmainna M; Ilham I
Jurnal Penelitian IPTEKS Vol 2, No 2 (2017): JURNAL PENELITIAN IPTEKS
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32528/ipteks.v2i2.1896

Abstract

Fluktuasi produksi yang terjadi pada usahatani rumput laut (Eucheuma cottonii dan Gracillaria sp) mengindikasikan adanya variasi setiap waktu dan menunjukkan bahwa pengelolaan usahatani rumput laut sangat dipengaruhi oleh adanya risiko produktivitas. Hal ini, berdampak pada perilaku (preferensi) petani dalam menghadapi risiko tersebut, baik sebagai risk averter, risk neutral atau risk lover. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis perilaku petani dalam menghadapi risiko produksi usahatani rumput laut di Sulawesi Selatan. Prosedur penarikan sampel petani melalui proportional random sampling. Metode analisis fungsi produksi Cobb-Douglas dengan metode Ordinary Least Square (OLS), dengan pilihan penggunaan input model Moscardi and de Janvry digunakan untuk mengetahui perilaku petani terhadap risiko produksi rumput laut di Sulawesi Selatan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perilaku petani rumput laut jenis Eucheuma cottonii cenderung berani terhadap risiko (risk lover) sedangkan jenis Gracillaria sp cenderung netral terhadap risiko (risk neutral). Strategi petani rumput laut jenis Eucheuma cottonii dalam upaya menghindari risiko kegagalan produksi yang diakibatkan oleh risiko lingkungan perairan adalah pemilihan lokasi yang cocok untuk budidaya, metode budidaya yang diterapkan sesuai dengan karakteristik wilayah, pemilihan bibit yang digunakan dan strategi budidaya berpindah.
Menakar Peran Pemerintah Dan Akademisi Terhadap Pengembangan UMKM Maya Yusnita; Dian Prihardini Wibawa
Jurnal Penelitian IPTEKS Vol 5, No 1 (2020): JURNAL PENELITIAN IPTEKS
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32528/ipteks.v5i1.3020

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengukur sejauh mana peran pemerintah dan akademisi dalam mengembangkan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) sebagai pemberdaya ekonomi rakyat. Responden dalam penelitian ini berjumlah 51 orang yang merupakan pelaku UMKM di Pangkalpinang. Metode penelitian menggunakan wawancara dan kuesioner. Teknik analisis data yang digunakan yaitu analisis deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan: (a) Peran pemerintah terhadap pengembangan UMKM termasuk dalam kategori sangat tinggi. Hal ini berarti pemerintah kota Pangkalpinang sudah sangat baik dalam mendukung pengembangan UMKM. Peran pemerintah yang paling dirasakan yaitu dalam bentuk pembinaan serta koordinasi dengan para pelaku UMKM. (b) Peran akademisi terhadap pengembangan UMKM termasuk dalam kategori tinggi. Para akademisi khususnya di Pangkalpinang sudah dirasa baik dalam melakukan sinergi dengan pemerintah maupun pelaku UMKM sendiri baik dalam bidang penelitian, maupun pengabdian kepada masyarakat yang berkaitan dengan UMKM.
Pengaruh Jarak Klem Selang Pada Kuat Tarik Tulangan Bambu Muhtar Muhtar
Jurnal Penelitian IPTEKS Vol 6, No 1 (2021): JURNAL PENELITIAN IPTEKS
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32528/ipteks.v6i1.5282

