cover
Contact Name
jurnal syntax admiration
Contact Email
syntaxadmiration@gmail.com
Phone
+6282320242017
Journal Mail Official
syntaxadmiration@gmail.com
Editorial Address
Greenland Sendang Residence No.H-1, Sendang, Kec. Sumber, Cirebon, Jawa Barat 45611
Location
Kota cirebon,
Jawa barat
INDONESIA
jurnal syntax admiration
ISSN : 27227782     EISSN : 27225356     DOI : https://doi.org/10.36418
Syntax Admiration. Jurnal Syntax Admiration adalah jurnal yang diterbitkan sebulan sekali oleh CV. Syntax Corporation Indonesia. Syntax Admiration akan menerbitkan artikel ilmiah dalam lingkup ilmu sosial teknik. Artikel yang diterbitkan adalah artikel dari penelitian, studi atau studi ilmiah kritis dan komprehensif tentang isu-isu penting dan terkini atau ulasan buku-buku ilmiah.
Articles 10 Documents
Search results for , issue "Vol. 3 No. 11 (2022): Jurnal Syntax Admiration" : 10 Documents clear
Investigasi Kuat Tekan Paving Block-Ecc Oktagonal Berbasis Fly Ash dan Abu Sekam Padi Harsan Ingot Hasudungan; Muhammad Aswin
Jurnal Syntax Admiration Vol. 3 No. 11 (2022): Jurnal Syntax Admiration
Publisher : Ridwan Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46799/jsa.v3i11.493

Abstract

Salah satu kegunaan paving block adalah untuk memenuhi kebutuhan perkerasan permukaan jalan. Umumnya, semen merupakan bahan pengikat utama dalam pembuatan paving block. Sedangkan di sekitar kita, fly ash dan sekam padi belum dimanfaatkan secara optimal, baik oleh masyarakat maupun industri. Berdasarkan uji kandungan kimia, ternyata fly ash dan abu sekam padi mengandung silika oksida (SiO2) yang cukup tinggi, sehingga berpotensi untuk digunakan sebagai bahan bangunan dalam pembuatan mortar ECC (engineered cementitious composites). Penelitian ini bertujuan untuk memanfaatkan limbah pertanian yaitu abu sekam padi dan limbah PLTU yaitu fly ash sebagai salah satu bahan pembuatan paving block ECC dan mengkaji kuat tekan paving block ECC serta membandingkan dengan paving block yang ada di Toko Bahan Bangunan. Variasi penambahan  FA dan ASP masing-masing 0%, 5%, 10% dan 15%. Jumlah total spesimen adalah 48 sampel. Paving block dibuat berbentuk segi delapan, dengan ukuran penampang 200 mm x 200 mm, dan tebal 60 mm. Uji konsistensi dan flowability dilakukan untuk mencapai kondisi SCC (self-compacting concrete). Uji kuat tekan dilakukan pada umur 3 hari. Hasil pengujian semua variasi menunjukkan bahwa campuran mortar ECC memiliki workability yang sangat baik, yang sesuai dengan ketentuan EFNARC, sedangkan hasil uji tekan menunjukkan bahwa nilai kuat tekan tertinggi diperoleh pada variasi FA 15% ASP 10%, yaitu 46,82 MPa menurut ketentuan SNI 03-0691-1996, paving block ECC pada penelitian ini dapat dikategorikan Mutu-A dibandingkan dengan hasil uji kuat tekan paving block dari Toko Bahan Bangunan diperoleh sebesar 34,69 MPa  menurut ketentuan SNI 03-0691-1996, paving block dari Toko Bahan Bangunan  pada penelitian ini dapat dikategorikan Mutu-B.
Upaya Program CSR Pengolahan Limbah Kulit Udang terhadap Lingkungan Dan Sosial Ekonomi di Kelurahan Pekan Labuhan Nurul Azmi; Hanafi Ahmar; Fernando Depari
Jurnal Syntax Admiration Vol. 3 No. 11 (2022): Jurnal Syntax Admiration
Publisher : Ridwan Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46799/jsa.v3i11.494

