cover
Contact Name
Ernawati
Contact Email
ikonik@umaha.ac.id
Phone
+62317884034
Journal Mail Official
ikonik@umaha.ac.id
Editorial Address
Universitas Maarif Hasyim Latif Jl. Ngelom Megare, Taman, Sidoarjo 61257 031-7884034, Fax. 031-7884034
Location
Kab. sidoarjo,
Jawa timur
INDONESIA
IKONIK : Jurnal Seni dan Desain
ISSN : 26852780     EISSN : 26854260     DOI : -
Core Subject : Art,
Jurnal IKONIK memuat semua tulisan yang berobyek materi di bidang Seni Pertunjukan, Seni Rupa dan Desain, yang meliputi topik berikut: Musik, Tari, Teater, Sejarah Desain, Sejarah Seni, Budaya Visual, Metodologi Desain, Proses Desain, Wacana Desain, Desain dan Budaya, Sosiologi Desain, Manajemen seni, Kritik Seni, Antropologi Seni, Desain Artefak, Desain Industri, Desain Komunikasi Visual, Fotografi, Desain Interior, Kerajinan, Arsitektur, Film, Multimedia, Industri Kreatif, Kebijakan Desain, budaya, psikologi seni, pendidikan seni dan penelitian konseptual lainnya dalam seni pertunjukan, seni visual dan desain.
Articles 146 Documents
Peningkatan Skill Perfomatif Tari Cak Dalam Rangka Dharma Shanti Parisadha Hindu Dharma Indonseia (Phdi) Provinsi Papua Kadek Indra Wijaya; I Dewa Ketut Wicaksana
IKONIK : Jurnal Seni dan Desain Vol. 5 No. 2 (2023): JULI 2023
Publisher : LPPM Universitas Maarif Hasyim Latif

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51804/ijsd.v5i2.14326

Abstract

Tulisan ini menggambarkan kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang dilaksanakan dengan tujuan meningkatkan skill performatif tari Cak dengan nuansa Hindu Bali dan budaya Papua. Kegiatan ini merupakan hasil kolaborasi antara PHDI Provinsi Papua, PHDI Kota Jayapura, Kepolisian Daerah Papua, umat Hindu Kota Jayapura, dan ISBI Tanah Papua. Proses pelaksanaan kegiatan ini melibatkan berbagai tahap, termasuk pelatihan tari, pelatihan drama tari Topeng Bondres, dan pelatihan musik iringan tari dengan menggunakan alat musik gamelan. Hasil dari kegiatan ini menunjukkan peningkatan keterampilan dan performa tari para penari Cak. Selain itu, melalui pelatihan tari fauna, para penari juga mampu menguasai teknik tari Burung dan Kijang yang kemudian diimplementasikan dalam dramatari Cak. Pelatihan drama tari Topeng Bondres juga menghasilkan sepasang penari yang kompak menguasai alur cerita dan mampu menghidupkan suasana pentas. Dalam pelatihan musik iringan tari, para pemain gamelan berhasil menguasai musik tari di setiap bagian pertunjukan dan mampu menampilkan transisi musik dengan halus dan lancar. Seluruh proses dan luaran dari kegiatan ini kemudian diwujudkan dalam sebuah pementasan dramatari Cak yang bernuansa Hindu Bali dengan Budaya Papua. Kegiatan ini memberikan manfaat yang signifikan, antara lain peningkatan keterampilan dan pemahaman seni budaya, pelestarian warisan budaya, pengembangan kolaborasi antarbudaya, dan peningkatan apresiasi terhadap seni dan budaya.
Pengaruh Kualitas Layanan, Kepuasan Pelanggan Dan Minat Konsumen Terhadap Personal Branding Pada Hotel Atria Gading Serpong Banten Clara Loekito
IKONIK : Jurnal Seni dan Desain Vol. 5 No. 2 (2023): JULI 2023
Publisher : LPPM Universitas Maarif Hasyim Latif

