Jurnal Teknologi dan Sistem Informasi
Data and Information Management Conceptual Data Model Data and Database Administration Database Management Systems Database Systems File Organizations Techniques Information Management Concepts Logical Data Model Physical Data Model Security Database Physical Data Storage Concepts Query Languages Database Programming Reporting Tools Relational Databases Transaction Processing Decision Support System Internal Controls System Information Architecture Data Warehouse Data Mining Business Intellegence Presenting Data and Opportunities Data Science Strategic Information System IS Strategy, Management and Acquisition Enterprise Architecture Business Process Management Social Informatics Information System Security Analytical Information System IS Project Management Project Management Project Management Lifecycle Managing Project Teams Managing Project Communication Project Initiation and Planning Managing Project Scope Managing Project Scheduling Managing Project Resources Managing Project Quality Managing Project Risk Managing Project Procurement Project Execution, Control & Closure Systems Analysis and Design System Development Life Cycle Business Process Management Analysis of Business Requirements Structuring of It-Based Opportunities Into Projects Fundamentals of Is Project Management In The Global Context Analysis and Specification of System Requirements Approaches to Implementing Information Systems to Support Business Requirements Methods for Comparing Systems Implementation Approaches Organizational Implementation of a New Information System Application Development Program design Program development lifecycle Requirements determinants and analysis Techniques for modeling program structures Programming concepts Data structures Application integration Programming Paradigm (Functional Programming, Object-Oriented Programming and Event-Driven Programming) Business Intellegence Business Intellegence Data Warehouse Data & Text Mining Business Analytics Data Visualization Advance in Data & Information Management Social and Professional Issue IS/IT Ethics, crime and Responsibility Security Policies, Laws and Computer Crimes Research Methodology Tata Tulis Karya Ilmiah Bahasa Indonesia Bahasa Inggris Iman dan Ketaqwaan Kepada Tuhan Yang Maha Esa History of Computer Technology Social Context Economies of Computing Professional Ethics Intellectual Property Privacy and Civil LibertiesProfessional Communication
Articles
181 Documents
APLIKASI E-MARKETPLACE PENJUALAN HASIL PANEN IKAN LELE (Studi Kasus: Kabupaten Pringsewu Kecamatan Pagelaran)
Alfiah Alfiah;
Damayanti Damayanti
Jurnal Teknologi dan Sistem Informasi Vol 1, No 1 (2020): Volume 1 No. 1 Juni 2020
Publisher : Universitas Teknokrat Indonesia
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.33365/jtsi.v1i1.241
Kabupaten Pringsewu Kecamatan Pagelaran khususnya di Desa Lugusari mata pencaharian warga didominasi oleh perkembangbiakan ikan lele. Hal tersebut didukung dengan banyaknya lahan kosong dan pengairan yang cukup sehingga dimanfaatkan oleh warga untuk mengembangbiakkan ikan lele. Untuk memanen ikan lele tidak membutuhkan waktu yang lama, hanya dalam sebulan warga dapat memanen ikan lele. Namun dalam hal pemasaran, petani merasa sangat kurang karena tidak ada media yang mendukung. Proses bisnis yang saat ini berjalan yakni pembeli yang akan membeli harus datang langsung ke rumah dan apabila sudah berlangganan dapat memesan melalui telepon. Kurangnya informasi mengenai harga ikan lele membuat pelanggan atau calon pembeli merasa rugi jika ternyata ada beberapa petani yang memberikan harga yang murah. Oleh sebab itu penjualan ikan lele dapat di tunjang dengan memanfaatkan teknologi informasi sebagai pendukung dalam proses penjualan dan pemasaran ikan lele. Hasil yang dicapai adalah Aplikasi E-Marketplace penjualan hasil panen ikan lele ini dapat memberikan kemudahan bagi penjual dan pembeli dalam memasarkan ikan lele serta mendapatkan informasi mengenai harga dan stok ikan lele.
