cover
Contact Name
T. Aria Auliandri
Contact Email
aria@feb.unair.ac.id
Phone
+6281332529696
Journal Mail Official
inobis.info@gmail.com
Editorial Address
Jl. Gajayana 539 Malang
Location
Unknown,
Unknown
INDONESIA
Inobis: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia
ISSN : -     EISSN : 26140462     DOI : https://doi.org/10.31842/jurnalinobis
Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia (INOBIS), diterbitkan oleh Pengurus Forum Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia, secara berkala empat kali dalam setahun. Jurnal INOBIS bertujuan untuk menyebar luaskan hasil penelitian di bidang manajemen dan bisnis kepada para akademisi, praktisi, mahasiswa dan pihak yang berminat. Jurnal INOBIS menerima kiriman artikel yang ditulis dalam bahasa Indonesia maupun bahasa Inggris. Penulis harus menyatakan bahwa artikel yang dikirim ke Jurnal INOBIS tidak dikirim atau dipublikasikan ke jurnal lain. Penentuan artikel yang dimuat di Jurnal INOBIS melalui proses review oleh tim dewan redaksi Jurnal INOBIS dengan mempertimbangkan antara lain: terpenuhinya persyaratan baku publikasi jurnal, metode riset yang digunakan, signifikansi, dan kontribusi hasil penelitian terhadap keilmuan manajemen.
Articles 11 Documents
Search results for , issue "Vol. 7 No. 2 (2024): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia" : 11 Documents clear
Pengaruh Likuiditas Dan Profitabilitas Terhadap Harga Saham Perusahaan Sub Sektor Farmasi dan Riset Kesehatan di Bursa Efek Indonesia dengan Struktur Modal Sebagai Variabel Intervening Setia Dwi Wardhani; Mahirun Mahirun; Meliza Meliza
INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia Vol. 7 No. 2 (2024): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia
Publisher : Forum Inovasi Bisnis dan Manajemen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31842/jurnalinobis.v7i2.313

Abstract

Penelitian ini menganalisis pengaruh likuiditas dan profitabilitas terhadap harga saham perusahaan sub sektor farmasi dan riset kesehatan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia, dengan struktur modal sebagai variabel intervening. Data diperoleh dari laporan keuangan perusahaan tahun 2020-2023 dan dianalisis menggunakan metode SEM-PLS. Berdasarkan kriteria yang ditentukan, dari 13 perusahaan terdapat 9 perusahaan atau 36 data selama 4 tahun. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Likuiditas berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap harga saham, Profitabilitas berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap harga saham, Struktur modal berpengaruh negatif dan signifikan terhadap harga saham, Likuiditas berpengaruh negatif dan signifikan terhadap struktur modal, Profitabilitas berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap struktur modal, Likuiditas mempunyai pengaruh secara negatif dan tidak signifikan terhadap harga saham namun saat dimediasi oleh struktur modal mempunyai pengaruh secara positif dan signifikan, Profitabilitas mempunyai pengaruh secara negatif dan tidak signifikan terhadap harga saham namun saat dimediasi oleh struktur modal mempunyai pengaruh secara positif dan tidak signifikan., ,
Peran Literasi Digital dan Kepemimpinan Digital terhadap Kinerja Karyawan: Studi Kasus Generasi Millenial dan Z di GoTo Group Nurul Khaira
INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia Vol. 7 No. 2 (2024): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia
Publisher : Forum Inovasi Bisnis dan Manajemen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31842/jurnalinobis.v7i2.314