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51804/ijsd.v5i2.14327

Abstract

Penelitian ini didasarkan pada bagaimana kepercayaan konsumen terhadap suatu pelayanan hotel dengan tingkat kepuasannya. Dalam penelitian ini melihat kualitas pelayanan yang dirasa sangat cocok bagi konsumen sehingga terdapat tingkat kepuasan yang menimbulkan minat untuk membeli kembali atau merekomendasikan kepada orang lain. Dengan kepuasan yang tinggi maka akan meningkatkan tingkat kepercayaan terhadap kualitas pelayanan itu sendiri. Perusahaan yang baik akan fokus pada indikator dan tolok ukur untuk mengukur kepuasan pelanggan guna memenangkan pangsa pasar sehingga menjamin kelangsungan hidup. Kelangsungan hidup berasal dari keuntungan serta kemajuan dalam inovasi layanan. Metode pemilihan didasarkan pada mereka yang telah berpengalaman dalam pelayanan di Hotel Atria dengan sampel sebanyak 100 responden diolah dengan software SPSS. Dalam hal ini, kami ingin melihat pengaruh dan juga dampak kerangka penelitian dalam karya ilmiah ini
Pengaruh Strategi Promosi dan Lokasi Videotron Terhadap Keputusan Berkunjung Wisatawan Ke Kota Malang Visda Imammatul Khubiyah
IKONIK : Jurnal Seni dan Desain Vol. 5 No. 2 (2023): JULI 2023
Publisher : LPPM Universitas Maarif Hasyim Latif

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51804/ijsd.v5i2.14328

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menjelaskan pengaruh Strategi Promosi dan Lokasi Videotron terhadap Keputusan Kunjungan Wisatawan. Data penelitian dilakukan dengan google form kuesioner dan dilakukan terhadap 100 responden. Metode data menggunakan metode kuantitatif dan dianalisis menggunakan analisis kuesioner dengan bantuan SPSS. Hasil data menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan antara Strategi Promosi dan lokasi Videotron terhadap keputusan kunjungan. Untuk itu Pemerintah Kota Malang khususnya Dinas Pariwisata dan stakeholder lainnya harus terus melakukan promosi tentang destinasi wisata kota Malang dengan cara mengiklankan melalui beberapa media yaitu videotron, karena ini merupakan upaya untuk menarik kunjungan wisatawan yang konsisten dan kreatif.
Analisis Presepsi Potensi Pengembangan Objek Wisata Pantai Samas Bantul Yogyakarta Ariza Sandy Najeha
IKONIK : Jurnal Seni dan Desain Vol. 5 No. 2 (2023): JULI 2023
Publisher : LPPM Universitas Maarif Hasyim Latif

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51804/ijsd.v5i2.14329

Abstract

Pantai Samas terletak di Dusun Ngepet, Kecamatan Sri Gading, Desa Sanden. Antara tahun 1986-1990, Pantai Samas menjadi destinasi pantai terpopuler di Bantur. Namun sejak tahun 1990, pantai ini berubah menjadi kawasan prostitusi dan semakin ditinggalkan wisatawan. Penelitian ini menggunakan metode analisis kuantitatif untuk mengukur daya dukung lingkungan Pantai Samas dalam menampung kegiatan wisata, sehingga dapat menentukan skala pengembangan wisata bahari di Pantai Samas menurut daya dukung lingkungan di Kabupaten Bantul, Yogyakarta. Pernyataan tentang kepariwisataan dalam pengembangan obyek wisata di Pantai Samas menggunakan beberapa komponen utama yaitu atraksi wisata, fasilitas destinasi wisata, aksesibilitas, citra destinasi dan biaya yang harus ditanggung wisatawan. Penerapan ekowisata (ecodesign) dapat menciptakan bangunan atau lingkungan binaan yang menggunakan energi, air, dan sumber daya lainnya seefisien mungkin, melindungi kesehatan penghuni sekaligus meningkatkan produktivitas penghuni, serta mengurangi limbah dan polusi serta degradasi lingkungan. Wisata bahari di kawasan lindung berpotensi membuka transportasi dan konektivitas dalam kawasan, menciptakan lapangan kerja, meningkatkan pendapatan ekonomi, serta mengembangkan desa pesisir, sekaligus melindungi dan melestarikan nilai budaya kearifan lokal.
Perancangan Maskot SMK Grafika Iss Sebagai Upaya Untuk Meningkatkan Brand Awareness Suriani; Rino Yuda; Muhammad Ghifari
IKONIK : Jurnal Seni dan Desain Vol. 6 No. 1 (2024): JANUARI 2024
Publisher : LPPM Universitas Maarif Hasyim Latif

