cover
Contact Name
Dr. H. Muh. Jamil Barambangi, M.Pd
Contact Email
-
Phone
+628114131963
Journal Mail Official
jurnal.bppd.sulbar@gmail.com
Editorial Address
Kompleks Kantor Gubernur, Jl. Abdul Malik Pattana Endeng No.1, Rangas Mamuju, Sulawesi Barat
Location
Kab. mamuju,
Sulawesi barat
INDONESIA
Jurnal Ilmiah Maju
ISSN : 26219404     EISSN : 26543478     DOI : -
Jurnal Ilmiah Maju adalah terbitan berkala ilmiah yang dirintis pada tahun 2017, dikelola oleh Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah Provinsi Sulawesi Barat dengan ISSN Print: 2621-9404 dan ISSN Online: 2654-3478. Jurnal ini menerbitkan artikel yang berhubungan dengan hasil penelitian dari berbagai bidang ilmu diantaranya adalah Bidang Pendidikan, Kesehatan, dan Bidang Ekonomi. Terbitan berkala ilmiah ini menerbitkan artikel dua kali dalam setahun dengan frekuensi 6 bulanan.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 6 Documents
Search results for , issue "Vol 4 No 2 (2021): Jurnal Ilmiah Maju Vol.4 No.2 Juli - Desember 2021" : 6 Documents clear
SISTEM PREDIKSI KELULUSAN MAHASISWA DENGAN METODE BACKPROPAGATION NEURAL NETWORK Nurul Amini Abidin; Muhammad Assidiq; Ahmad Qaslim
Jurnal Ilmiah Maju Vol 4 No 2 (2021): Jurnal Ilmiah Maju Vol.4 No.2 Juli - Desember 2021
Publisher : Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah Provinsi Sulawesi Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Ketepatan kelulusan menjadi salah satu tolak ukur integritas Universitas, termasuk Universitas Al Asyariah Mandar. Dari tahun ke tahun, banyak mahasiswa Universitas Al Asyariah Mandar yang tidak lulus tepat waktu. Untuk itu perlu adanya sistem prediksi kelulusan agar dosen wali dapat mengarahkan mahasiswa yang diprediksi akan lulus terlambat. Metode yang digunakan adalah Jaringan Syaraf Tiruan Backpropagation. Metode Backpropagation memiliki 3 arsitektur yaitu input layer, hidden layer, dan output layer. Proses Backpropagation meliputi feedforward dan feedbackward. Data yang digunakan adalah data kelulusan tahun 2015. Data awal sebanyak 100 record dan setelah diolah dibagi menjadi 3 data latih yang terdiri dari 100, 50 dan 25 data latih.. Selanjutnya data tersebut juga dibagi menjadi data uji dengan 11 record. Pembagian tersebut. Dari berbagai percobaan dengan fitur yang berbeda yaitu IPS1 hingga IPS5, IPK dan perolehan sks, akurasi pengujian tertinggi adalah 90,91%. Sistem ini dibangun menggunakan matlab. MATLAB (Matrix Laboratory) adalah program untuk pemeriksaan dan perhitungan matematis dan merupakan bahasa pemrograman numerik tingkat tinggi berdasarkan alasan pemanfaatan sifat dan jenis jaringan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa metode Backpropagations dinilai cukup bagus dalam melakukan Pengklasifikasian untuk melakukan prediksi kelulusan mahasiswa. Skenario pengujian dengan menggunakan 100 data latih, 50 data latih dan 25 data latih menghasilkan tingkat akurasi yang berbeda yaitu 90,91% pada 100 data, 81,82% pada 50 data latih dan 45,45% pada 25 data latih.