Abstract

Perkembangan teknologi digital yang pesat di Indonesia telah memengaruhi berbagai sektor industri, termasuk sektor start-up yang semakin mendominasi ekonomi digital. Salah satu perusahaan start-up terbesar di Indonesia adalah GoTo Group, hasil penggabungan dari dua raksasa teknologi, Gojek dan Tokopedia. Peningkatan jumlah pengguna internet di Indonesia memicu percepatan transformasi digital. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi pengaruh literasi digital, kepemimpinan digital, dan budaya digital terhadap kinerja karyawan GoTo Group. Metode penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif dengan teknik purposive sampling, di mana responden dipilih terdiri dari 140 karyawan GoTo Group yang merupakan generasi Millenial dan Z. Data dikumpulkan melalui survei kuesioner dan dianalisis menggunakan SEM-PLS untuk melihat peran budaya digital sebagai variabel moderasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa literasi digital, kepemimpinan digital, dan budaya digital berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan. Selain itu, budaya digital terbukti tidak mampu memoderasi hubungan tersebut. Temuan ini menunjukkan bahwa, meskipun ketiga variabel tersebut berkontribusi secara langsung terhadap peningkatan kinerja, perlu ada perhatian lebih pada pengelolaan budaya digital yang efektif agar dapat mendukung interaksi yang lebih produktif antara literasi dan kepemimpinan digital.
Analisis dan Perancangan Struktur dan Skala Upah Untuk Usaha Kecil Sektor Makanan dan Minuman di Kabupaten Bandung Barat Yusuf Malada; Lindawati Kartika
INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia Vol. 7 No. 2 (2024): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia
Publisher : Forum Inovasi Bisnis dan Manajemen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31842/jurnalinobis.v7i2.315

Abstract

Pemulihan ekonomi pasca COVID-19 berdampak baik ditandai dengan kestabilan inflasi dan meningkatnya perkonomian Indonesia, hal tersebut ditopang oleh kontribusi UMKM pada PDB dan penyerapan tenaga kerja. Permenaker No. 1 tahun 2017 mewajibkan semua pengusaha untuk membuat Struktur dan Skala Upah (SSU). Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi sistem kompensasi, menganalisis keadilan internal dan eksternal, menyusun SSU ideal untuk usaha kecil sektor makanan dan minuman di Kabupaten Bandung Barat. Penelitian dilakukan pada bulan Januari-Juli 2024, dengan sampel 9 Usaha Kecil Kabupaten Bandung Barat. Jenis data meliputi data primer (wawancara dan kuesioner) dan sekunder dari website BPS Kabupaten Bandung Barat dan literatur yang relevan lainnya. Metode yang digunakan dengan analisis statistik deskriptif, survey gaji, pemetaan gaji, dan metode dua titik. Hasil penelitian menunjukkan UKB4 memberikan kompensasi tertinggi sebesar 78% dari keseluruhan critical positions dan 67% sudah di atas UMP Jawa Barat.
Pengaruh Artificial Intelligence (AI) Berbasis ChatGPT Terhadap Kinerja Pegawai Pemerintahan Dengan Penerimaan Teknologi Sebagai Variabel Moderasi Muhamad Najib Ferdinand; Chalimah Chalimah
INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia Vol. 7 No. 2 (2024): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia
Publisher : Forum Inovasi Bisnis dan Manajemen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31842/jurnalinobis.v7i2.316

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh penerapan Artificial Intelligence (AI) berbasis ChatGPT terhadap kinerja pegawai di lingkungan Pemerintah Kota Pekalongan, dengan penerimaan teknologi sebagai variabel moderasi. Penelitian ini merupakan penelitian korelasional yang melibatkan 45 responden pegawai pemerintahan. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui kuesioner dan dianalisis menggunakan SmartPLS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa AI berbasis ChatGPT memiliki pengaruh positif signifikan terhadap kinerja pegawai, baik secara langsung maupun melalui penerimaan teknologi sebagai variabel moderasi. Penerimaan teknologi memperkuat hubungan antara penggunaan AI dengan kinerja pegawai, mengindikasikan bahwa semakin tinggi penerimaan teknologi, semakin besar peningkatan kinerja pegawai. Penelitian ini memberikan wawasan mengenai pentingnya adopsi teknologi AI dalam meningkatkan efektivitas kerja di sektor publik.
Analisis Pengaruh Debt to Equity Ratio dan Return on Asset terhadap Return on Equity dengan Ukuran Perusahaan sebagai variabel Intervening pada Sektor Keuangan di Bursa Efek Indonesia Donal Sutra; Heryanto Heryanto; Julianto Julianto; Fandi Rahmad
INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia Vol. 7 No. 2 (2024): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia
Publisher : Forum Inovasi Bisnis dan Manajemen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31842/jurnalinobis.v7i2.317