Abstract

Pemberdayaan masyarakat dalam hal ini CSR merupakan strategi alternatif dalam pembangunan ekonomi yang merangkum nilai nilai masyarakat. CSR pada dasarnya adalah sebuah upaya mengembangkan dan memberdayakan masyarakat yang menerima program melalui kegiatan yang telah disepakati bersama. Berangkat dari masalah di bidang pembiakan udang dan industri pengolahan udang kupas beku yang menghasilkan limbah kulit udang dan mencemari lingkungan. Pertamina Patra Niaga FT Medan Group menarik potensi melalui inovasi dan teknologi limbah kulit udang yang tidak termanfaatkan tersebut agar dapat diolah menjadi kitosan dan berbagai turunan produk yang memiliki nilai tambah tinggi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana program  Pengolahan Limbah Kulit udang terhadap lingkungan dan sosial ekonomi di Kelurahan Pekan Labuhan, Medan Labuhan, Kota Medan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan teknik pengumpulan data wawancara mendalam (in-depth interview) dan studi dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dalam segi lingkungan program Pengolahan Limbah Kulit Udang ini secara signifikan berhasil mengurangi bau yang dihasilkan oleh limbah kulit udang. Sedangkan dalam segi sosial dan ekonomi, program tersebut mampu menciptakan lapangan pekerjaan dan menambah nilai ekonomi masyarakat.
Konservasi Meranti dalam upaya Revitalisasi dan Pemberdayaan Masyarakat di Kawasan Taman Wisata Alam (TWA) Muka Kuning oleh PT Pertamina Patra Niaga DPPU Hang Nadim Resti Lestari; Sandy Pradana
Jurnal Syntax Admiration Vol. 3 No. 11 (2022): Jurnal Syntax Admiration
Publisher : Ridwan Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46799/jsa.v3i11.496

Abstract

Wujud kontribusi sebuah perusahaan dalam meningkatkan kepercayaan masyarakat adalah melalui program Corporate Social Responsibility yang lebih dikenal sebagai program CSR. Implementasi CSR sendiri telah diatur secara eksplisit dalam Undang-Undang Nomor 40 Tahun 2007 tentang Perseroan Terbatas. Penelitian ini bertujuan untuk melindungi dan melestarikan ekosistem tanaman meranti yang terancam punah, memaksimalkan pemanfaatan lahan di kawasan Taman Wisata Alam (TWA) Muka Kuning, mengurangi permasalahan perubahan iklim dan pemanasan global, pemberdayaan masyarakat di sekitar, sekaligus sebagai bentuk tanggung jawab PT Pertamina Patra Niaga DPPU Hang Nadim terhadap masyarakat dan lingkungan sekitar.  Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif yang bersifat deskriptif. Dari data yang dihasilkan, Hubungan antar stakeholder yang terjalin dengan baik baik dari masyarakat lokal, Balai Besar Konservasi dan Sumber Daya Alam (BBKSDA) Provinsi Riau yang dilakukan dalam pelaksanaan program CSR ini yang menjadi kunci utama kelancaran program CSR PT Pertamina Patra Niaga DPPU Hang Nadim.
Dampak Pemberdayaan Masyarakat melalui Program Pengelolaan Sampah Oleh PT Pertamina Patra Niaga DPPU Minangkabau di Desa Kampung Apar, Pariaman Selatan, Kota Pariaman Syifa Cahyarani
Jurnal Syntax Admiration Vol. 3 No. 11 (2022): Jurnal Syntax Admiration
Publisher : Ridwan Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46799/jsa.v3i11.497

