Jurnal AbdiMas Nusa Mandiri
Jurnal ABDIMAS Nusa Mandiri merupakan Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Nusa Mandiri adalah wadah untuk mempublikasikan hasil pengabdian kepada masyarakat dari para insan akademisi, praktisi dan lainnya yang bergerak di bidang informatika. Jurnal ABDIMAS Nusa Mandiri memiliki P-ISSN: 2774-5007 | E-ISSN: 2774-499X dan menerbitkan dan dikelola secara profesional oleh Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat STMIK Nusa Mandiri. Jurnal ABDIMAS Nusa Mandiri yang menampung manuskrip di tingkat nasional yang mencakup banyak masalah umum atau masalah yang terkait dengan layanan masyarakat. Tujuan dari publikasi jurnal ini adalah untuk menyebarluaskan pemikiran konseptual atau ide dan hasil penelitian yang telah dicapai di bidang layanan masyarakat.
Articles
99 Documents
Pelatihan Pengenalan E-Commerce Untuk Peningkatan Kegiatan Karang Taruna RW.01 Kelurahan Pinangsia Kecamatan Taman Sari Jakarta Barat
Fitri Latifah;
Melan Susanti;
Anggi Oktaviani;
Herman Kuswanto;
Hendri Hendri
Jurnal AbdiMas Nusa Mandiri Vol 2 No 2 (2020): Periode Oktober 2020
Publisher : LPPM Universitas Nusa Mandiri
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.33480/abdimas.v2i2.1940
Peningkatan Kemampuan bagi anggota karang taruna RW.01 Kelurahan Pinangsia Kecamatan Taman Sari Jakarta Barat semakin signifikan yang ditandai dengan semakin banyak kegiatan yang diadakan di lingkungan karang taruna tersebut. Kurangnya pengetahuan mengenai trik penjulana secara online menjadi hambatan bagi anggota karang taruna untuk membuka usaha toko online penggunaan E-Commerce. Berdasarkan permasalahan tersebut dosen Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer Nusa Mandiri Khususnya Prodi Teknik Informatika bermaksud ingin memberikan kegiatan Pengenalan dan Pelatihan E-Commerce di lingkungan karang taruna RW.01 Kelurahan Pinangsia Kecamatan Taman Sari Jakarta Barat dalam rangka menjalankan program pengabdian kepada masyarakat dengan harapan dapat membantu dalam penggunaan E-Commerce dalam kegiatan pelaksanaan kewirausahaan sebagai program kerja selanjutnya bagi karang taruna sehingga mereka dapat membuka usaha toko online dan dapat menciptakan lapangan pekerjaan
Pengenalan Mudahnya Berkreasi Video Gaya Atraktif Pada Generasi Milenial
Maruloh Maruloh;
Dikdik Permana Wigandi;
Agus Yulianto
Jurnal AbdiMas Nusa Mandiri Vol 2 No 2 (2020): Periode Oktober 2020
Publisher : LPPM Universitas Nusa Mandiri
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.33480/abdimas.v2i2.1942
Survei We are Social menyebutkan 150 juta penduduk Indonesia aktif menggunakan media sosial (medsos). Dari beragam medsos, Youtube menjadi platform yang terbanyak diakses yaitu sekitar 88% dari pengguna medsos pada tahun 2019. Youtube menjadi medsos yang paling banyak diakses oleh generasi milenial. Dalam perkembangannya, munculah istilah konten kreator. Konten kreator merupakan orang yang berprofesi untuk membuat suatu konten, baik berupa tulisan, gambar, video, atau suara. Konten dengan menggunakan video merupakan salah satu yang paling popular saat ini. Banyak anak-anak dan remaja yang tertarik dengan aplikasi berkonten video. Kegiatan pengabdian masyarakat ini berlokasi di RPTRA Alur Dahlia dengan target peserta anak-anak dan remaja RPTRA Alur Dahlia, yang berlokasi di RT 2 RW 7, Kelurahan Tegal Alur Jakarta Barat. Permasalahan yang bisaa terjadi pada anak-anak dan remaja disana adalah intensya atau seringnya anak-anak dan remaja membuka Youtube atau aplikasi yang berkonten video. Entah itu untuk sekedar melihat atau mereka membuat konten video untuk diupload. Oleh karena itu perlu bimbingan dan pelatihan kepada mereka bagaimana membuat konten video yang tidak hanya menarik, tetapi juga mendidik dan bermanfaat untuk sesama. Dari permasalahan tersebut, kami melakukan kegiatan pengabdian masyarakat di RPTRA Alur Dahlia agar anak-anak disana bisa lebih terbuka wawasannya mengenai aturan pembuatan konten video dan mampu membuat video yang bermanfaat dan berguna untuk masyarakat.