STUDI PENYAKIT DAN PENGGUNAAN BAHAN KIMIA PADA TAMBAK UDANG VANAME (LITOPENAEUS VANNAMEI) DI KABUPATEN MAMUJU TENGAH MENGGUNAKAN LIQUID CHROMATOGRAPHY TANDEM-MASS SPECTROMETRY DAN DIAGNOSA MOLEKULER Muhammad Ismunandar Yasin
Jurnal Ilmiah Maju Vol 4 No 2 (2021): Jurnal Ilmiah Maju Vol.4 No.2 Juli - Desember 2021
Publisher : Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah Provinsi Sulawesi Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kabupaten Mamuju Tengah menjadi salah satu kabupaten dengan produksi udang vaname yang cukup rendah, yaitu dibawah <1000 ton pertahun. Hal ini menjadi pertanyaan jika melihat luas lahan tambak potensial dikabupaten Mamuju tengah yang tertinggi jika dibandingkan dengan kabupaten lain yaitu 111.074 km2. Penelitian bertujuan untuk mendeteksi penyakit pada udang vanamei dan penggunaan bahan kimia pada tambak udang sederhana/tradisional berupa antimikroba, antibacteri, antelmintik dan pestisida. Penelitian ini dilakukan di kabupaten Mamuju Tengah dengan mengambil tiga lokasi sampel. Studi diawali dengan mengumpulkan informasi mengenai usaha budidaya udang vaname di kabupaten mamuju tengah, antara lain data produksi udang vaname (Ton), Potensi lahan, dan lahan termanfaatkan. Pengujian residu antibiotic dilakukan dengan Analisa dengan HPLC dengan Quadrupole Tendem mass spectrometry detector (LC-MS/MS). Pengujian penyakit ikan dilakukan di Laboratorium Balai Karantina ikan dan pengujian mutu (BKIPM) mamuju dengan metode Ekstraksi DNA. Dari hasil pengumpulan data lapang pembudidaya udang di kabupaten Mamuju tengah masih menggunakan bahan kimia/anorganik dalam bentuk desinfektan, pestisida/insektisida dan pupuk anorganik. Penyakit yang terdeteksi ditambak udang di kabupaten mamuju tengah yaitu White Spot Syndrome Virus (WSSV) dari empat penyakit yang diuji. Tidak ditemukan residu antimikroba, antibakteri dan antelmintik dalam tubuh udang yang dipanen pada tambak udang di kabupaten Mamuju tengah.
PENGELOMPOKKAN PARTISIPASI PENDIDIKAN MENGGUNAKAN METODE SELF ORGANIZING MAPS Dika Putri Apriliani; Ul Khairat; Syarli Syarli
Jurnal Ilmiah Maju Vol 4 No 2 (2021): Jurnal Ilmiah Maju Vol.4 No.2 Juli - Desember 2021
Publisher : Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah Provinsi Sulawesi Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pengelompokkan partisipasi pendidikan pada suatu wilayah dapat dilakukan dengan menggunakan 2(dua) parameter partisipasi pendidikan, yaitu angka partisipasi kasar (APK) dan angka partisipasi murni (APM). Data paramater partisipasi pendidikan tahun 2016-2018 digunakan sebagai data training dengan 64 data dan tahun 2019 digunakan sebagai data uji dengan 16 data berdasarkan kecamatan pada kabupaten polewali mandar. Pada tahap preprocessing dilakukan proses normalisasi data dengan metode min - max Normalization yang bertujuan untuk membatasi nilai variabel berada pada range 0-1, sehingga tidak terdapat variabel yang dominan, dan tahapan selanjutnya dilakukan perhitungan dengan menggunakan metode Algoritman SOM. Dibangun Aplikasi komputer untuk mengimplementasikan metode Algoritma SOM dengan menggunakan bahasa pemrograman matlab. Hasil pengujian menunjukkan kelas yang peroleh tidak sesuai dengan kelasnya terdapat 3 kecamatan dan tingkat keakuratan yang dihasilkan 81,25%, Akurasi yang diperoleh ditentukan model data training dan banyaknya jumlah data training. Dengan tingkat keakuratan yang diperoleh maka Algoritma SOM dapat direkomendasikan sebagai teknik dalam melakukan pengelompokkan.