Abstract

Tulangan bambu yang sudah dibentuk biasanya mempunyai permukaan licin hampir 50%. Namun, pada permukaan licin tulangan bambu adalah letak kekuatan serat yang paling tinggi. Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan kuat tarik tulangan bambu dengan memasang klem selang pada tulangan bambu. Metode yang digunakan adalah uji pull-out tulangan bambu dengan dimensi 15x15 mm2 yang ditanam pada silinder beton berukuran diameter 150 mm dan tinggi 300 mm. Pengujian dilakukan dengan mesin UTM kapasitas 500 kN. Hasil pengujian menunjukkan bahwa kuat tarik cenderung linier positip seiring dengan meningkatnya jarak pemasangan klem selang. Tulangan bambu dengan treatmentt lapis perekat dan klem selang jarak 5 cm mempunyai kuat tarik tertinggi sampai 400,35% dari tulangan bambu normal. Penggunaan perekat pada tulangan bambu harus dilakukan sebagai lapis kedap air dan mengurangi permukaan licin.
PENGARUH TINGKAT KECERDASAN EMOSIONAL DAN KARAKTERISTIK INDIVIDU TERHADAP KINERJA MELALUI KEPUASAN KERJA GURU SMA NEGERI 1 ROGOJAMPI muhammad nur holis; Siti Komriayah; Murdjianto Purbangkoro
Jurnal Penelitian IPTEKS Vol 2, No 1 (2017): JURNAL PENELITIAN IPTEKS
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32528/ipteks.v2i1.557

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh kecerdasan emosi dan karakteristik individu terhadap kepuasan dan kinerja guru SMA Negeri 1 Rogojampi serta untuk mengetahui pengaruh kepuasan kerja terhadap kinerja guru SMA Negeri 1 Rogojampi baik secara langsung maupun tidak langsung. Populasi penelitian ini adalah semua guru SMAN 1 Rogojampi berjumlah 47 orang. Penelitian ini disebut juga dengan penelitian sensus. Sampel dalam penelitian ini adalah 47 guru. Metode analisis data menggunakan analisis jalur. Hasil penelitian menunjukkan kecerdasan emosional secara langsung mempengaruhi kepuasan kerja guru SMA Negeri 1 Rogojampi. Kecerdasan emosional berpengaruh langsung terhadap kinerja guru SMA Negeri 1 Rogojampi. Karakteristik individu memiliki pengaruh langsung terhadap kepuasan kerja guru SMA Negeri 1 Rogojampi. Karakteristik individu secara langsung mempengaruhi kinerja guru SMA Negeri 1 Rogojampi. Kepuasan karyawan mempengaruhi guru SMA Negeri 1 Rogojampi.
RESPON MAHASISWA TEKNIK INFORMATIKA TERHADAP PROGRAM SPIRITUALITAS Idris Mahmudi
Jurnal Penelitian IPTEKS Vol 3, No 2 (2018): JURNAL PENELITIAN IPTEKS
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32528/ipteks.v3i2.1887