Abstract

Corporate Social Responsibility (CSR) merupakan komitmen perusahaan untuk mendorong kesejahteraan masyarakat melalui praktik bisnis perusahaan dan kontribusi dari sumber daya perusahaan. PT Pertamina Patra Niaga DPPU Minangkabau sebagai salah satu perusahaan yang berkontribusi dalam peningkatan kesejahteraan melalui program pemberdayaan masyarakat. Suatu gerakan yang dirancang guna meningkatkan taraf hidup keseluruhan masyarakat melalui partisipasi aktif dan inisiatif masyarakat. Pengolahan sampah melalui bank sampah menjadi terobosan dalam menanggulangi permasalahan sampah. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dampak implementasi program Pengolahan Sampah yang dilakukan Bank Sampah Sahabat Alam terhadap kesejahteraan masyarakat Desa Kampung Apar, Kota Pariaman, dan menganalisis faktor pendukung dan penghambat pelaksanaan program Pengolahan sampah dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan penentuan informan menggunakan teknik purposive. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah wawancara mendalam (in-depth interview) dan studi dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa program Pengolahan Sampah yang dilakukan oleh Bank Sampah Sahabat Alam telah mampu mendorong peningkatan kesejahteraan anggota dan masyarakat sekitar khususnya pada konteks pemenuhan aspek ekonomi, partisipasi sosial, dan produktivitas masyarakat.
Faktor Determinan Trust, Attitiude dan Perceived Consumer Effectiveness terhadap Purchase Intention pada Green Fast Fashion di Indonesia Arnolt Kristian Pakpahan; Ryan Johan Sembiring
Jurnal Syntax Admiration Vol. 3 No. 11 (2022): Jurnal Syntax Admiration
Publisher : Ridwan Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46799/jsa.v3i11.498

Abstract

Perlindungan lingkungan telah menjadi perhatian dan mulai diakui oleh masyarakat internasional. Kerusakan lingkungan menyebabkan bencana lingkungan, tidak hanya untuk kesehatan, tetapi bahkan untuk kelangsungan hidup manusia. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh perception social responsibility terhadap brand trust, Consumer attitude dan perceived consumer effectiveness serta terhadap purchase intention pada perusahaan fast fashion Pull & Bear dan Stradivarius di Jakarta yang menghasilkan produk ramah lingkungan. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kuantitatif dengan pendekatan kausal dengan sampel sebesar 180 responden, serta metode analisis data yang digunakan adalah SEM (Structural Equation Modeling) menggunakan Program AMOS 21. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perception social responsibility berpengaruh signifikan terhadap brand trust, Consumer attitude dan perceived consumer effectiveness. Brand trust dan perceived consumer effectiveness tidak berpengaruh terhadap purchase intention, sedangkan Consumer attitude berpengaruh signifikan terhadap purchase intention.  
Studi Pemakaian MU 200 Skim Wall Sebagai Alternatif Filler Pada Campuran Beton Asrullah Asrullah; Rita Anggrainy; Asri Mulyadi; Surya Darma
Jurnal Syntax Admiration Vol. 3 No. 11 (2022): Jurnal Syntax Admiration
Publisher : Ridwan Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46799/jsa.v3i11.499

Abstract

Perkembangan kemajuan teknologi dalam beton harus semakin maju terutama untuk mendapatkan kualitas beton yang lebih baik dengan menggunakan bahan tambahan sebagai bahan pengisi dalam campuran beton. Penelitian ini dilakukan pada skala Laboratorium dengan melakukan Studi pemakaian semen MU 200 SkimWall sebagai alternatif filler pada campuran beton. Tujuan dari studi ini untuk mengetahui kuat tekan beton dengan penambahan semen MU 200 Skim Wall sebagai filler pada campuran beton K 200 dan. Metode dalam rancangan pembuatan beton menggunakan SNI 63-2834-2000. Variasi penambahan filler semen MU 200 SkimWall sebesar 5%, 10% dan 15% dari berat semen campuran beton normal. Beton dibuat dengan menggunakan cetakan kubus 15 cm x 15 cm x 15 cm. Dari hasil pengujian kuat tekan beton normal (BN) sebesar 202,43 kg/cm2, dan nilai kuat tekan beton terbesar untuk penambahan semen MU 200 SkimWall sebagai filler (BMU200SW.10) sebesar 239,83 kg/cm2.
Analisis Perbandingan Efisiensi Panel Surya 55 Watt dengan Tracking dan Tanpa Tracking Mustofa Kamil Rahman
Jurnal Syntax Admiration Vol. 3 No. 11 (2022): Jurnal Syntax Admiration
Publisher : Ridwan Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46799/jsa.v3i11.504

