cover
Contact Name
Isa Hafidz
Contact Email
complete@ittelkom-sby.ac.id
Phone
+6231-8280800
Journal Mail Official
complete@ittelkom-sby.ac.id
Editorial Address
Fakultas Teknik Elektro, Institut Teknologi Telkom Surabaya Ketintang Str. No. 156, Surabaya, East Java 60231
Location
Kota bandung,
Jawa barat
INDONESIA
Journal of Computer, Electronic, and Telecommunication (COMPLETE)
Published by Universitas Telkom
ISSN : 27234371     EISSN : 27235912     DOI : -
COMPLETE (ISSN 2723-4371, E-ISSN 2723-5912) is a national open scientific journals which seeking innovation, creativity, and novelty. Either letters, research notes, articles, supplemental articles, or review articles in the field of Electrical, Computer, and Telecommunication technology. Scope of the journal include : - Technology utilization of maritime resources - Strengthening infrastructuremaritime - Technology and management safety transportation - Industrial strengthening technology transportation - Supporting infrastructure and transportation system - Operational efficiency - Electronics technology - Telecommunication technology - Computer technology - System security - Advanced robotics technology - Technology and disaster management - Advanced power electronics - Application of power system - Renewable energy - Chips technology - Smart iot devices - 5g technology and ecosystems - Technology and management environment This journal published twice a year, in July and December. Editors invite research lecturers, the reviewer, practitioners, industry, and observers to contribute to this journal. The language used in the form of Indonesian and English. The author will not be charged any fees in the publication process.
Articles 65 Documents
Alat Pemanggil Ikan Air Tawar Berbasis IoT bryanbm; Muhsin
Journal of Computer, Electronic, and Telecommunication (COMPLETE) Vol. 2 No. 2 (2021): December
Publisher : Telkom University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52435/complete.v2i2.178

Abstract

Wisata perikanan merupakan salah satu sektor pariwisata di Indonesian,sayangnya pariwisata ini memiliki beberapa kelemahan diantara lain hanya memiliki beberapa titik hotspot atau tempat berkumpul ikan yang sedikit dari area perairan yang luas akibatnya pemancing akan hanya berkumpul disatu titik tertentu sehingga pemancing akan malas untuk datang lagi, tujuan dari project ini itu yaitu menghasilkan alat pemanggil ikan air tawar berbasis IoT dengan gelombang bunyti berbasis IoT yang dapat berguna bagi masyarakat pada umumnya dan bagi pengelola wisata perikanan pada khususnya, target yang harus dicapai dari perangkat ini yang pertama adalah berhasil membuat ikan berkumpul atau mendekat disekitar perangkat yang sudah ditanam diberbagai titik sehingga penyebaran ikan tidak hanya terfokus pada satu titik saja, dan yang kedua adalah dapat mengimplementasikan sistem IoT pada perangkat ini karena sebuah tantangan sendiri untuk membuat perangkat Iot untuk penggunaan bawah air. Ujicoba dari perangkat ini akan dilakukan pada ikan air tawar (Oreochromis niloticus) dengan dua mencoba 2 pendekatan yang berbeda yakni frekuensi dan pitch dengan range yang dipercaya akan dapat memanggil ikan, kemudian akan dicatat bagaimana respon ikan terhadap masing masing pendekatan tersebut dan didapatkanlah pendekatan mana yang lebih efisien. Kemudian pengujian akan dilanjutkan diwaduk menggunakan data pendekatan efisien yang didapatkan dari percobaan sebelumnya untuk mendapatkan analisis hasil terhadap kondisi lapangan atau kondisi nyata, serta analisa sistem. Hasil yang didapatkan adalah ikan lebih tertarik pada perangkat saat menggunakan pitch 1000 yang mana tervalidasi adalah 980hz dan alat ini terbukti ramah terhadap penggunaan konsep “opensource”.
Desain Dan Analisa E-Fishery Urban Fish Farming Untuk Mengendalikan Kualitas Air Kolam Menggunakan Algortima Fuzzy mdwih
Journal of Computer, Electronic, and Telecommunication (COMPLETE) Vol. 2 No. 2 (2021): December
Publisher : Telkom University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52435/complete.v2i2.179