APLIKASI LOWONGAN PEKERJAAN BERBASIS WEB PADA SMK CAHAYA KARTIKA
Komang Anita;
Agung Deni Wahyudi;
Erliyan Redy Susanto
Jurnal Teknologi dan Sistem Informasi Vol 1, No 1 (2020): Volume 1 No. 1 Juni 2020
Publisher : Universitas Teknokrat Indonesia
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.33365/jtsi.v1i1.213
Tujuan dari tulisan ini adalah untuk menunjukkan bagaimana membangun sistem informasi berbasis web dengan studi kasus informasi lowongan kerja pada SMK Cahaya Kartika. Ada beberapa sumber informasi lowongan kerja yang dipublikasikan pada website diantaranya adalah dari perusahaan yang menjadi mitra sekolah dan beberapa website lowongan kerja dari internet. Untuk memperoleh informasi lowongan pekerjaan dari internet digunakan teknik crawling data. Dengan demikian maka informasi yang disajikan merupakan informasi terupdate saat ini. Metode pengembangan sistem yang digunakan dalam penelitian ini adalah extreme programming. Sedangkan bahasa yang digunakan dalam pengolahan data adalah PHP. Hasil dari penelitian ini adalah aplikasi informasi lowongan kerja berbasis web. Prototype aplikasi sudah diuji menggunakan teknik blackbox testing. Hasil pengujian menunjukkan bahwa aplikasi ini layak untuk digunakan.
IMPLEMENTASI METODE JECKSON NETWORK QUEUE PADA PEMODELAN SISTEM ANTRIAN BOOKING PELAYANAN CAR WASH (STUDI KASUS : AUTOSHINE CAR WASH LAMPUNG)
Redi Ari Saputra;
Parjito Parjito;
Agus Wantoro
Jurnal Teknologi dan Sistem Informasi Vol 1, No 2 (2020): Volume 1 No. 2 Desember 2020
Publisher : Universitas Teknokrat Indonesia
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.33365/jtsi.v1i2.433
Autoshine Car Wash Lampung salah satu perusahaan jasa yangmemberikan layanan berupa pencucian mobil yang memiliki kualitas baik di Bandar Lampung dan beralamat di Jl. Rya Cudu Sukarame dengan memiliki 2 tempat pencucian serta dilengkapi fasilitas hidrolik. Permasalahan pada perusahaan yaituterjadinya antrian yang mengakibatkan kerugian waktu dan tenaga, permasalahan tersebut mempengaruhi pendapatan perusahaan dan kualitas kinerja perusahaan ketika pelanggan enggan menunggu dan memilih tempat cuci mobil yang lain, sehingga penting bagi perusahaan untuk menerapkan model antrian yang dapat memberikan informasi waktu tunggu. Antrian teradi juga diakibatkan belum adanya proses booking secara online untuk memberikan tambahan layanan bagi pelanggan sehinga pelanggan tidak harus menunggu pada tempat pencucian. Solusi yang diberikan yaitu dengan menerapan Metode berupaJeckson Network Queue dengan model single chanel-multi phase dan. Pendekatan tersebut mampu kemudahan pelanggan proses booking online sehingga pelanggan tidak harus menunggu pada tempat pencucian. Berdasarkan hasil diperoleh hasil dari aspek usability sebesar 90% sehingga sistem mudah dugunakan, dari aspek fungsi diperoleh sebesar 96,5% bahwa sistem sesuai dengan fungsinya.