Pelatihan Perancangan Alat Berbasis Arduino Uno
Ahmad Fauzi;
Andry Maulana;
Firmansyah Firmansyah;
Frengki Pernando;
Sujiliani Heristian
Jurnal AbdiMas Nusa Mandiri Vol 1 No 1 (2019): Periode April 2019
Publisher : LPPM Universitas Nusa Mandiri
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Kegiatan Tridharma perguruan tinggi yang wajib dilaksanakan setiap perguruan tinggi adalah pendidikan, penelitian, dan pengabdian masyarakat. Salah satu kewajiban yang akan dilakukan oleh Sekolah Tinggi Manajemen dan Ilmu Komputer Nusa Mandiri adalah kegiatan pengabdian masyarakat. Hal ini dilaksanakan berkaitan juga dengan kepedulian setiap lembaga atau institusi yang bergerak di bidang pendidikan khususnya pendidikan tinggi dengan meningkatkan kualitas sumber daya manusia yang handal dan mampu mengikuti perkembangan era globalisasi untuk mengakses sumber-sumber informasi tersebut. Untuk itu, merespon akan kebutuhan sumber daya manusia yang berpotensi bagi negara yang kita cintai ini, akan menyelenggarakan kegiatan Pengabdian Masyarakat berupa Pelatihan Perancangan Alat Berbasis Arduino Mendukung Kemandirian Santri Yatim dan Dhuafa Yayasan MAI. Dalam pelatihan perancangan alat ini peserta mendapatkan ilmu dasar yang digunakan yaitu ilmu komputer dan robotika, di mana alat yang dibuat menggunakan sebuah aplikasi yang mampu membuat script sebuah output dengan lebih cepat dan modern. Selain itu pelatihan perancangan alat ini dapat melatih kreatifitas peserta khususnya anak didik Yayasan MAI dalam membuat berbagai macam mengelolah alat-alat robotika berbasis Arduino uno. Alat-alat tersebut nantinya dapat diaplikasikan pada kehidupan sehari-hari.
Pelatihan Pengenalan Perangkat Keras Komputer Dan Merakit Komputer Bagi Pemuda Karang Taruna Katana22 Bekasi
Verra Sofica;
Muhammad Hilman Fakhriza;
Eni Pudjiarti;
Kresna Ramanda
Jurnal AbdiMas Nusa Mandiri Vol 1 No 1 (2019): Periode April 2019
Publisher : LPPM Universitas Nusa Mandiri
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Pengabdian masyarakat merupakan suatu gerakan proses pemberdayaan diri untuk kepentingan masyarakat. Dengan membentuk masyarakat yang maju maka secara tak langsung akan terbentuk pula sebuah peradaban yang maju. Karang Taruna merupakan perwujudan semangat kepedulian generasi muda untuk turut mencegah dan menanggulangi masalah kesejahteraan sosial masyarakat, terutama yang dihadapi anak dan remaja di lingkungannya. Karang Taruna RW.022 (Katana22) beralamat di Jl. Garuda Raya, Taman Narogong Indah, Kel. Pengasinan Kec. Rawalumbu, Kota Bekasi memiliki tugas secara bersama‑sama dengan Pemerintah Kota Bekasi dan komponen masyarakat lainnya untuk menanggulangi berbagai masalah kesejahteraan sosial terutama yang dihadapi generasi muda, baik yang bersifat preventif, rehabilitatif maupun pengembangan potensi generasi muda di lingkungannya. Menjelaskan fungsi dan kegunaan perangkat keras computer serta Menjelaskan cara merakit computer dengan prosedur yang testruktur. Kegiatan pengabdian masyarakat pada mitra Karang Taruna RW. 022 (Katana22) berjalan lancar dengan dukungan tutor dan mahasiswa STMIK Nusa Mandiri. Peserta antusias mengikuti kegiatan pengabdian masyarakat mulai dari Tutor yang meliputi bentuk fisik, fungsi dan kegunaan perangkat keras komputer sampai dengan mempraktekkan cara merakit komputer sesuai dengan prosedur yang benar. Diharapkan tidak hanya penyampaian dan penerimaan ilmu semata akan tetapi dapat diterapkan atau diimplemantasikan di kegiatan Karang Taruna RW 22 Rawalumbu Bekasi Timur sehari-hari, terutama kepada para pengurus Karang Taruna RW 22 Rawalumbu Bekasi Timur.