Abstract

Komoditas perikanan merupakan hal yang sangat prospektif untuk dibudidayakan dalam skala rumah tangga di saat pandemi berkepanjangan. Budidaya ikan nila merupakan salah satu pilihan karena dapat dilakukan dengan mudah di daerah kawasan urban yang tidak membutuhkan lahan yang luas. Teknologi budidaya ikan didaerah urban atau e-fishery urban fish farming membutuhkan penerapan IoT (Internet of Thing) untuk melakukan monitoring dan pengontrolan kualitas air pada kolam ikan berdasarkan parameter pH dan sensor turbidity. Pada penelitian ini pengontrolan kualitas air kolam dilakukan dengan menerapkan algoritma fuzzy untuk melakukan proses penggantian air melalui pengurasan dan pengisian air kolam ikan nila berdasarkan hasil dari sensor pH dan turbidity yang dipasang. Hasil pengujian pada sistem e-fishery menunjukkan sensor sensor yang digunakan memiliki error pembacaan relatif kecil yaitu 1.26 % pada sensor pH dan 6.79% pada sensor Turbidity. Sistem e-fishery urban fish farming yang dikembangkan menguras air sesuai dengan prediksi pada simulasi matlab dengan error 0.57 % . Berdasarkan hasil pengujian tersebut dapat disimpulkan bahwa nilai pH dan kekeruhan air kolam dapat dikendalikan sehingga kualitas air tetap berada pada range membership function netral yaitu pH diantara 6 sampai 8 dan Turbidity berada pada nilai 0 sampai 15 NTU.
Monitoring dan Controlling PID Pada Greenhouse Strawberry Berbasis Internet of Things (IoT) Musayyanah, Musayyanah; Indra Maya; Harianto; Pauladie Susanto
Journal of Computer, Electronic, and Telecommunication (COMPLETE) Vol. 3 No. 1 (2022): July
Publisher : Telkom University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52435/complete.v2i1.185

Abstract

Buah Strawberry (Fragaria sp.) merupakan buah yang bernilai ekonomi tinggi. Strawberry tumbuh pada suhu dan kelembapan tertentu. Sehingga, perlu adanya greenhouse untuk menanam Strawbery. Greehouse dapat meningkatkan produktifitas hasil panen buah strawberry pada lahan dataran rendah agar tanaman tidak terpengaruh oleh unsur dari luar. Untuk memenuhi kebutuhan tumbuh Strawberry, maka perlu memperhatikan kestabilan suhu dan kelembaban udara pada greenhouse. Pengaturan tersebut dikendalikan dengan menggunakan sistem kontrol Proportional, Integral, dan Derivative (PID). Parameter yang dikontrol adalah kestabilan suhu dan kelembaban pada greenhouse. Sistem control PIDnya menggunakan metode Ziegler-Nicolas tipe 1 dengan penetapan nilai suhu 26,10C dan kelembapan 80%. Hasil dari penelitian ini untuk parameter suhu mencapai ni;ai Kp 5,32; Ki 0,22 dan Kd 21,6. Parameter kelembapan mencapai nilai Kp 9,5; Ki 0,25 Kd 4,75. Overshoot suhu 1,15% dan kelembaban 5,88% dengan rise time 90 menit dan 40 menit. Settling time 190 menit dan 85 menit.
Rancang Bangun Wireless Remote Sandal Berbasis Gerakan Kaki Untuk Remote TV Penyandang Disabilitas Hanum Arrosida; Sulfan Bagus Setyawan; Susi Susanti
Journal of Computer, Electronic, and Telecommunication (COMPLETE) Vol. 3 No. 1 (2022): July
Publisher : Telkom University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52435/complete.v2i1.186

