Physical Activity Journal (PAJU)
Focus and scope on the Physical Activity Journal (PAJU) includes: 1. Physical education 2. Sports coaching 3. Sports science 4. Sports Medicine 5. Talent Identification 6. Sports psychology 7. Massage and sports injuries 8. Sports tourism (traditional sports) 9. Outdoor Activities 10. Other relevant studies To be considered for publication, manuscripts must original and relevant to the mentioned topics.
Articles
182 Documents
Efektifitas Latihan Senam Diabetes Terhadap Penurunan Glukosa Darah
Herni Herni;
Syahruddin Syahruddin;
Andi Atssam Mappanyukki
Physical Activity Journal (PAJU) Vol 4 No 1 (2022): Physical Activity Journal (PAJU)
Publisher : Department of Physical Education, Faculty of Health Sciences, Universitas Jenderal Soedirman
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (277.599 KB)
|
DOI: 10.20884/1.paju.2022.4.1.6396
Lansia banyak mengalami diabetes mellitus (DM). Karena itu perlu dirancang bentuk latihan berupa senam untuk menurunkan presentase diabetes mellitus. Penelitian ini bertujuan untuk mengurangi prevalensi kejadian penyakit diabetes melitus bagi penderita diabetes. Jenis penelitian adalah quasy eksperimental, dengan melibatkan variabel perlakuan adalah latihan senam diabetes melitus (LSDM) sedangkan variabel respon adalah kadar glukosa darah (KGD). Sampel penelitian, yaitu anggota BKMT Rappocini Makassar sejumlah 10 orang jenis kelamin perempuan, usia 50-55 tahun, dengan teknik sampling purposive. Instrumen yang digunakan berupa autocheck, lancet dan strip autocheck (alat yang digunakan untuk medeteksi kadar gula). Teknik analisis data menggunakan uji-t berpasangan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa LSDM efektif menurunkan KGD pada penderita diabetes (p <0.05). Kesimpulan LSDM efektif menurunkan KGD bagi penderita DM dilakukan dengan frekuensi minimal 3 kali seminggu dengan durasi 30-60 menit serta tempo irama yang rendah. Rekomendasi penelitian adalah bagi penderita DM sangat tepat menerapkan LSDM secara mandiri sebagai salah satu metode terapi non farmakologis untuk menurunkan KGD
Analisis Kebutuhan Aplikasi M-Learning (Flipped Learning & Podcasting) Pada Mata Kuliah Kewirausahaan Olahraga
Prisca Widiawati;
Yulingga Nanda Hanief;
Kurniati Rahayuni
Physical Activity Journal (PAJU) Vol 4 No 1 (2022): Physical Activity Journal (PAJU)
Publisher : Department of Physical Education, Faculty of Health Sciences, Universitas Jenderal Soedirman
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (372.148 KB)
|
DOI: 10.20884/1.paju.2022.4.1.6560
Menganalisis kebutuhan terhadap implementasi flipped learning dan podcasting merupakan salah satu cara yang tepat untuk mendesain model pengajaran yang sesuai keinginan peserta didik agar tujuan pembelajaran dapat tercapai. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui analisis kebutuhan pengembangan produk flipped learning dan podcasting pada mata kuliah kewirausahaan di Jurusan PKO FIK UM tahun 2021. Metode penilitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif eksploratif dengan melibatkan 34 peserta didik Jurusan Pendidikan Kepelatihan Olahraga Semester VII, Universitas Negeri Malang. Teknik pengumpulan data dengan menggunakan instrumen dan observasi. Data diolah dengan cara mendeskripsikan dan menganalisis data sampai tahap penyimpulan. Hasil analisis data menunjukkan bahwa sebanyak 23 peserta didik setuju, 3 peserta didik memilih netral, dan 1 peserta didik memilih tidak setuju jika menggunakan metode pembelajaran menggunakan flipped learning dan podcasting. Kesimpulannya, metode pembelajaran menggunakan flipped learning dan podcasting yang dimuat pada spotify sangat diperlukan untuk dikembangkan dan diterapkan pada pengajaran mata kuliah kewirausahaan.