Abstract

Saat kemajuan IPTEK makin tinggi, ternyata semakin tidak bermaknanya kehidupan dan hampanya nilai spiritual. Disaat itulah terjadi “tragedi manusia modern”. Oleh karena itu hakikatnya manusia saat ini membutuhkan Tuhan, membutuhkan agama, dan membutuhkan integralitas spiritualitas untuk menemukan makna hidup sejati yang mampu mengantarkan pada kesuksesan serta kebahagiaan. Kapasitas spiritual menjadi modal penting kesuksesan yang oleh Danah Zohar diistilahkan sebagai Spiritual Capital. Banyaknya mahasiswa TI di UM Jember yang merokok di area kampus, meninggalkan sholat, belum bisa membaca Al-Qur’an dengan benar, tidak pernah masuk kuliah sama sekali selama 1 semester karena masih tidur dan dirasa jam nya terlalu pagi, dan tampilan berbusana yang tidak sesuai Syari’at Islam, memberi kesan bahwa terjadi kekeringan nilai-nilai spiritualitas pada mereka. Akhlaq dan perilaku mahasiswa TI masih jauh dari harapan, tujuan, maupun visi mulia PRODI TI lebih-lebih visi AIK sebagai ruh Pendidikan Tinggi Muhammadiyah. Kondisi demikian memunculkan ide kreatif “rekayasa spiritual” dengan mewajibkan para mahasiswa mengikuti program sholat tahajud, mentoring baca Al-Qur’an, dan menghadiri Pengajian Ahad Pagi (PAP). Peneliti berharap dan berkeyakinan bahwa hal itu akan membentuk kepribadian mahasiswa secara holistik. Penelitian ini termasuk kategori penelitian lapangan (field research), dengan pendekatan kualitatif, dan penggalian data dilakukan melalui pengisian kuesioner secara tertutup pada mahasiswa TI yang menempuh mata kuliah AIK bersama peneliti. Fokus masalah yang dikaji dalam penelitian ini ada 2, yaitu : 1. Bagaimana respon mahasiswa terkait program spiritualitas, dan 2. Sejauh mana program spiritualitas membentuk karakter bagi mahasiswa. Hasil yang didapatkan amat signifikan, bahwa semua Partisipan merespon positif akan kegiatan program spiritualitas yang meliputi sholat tahajud berjamaah, mentoring baca Al-Qur’an, dan menghadiri PAP. Program spiritualitas juga terbukti mampu memberikan warna dan membentuk karakter mahasiswa menjadi ber-akhlaqul karimah. Oleh karena itu rekayasa spiritual ini patut untuk didukung, diteruskan, bahkan dijadikan icon penciri bagi UM Jember.
Kajian Tentang Motivasi Berwirausaha Pada Mahasiswa Universitas Pandanaran Dheasey Amboningtyas; Ike susanti; Indriana Kritiawati
Jurnal Penelitian IPTEKS Vol 4, No 2 (2019): JURNAL PENELITIAN IPTEKS
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32528/ipteks.v4i2.2457

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pengetahuan, lingkungan, independensi, pengembangan diri, dan ekspektasi kewirausahaan terhadap minat berwirausaha pada mahasiswa. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini merupakan data kuantitatif menggunakan penelitiaan deskriktif kuantitatif. Sumber data untuk penelitian ini diperoleh secara langsung dari pengisian kuesioner. Populasi penelitian adalah seluruh mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Pandanaran Semarang dan sampel penelitian ini adalah mahasiswa angkatan 2017 sebanyak 59 orang yang dipilih dengan teknik probability sampling. Teknik analisis data yang digunakan adalah statistik parametrik uji-t. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) pengetahuan berwirausaha mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Pandanaran berada pada kategori sedang (cukup kondusif) dengan persentase (65,46%), (2) tidak ada perbedaan lingkungan berwirausaha mahasiswa ekonomi dengan nilai signifikansi ( 0,975 0,05), (3) terdapat perbedaan independensi berwirausaha mahasiswa dilihat dari pekerjaan orang tua mereka antara wirausaha dan non wirausaha dengan nilai signifikansi ( 0,000 0,005), (4) tidak ada perbedaan pengembangan diri dalam berwirausaha mahasiswa ekonomi dilihat dari pendapatan orang tua antara pendapatan tertinggi, pendapatan sedang dan pendapatan terendah dengan nilai signifikansi ( 0,9750,05). Hasil penelitian menunjukkan minat berwirausaha Universitas Pandanaran berdasarkan 6 indikator yaitu, pengetahuan, lingkungan, independensi, pengembangan diri, dan ekspektasi kewirausahaan terhadap minat berwirausaha pada mahasiswa. Rekomendasi ditujukan kepada mahasiswa diharapkan dapat mengaplikasikan indikator-indikator kewirausahaan dan mengikuti kegiatan kewirausahaan di luar mata kuliah berwirausaha agar dapat menumbuhkan minat menciptakan usaha sendiri.
Analisis Daya Dukung Tanah Pada Pondasi Dangkal Dengan Metode L Heminier Dan Meyerhof Hilfi Harisan Ahmad
Jurnal Penelitian IPTEKS Vol 6, No 1 (2021): JURNAL PENELITIAN IPTEKS
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32528/ipteks.v6i1.4171