SISTEM MEDIA PEMBELAJARAN IPS SUB MATA PELAJARAN EKONOMI DALAM JARINGAN PADA SISWA MTS GUPPI NATAR SEBAGAI PENUNJANG PROSES PEMBELAJARAN
ikbal yasin;
Qorie Indiro Shaskya
Jurnal Teknologi dan Sistem Informasi Vol 1, No 1 (2020): Volume 1 No. 1 Juni 2020
Publisher : Universitas Teknokrat Indonesia
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.33365/jtsi.v1i1.96
Penggunaan e-learning untuk menunjang pelaksanaan proses belajar, diharapkan dapat meningkatkan daya serap dari siswa atas materi yang diajarkan, meningkatkan kemampuan belajar mandiri siswa, meningkatkan kualitas materi pendidikan dan pelatihan, meningkatkan kemampuan menampilkan informasi dengan perangkat teknologi informasi, memperluas daya jangkau proses belajar-mengajar dengan menggunakan jaringan komputer tidak terbatas pada ruang dan waktu.Proses belajar mengajar di MTs Guppi Natar antara guru dengan siswa dilakukan secara tatap muka secara langsung didalam ruangan kelas dan guru menjelaskan materi pelajaran. Ketika guru tidak dapat hadir untuk mengajar maka proses belajar mengajar tidak terjadi, begitupun ketika siswa tidak dapat hadir karena berhalangan maka siswa tersebut tidak mendapatkan materi pembelajaran. Dan ketika guru piket menggantikan guru yang tidak hadir proses pembelajaran pun dibatasi karena waktu yang tersedia terbatas sehingga guru tidak dapat menjelaskan materi yang diberikan sesuai silabus dan materi yang didapat oleh siswa belum maksimal.Karena belum optimalnya sistem pembelajaran di MTs Guppi Natar maka perlu dibuatkan solusi dengan membuat sitem media pembelajaran dalam jaringan dengan menggunakan metode prototyping. Hasil dari pengujian penelitian ini untuk merancang dan mengimplementasikan sistem media pembelajaran dalam jaringan agar dapat membantu proses belajar mengajar lebih efektif.
SISTEM INFORMASI AKUNTANSI PENGENDALIAN INTERNAL TERHADAP PENJUALAN (STUDI KASUS : CV. ANUGRAH PS)
Andi Ilham Rahmansyah;
Dedi Darwis
Jurnal Teknologi dan Sistem Informasi Vol 1, No 2 (2020): Volume 1 No. 2 Desember 2020
Publisher : Universitas Teknokrat Indonesia
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.33365/jtsi.v1i2.388
CV. Anugrah PS merupakan toko distributor penjualan pakan ternak yang berada di Tanjung Bintang, Lampung Selatan. Proses pencatatan akuntansi keuangan di CV. Anugrah PS ini belum terkelompok sehingga mengakibatkan karyawan kesulitan untuk mengetahui pengeluaran dan pemasukan kas CV. Anugrah PS Berdasarkan hasil survey mengevaluasi transaksi akuntansi yang berjalan dikarnakan harus mencatat dan melihat data keuangan didalam buku besar sehingga mempengaruhi pendapatan ataupun laba yang didapat. Metode pengembangan sistem menggunakan metode Prototype dan perancangan sistem menggunakan UML. Implementasi sistem ini menggunakan Sublime Text dan MySQL sebagai database, serta pengujian sistem menggunakan ISO 9126. Hasil yang dicapai yaitu sistem informasi akuntansi keuangan. Sistem ini dibangun berbsis web untuk menguhubungkan data yang dikelola antara karyawan dan pimpinan tanpa harus menghantarkan berkas laporan. Dengan adanya system yang dibangun ini bertujuan untuk mengelola data keuangan toko baik penerimaan kas, dan pengeluaran kas. Serta menghasilkan laporan yang dibutuhkan oleh CV. Anugrah PS.Kata Kunci: Sistem Informasi Keuangan, UML, ISO 9126
PERANCANGAN TATA KELOLA TEKNOLOGI INFORMASI MENGGUNAKAN FRAMEWORK COBIT 2019 PADA PT. XYZ
Putri Aisyah Adawiyah;
Lovinta Happy Atrinawati
Jurnal Teknologi dan Sistem Informasi Vol 1, No 2 (2020): Volume 1 No. 2 Desember 2020
Publisher : Universitas Teknokrat Indonesia
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.33365/jtsi.v1i2.301
PT. XYZ is a company that serves fabrication and inspection services. PT. XYZ serves companies in Indonesia, both companies engaged in mining, palm oil processing factories, construction, and shipping. Information technology governance is needed to align the company's business objectives with its technology's performance. This research is encouraged by the absence of an assessment of information technology governance. This research intended to help the company knew the important processes in the company. This research uses the COBIT 2019 framework that is the latest version of COBIT released by ISACA. This company's analysis uses 11 design factors that are supported by a toolkit. The results are information technology governance values and their important processes. The results of this research are information technology governance design of the company and knew the important processes to PT. XYZ. These important processes include APO06 Managed budget and costs, APO09 Managed service agreements, APO12 Managed risk, BAI04 Managed availability and capacity, and BAI11 Managed projects with target capability levels 3 and 4.