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51804/ijsd.v6i1.16438

Abstract

Perancangan ini mencerminkan nilai-nilai positif serta visi misi SMK Grafika melalui sebuah maskot menjadi konsep dasar dalam perancangan maskot SMK Grafika ISS, Visi SMK Grafika ISS  “melahirkan insan professional dalam desain digital yang siap pakai didunia usaha, industri dan berakhlakul karimah” dikerucutkan menjadi kata kunci dalam konsep perancangan maskot ini. Sehingga terwujudnya keyword “beriman, berkarakter, dan professional”. Dalam perancangan ini perancang membuat karakter maskot dari lebah yang menyenangkan dan menarik, meliputi beberapa ekspresi seperti ceria, gerakan yang lucu, sedih, dan karakter yang menunjukan hal-hal positif sehingga dapat menciptakan ikatan emosional antar siswa, orang tua dan khalayak umum. Metode perancangan Design Thinking digunakan untuk mencari solusi yang paling efektif dan efisien untuk memecahkan suatu masalah yang kompleks dengan melalui tahapan Emphatize, Define, Ideate, Prototype, dan test. Dengan demikian SMK Grafika ISS memiliki elemen visual yang menarik, sehingga dapat memperkuat erat brand awarness dan membantu memperkuat kesadaran akan merek tersebut di kalangan Masyarakat. Keseluruhan karya disajikan dalam bentuk visualisasi gambar vector dengan style flat design dan rangkum dalam bentuk 2D serta dilengkapi media pendukung lainnya, seperti motion graphic, baliho, x-banner, poster dan beberapa desain mock-up stiker, pin, totebag, gantungan kunci.
Perancangan Buku Ilustrasi Mengenal Tajwid Sebagai Media Pembelajaran di TPG AL-Kusairi Ahsan Muafa; Uswatun Khasana; Muhammad Syarif Hidayatulloh
IKONIK : Jurnal Seni dan Desain Vol. 4 No. 2 (2022): JULI 2022
Publisher : LPPM Universitas Maarif Hasyim Latif

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51804/ijsd.v4i2.16466

Abstract

TPQ Al-kusairi merupakan suatu lembaga Pendidikan yang bergerak dibidang keagamaan, lebih tepatnya tempat belajar membaca Alquran. Sebagai media dan sumber informasi mengenai ilmu pengetahuan, ekonomi, sosial maupun aspek lain. Buku merupakan suatu media yang dapat membuka wawasan dan melihat hal-hal baru yang menambah cakrawala pengetahuan. Di indonesia sendiri jumlah buku yang diterbitkan sudah terbilang banyak. Dalam Perancangan buku ilustrasi Mengenal Tajwid Sebagai Media Pembelajaran di TPQ AL-Kusairi penulis menggunakan metode kualitatif, dengan analisis interaktif yang terdiri dari tiga tahapan, yaitu reduksi data, display data, serta penarikan dan verifikasi kesimpulan. Reduksi Data. Dalam penelitian kualitatif dilakukan suatu pengamatan tentang fenomena yang sedang terjadi dengan usaha memahami pemikiran umum, mengumpulkan data, dan untuk mengemukakan suatu ide yang dibingkai dari data dan pendekatan. Produk yang dihasilkan merupakan buku ilustrasi untuk belajar mengenal tajwid sebagai media pembelajaran yang interaktif, buku ilustrrasi ini menggunakan cover hard book. Dan dilengkapi media pendukung berupa antara lain stationery, marchendise, dan poster. Melalui perancangan ini diharapkan anak-anak dapat dengan mudah mempelajari buku belajar imu tajwid.
Brand Identity UMKM Camilan Tiga Dara di Sidoarjo Renny Nirwana Sari; Inaya Shofatul Qoiriyah
IKONIK : Jurnal Seni dan Desain Vol. 5 No. 2 (2023): JULI 2023
Publisher : LPPM Universitas Maarif Hasyim Latif

