cover
Contact Name
Tutut Suryaningsih
Contact Email
tututsuryaningsih@gmail.com
Phone
+6281259900456
Journal Mail Official
tutut@stkippgritulungagung.ac.id
Editorial Address
https://jurnal.stkippgritulungagung.ac.id/index.php/jupeko/about/editorialTeam
Location
Kab. tulungagung,
Jawa timur
INDONESIA
Jupeko (Jurnal Pendidikan Ekonomi)
Published by STKIP PGRI Tulungagung
ISSN : 25025767     EISSN : 25486187     DOI : -
Jupeko(Jurnal Pendidikan Ekonomi) e-ISSN : 2548-6187 a journal of scientific research with a focus on issues in economics education formal, non-formal and informal. Economic education is intended as a form of problem solving global economy based on observation, in-depth study of various economic problems that arise in society. Jupeko contains Research, Conceptual Idea, Study of Education and Teaching, Small and Medium Enterprises and Cooperative, and Business. Jupeko is a journal that is managed by economic education program STKIP PGRI Tulungagung. Journal has been indexed by Google Scholar.Jupeko in collaboration with Asosiasi Profesi Pendidik Ekonomi Indonesia (ASPROPENDO) PGRI Jawa Timur
Articles 8 Documents
Search results for , issue "Vol 1, No 02 (2016)" : 8 Documents clear
FAKTOR PRODUKSI UNTUK MENINGKATKAN PRODUKTIVITAS HOME INDUSTRI KRUPUK TERUNG & BLUNYO DI DESA JUNGANYAR KECAMATAN SOCAH KABUPATEN BANGKALAN IKA LIS MARIATUN
Jurnal Pendidikan Ekonomi Vol 1, No 02 (2016)
Publisher : STKIP PGRI Tulungagung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29100/.v1i02.50

Abstract

Abstrak Faktor produksi sangat penting untuk meningkatkan produktivitas dalam sebuah industri. Tujuan penelitian ini adalah menguji faktor produktivitas yang meningkatkan produktivitas home industri di Desa Junganyar Kecamatan Socah Kabupaten Bangkalan. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kuantitatif dengan menggunakan rumus regresi linear berganda dan spss 21. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner untuk data primer dan dokumentasi untuk data sekunder. Sedangkan populasi penelitian ini adalah seluruh home industri krupuk terung dan blunyo yang berjumlah 20 home industri. Berdasarkan analisa data modal, bahan baku, pemasaran berpengaruh positif terhadap produktivitas krupuk terung dan blunyo, sedangkan tenaga kerja berpengaruh negatif. Faktor yang meningkatkan produktivitas krupuk terung dan blunyo adalah modal, bahan baku, pemasaran sebesar 9,81% yang dapat dilihat pada koefisien determinasi atau nilai R square 9,81, sedangkan sisanya 1,9% dipengaruhi faktor lain.Kata Kunci : Modal , bahan baku, tenaga kerja , pemasaran , produktivitas . Abstract : Production factors are essential to increase productivity in an industry . The purpose of this study was to examine the factors that increase the productivity of industrial productivity home in the village of Junganyar District of Socah Bangkalan . This research is a quantitative study using multiple linear regression formula and SPSS 21. Data collection techniques using questionnaires for primary data and documentation for secondary data . While the population of this research is all home industry eggplant chips and blunyo totaling 20 home industry . Based on data analysis of capital , raw materials , marketing positive effect on productivity and blunyo eggplant chips , while the negative effect of labor . Factors that increase the productivity of eggplant chips and blunyo is capital , raw materials , marketing of 9.81 %, which can be seen in the coefficient of determination or R square value of 9.81 , while the remaining 1.9 % influenced by other factors .Keyword :Capital, raw material, labor, marketing, productivity.
STUDY TENTANG PENINGKATAN KINERJA UKM MELALUI PENDEKATAN FAKTOR INOVASI ORGANISASI, TEKNOLOGI, BUDAYA PERUSAHAAN, DAN LINGKUNGAN EKSTERNAL Bayu Cahyoadi
Jurnal Pendidikan Ekonomi Vol 1, No 02 (2016)
Publisher : STKIP PGRI Tulungagung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29100/jupeko.v1i02.57