Abstract

Tujuan penelitian adalah menganalisis Pengaruh Debt to Equity Ratio dan Return on Asset terhadap Return on Equity dengan Ukuran Perusahaan sebagai Variabel Intervening Pada Sektor Keuangan Di Bursa Efek Indonesia. Studi ini menggunakan metode kuantitatif. Obyek penelitian difokuskan pada perusahaan keuangan yang sahamnya tercatat di BEI selama periode 2023. Data sekunder diambil dari laporan keuangan tahunan perusahaan sektor keuangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama periode penelitian. Untuk menguji signifikan model I dan model II adalah digunakan uji t dan uji F. Uji koefisien determinasi digunakan untuk mengukur seberapa jauh kemampuan model dalam menerangkan variasi variabel tergantung. Kemudian uji Sobel digunakan untuk menganalisis pengaruh variabel mediasi, yaitu kepuasan konsumen. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa Debt to Equity Ratio (DER) berpengaruh negatif terhadap Return on Equity (ROE), meskipun pengaruhnya tidak signifikan. Ini menunjukkan bahwa peningkatan utang tidak selalu meningkatkan profitabilitas pemegang saham dan dapat meningkatkan risiko keuangan. Sebaliknya, Return on Asset (ROA) berpengaruh positif dan signifikan terhadap ROE, menegaskan bahwa efisiensi penggunaan aset berkontribusi terhadap peningkatan profitabilitas. Selain itu, ukuran perusahaan juga ditemukan memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap ROE, yang mencerminkan keuntungan dari skala ekonomi yang dimiliki perusahaan besar.
Pengaruh pengetahuan keuangan dan sikap keuangan terhadap perilaku pengelolaan keuangan Herry Herry; Vera Intanie Dewi
INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia Vol. 7 No. 2 (2024): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia
Publisher : Forum Inovasi Bisnis dan Manajemen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31842/jurnalinobis.v7i2.318

Abstract

Situasi saat ini yang dipenuhi dengan kompleksitas keuangan, pemahaman tentang keuangan, sikap yang tepat terhadapnya, dan kemampuan mengelola keuangan menjadi hal yang penting, termasuk bagi kalangan religius Katolik. Tujuan penelitian ini untuk menguji pengaruh pengetahuan keuangan dan sikap keuangan terhadap perilaku pengelolaan keuangan para religius Katolik Ordo Salib Suci Indonesia. Metode penelitian yang digunakan berdasarkan tujuan penelitian adalah kausal eksplanatif dengan pendekatan kuantitatif. Penelitian dilakukan pada sampel sebanyak 108 responden yang merupakan religius Katolik Ordo Salib Suci di Indonesia. Structural Equation Modeling dengan alat analisis Smart Partial Least Squares 4.0 digunakan untuk mengolah dan menginterpretasi data. Hasil penelitian menunjukan bahwa sikap keuangan berpengaruh terhadap perilaku pengelolaan keuangan para religius, sedangkan pengetahuan keuangan tidak berpengaruh terhadap perilaku pengelolaan keuangan. Dengan demikian dapat dikatakan bahwa sikap terhadap keuangan bagi para religius memiliki peran penting dalam pengelolaan keuangan seorang religius Katolik.
Dari layar ke wajah: Augmented Reality (AR) sebagai alat bantu proses keputusan pembelian kosmetik di Indonesia Patrick Pebrian Pratama; Amelia Setiawan; Hamfri Djajadikerta
INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia Vol. 7 No. 2 (2024): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia
Publisher : Forum Inovasi Bisnis dan Manajemen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31842/jurnalinobis.v7i2.332