Kiat Sukses Membangun Bisnis Online Dengan Memanfaatkan Smartphone Bagi Warga Sekitar RPTRA Kalideres
Mulia Rahmayu;
Agus Yulianto;
Maruloh Maruloh;
Asri Wahyuni;
Iwan Iwan;
Dikdik Permana Wigandi;
Fransiska Hendra
Jurnal AbdiMas Nusa Mandiri Vol 1 No 1 (2019): Periode April 2019
Publisher : LPPM Universitas Nusa Mandiri
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Sejalan dengan program pengembangan profesionalisme dosen dan sebagai bentuk pengamalan Tri Dharma perguruan tinggi, maka STMIK Nusa Mandiri Jakarta yang merupakan salah satu perguruan tinggi di Indonesia merespon akan kebutuhan sumber daya manusia yang berpotensi bagi negara. Di era serba digital sekarang ini, smartphone memiliki peranan yang sangat penting dalam menunjang segala aktifitas, terutama dalam melakukan kegiatan belanja, berjualan dan bisnis online. Ruang publik terbuka ramah anak (RPTRA) Kalideres, Jakarta Barat adalah salah satu fasilitas yang didirikan oleh csr perusahaan, yang kegiatannya menyangkut tentang anak-anak dan orangtua. STMIK Nusa Mandiri Jakarta bermaksud mengadakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat untuk membantu meningkatkan pemahaman tentang kiat sukses dalam membangun bisnis online dengan memanfaatkan smartphone bagi warga sekitar RPTRA Kalideres. Kegiatan ini sejalan dengan upaya pemerintah dalam rangka menciptakan generasi penerus bangsa yang cerdas, trampil serta kreatif. Hasil dan luaran yang dicapai dalam pelaksanaan pengabdian masyarakat dengan materi pembelajaran teori dan praktek kiat sukses membangun bisnis online dengan memanfaatkan smartphone bagi warga sekitar RPTRA Kalideres, diantaranya membangun peserta dengan kegiatan yang positif dan menambah pengetahuan mengenai tips dan trik memanfaatkan smartphone untuk bisnis online.
Pelatihan Pembuatan Desain Surat Lamaran Pekerjaan Menggunakan Aplikasi Adobe Illustrator Bagi Anak-Anak PKBM Yayasan Arrahman Parung Bogor
Ade Christian;
Dwi Andini Putri;
Indah Suryani;
Ibnu Rusdi
Jurnal AbdiMas Nusa Mandiri Vol 1 No 1 (2019): Periode April 2019
Publisher : LPPM Universitas Nusa Mandiri
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) merupakan hal wajib yang dilakukan oleh dosen, karena mengusung tridharma perguruan tinggi. Pelaksanaan PKM kali ini melibatkan mitra dari Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) Yayasan Arrahman Parung Bogor. Masalah yang dihadapi oleh PKBM ini adalah tidak tersedianya lab untuk praktek komputer, sedangkan di era sekarang ini penggunaan komputer sudah menjadi bagian dari pekerjaan yang tidak terpisahkan. Untuk mengatasi masalah tersebut, maka team PKM memberikan solusi yaitu memberikan pelatihan komputer dasar dengan memanfaatkan aplikasi Adobe Illustrator agar anak-anak di PKBM Yayasan Arrahman Parung Bogor mendapat pengalaman mengoprasikan komputer untuk teknik dasar pengoprasian. Untuk meningkatkan kualitasnya selain mengajarkan dasar-dasar penggunaan Adobe Illustrator, pada pelatihan ini juga memberikan pelatihan pembuatan surat lamaran kerja dengan memanfaatkan aplikasi ini. Selain pelatihan, peserta nantinya akan mendapatkan sertifikat juga yang bisa dimanfaatkan sebagai surat pendamping ijazah. Berdasarkan pada pelatihan ini para peserta dapat meningkatkan kualitas ilmunya dibidang ICT khususnya pada pembuatan CV dengan menggunakan Adobe Illustrator. Hasil yang diperoleh dari kegiatan PKM ini terbagi kedalam dua kategori yaitu penilaian terhadap peserta dan team pelaksana. Pada penilaian terhadap peserta, perolehan nilai rata-rata post-test sebesar 51% dengan nilai maksimal 10 dari range 0-10, kemudian perolehan nilai terhadap team pelaksana diperoleh nilai paling tinggi yaitu pada pemberian sarana dan prasarana sebesar 71%.