Abstract

Potensi energi terbarukan di Indonesia sangatlah banyak, seperti panas bumi, tenaga air, biomasa, surya dan angin yang ramah lingkungan, namun sejauh ini penggunaan energi tersebut belum maksimal. Dengan segala potensi energi terbarukan yang ada di Indonesia energi matahari adalah salah satu sumber energi yang dapat diperbaharui dan dapat dikonversikan menjadi energi listrik dengan menggunakan panel surya.  Dengan metode penelitian Research and Development. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh tracking terhadap kinerja panel surya dan mengetahui efisiensi panel surya yang menggunakan tracking dan yang tidak menggunakan tracking supaya dapat mengoptimalkan sumber energi matahari. Dari data yang sudah diambil panel surya dengan solar tracker memiliki efisiensi rata – rata sebesar 5.6% sedangkan panel surya tanpa solar tracker memiliki efisiensi rata – rata sebesar 5.1 %. Dengan demikian maka dapat disimpulkan bahwa efisiensi dengan solar tracker lebih besar dibanding tanpa solar tracker.
Analisis Ketahanan Struktur Atas Rumah Instan Sederhana Sehat dengan Perhitungan Beban Gempa di Upgrade 3 (Tiga) Lantai Hernawati Christiani Silalahi; Johannes Tarigan
Jurnal Syntax Admiration Vol. 3 No. 11 (2022): Jurnal Syntax Admiration
Publisher : Ridwan Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46799/jsa.v3i11.505

Abstract

Rumah Instan Sedehana Sehat (RISHA) merupakan teknologi konstruksi bangunan rumah tinggal dengan komponen modular pracetak dengan system bongkar pasang /Knock down. Berdasarkan sertifikat pengujian ketahanan struktur, RISHA memiliki ketahanan struktur terhadap beban gempa hingga zonasi enam dengan acuan SNI 03-1726-2002. Hal ini memungkinkan untuk memperbaharui analisis dengan SNI terbaru dan diaplikasikan pada bangunan gedung 3 lantai. Penelitian ini bertujuan menganalisis partisipasi massa dan waktu getar alami struktur berdasarkan ETABS dan perhitungan manual, menganalisis ketahanan struktur atas, mengkonversi dimensi kolom dari profil panel RISHA ke ETABS, menganalisis kekuatan struktur kolom dan balok serta kekuatan sambungan yang digunakan.  Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif. Penelitian dimulai dengan melakukan studi literatur terkait, selanjutnya diikuti dengan membuat pemodelan struktur pada ETABS. Dari hasil analisa partisipassi massa sesuai SNI 1726;2019 masih memenuhi persyaratan yaitu diatas 90%. Untuk gaya geser dasar terhadap sumbu X dan Y sebesar 190,39 kN. Ketahanan struktur balok dan kolom mengacu pada SNI 2847 2019 dan SNI 7833;2019. Simpangan antar lantai yang terjadi akibat beban gempa telah memenuhi persyaratan karena nilainya lebih kecil dibandingkan simpangan antar lantai ijin. Ketahanan sambungan struktur antar panel RISHA memiliki kuat tekan ultimit dan gaya geser ultimit lebih kecil dibandingkan kuat tekan perlu dan kuat geser nominal dari panel RISHA. Dengan demikian sambungan memenuhi syarat SNI 1729;2020.
Pengaruh Struktur Modal, Strategi Pemasaran dan Jaringan Penjualan Terhadap Perkembangan Usaha Pada UMKM Madu Hutan Tanjungsari Kokom Komalasari; Junedi Junedi
Jurnal Syntax Admiration Vol. 3 No. 11 (2022): Jurnal Syntax Admiration
Publisher : Ridwan Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46799/jsa.v3i11.511