Analisis Keterampilan Teknik Bermain Tenis Meja dalam Mewujudkan Konsep Kurikulum Merdeka Belajar
Rohmad Apriyanto;
Adi S
Physical Activity Journal (PAJU) Vol 4 No 1 (2022): Physical Activity Journal (PAJU)
Publisher : Department of Physical Education, Faculty of Health Sciences, Universitas Jenderal Soedirman
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (293.269 KB)
|
DOI: 10.20884/1.paju.2022.4.1.6738
Demi mewujudkan merdeka belajar perlu adanya sebuah dorongan untuk berprestasi khususnya dalam bidang olahraga. Penelitian ini bertujuan menganalisis keterampilan tenis meja dalam mewujudkan MBKM. Metode penelitian ini adalah kuantitatif non eksperimen. Subjek dalam penelitian ini adalah atlet UKM tenis meja Unugiri yang berjumlah 12 orang. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan Purposive sampling dengan pengelompokan sampel sesuai kriteria usia 18 – 21 tahun. Pada penelitian ini, instrumen yang digunakan adalah teknik Spin, Block, Chop, Push, dan Drive. Teknik analisis data menggunakan prosentase. Pukulan yang mendominasi permainan adalah service forehand, drive forehand, smash forehand. Pukulan forehand secara keseluruhan mendominasi dalam permainan tenis meja pada penelitian ini. Servis yang mendominasi adalah teknik forehand. Aspek drive paling digunakan dengan melakukan pukulan lebih dari 50% dari prosentase keseluruhan namun pada aspek smash atlet jarang melakukan, peneliti menyoroti pemain masih pada level bawah dan akurasinya rendah. Kecepatan bola, akurasi, dan pengulangan disarankan menjadi indikator kunci level permainan. Kecepatan dan akurasi bola secara signifikan berkorelasi dengan peringkat pemain dalam sebuah kompetisi. Koordinasi seluruh tubuh memainkan peran penting dalam tenis meja
Analisis Atlet Terbaik (MVP) dalam kompetisi Bolavoli Senior
Sujarwo Sujarwo;
Arif Purnomo;
Rifqi Festiawan
Physical Activity Journal (PAJU) Vol 4 No 1 (2022): Physical Activity Journal (PAJU)
Publisher : Department of Physical Education, Faculty of Health Sciences, Universitas Jenderal Soedirman
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (283.883 KB)
|
DOI: 10.20884/1.paju.2022.4.1.6520
Penelitian ini dilatarbelakangi penentuan atlet terbaik dalam suatu kompetisi tidak berdasarkan kriteria yang jelas. Tujuan penelitian ini adalah untuk memilih atlet bolavoli terbaik dalam suatu even kompetisi tingkat kabupaten. Metode penelitian deskriptif dengan teknik survei. Subjek penelitian yaitu 14 atlet, terdiri atas 6 atlet putri dan 8 atlet putra. Sampel penelitian menggunakan purposive random sampling. Instrumen penelitian menggunakan rubrik pengamatan dengan melihat beberapa aspek baik skill dan juga aspek psikologis yaitu attitude atau sikap dan leadership atau kepemimpinan dalam tim. Teknik pengumpulan data menggunakan lembar pengamatan. Pengamatan dilakukan hanya pada saat pertandingan puncak atau grandfinal saja. Point (+) yang dikumpulkan setiap set digabung dan dijumlahkan yang terbanyak pointnya maka atlet tersebut terpilih menjadi atlet terbaik (MVP) dalam kompetisi tersebut. Analisis data menggunakan teknik deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: salah satu atlet putra dari klub bola voli Rajawali dengan point total 16 point yang terdiri atas (spike: 10 poin, serve: 3 poin, block: 1 poin, dan recive: 2 poin) menjadi atlet terbaik (MVP) putra dengan rata-rata point per set adalah 5 point, dan MVP Putri dari klub Baja 78 dengan point total 15 poin (spike: 8 poin, serve: 3 poin, block: 0 point, dan recive: 4 point) menjadi atlet terbaik (MVP) putri dalam even Bhayangkara Cup 2022 dengan rata-rata point per set adalah 3 poin. Atlet terbaik (MVP) diperoleh dari pengamatan skill dan psikologi mampu menentukan secara ideal best player dalam suatu even bolavoli. Kesimpulan penelitian terpilih atlet terbaik dalam suatu even berdasarkan jumlah point yang diperoleh dari skill atlet saat laga grandfinal dan secara psikis sikap atlet tersebut di dalam timnya.