Pelatihan Pemanfaatan Internet Positif Untuk Membantu Pembelajaran Anak Pada Warga Pela Mampang Jakarta Selatan
Biktra Rudianto;
Siti Faizah;
Eni Pudjiarti;
Verry Riyanto;
Herlambang Brawijaya
Jurnal AbdiMas Nusa Mandiri Vol 1 No 1 (2019): Periode April 2019
Publisher : LPPM Universitas Nusa Mandiri
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Salah satu cara untuk membantu anak-anak pada warga Pela Mampang, Jakarta Selatan mendapatkan kesempatan belajar internet untuk menambah wawasan mereka adalah melalui pembekalan dan pelatihan internet yang bisa meningkatkan kemampuan mereka dalam memanfaatkan teknologi yang positif. Beberapa masalah yang dihadapi diantaranya adalah kurangnya penguasaan bahasa Inggris, karena sebagian besar informasi di internet tersedia dalam bahasa Inggris, sehingga perlu adanya pelatihan dalam melakukan pencarian di internet. Masalah berikutnya yaitu kontrol pengguna internet untuk membedakan informasi yang baik dan yang buruk, sehingga perlu adanya pembekalan dalam pencarian informasi di internet. Kegiatan pelatihan ini bertujuan untuk menambah pengetahuan dan keterampilan dalam bidang aplikasi komputer dan memaksimalkan penggunaan internet, pencarian dengan google, membuat blog pribadi. Pada akhir pelatihan, terbukti bahwa peserta menyatakan puas dengan pelatihan, materi pelatihan sesuai dengan kebutuhan peserta diberikan nilai sebesar 94,7% dari hasil kuesioner yang disebarkan via google form. Peserta juga menyatakan bahwa materi yang diberikan lengkap dan dapat dengan mudah dipahami, hal ini dinyatakan sebesar 93,3%.
Penggunaan Aplikasi Berbasis Internet
Arif Ismail Husin;
Dhefine Armelsa;
Syifa Nur Rakhmah
Jurnal AbdiMas Nusa Mandiri Vol 1 No 1 (2019): Periode April 2019
Publisher : LPPM Universitas Nusa Mandiri
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Pengabdian Kepada Masyarakat merupakan suatu media untuk menjembatani dunia pendidikan dengan masyarakat, dimana Perguruan Tinggi dihadapkan pada masalah bagaimana agar warga masyarakat mampu menghadapi tantangan lebih jauh ke depan di era globalisasi. Bagi masyarakat Indonesia, Media sudah menjadi sumber informasi untuk melihat dunia luar dan kebutuhan. Masyarakat harus mengetahui fungsi dari aplikasi berbasis internet ini agar dapat mempergunakannya dan memanfaatkan dengan baik agar mampu bersaing di era teknologi seperti saat ini. Oleh karena kami merasa penting berbagi pengetahuan kepada target audiens melalui kegiatan Pengabdian Masyarakat dalam bentuk pendidikan, pelatihan dan penyuluhan. Dan hasil luaran ini yaitu Memberikan pengetahuan dan melatih kemampuan dalam memahami, menyeleksi, mengevaluasi diri dan mengembangkan potensi serta memberikan pengetahuan mengenai Penggunaan aplikasi berbasis internet kepada Kelompok Swadaya Masyarakat (KSM) Kota Bekasi. Kegiatan ini mempunyai peserta yaitu kepada Kelompok Swadaya Masyarakat (KSM) Kota Bekasi. Dalam Pengabdian Masyarakat ini Hasil yang didapat adalah kemampuan peserta Pengabdian Masyarakat memahami pengaruh televisi sebagai akses informasi bagi Kelompok Swadaya Masyarakat (KSM) Kota Bekasi
Pelatihan Microsoft Excel Dan Pemanfaatan Internet Dalam Meningkatkan Informasi Dan Layanan Administrasi Data Karyawan