Abstract

Madu merupakan komoditas unggulan bagi ketersediaan bahan baku penunjang produk hasil olahan pada bidang kesehatan yang dihasilkan dari lebah. Dalam menjalankan kegiatan usaha Madu Hutan ini masih dijumpai beberapa kendala berupa pembiayaan hingga strategi penjualan. Pada penelitian ini bertujuan untuk menguji sejauh mana peranan ketersediaan belanja modal kerja, cara melakukan penjualan hasil komoditas yang dihasilkan, dan jaringan penjualan terhadap perkembangan usaha  pada UMKM  Madu  Hutan  Tanjungsari Kabupaten Bogor. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kuantitatif dengan menggunakan data primer serta metode survey lapangan langsung sebanyak 55 responden. Selanjutnya data yang diperoleh dianalisa menggunakan regresi linier berganda dengan aplikasi SPSS.  Hasil  penelitian ini  menunjukan  bahwa  variabel struktur  modal  tidak berpengaruh terhadap perkembangan usaha, sedangkan variabel strategi pemasaran, dan jaringan penjualan berpengaruh positif terhadap perkembangan usaha.
Studi In Silico Potensi DNA Barcode Berbasis DNA Kloroplas (CpDNA) untuk Identifikasi Variasi Genetik Opuntia sp. Annisa Aulia
Jurnal Syntax Admiration Vol. 3 No. 11 (2022): Jurnal Syntax Admiration
Publisher : Ridwan Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46799/jsa.v3i11.512

Abstract

Opuntis merupakan tumbuhan yang habitat aslinya di gurun. Opuntis memiliki banyak species. Untuk mengidentifikasi jenis dari Opuntis, maka dibutuhkan metode yang tepat untuk menganalisis Opuntis, salah satunya melalui DNA barcode yang gennya terdapat pada kloroplas. Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh DNA Barcode berbasis DNA kloroplas (cpDNA) untuk Identifikasi Variasi Genetik Opuntis sp. Metode yang dipakai yaitu dengan analisis in silico, sekuens dari species Opuntis diperoleh dari NCBI dengan lokus yang dipakai yaitu rbcL, ndhF, dan matK. Setelah dilakukan pengumpulan data dari NCBI, dilakukan alignment menggunakan aplikasi MEGA 11 dengan memilih clustalW, setelah disejejerkan dibuat rekonstruksi pohon filogenetik menggunakan metode neighbor-joining (NJ). Dari penelitian ini didapatkan bahwa gen ndhF mampu membedakan species Opuntis sampai tingkat species, sedangkan gen rbcL dan gen matK memperlihatkan homologi yang tinggi pada hasil penjajaran. Berdasarkan hasil penelitian adalah Gen ndhF bisa digunakan dalam mengindentifikasi variasi genetic tingkat keragamannya yang tinggi.