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51804/ijsd.v5i2.16469

Abstract

Tiga Dara merupakan UMKM yang bergerak dibidang industri makanan ringan atau biasa disebut camilan ini berlokasi di kawasan Medaeng Sidoarjo. Usaha mikro kecil dan menegah ini memproduksi beberapa macam camilan diantaranya makaroni, krupuk soto, dan krupuk tahu. Akan tetapi UMKM ini memiliki kekurangan pada identitasnya, identitas yang ditampilkan kurang menonjol dimasyarakat. Maka dari itu Perancangan ini dilakukan agar Tiga Dara mempunyai identitas brand yang sesuai sehingga dapat membentuk citra tertentu di benak masyarakat. Pada perancangan ini menggunakan metode kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui tahap studi pustaka, observasi, wawancara dan dokumentasi, serta melakukan analisis SWOT sehingga diperoleh sebuah konsep perancangan brand identity dan media pendukung. Hasil dari perancangan ini ialah logo dan maskot dengan visualisasi makaroni dan seorang perempuan dengan ekspresi yang menarik. Dalam pembuatan brand ini juga disertai media pendukung lainnya seperti kartu nama, nota pembelian, merchandise, kemasan, poster, dan banner. Melaui perancangan ini diharapkan mampu meningkatkan daya tarik masyarakat terhadap produk Tiga Dara. Dengan dilakukan perancangan ini Tiga Dara lebih mampu menarik perhatian masyarakat umum atau konsumen melalui perancangan sebuah bentuk visual yang sesuai dari UMKM Tiga Dara.
Cerita Rakyat Legenda Raden Ayu Putri Media Buku Untuk Anak-Anak Desa Terung Hery Kiswanto; Ahmad Irfani Hakim; Ernawati
IKONIK : Jurnal Seni dan Desain Vol. 2 No. 2 (2020): JULI 2020
Publisher : LPPM Universitas Maarif Hasyim Latif

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51804/ijsd.v2i2.16470

Abstract

Perancangan ini memiliki judul Perancangan Buku Illustrasi Cerita Rakyat Legenda Raden Ayu Putri. Tujuan merancang Buku Ilustrasi ini adalah untuk menambah pengetahuan dan menerapkan makna dari cerita rakyat dalam kehidupan sehari-hari. Permasalahan yang ada di daerah Terung adalah kurangnya pengetahuan anak-anak tentang cerita rakyat. Apalagi dengan zaman sekarang yang sudah modern dan berkembang pesatnya teknologi. Cerita-cerita dari luar negeri pun masuk ke Indonesia. Dalam hal ini dibutuhkan edukasi untuk anak-anak betapa penting dan makna kehidupan yang ada di dalam cerita rakyat tersebut. Metode yang digunakan adalah metode kualitatif yaitu metode pengumpulan data dari observasi di tempat pemakaman Raden Ayu Putri, wawancara dengan juru Kunci makam Raden Ayu Putri yaitu pak Sahuri dan pak Sumaji lalu di sertai studi literatur tambahan untuk membantu dalam pembuatan buku ilustrasi. media yang digunakan adalah buku. Keunggulan dari media buku cerita rakyat ini adalah illustrasi yang menarik untuk anak-anak dan dipilihnya media buku agar meminimalisir penggunaan gadget. Analisis yang dilakukan adalah analisis SWOT, Strength perancangan ini adalah mempunyai ciri khas sendiri dari segi visual. Jenis gambar yang menarik untuk anak-anak. Weakness dari perancangan Buku Illustrasi Cerita Rakyat Legenda Raden Ayu Putri adalah biaya cetak yang dikeluarkan tidak sedikit, Opportunity dari perancangan Buku Illustrasi ini adalah di daerah terung wetan tidak adanya buku Illustrasi Cerita Rakyat khususnya untuk anak-anak, Threat dari perancangan ini adalah kecanduan smartphone yang berlebihan dan pengaruh-pengaruh cerita hero, kartun lainnya dari luar negeri. Hasil dari desain ini adalah mendidik anak-anak untuk dapat mengetahui dan peduli dengan budaya yang ada di sekitar dan di Indonesia.
PERANCANGAN BUKU DIGITAL TARI JARANAN SEBAGAI UPAYA MELESTARIKAN BUDAYA LOKAL KEDIRI Riska Rahma Amalia; Much Duchan Hidayat
IKONIK : Jurnal Seni dan Desain Vol. 3 No. 2 (2021): JULI 2021
Publisher : LPPM Universitas Maarif Hasyim Latif