Abstract

ABSTRAKArtikel ini menuliskan gambaran penyelesaian permasalahan Usaha Kecil  dan Menengah (UKM) di Indonesia dalam menghadapi MEA, dimana dibutuhkan suatu permodelan yang baik untuk meningkatkan kinerja UKM tersebut. Permodelan tersebut dikaji dari berbagai sumber untuk dapat dirumuskan dari berbagai proposisi yang melandasi. Sumber-sumber yang dikaji merupakan sumber pustaka dari kajian empiris dan teoritis yang telah diuji keabsahannya.Karya tulis ini secara garis besar menganalisa hubungan berbagai dimensi mengenai inovasi manajemen dan faktor yang mempengaruhinya dalam rangka peningkatan kinerja. Kreativitas karyawan, teknologi, lingkungan eksternal dan budaya organisasi merupakan dimensi yang digunakan dalam peningkatan peran inovasi manajemen yang pada akhirnya dapat mempengaruhi peningkatan kinerja organisasi.Setelah penelusuran pustaka dan pembentukan proposisi, maka secara  teoritis dapat dibuat permodelan peningkatan kinerja UKM dengan disertai scenario bulidings dalam pembuatannya. Permodelan ini disertai penjelasan hubungan berbagai dimensi yang ada pada scenario buildings, berikut berbagai keterbatasan yang dapat diperbaiki untuk penelitian selanjutnya dan implikasi manajerial yang merupakan masukan yang dapat digunakan oleh para manajer UKM demi peningkatan kinerja dan menghadapi Masyarakat Ekonomi Asean (MEA).Kata kunci: Kreativitas Karyawan, Teknologi, Lingkungan Eksternal, Inovasi Manajemen, Budaya Organisasi, Kinerja UKM
Pengaruh Kesadaran Wajib Pajak, Kepemilikan NPWP, Pelayanan Fiskus Dan Penagihan Pajak Terhadap Penerimaan Pajak Di Kota Kediri Hestin Sri Widiawati
Jurnal Pendidikan Ekonomi Vol 1, No 02 (2016)
Publisher : STKIP PGRI Tulungagung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29100/.v1i02.51

Abstract

PENGARUH KESADARAN WAJIB PAJAK, KEPEMILIKAN NPWP, PELAYANAN FISKUS DAN PENAGIHAN PAJAK TERHADAP PENERIMAAN PAJAK DI KOTA  KEDIRI Hestin Sri Widiawati dan Eunike Rose MitaUniversitas Nusantara PGRI KediriAbstrak Jumlah  wajib  pajak  dari  tahun  ke  tahun  semakin  bertambah.  Namun bertambahnya jumlah wajib pajak tersebut tidak diimbangi dengan kepatuhan wajib pajak dalam membayar pajak. Masalah kepatuhan tersebut menjadi kendala dalam pemaksimalan penerimaan pajak. Penelitian ini mengkaji tingkat kepatuhan wajib pajak orang pribadi yang melakukan kegiatan usaha dan pekerjaan bebas di kabupaten  Kediri  dengan  menggunakan  beberapa  variabel  bebas  seperti kesadaran wajib pajak, Kepemilikan NPWP, pelayanan fiskus, dan Penagihan pajak. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh kesadaran wajib pajak, kepemilikan NPWP, pelayanan fiskus, dan penagihani  pajak  terhadap  penerimaan pajak wajib  pajak  orang  pribadi  yang  melakukan kegiatan usaha dan pekerjaan bebas.Populasi dalam penelitian ini adalah para wajib pajak orang pribadi yang melakukan kegiatan usaha dan pekerjan bebas yang ada di kota Kediri. Pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan metode simple random sampling.Jumlah sampel ditentukan sebanyak 80 orang. Metode pengumpulan data primer yang dipakai adalah dengan metode survei dengan menggunakan media kuesioner. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik analisis regresi berganda.Hasil penelitian menunjukkan : 1) Kesadaran Wajib pajak berpengaruh positif terhadap Penerimaan Pajak; 2) Kepemilikan NPWP berpengaruh positif terhadap Penerimaan Pajak; 3) Pelayanan Fiskus tidak berpengaruh terhadap Penerimaan Pajak di Kediri; 4) Penagihan Pajak berpengaruh positif  terhadap Penerimaan Pajak di KediriKata kunci :   Penerimaan pajak, kesadaran wajib pajak, kepemilikan NPWP , Pelayanan fiskus, Penagihan pajak
STRATEGI PRODUK DALAM MENGHADAPI PESAING PADA PERUSAHAAN BATIK ”MERAK MANIS” LAWEYAN-SURAKARTA Sulastri Rini Rindrayani
Jurnal Pendidikan Ekonomi Vol 1, No 02 (2016)
Publisher : STKIP PGRI Tulungagung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29100/.v1i02.58