Dede Nurrahman;
Nurmalasari Nurmalasari;
Rizki Aulianita;
Khoirun Nisa
Jurnal AbdiMas Nusa Mandiri Vol 1 No 2 (2019): Periode Oktober 2019
Publisher : LPPM Universitas Nusa Mandiri
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional mengatur bahwa setiap perguruan tinggi dan perguruan tinggi wajib melaksanakan kesepakatan tiga tingkat tentang pendidikan tinggi, yaitu pengajaran, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat. Tujuan utama dari kegiatan ini yaitu untuk membantu meningkatkan ilmu pengetahuan dibidang komputer berupa pelatihanan aplikasi Microsoft Excel dan pemanfaatan internet. Selain itu STMIK Nusa Mandiri Jakarta pun dalam melaksanakan kegiatan pengabdian juga melakukan komunikasi secara langsung guna peningkatan operasional dalam rangka upaya mempercepat pengembangan masyarakat kearah dinamika yang siap menghadapi perubahan-perubahan dengan nilai-nilai sosial yang ada. Dalam kegiatan ini kami bekerja sama dengan mitra PT. Bidar Putra Sukses yang mana kemampuan para karyawan dalam hal penggunaan internet dan pengelolaan data menggunakan Microsoft Office. Khususnya Microsoft Excel masih sangat minimal. Banyak dari karyawan tersebut yang belum memahami secara detail mengenai pengoperasian Microsoft Excel dan implementasinya. Pemasangan media internet di kantor mitra untuk memudahkan layanan informasi administratif karyawan tersebut. Memberikan pengetahuan dan keterampilan dasar di bidang pembuatan aplikasi dan pengoperasian Microsoft Excel dan penggunaan internet dalam hal ini menggunakan email sebagai jembatan komunikasi karyawan
Pelatihan Penggunaan Photoshop dan Internet Marketing Guna Mendukung Kemandirian
Lilyani Asri Utami;
Laela Kurniawati;
Sukmawati Anggraeni Putri;
Hylenarti Hertyana
Jurnal AbdiMas Nusa Mandiri Vol 1 No 2 (2019): Periode Oktober 2019
Publisher : LPPM Universitas Nusa Mandiri
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Program pengabdian kepada masyarakat yang akan diselenggarakan oleh STMIK Nusa Mandiri berkaitan dengan kepedulian setiap lembaga atau institusi yang bergerak di bidang Pendidikan khususnya Pendidikan Tinggi dengan mengikuti perkembangan dan kemajuan teknologi sebagai salah satu negara yang memiliki potensi sumber daya alam dan manusia yang banyak. Dalam aspek pendidikan, sebuah pendidikan memprioritaskan anak didik agar mendapatkan pendidikan yang layak, salah satunya dalam mengembangkan kemampuan dan kompetensinya memanfaatkan TIK untuk berwirausaha. Salah satu kesuksesan dari internet marketing adalah tampilan foto yang menarik dan menawan dari setiap produk. Dengan foto yang semakin menarik, tentunya akan membuat banyak orang yang ingin membelinya. Dengan adanya pembelajaran mengenai photoshop dan internet marketing ini, maka secara tidak langsung bisa membantu mereka mencapai apa yang diharapkan dalam wirausaha yang akan dijalaninya tersebut. Kegiatan ini berjalan dengan baik dan lancar serta hasil yang dicapai dari kegiatan pengabdian masyarakat ini adalah memberikan pemahaman tentang pemanfaatan fitur-fitur aplikasi photoshop dan penggunaan internet marketing agar para santri dapat memiliki modal awal pengetahuan untuk berwirausaha