SISTEM INFORMASI AKADEMIK DAN ADMINISTRASI DENGAN METODE EXTREME PROGRAMMING PADA LEMBAGA KURSUS DAN PELATIHAN
Lisa Ariyanti;
Muhammad Najib Dwi Satria;
Debby Alita
Jurnal Teknologi dan Sistem Informasi Vol 1, No 1 (2020): Volume 1 No. 1 Juni 2020
Publisher : Universitas Teknokrat Indonesia
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.33365/jtsi.v1i1.214
Kursus dan pelatihan bahasa Korea khusus bagi calon Tenaga Kerja Indonesia yang dilakukan oleh Lembaga Kursus dan Pelatihan Duta Bahasa Korea adalah program untuk pengiriman Tenaga Kerja Indonesia ke Korea Selatan via program G to G (Goverment to Goverment). Pada proses pendaftaran para calon peserta harus datang langsung ke LKP Duta Bahasa Korea untuk mengisi data diri pada form pendaftaran, Selain itu pada proses mendapatkan informasi nilai tryout peserta harus datang langsung ke LKP Duta Bahasa Korea untuk melihat rekap nilai tryout yang dilaksanakan selama satu bulan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menghasilkan sistem informasi akademik dan administrasi pada LKP Duta Bahasa Korea dengan metode pengembang sistem Extreme Programming. Sistem yang dihasilkan berbasis website dengan hasil pengujian yang telah dilakukan menggunakan Blackbox testing berdasarkan aspek fungsionality menunjukan bahwa sistem dapat melakukan 94,2% fungsinya dengan benar, yang berarti bahwa sistem layak digunakan. Kata Kunci: Siakad, LKP, Extreme Programming
SISTEM INFORMASI PELAYANAN JASA FOTO BERBASIS ANDROID (STUDI KASUS: ACE PHOTOGRAPHY WAY KANAN)
Aditya Dwi Saputra;
Rohmat Indra Borman
Jurnal Teknologi dan Sistem Informasi Vol 1, No 2 (2020): Volume 1 No. 2 Desember 2020
Publisher : Universitas Teknokrat Indonesia
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.33365/jtsi.v1i2.420
ACE Photography Way Kanan adalah bisnis yang berjalan dibidang pelayanan jasa foto. ACE Photography Way Kanan terletak di jalan Datu Tiuh Balak Pasar Baradatu Way Kanan. Masalah yang terdapat pada ACE Photography Way Kanan adalah pengelolahan data pelayanan jasa foto masih dilakukan secara manual yaitu dicatat kedalam nota sehingga sering terjadinya kerusakan dan kehilangan nota. Berdasarkan nota transaksi maka akan direkap kedalam buku pelayanan jasa foto sehingga pengelolahan data dikerjakan dua kali dan membuang waktu dalam perekapan laporan, serta tidak adanya laporan periode.Metode pengembangan sistem menggunakan metode Agile Development dan perancangan sistem menggunakan perancangan sistem UML. Agar peneliti ini tidak bersifat subjectif maka penulis juga menggunakan metode penelitian berupa pengamatan, wawancara, dokumentasi dalam pengelolahan pelayanan jasa foto.Sistem informasi pelayanan jasa foto yang dibuat yaitu dengan cara pelanggan dapat melakukan pemesanan pelayanan jasa foto secara online.penggujian sistem menggunakan black-box. Hasil pengujian yang telah dilakukan yaitu menghitung dari 1 aspek dari pengujian black-box yaitu fungsionalitas dari sistem, dan berdasarkan kuisioner yang dibuat 80% bahwa sistem ini dinyatakan sangat layak untuk digunakan. Kata Kunci : Pelayanan Jasa Foto Berbasis Android, Agile Development, UML
SISTEM INFORMASI MANAJEMEN BERITA BERBASIS WEB
Mustika Intan Suri;
Ajeng Savitri Puspaningrum