Abstract

ABSTRAK              Dalam kondisi yang mengglobal ini perusahaan dituntut untuk selalu mengerti dan memahami apa yang terjadi dipasar, apa yang menjadi keinginan konsumen, serta berbagai perubahan yang ada di lingkungan bisnisnya sehingga mampu bersaing dengan perusahaan-perusahaan lainnya. Strategi nproduk merupakan salah satu cara untuk menghadapi pesaing. Perusahaan Batik merak manis menerapkan strategi produk dalam menghadapi pesainnya. Hal ini disebabkan produk batik lebih menekan pada hasil batikannya yang berupa kualitas batik yang terlihat dari kain mori, lukisan batik dan corak warna yang digemari konsumen, sehingga ke khasan batik merak manis mampu  mengalahkan pesaing. Adapun strategi produk yang dilakukan oleh perusahaan batik merak manis antara lain : (1)melalui produk,(2) strategi merek produk, (3) daur hidup produk, (4) kemasan/lebel, (5)) layanan/service, (6) Proses produksi, (7) pemasok, (8) pelanggan. Dengan penerapan  strategi produk ini perusahaan batik merak manis dapat menepatkan posisi produknya yang lebih berkualitas daripada pesaingnya, sehingga merek merak manis lebih melekat pada konsumen dari merek yang lain. Kreativitas dan inovasi dalam produk selalu rajin dilakukan melalui lukisan batik dan corak warna  bergaya modern yang  digemari kosumen,  menunjukkan ciri   batik merak manis seakan produknya selalu baru.Kata Kunci: Starategi Produk dan  Pesaing
Pengaruh Manpower Planning Terhadap Kualitas SDM Pendidikan Ekonomi Dalam Menghadapi ACFTA Ani Raena
Jurnal Pendidikan Ekonomi Vol 1, No 02 (2016)
Publisher : STKIP PGRI Tulungagung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29100/.v1i02.52

Abstract

PENGARUH MANPOWER PLANNING TERHADAP KUALITAS SDM PENDIDIKAN EKONOMI DALAM MENGHADAPI ACFTA(Studi literatur pada guru pendidikan ekonomi di Jawa Barat) Oleh :Ani Raena, Cucu Nurhayati, Estu Niana Syamiya AbstrakStudi literatur ini bertujuan untuk mengetahui sejauhmana sistem manpower planning berpengaruh terhadap kualitas pendidik mata pelajaran ekonomi di Jawa Barat, untuk mengetahui spesifikasi pendidik mata pelajaran ekonomi yang dibutuhkan di era globalisasi ACFTA. Data yang digunakan berasal dari hasil studi pustaka. Obyek penelitian difokuskan pada para pendidk mata pelajaran ekonomi di Provinsi Jawa Barat.Kata kunci :manpower planning, kualitas sdm, globalisasi ACFTA
PERSEPSI STAKEHOLDER INTERNAL DALAM PARTISIPASI PENYUSUNAN ANGGARAN BERBASIS KINERJA TERHADAP KINERJA MANAJERIAL Linawati Wati
Jurnal Pendidikan Ekonomi Vol 1, No 02 (2016)
Publisher : STKIP PGRI Tulungagung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29100/jupeko.v1i02.60

Abstract

Linawati, Susi Damayanti Universitas Nusantara PGRI Kediri  Abstrak Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui (1) persepsi stakeholder internal dalam partisipasi penyusunan anggaran berbasis kinerja terhadap kinerja manajerial pada lembaga sektor publik di Kota Kediri. (2) Mengetahui pengaruh partisipasi penyusunan anggaran berbasis kinerja berpengaruh terhadap kinerja manajerial pada lembaga sektor publik di Kota Kediri.Penelitian dilakukan pada lembaga sektor publik di Kota Kediri, dengan mengambil sampel adalah Rumah Sakit di Kota Kediri. Rumah saakit yang dijadikan sampel adalaha 3 Rumah Sakit di Kota Kediri. Data yang dipergunakan adalah data primer, yaitu melalui responden dengan menggunakan kuisioner. Teknik analisis data yang dilakukan meliputi uji validitas dan realibilitas, uji asumsi klasik, uji One Way ANOVA serta uji regresi sederhana.Hasil Penelitian menunjukkan bahwa tidak terdapat perbedaan persepsi stakeholder internal yang dipengaruhi masa kerja terhadap kinerja manajerial. Adapun partisipasi penyusunan anggaran berbasis kinerja mempunyai pengaruh signifikan terhadap kinerja manajerial pada rumah sakit di Kota Kediri.Kata kunci: partisipasi anggaran, kinerja manajerial. 
Entrepreneurship Kelompok Tani Ternak Studi Kasus Di Kabupaten Kediri Nur Solikin
Jurnal Pendidikan Ekonomi Vol 1, No 02 (2016)
Publisher : STKIP PGRI Tulungagung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29100/.v1i02.53