Koordinasi Mata Dan Kaki Pada Long Passing Sepak Bola
Imam Syafi'i;
Anang Setiawan
Physical Activity Journal (PAJU) Vol 1 No 1 (2019): Physical Activity Journal (PAJU)
Publisher : Department of Physical Education, Faculty of Health Sciences, Universitas Jenderal Soedirman
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (365.557 KB)
|
DOI: 10.20884/1.paju.2019.1.1.1993
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan dan kontribusi antara kemampuan koordinasi mata dan kaki terhadap ketepatan keterampilan long passing dalam permainan sepak bola. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dengan menggunakan pendekatan kuantitatif. Hasilnya menunjukkan bahwa a) Terdapat hubungan antara kemampuan koordinasi mata dan kaki terhadap ketepatan keterampilan long passing dalam permainan sepak bola yang ditunjukkan dengan nilai t-hitung sebesar 2,36 > t-tabel sebesar 2,07. b) Terdapat kontribusi antara kemampuan koordinasi mata dan kaki terhadap ketepatan keterampilan long passing dalam permainan sepak bola sebesar 4,55%. Kesimpulannya bahwa terdapat hubungan dan kontribusi antara kemampuan koordinasi mata dan kaki terhadap ketepatan keterampilan long passing dalam permainan sepak bola
Identifikasi Kebugaran Jasmani Siswa SMP Di Daerah Dataran Tinggi Kabupaten Banyumas
Topo Suhartoyo;
Didik Rilastiyo Budi;
Moh. Nanang Himawan Kusuma;
Muhamad Syafei;
Arfin Deri Listiandi;
Rohman Hidayat
Physical Activity Journal (PAJU) Vol 1 No 1 (2019): Physical Activity Journal (PAJU)
Publisher : Department of Physical Education, Faculty of Health Sciences, Universitas Jenderal Soedirman
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (687.303 KB)
|
DOI: 10.20884/1.paju.2019.1.1.1995
Kebugaran jasmani merupakan salah satu faktor penting bagi siswa untuk dapat melakukan bebagai aktivitas fisik dan olahraga, selain itu kebugaran jasmani yang baik juga dapat memberikan dampak positif terhadap perkembangan prestasi siswa, baik secara kognitif, afektif maupun psikomotor. Tujuan penelitian untuk mengetahui profil kebugaran jasmani siswa SMP di dataran tinggi Kabupaten Banyumas, khususnya di daerah Kedungbanteng dan Baturraden. Metode penelitian studi deskriptif ex-postfacto. Instrumen penelitian menggunakan Multilevel Fitnes Test (MFT) untuk mengukur kebugaran jasmani. Analisis data menggunakan Uji Normalitas dan Penilaian Acuan Norma (PAN). Hasil penelitian menunjukan bahwa siswa putra SMP di daerah Kedungbanteng dan Baturraden masih banyak yang berada di tingkat kebugaran cukup dan kurang dengan jumlah 45 anak atau sebesar 90%, sedangkan tingkat kebugaran jasmani siswa putri menunjukan hasil 48 siswa atau 98% berada dikategori kebugaran jasmani cukup dan kurang. Kesimpulan penelitian ini siswa SMP di dataran tinggi memiliki tingkat kebugaran yang kurang, sehingga perlu adanya program khusus yang memicu siswa SMP untuk melakukan berbagai aktifitas fisik dan olahraga.
Pengaruh Permainan Tradisional Banyumas Gol-Golan Terhadap Tingkat Kebugaran Jasmani Siswa Sekolah Dasar Di Kabupaten Banyumas
Kusnandar Kusnandar;
Dyah Umiarni Purnamasari;
Panuwun Joko Nurcahyo;
Endo Darjito
Physical Activity Journal (PAJU) Vol 1 No 1 (2019): Physical Activity Journal (PAJU)
Publisher : Department of Physical Education, Faculty of Health Sciences, Universitas Jenderal Soedirman
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (381.338 KB)
|
DOI: 10.20884/1.paju.2019.1.1.1996
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh permainan tradisional Banyumas gol-golan terhadap tingkat kebugaran jasmani siswa Sekolah Dasar di Kabupaten Banyumas. Penelitian ini menggunakan desain penelitian eksperimen semu (quasi experiment) dengan menggunakan model one group pretest posttest design, yaitu eksperimen yang dilaksanakan pada satu kelompok, tanpa kelompok pembanding. Subjek pada penelitian ini adalah siswa kelas V SD N 1 Limpakuwus Kecamatan Sumbang Kabupaten Banyumas sebanyak 40 siswa. Data hasil penelitian diolah dengan menggunakan tabel nilai dan norma TKJI untuk anak usia 10-12 tahun. Untuk mengetahui pengaruh permainan yang diujikan, maka data hasil penelitian yang sudah diolah diuji dengan menggunakan uji statistik paired t test. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh permainan tradisional Banyumas gol-golan terhadap tingkat kebugaran jasmani siswa Sekolah Dasar di Kabupaten Banyumas, dengan taraf signifikansi 5%
Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Teaching Games For Understanding (TGFU) Terhadap Peningkatan Hasil Belajar Teknik Dasar Sepakbola
Wildan Qohhar;
Deni Pazriansyah
Physical Activity Journal (PAJU) Vol 1 No 1 (2019): Physical Activity Journal (PAJU)
Publisher : Department of Physical Education, Faculty of Health Sciences, Universitas Jenderal Soedirman
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (736.646 KB)
|
DOI: 10.20884/1.paju.2019.1.1.1998
Teaching Games for Understanding (TGFU) merupakan model pembelajaran yang menekankan taktik pemainan untuk dapat dimengerti sebagai pengenalan pertama, siswa harus mengetahui kenapa dan kapan keterampilan itu diperlukan dalam konteks permainan, pelaksanaan teknis dalam keterampilan, khususnya pada teknik dasar sepakbola. Penelitian ini menggunakan metode ekperimen yang dilaksanakan selama 16 pertemuan yang dilaksanakan 3 kali seminggu, jadi penelitian dilakukan kurang lebih selama 6 minggu.Instrumen penelitian yang digunakan yaitu tes teknik dasar sepakbola yang terdiri dari passing, dribbling dan shooting. Sampel pada penelitian ini yaitu siswa SMA 3 kota Serang Banten dengan jumlah 40 orang. Hasil penelitian menunjukan bahwa berdasarkan uji Two Related Sample tests pada data pre-test dan post-test pada kelompok yang menggunakan pembelajaran TGFU menunjukan nilai signifikansi sebesar 0,000. Karena signifikansi pada data pre-test dan post-test pada kelompok yang menggunakan pembelajaran TGFU < 0,05 maka dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh pemberian model pembelajaran TGFU terhadap keterampilan teknik dasar sepakbola.
Evaluasi Program Pembinaan Prestasi Taekwondo Pada Satria Taekwondo Academy Di Kabupaten Banyumas
Panuwun Joko Nurcahyo;
Soegiyanto Soegiyanto;
Setya Rahayu
Physical Activity Journal (PAJU) Vol 1 No 1 (2019): Physical Activity Journal (PAJU)
Publisher : Department of Physical Education, Faculty of Health Sciences, Universitas Jenderal Soedirman
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (364.389 KB)
|
DOI: 10.20884/1.paju.2019.1.1.1999
Artikel ini telah di tarik/dibatalkan atas persetujuan dan sepengetahuan penulis, dengan alasan bahwa artikel telah terbit di jurnal lain pada tahun 2014
Komponen Biomotor Dominan Pada Permainan Tradisonal Dul-Dulan Khas Banyumas
Indra Jati Kusuma;
Panuwun Joko Nurcahyo;
Galih Noor Alivian
Physical Activity Journal (PAJU) Vol 1 No 1 (2019): Physical Activity Journal (PAJU)
Publisher : Department of Physical Education, Faculty of Health Sciences, Universitas Jenderal Soedirman
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (538.991 KB)
|
DOI: 10.20884/1.paju.2019.1.1.2000
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui unsur-unsur komponen biomotor dominan yang terkandung dalam olahraga permainan tradisional dul-dulan khas banyumas. Metode penelitian menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif kualitatif. Pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Sampel penelitian anak sekolah menegah atas usia 15-17 tahun yang memenuhi kriteria berjumlah 20 anak (10 laki-laki dan 10 perempuan). Data direkam dan dianalisa dengan ahli pembelajaran penjas dan analisa gerak untuk mendapatkan komponen biomotor dominan. Hasilnya pada permainan dul-dulan unsur biomotor yang dominan adalah daya tahan (aerobik dan anaerobik), kekuatan dan daya tahan otot tungkai, kecepatan lari, kecepatan reaksi, koordinasi mata tangan, serta kelincahan. Dalam permainan tradisional merupakan betuk aktivitas fisik yang murah dan mudah untuk dilaksanakan selain itu juga memberikan rasa kegembiraan. Adanya keterlibatan unsur-unsur biomotor dominan yang berbeda-beda, menjadikan permainan tradisional dapat digunakan dalam melatih unsur biomotor yang diperlukan.