Abstract

Penelitian ini bertujuan menganalisis dampak teknologi Augmented Reality (AR), khususnya fitur Virtual Try-On, terhadap keputusan pembelian produk kosmetik di Indonesia. Metode yang digunakan adalah analisis literatur dengan menyoroti peran AR dalam memberikan pengalaman belanja interaktif dan personal. Hasil studi menunjukkan bahwa AR membantu konsumen mengurangi ketidakpastian belanja online, mempercepat proses pengambilan keputusan, dan menurunkan tingkat pengembalian produk. Selain itu, teknologi ini meningkatkan keterlibatan konsumen, kepuasan, serta loyalitas terhadap merek. Temuan lain menunjukkan bahwa AR mempermudah konsumen mengevaluasi produk kosmetik secara virtual, menciptakan kepercayaan dalam pengambilan keputusan pembelian. Namun, tantangan masih ada, seperti keterbatasan akses teknologi di beberapa wilayah dan kebutuhan perangkat pendukung khusus. Penelitian ini memberikan kontribusi penting bagi pengembangan strategi pemasaran berbasis teknologi di industri kecantikan. Wawasan yang dihasilkan diharapkan dapat membantu akademisi dan praktisi dalam merancang pendekatan inovatif yang memanfaatkan AR untuk meningkatkan pengalaman belanja konsumen serta mendukung transformasi digital di sektor kosmetik.
Budaya Organisasi dan Kepercayaan kepada Organisasi sebagai Kunci Terciptanya Employee Engagement Reicheana Koesala Zirho; Rony Setiawan
INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia Vol. 7 No. 2 (2024): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia
Publisher : Forum Inovasi Bisnis dan Manajemen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31842/jurnalinobis.v7i2.334

Abstract

Perusahaan yang prima dan tangguh akan terbentuk jika para karyawannya memiliki berbagai sikap positif pada pekerjaannya, salah satunya adalah employee engagement. Tingginya tingkat employee engagement pada PT KZ Tbk., yang merupakan suatu perusahaan properti di Indonesia, dapat disinyalir melalui nihilnya turnover kekaryawanannya. Selama 24 tahun telah berdiri, belum terdapat karyawan yang keluar dari perusahaan ini. Dengan mempergunakan 37 orang karyawan sebagai sampelnya, periset memiliki tujuan untuk melaksanakan kajian ilmiah beberapa faktor anteseden, yakni budaya organisasi dan kepercayaan, yang menjadi pendorong terbentuknya employee engagement. Selain menjalankan penelaahan secara ilmiah pada kumpulan literatur relevan pendahulu, himpunan data dikumpulkan melalui wawancara, observasi umum, dan survei. Setiap data kuesioner yang sudah terhimpun kemudian diolah melalui penggunaan SPSS versi 26 dan aplikasi perhitungan secara digital. Dari data riset yang sudah diolah dengan tema eksplanatif dan deskriptif, periset membuktikan bahwa budaya organisasi dan kepercayaan kepada organisasi memiliki peran yang penting dalam penciptaan employee engagement di PT KZ Tbk. Terbukti pula bahwa kepercayaan kepada organisasi memediasi kausalitas antara budaya organisasi dan employee engagement karyawan pada perusahaan tersebut. Perusahaan disarankan untuk berupaya secara proaktif dalam menciptakan dan memelihara budaya organisasi yang mengacu kepada asas kekeluargaan, sembari selalu memberikan dukungan kelembagaan demi menjaga dan meningkatkan employee engagement karyawannya.
Pengaruh Strategi Pemasaran Dalam Meningkatkan Penjualan Perumahan KPR Di PT. Mahkota Jaya Sakti (Studi Kasus: Graha Permai Sugio) Sultan Hadi; Siti Musarofah; Didik Puji Wahyono
INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia Vol. 7 No. 2 (2024): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia
Publisher : Forum Inovasi Bisnis dan Manajemen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31842/jurnalinobis.v7i2.340