ANALISIS PENDAPATAN USAHA PENGGILINGAN PADI DI KECAMATAN KARERA, KABUPATEN SUMBA TIMUR Arishet Umbu Pandatara; Iven Patu Sirappa; Marthen Pasang Sirappa
Jurnal Ilmiah Maju Vol 4 No 2 (2021): Jurnal Ilmiah Maju Vol.4 No.2 Juli - Desember 2021
Publisher : Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah Provinsi Sulawesi Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk menganalisis pendapatan usaha penggilingan padi di kecamatan Karera. Lokasi penelitian dipilih secara sengaja dengan metode Purposive Sampling dengan pertimbangan bahwa kecamatan tersebut melakukan usaha penggilingan padi. Jumlah responden sebanyak 20 orang pengusaha penggilingan padi. Data yang digunakan data primer adalah data yang diperoleh pada objek hasil samping berupa dedak pada usaha penggilingan padi. Penelitian ini menggunakan metode analisis deskriptif kuantitatif untuk mengetahui besarnya pendapatan yang diperoleh responden dari usaha penggilingan padi di kecamatan Karera. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pendapatan yang diterima usaha penggilingan padi dari penjualan hasil samping dedak rata-rata sebesar Rp. 14.158.000/ responden/tahun. Usaha penggilingan padi di kecamatan Karera masuk kriteria layak untuk diusahakan dengan nilai R/C rasio sebesar 4,29.
KEWENANGAN PEMERINTAH DAERAH DALAM PEMBENTUKAN PERATURAN DAERAH TENTANG MASYARAKAT ADAT Armansyah Dore
Jurnal Ilmiah Maju Vol 4 No 2 (2021): Jurnal Ilmiah Maju Vol.4 No.2 Juli - Desember 2021
Publisher : Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah Provinsi Sulawesi Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Runtuhnya Orde Baru telah membawa perubahan dalam sistem pemerintahan di negeri ini, yang semula kewenangan pemerintahan sangat terpusat di Jakarta kini didistribusikan ke daerah-daerah dalam suasana otonomi daerah. Pemerintahan daerah menjalankan otonomi seluas-luasnya untuk mengatur dan mengurus sendiri urusan pemerintahan berdasarkan asas otonomi dan tugas pembantuan. Salah satu konsekuensi logis diterapkannya otonomi yang seluas-luasnya adalah kewenangan yang dimiliki oleh daerah untuk menetapkan perda dan peraturan-peraturan lain termauk tentang masyarakat adat. Pembentukan perda tentang pengakuan dan perlindungan hak masyarakat adat merupakan jembatan untuk menuntaskan proses administrasi pengakuan hak masyarakat adat yang telah dideklarasikan di dalam konstitusi. Muara dari pembentukan hukum masyarakat adat melalui perda adalah merupakan salah-satu pengewejantahan cita-cita, harapan dan mimpi-mimpi tentang membangun bangsa yang berkeadilan, menciptakan kepastian hukum dan kemanfaatan bagi sebesar-besar kemakmuran seluruh tumpah darah Indonesia.
ANALISIS FAKTOR PRODUKSI YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHA PENGGILINGAN PADI Aditian Erikson Lura; Iven Patu Sirappa; Aris Umbu Hina Pari
Jurnal Ilmiah Maju Vol 4 No 2 (2021): Jurnal Ilmiah Maju Vol.4 No.2 Juli - Desember 2021
Publisher : Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah Provinsi Sulawesi Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor produksi yang mempengaruhi pendapatan usaha penggilingan padi. Penentuan lokasi penelitian ditentukan secara purposive terhadap satu kecamatan di Kabupaten Sumba Timur. Jumlah responden pemilik usaha penggilingan padi sebanyak 22 responden. Faktor produksi yang dianalisis meliputi modal usaha, tenaga kerja, umur pengusaha, gabah kering giling, dan pengalaman usaha dengan regresi linear berganda dengan pendugaan parameter menggunakan SPSS 16. Hasil penelitian menunjukan bahwa modal usaha dan gabah kering giling sangat berpengaruh yang signifikan terhadap pendapatan usaha penggilingan padi, sedangkan tenaga kerja, umur pengusaha, pengalaman usaha tidak berpengaruh yang signifikan. Modal usaha dan gabah kering giling mampu menekan biaya pengeluaran dengan baik, sehingga usaha penggilingan padi dapat memperoleh penerimaan dan pendapatan yang baik dengan R/C risio dan B/C rasio masing-masing sebesar 2,29 dan 1,29.

Page 1 of 1 | Total Record : 6