Jurnal Teknologi dan Sistem Informasi Vol 1, No 1 (2020): Volume 1 No. 1 Juni 2020
Publisher : Universitas Teknokrat Indonesia
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.33365/jtsi.v1i1.128
Radio tentu saja memainkan peran penting dalam menyampaikan informasi kepada komunitas pendengar. Salah satu radio yang dimiliki oleh Republik Indonesia (RI) adalah Radio Republik Indonesia (RRI). Saat ini, RRI masih menggunakan email untuk mengirim berita tetapi tidak efektif, karena berita dari reporter harus diunduh terlebih dahulu. Penggunaan email juga sangat tidak efektif dari segi waktu, karena akan waktu pengiriman berita juga membutuhkan waktu, untuk itu sistem pengiriman berita yang digunakan perlu ditingkatkan. Selain itu, pengelolaan data berita yang disiarkan untuk digunakan sebagai laporan masih dilakukan secara konvensional /manual, dicatat dalam buku, menambah ketidakefektifan dan inefisiensi. Penelitian ini mengusulkan sistem informasi manajemen berita sebagai solusi efektif untuk manajemen berita yang dikembangkan menggunakan metode Prototipe dan Unified Modeling Language (UML). Hasil pengujian blackbox menunjukkan bahwa sistem informasi manajemen berita yang dikembangkan mendapatkan nilai kelayakan 100% untuk diimplementasikan.
SISTEM INFORMASI MANAJEMEN ABSENSI GURU BERBASIS MOBILE (STUDI KASUS : SD NEGERI 3 TANGKIT SERDANG)
Wahyuni Dinasari;
Arief Budiman;
Dyah Ayu Megawaty
Jurnal Teknologi dan Sistem Informasi Vol 1, No 2 (2020): Volume 1 No. 2 Desember 2020
Publisher : Universitas Teknokrat Indonesia
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.33365/jtsi.v1i2.558
Sistem absensi guru pada SD Negeri 3 Tangkit Serdang sudah menggunakan mesin fingerprint yang datanya disimpan di dalam server sekolah. Berdasarkan hasil dari wawancara oleh admin/operator dan guru ditemui beberapa masalah saat ini yaitu sering terjadinya gangguan/error pada server yang mengalami perbaikan sehingga tidak bisa diakses oleh admin dan menghambat untuk membuat laporan absensi guru. Kemudian penyimpanan data absensi pada mesin fingerprint menggunakan microsoft access membuat penyimpanan database terbatas menyebabkan overload, sehingga terjadi error pada mesin fingerprint. Metode pengembangan sistem menggunakan metode Prototype dan perancangan sistem menggunakan perancangan sistem UML, agar penelitian ini tidak bersifat subjectif maka penulis juga menggunakan metode penelitian berupa pengamatan, wawancara, dokumentasi dalam absensi guru. Hasil yang dicapai adalah sistem informasi manajemen absensi guru berbasis online ini jika terjadi masalah pada server dikarenakan terjadinya gangguan/error dan overload. Sistem yang dibangun menghadirkan informasi seputar kegiatan guru yang ada disekolah yang dapat diakses dimana saja dan kapan saja, serta sistem akan menghasilkan laporan absensi guru secara periode (perhari, perminggu, perpriode/bulan) karena tidak perlu lagi merekap absensi secara manual dengan menggabungkan data dari website fingerprint dengan kertas absensi. Hasil pengujian ISO 25010 yang telah dilakukan dengan melibatkan 13 Responden bahwa kesimpulan kualitas kelayakan perangkat lunak yang dihasilkan memiliki persentase keberhasilan dengan total rata-rata 98.69%.Kata Kunci: Absensi, Sistem Informasi Manajemen, Absensi Guru, ISO 25010