Abstract

Perumahan merupakan salah satu kebutuhan dasar manusia, bukan kebutuhan individu melainkan kebutuhan masyarakat secara keseluruhan. Namun tidak semua masyarakat dapat menikmati atau memiliki rumah yang layak dan sehat serta aman, sehingga upaya peningkatan pembangunan perumahan dan permukiman harus terus ditingkatkan dengan harga yang terjangkau terutama dari golongan masyarakat berpenghasilan rendah. Salah satu penyebab permasalahan yang dihadapi oleh kota-kota besar di Indonesia adalah jumlah penduduk yang besar yang disebabkan oleh pertumbuhan alami dan urbanisasi. Program pemerintah melalui pembangunan rumah bersubsidi menyasar masyarakat berpenghasilan rendah (MBR). Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menentukan pengaruh strategi pemasaran melalui analisis SWOT sebagai upaya meningkatkan penjualan rumah bersubsidi di PT Mahkota Jaya Sakti. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif kualitatif yaitu penelitian yang dilakukan untuk menentukan nilai variabel bebas, yang menginterpretasikan data berupa kata, kalimat, skema dan gambar melalui analisis SWOT. Berdasarkan beberapa tahapan analisis yang telah dilakukan terhadap analisis IFAS dan EFAS, maka kekuatan PT. Mahkota Jaya Sakti lebih unggul dari kelemahannya.
Peran Motivasi Berwirausaha Dalam Memoderasi Pengaruh Pengetahuan Kewirausahaan Dan Inovasi Terhadap Minat Berwirausaha Mahasiswa FEB UKSW Aprilia Elsa Cahya; Komala Inggarwati
INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia Vol. 7 No. 2 (2024): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia
Publisher : Forum Inovasi Bisnis dan Manajemen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31842/jurnalinobis.v7i2.343

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pengetahuan kewirausahaan dan inovasi terhadap intensi berwirausaha mahasiswa Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Kristen Satya Wacana (UKSW), dengan motivasi berwirausaha sebagai variabel moderasi. Populasi dalam penelitian ini adalah 1.089 mahasiswa S1 manajemen aktif dari semua angkatan pada tahun 2023. Dengan menggunakan algoritma Slovin dengan margin of error sebesar 10%, sebanyak 92 mahasiswa terpilih sebagai sampel. Data untuk penelitian ini dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner. Penelitian ini menggunakan analisis deskriptif, uji-t, dan analisis regresi moderasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengetahuan kewirausahaan dan inovasi berpengaruh positif terhadap intensi berwirausaha mahasiswa. Selain itu, motivasi kewirausahaan memoderasi hubungan antara pengetahuan kewirausahaan dan niat kewirausahaan mahasiswa, tetapi melemahkan pengaruhnya. Namun, motivasi kewirausahaan tidak memoderasi hubungan antara inovasi dan niat kewirausahaan mahasiswa.

Page 1 of 2 | Total Record : 11


Filter by Year

2024 2024


Filter By Issues
All Issue Vol. 8 No. 1 (2024): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia Vol. 7 No. 4 (2024): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia Vol. 7 No. 3 (2024): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia Vol. 7 No. 2 (2024): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia Vol. 7 No. 1 (2023): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia Vol. 6 No. 4 (2023): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia Vol. 6 No. 3 (2023): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia Vol. 6 No. 2 (2023): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia Vol. 6 No. 1 (2022): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia - Edisi Desember 2022 Vol. 5 No. 4 (2022): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia - Edisi September 2022 Vol. 5 No. 3 (2022): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia - Edisi Juni 2022 Vol. 5 No. 2 (2022): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia - Edisi Maret 2022 Vol. 5 No. 1 (2021): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia - Edisi Desember 2021 Vol. 4 No. 4 (2021): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia - Edisi September 2021 Vol. 4 No. 3 (2021): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia - Edisi Juni 2021 Vol. 4 No. 2 (2021): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia - Edisi Maret 2021 Vol. 4 No. 1 (2020): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia - Edisi Desember 2020 Vol. 3 No. 4 (2020): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia - Edisi September 2020 Vol. 3 No. 3 (2020): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia - Edisi Juni 2020 Vol. 3 No. 2 (2020): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia - Edisi Maret 2020 Vol. 3 No. 1 (2019): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia - Edisi Desember 2019 Vol. 2 No. 4 (2019): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia - Edisi September 2019 Vol. 2 No. 3 (2019): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia - Edisi Juni 2019 Vol. 2 No. 2 (2019): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia - Edisi Maret 2019 Vol. 2 No. 1 (2018): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia - Edisi Desember 2018 Vol. 1 No. 4 (2018): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia - Edisi September 2018 Vol. 1 No. 3 (2018): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia - Edisi Juni 2018 Vol. 1 No. 2 (2018): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia - Edisi Maret 2018 Vol. 1 No. 1 (2017): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia - Edisi Desember 2017 More Issue