Abstract

ENTREPRENEURSHIP KELOMPOK TANI TERNAKSTUDI KASUS DI KABUPATEN KEDIRI Nur Solikin, Fakultas Peternakan UNP KediriEdy Djoko Suprianto, Fakultas Ekonomi UNP Kediri AbstrakPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui jiwa wirausaha (entrepreneurship) kelompok tani ternak yang ada di Kabupaten Kediri, yang pada akhirnya berpengaruh pada pembangunan dan pertumbuhan ekonomi di wilayah Kabupaten Kediri khususnya petani/peternak. Pendekatan penelitian yang digunakan adalah kualitatif, dengan mengunakan metode survey. Teknik pengumpulan data primer dan sekunder melalui FGD, wawancara dan pengisian angket. Hasil yang diperoleh menunjukan bahwa tingkat jiwa wirausaha pada kelompok tani/ternak di kabupaten Kediri masih rendah terkendala oleh motivasi dalam menjalankan usaha bersifat tradisional belum mengunakan pendekatan agribisnis artinya kemauan dalam mengembangkan kurang, networking (jaringan usaha) komoditas tertentu, Akses dan kepemilikan modal kecil.Kata kunci : Jiwa wirausaha, Kelompok tani/ternak, Kabupaten Kediri
Penerapan Metode ‘Moving Groups’ Untuk Meningkatkan Aktifitas Belajar Agus Sunaryo
Jurnal Pendidikan Ekonomi Vol 1, No 02 (2016)
Publisher : STKIP PGRI Tulungagung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29100/jupeko.v1i02.55

Abstract

AbstrakTujuan penelitian tindakan kelas ini adalah untuk meningkatkan aktifitas belajar mata pelajaran IPS pada siswa kelas VIII-H SMPN 1 Boyolangu Kabupaten Tulungagung semester Gasal tahun pelajaran 2015/2016 dengan menggunakan metode ‘moving groups’.Penelitian tindakan kelas ini dilaksanakan di SMPN 1 Boyolangu  Kabupaten Tulungagung pada siswa kelas VIII-H pada semester Gasal tahun pelajaran 2015/2016.  Jumlah siswa ada 38 siswa.Pelaksanaan kegiatan ‘moving groups’ yang dilakukan oleh siswa dapat berjalan dengan baik dan lancar, sebagaimana ditunjukkan dalam hasil pengamatan kegiatan kerjasama siswa dalam kelompok diskusi dengan rata-rata prosentase pada siklus I sebesar 67,94 %.  Sedangkan dalam siklus II mengalami peningkatan, yaitu menjadi 73,63 %. Jadi kerjasama siswa dalam kelompok sudah termasuk baik.Hasil evaluasi menunjukkan terdapat kenaikkan yang tuntas belajar dari 21 siswa (55,3%) pada pra tindakan menjadi 30 siswa (78,9 %) pada siklus I, dan menjadi 33 siswa (86,8 %) pada siklus II.  Sedangkan yang belum tuntas belajar mengalami penurunan dari 17 siswa (44,7%) pada pra tindakan, menjadi 8 siswa (21.1 %) pada siklus I, dan menjadi 5 siswa (13,2 %) pada siklus II.Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa penerapan metode ‘moving groups’ yang digunakan dalam pembelajaran, dapat meningkat aktifitas belajar pelajaran IPS pada siswa kelas VIII-H SMPN 1 Boyolangu, Kabupaten Tulungagung semester Gasal tahun pelajaran 2015/2016.Penelitian ini juga memberikan rekomendasi kepada para guru agar semakin aktif dan kreatif dalam memilih metode dalam kegiatan belajar mengajar agar dapat meningkatkan aktifitas dan hasil belajar siswa. Kepada Kepala Sekolah hendaknya dapat mengambil kebijakan tentang perlunya melaksanakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) bagi setiap guru, agar motivasi belajar siswa juga semakin meningkat.Kata Kunci :  Metode ‘moving groups’, Aktifitas Belajar, dan IPS

Page 1 of 1 | Total Record : 8