Abstract

Struktur bawah merupakan salah satu bagian dari bangunan dan strukur bawah menahan bagian atas bangunan struktur bawah dapat berupa basement atau pondasi. pondasi menahan beban –beban dari atas, sehingga struktur bawah jika terjadi sesuatu (gempa,dsb) tidak boleh gagal terlebih dahulu, beban dari struktur atas didistribusikan melalui kolom dengan nilai tegangan yang diijinkan sesuai dengan nilai daya dukung tanah. Dalam tulisan ini studi kasus pembangunan perencanaan gedung akademik MIPA Universitas Jember. Dalam penelitian ini digunakan metode perhitungan Meyerhoff dan L Herminier. Dari kedua metode perhitungan tersebut (Meyerhoff dan L Herminier) menghasilkan nilai yang tidak melebihi angka control yaitu 1,165 kg/cm2. Nilai daya dukung tanah dengan menggunakan metode Meyerhoff adalah 2,114  kg/cm2 dan  daya dukung tanah dengan metode L Herminier sebesar 1,26 kg/cm2 . Perlu dilakukan uji selain sondir seperti boring dan SPT untuk penelitian selanjutnya
PERLAKUAN AKUNTANSI ZAKAT DALAM LEMBAGA AMIL ZAKAT Norita Citra Yuliarti
Jurnal Penelitian IPTEKS Vol 3, No 1 (2018): JURNAL PENELITIAN IPTEKS
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32528/ipteks.v3i1.1874

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengkaji metode perlakuan akuntansi zakat dalam lembaga amil zakat apakah sudah menerapkan sistem akuntansi zakat baik dalam laporan keuangannya maupun dalam pelaksanaannya. Data yang diperoleh dalam penelitian ini diperoleh baik melalui wawancara, dokumentasi maupun observasi. Setelah semua data atau informasi yang dibutuhkan dalam penelitian ini terkumpul, kemudian disajikan dan di analisa dengan cara deskriptif-kualitatif. Analisa data yang di lakukan dengan cara membandingkan laporan keuangan yang disajikan Baitul Mall Hidayatullah dengan teori akuntansi lingkungan yang sudah ada
Upaya Pemerintah Kabupaten Lumajang Dalam Pemenuhan Hak Kesehatan Anak Melalui Program Kantin Sekolah Sehat Naimah Naimah; Soesilo Soesilo
Jurnal Penelitian IPTEKS Vol 4, No 2 (2019): JURNAL PENELITIAN IPTEKS
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32528/ipteks.v4i2.2451

Abstract

Kantin sekolah menjadi salah satu tujuan anak untuk membeli jajanan di sekolah, oleh karena itu keberadaan kantin sekolah harus diperhatikan karena makanan menjadi salah satu faktor penting terpenuhinya hak kesehatan anak. Tujuan Penelitian yaitu untuk menghasilkan pembahasan mengenai upaya Pemerintah Kabupaten Lumajang dalam Pemenuhan Hak kesehatan Anak melalui Program Kantin Sekolah Sehat dan Kendala yang dihadapi Pemerintah Kabupaten Lumajang dalam Pemenuhan Hak kesehatan Anak melalui Program Kantin Sekolah Sehat. Hasil penelitian menunjukan Upaya Pemerintah Kabupaten Lumajang dalam Pemenuhan Hak kesehatan Anak melalui Program Kantin Sekolah Sehat dilakukan dengan Trias selain itu juga memberikan jaminan perlindungan hukum melalui Perlindungan hukum yang dimaksud dalam bentuk Peraturan Bupati Lumajang disamping peraturan perundang-undangan lain yang masih berlaku dan terkait dengan pemenuhan hak kesehatan anak melalui program kantin sekolah sehat. Kendala yang dihadapi Pemerintah Kabupaten Lumajang adalah : 1) kurang optimalnya komunikasi antara pemerintah daerah kabupaten Lumajang dengan pihak sekolah; 2) belum ada pedoman pengelolaan kantin sekolah yang khusus untuk sekolah/madrasah di Kabupaten Lumajang.

Page 10 of 24 | Total Record : 236