Page 1 of 1 | Total Record : 10


Filter by Year

2022 2022


Filter By Issues
All Issue Vol. 6 No. 3 (2025): Jurnal Syntax Admiration Vol. 6 No. 2 (2025): Jurnal Syntax Admiration Vol. 6 No. 1 (2025): Jurnal Syntax Admiration Vol. 5 No. 12 (2024): Jurnal Syntax Admiration Vol. 5 No. 11 (2024): Jurnal Syntax Admiration Vol. 5 No. 10 (2024): Jurnal Syntax Admiration Vol. 5 No. 9 (2024): Jurnal Syntax Admiration Vol. 5 No. 8 (2024): Jurnal Syntax Admiration Vol. 5 No. 7 (2024): Jurnal Syntax Admiration Vol. 5 No. 6 (2024): Jurnal Syntax Admiration Vol. 5 No. 5 (2024): Jurnal Syntax Admiration Vol. 5 No. 4 (2024): Jurnal Syntax Admiration Vol. 5 No. 3 (2024): Jurnal Syntax Admiration Vol. 5 No. 2 (2024): Jurnal Syntax Admiration Vol. 5 No. 1 (2024): Jurnal Syntax Admiration Vol. 4 No. 12 (2023): Jurnal Syntax Admiration Vol. 4 No. 11 (2023): Jurnal Syntax Admiration Vol. 4 No. 10 (2023): Jurnal Syntax Admiration Vol. 4 No. 9 (2023): Jurnal Syntax Admiration Vol. 4 No. 8 (2023): Jurnal Syntax Admiration Vol. 4 No. 7 (2023): Jurnal Syntax Admiration Vol. 4 No. 6 (2023): Jurnal Syntax Admiration Vol. 4 No. 5 (2023): Jurnal Syntax Admiration Vol. 4 No. 4 (2023): Jurnal Syntax Admiration Vol. 4 No. 3 (2023): Syntax Admiration Vol. 4 No. 3 (2023): Jurnal Syntax Admiration Vol. 4 No. 2 (2023): Jurnal Syntax Admiration Vol. 4 No. 1 (2023): Jurnal Syntax Admiration Vol. 3 No. 12 (2022): Jurnal Syntax Admiration Vol. 3 No. 11 (2022): Jurnal Syntax Admiration Vol. 3 No. 10 (2022): Jurnal Syntax Admiration Vol. 3 No. 9 (2022): Jurnal Syntax Admiration Vol. 3 No. 8 (2022): Jurnal Syntax Admiration Vol. 3 No. 7 (2022): Jurnal Syntax Admiration Vol. 3 No. 6 (2022): Jurnal Syntax Admiration Vol. 3 No. 5 (2022): Jurnal Syntax Admiration Vol. 3 No. 4 (2022): Jurnal Syntax Admiration Vol. 3 No. 3 (2022): Jurnal Syntax Admiration Vol. 3 No. 2 (2022): Jurnal Syntax Admiration Vol. 3 No. 1 (2022): Jurnal Syntax Admiration Vol. 2 No. 12 (2021): Jurnal Syntax Admiration Vol. 2 No. 11 (2021): Jurnal Syntax Admiration Vol. 2 No. 10 (2021): Jurnal Syntax Admiration Vol. 2 No. 9 (2021): Jurnal Syntax Admiration Vol. 2 No. 8 (2021): Jurnal Syntax Admiration Vol. 2 No. 7 (2021): Jurnal Syntax Admiration Vol. 2 No. 6 (2021): Jurnal Syntax Admiration Vol. 2 No. 5 (2021): Jurnal Syntax Admiration Vol. 2 No. 4 (2021): Jurnal Syntax Admiration Vol. 2 No. 3 (2021): Jurnal Syntax Admiration Vol. 2 No. 2 (2021): Jurnal Syntax Admiration Vol. 2 No. 1 (2021): Jurnal Syntax Admiration Vol. 1 No. 8 (2020): Jurnal Syntax Admiration Vol. 1 No. 7 (2020): Jurnal Syntax Admiration Vol. 1 No. 6 (2020): Jurnal Syntax Admiration Vol. 1 No. 5 (2020): Jurnal Syntax Admiration Vol. 1 No. 4 (2020): Jurnal Syntax Admiration Vol. 1 No. 3 (2020): Jurnal Syntax Admiration Vol. 1 No. 2 (2020): Jurnal Syntax Admiration Vol. 1 No. 1 (2020): Jurnal Syntax Admiration More Issue