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51804/ijsd.v3i2.16471

Abstract

Indonesia adalah negara dengan banyak kebudayaan, salah satunya adalah tarian tradisional. Banyak cara untuk melestarikan tarian tradisional dengan menarik minat generasi muda, salah satunya adalah kisah tari tradisional tersebut dijadikan sebuah buku cerita. Salah satunya adalah dengan mengangkat kisah awal tari tradisional jaranan Kediri. Di zaman yang semakin maju, penggunaan gawai kian meningkat pesat, dengan memanfaatkan gawai maka pelestarian cerita rakyat lebih mudah diciptakan sebuah komik dalam bentuk digital agar mudah membaca, mengakses dan menyebarkannya lebih muda.Untuk menciptakan buku digital, dilakukan metode kualitatif untuk mendapatkan sumber data. Metode kualitatif mudah menemukan hasil data yang sesuai dengan keinginan peneliti, karena dengan menjabarkannya secara rinci. Untuk mendapatkan data yang sesuai, dilakukan pengumpulan data dengan cara wawancara penari jaranan asal kediri, observasi di sekitar sanggar, dan dokumentasi. Setelah mendapatkan data maka dilakukan analisis data, maka digunakannya analisis model interaktif untuk mendapatkan hasil memuaskan atau jenuh.dalam pembuatan buku digital mengenai awal kisah jaranan Kediri.Kemudahan dalam mengakses internet, memudahkan peneliti dalam menyebarkan buku digital Awal Kisah Jaranan Kediri ini. Setelah mengumpulkan data dan dilakukan analisis, peneliti menciptakan sebuah buku digital. Dalam penyebarannya, media pokok yang digunakan adalah dalam bentuk digital yang dapat disebarkan dan diakses dengan mudah, media pendukung buku digital Awal Kisah Jaranan Kediri ini diantaranya adalah dalam bentuk kaos, x-banner, totebag, mug dan stiker. Dengan diciptakannya komik digital ini, peneliti atau perancang untuk kedepannya agar tergugah untuk menciptakan karya-karya lain dengan mengusung tema kebudayaan Indonesia.
PENCIPTAAN BUKU ILUSTRASI CERITA RAKYAT ASAL MULA CANDI PARI SIDOARJO Agung Santoso; Muhammat Andre Kristiawan
IKONIK : Jurnal Seni dan Desain Vol. 3 No. 2 (2021): JULI 2021
Publisher : LPPM Universitas Maarif Hasyim Latif

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51804/ijsd.v3i2.16472

Abstract

Perancangan Buku Ilustrasi Cerita Rakyat Asal Mula Candi Pari Sidoarjo ini memiliki tujuan untuk memberikan pengetahuan kepada masyarakat serta menerapkan makna dari cerita rakyat dalam kehidupan sehari-hari. Permasalahan yang terjadi di daerah Candi Pari adalah kurangnya wawasan atau pengetahuan para remaja mengenai cerita dibalik didirikannya candi di desa Candi Pari. Dengan zaman yang sudah modern dan pesatnya perkembangan teknologi menjadi pemicu kurangnya minat remaja indonesia akan cerita lokal yang ada. Dalam hal ini dibutuhkan metode untuk mengedukasi para remaja agar mau dan minat terhadap budaya sendiri. Metode yang digunakan adalah metode kualitatif. Teknik pengumpulan data yang dilakukan melalui tahapan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data menggunakan analisis data kualitatif dengan pendekatan interaktif dimana beragam tahap saling berhubungan dan tidak selalu sesuai dengan susunan yang sudah disajikan. Hasil dari perancangan yaitu berupa buku ilustrasi. Keunggulan dari buku ilustrasi ini adalah ilustrasi yang menarik dengan menggunakan desain warna yang cerah dan menggunakan font carolina valtuille yang mudah dibaca sehingga menjadi sebuah daya tarik dari buku ilustrasi Cerita Rakyat Asal Mula Candi Pari Sidoarjo kepada anak-anak dan remaja. Media utama dari perancangan ini yaitu berupa buku ilustrasi yang disertai dengan beberapa media pendukungnya seperti paper bag, kaos, pembatas buku, gantungan kunci, poster, dan stiker. Buku ilustrasi tentang Cerita Rakyat Asal Mula Candi Pari Sidoarjo bertujuan memberikan informasi dan mengedukasi masyarakat terutama anak-anak dan remaja untuk dapat mengetahui dan peduli dengan budaya lokal yang ada di sekitar kita.