Abstract

Penyandang disabilitas memiliki keterbatasan untuk melakukan kegiatan secara normal. Dalam pembahasan ini, khususnya penderita disabilitas dengan cacat fisik tangan untuk akses televisi. Keterbatasan yang dimiliki oleh penyandang disabilitas untuk akses televisi dapat diatasi dengan alat bantu berupa wireless remote sandal berbasis gerakan kaki. Alat ini menggunakan sensor MPU-6050 yang mempunyai 5 fitur yaitu Channel up (CH+), Channel down (CH-), Volume up (V+), Volume down (V-) dan Power. Data hasil pembacan sensor diolah pada mikrokontroler Arduino Nano, kemudian mengirimkan sinyal menggunakan infra red berupa protokol data yang diterima oleh televisi. Berdasarkan hasil pengujian keseluruhan, remote sandal dapat berfungsi dengan baik dalam membantu penyandang disabilitas khususnya cacat fisik pada tangan untuk menonton televisi dengan hasil akses fitur dari remote sandal. Remote ini dapat bekerja pada jangkauan 330 cm. Fitur power dari remote sandal dapat mengakses televisi dengan sudut 60° sampai 140°, fitur channel up dengan sudut 30° sampai 90°, fitur channel down dengan sudut 30° sampai 100°, fitur volume up dengan sudut 35° sampai 90°, dan fitur volume down dengan sudut 30° sampai 50°.
Rancang Bangun Penstabil Kinerja Panel Hubung Bagi Tegangan Rendah As'ad, Reza Fardiyan; Nugraha, Anggara Trisna
Journal of Computer, Electronic, and Telecommunication (COMPLETE) Vol. 3 No. 1 (2022): July
Publisher : Telkom University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52435/complete.v2i1.187

Abstract

Panel Hubung Bagi (PHB) adalah peralatan yang berfungsi menerima energi listrik dari PLN dan selanjutnya mendistribusikan, sekaligus mengontrol penyaluran energi listrik tersebut melalui sirkit panel utama dan cabang ke PHB cabang atau langsung melalui sirkuit akhir kebeban. Salah satu permasalahan permasalahan pada Panel Hubung Bagi (PHB) adalah terjadinya perubahan tegangan yang fluktuatif serta gangguan yang ditimbulkan akibat pengembunan karena nilai kelembapan yang tinggi. Berdasarkan penelitian terdahulu, solusi untuk meminimalisir permasalah tersebut adalah dengan adanya pengoptimalan suhu dan kelembapan pada Panel Hubung Bagi (PHB). Sehingga pada penelitian ini meneliti tentang pengaruh kontrol fan dan heater terhadap suhu dan kelembapan Panel Hubung Bagi (PHB). Berdasarkan dari hasil pengujian menunjukkan bahwa sensor yang digunakan memiliki rata-rata eror persentase pembacaan yang relatif kecil yaitu sensor MLX90614 adalah 3,22%; dan sensor SHT20 untuk pembacaan suhu ruang dan kelembapan secara berurutan adalah 2,30% dan 1,59%. Berdasarkan hasil pengujian, dapat disimpulkan bahwa alat pengstabil suhu dan kelembapan Panel Hubung Bagi (PHB) yang dikembangkan mampu mengontrol suhu awal untuk mencapai set point dengan rentang waktu rata-rata selama 6 menit 04 detik. Alat tersebut juga dapat menurunkan kelembapan dari nilai setpoint high pada 90%RH menjadi setpoint low pada 50%RH dengan rentang waktu relatif cepat yaitu selama 5 menit.
Implementasi sensor cahaya sebagai level bahan bakar pada tangki harian kapal Sugianto, Moh. Ghafirul Pratama Aprilian; Nugraha, Anggara Trisna
Journal of Computer, Electronic, and Telecommunication (COMPLETE) Vol. 3 No. 1 (2022): July
Publisher : Telkom University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52435/complete.v2i1.191

Abstract

Saat ini adalah zaman yang serba modern termasuk pada kapal karena Indonesia sebagai negara maritim yang membutuhkan kapal baik dalam transportasi maupun militer. Banyak sekali yang harus dikembangkan pada kapal salah satunya tangki bahan bakar kapal yang sangat jarang sekali mendapatkan pengembangan pada kontrolnya. Control pada pengisian tangki bahan bakar kapal yang sebelumnya manual, sebisa mungkin untuk menjadikan otomatis dengan cara menambahkan sebuah sensor yang bisa terpasang tanpa melubangi tangki bahan bakar kapal tersebut. Sensor cahaya merupakan sensor yang bisa dimodifikasi sebagai level untuk ketinggian bahan bakar kapal. dengan sensor cahaya tersebut cukup terpasang di gelas duga yang terletak di depan tangki bahan bakar tesebut. Dengan menggunakan sensor cahaya tersebut, tidak perlu untuk melubangi tangki lagi untuk memasang sensor cukup dipasang diluar tangki untuk level ketinggian bahan bakar pada kapal. sensor cahaya tidak bisa bekerja sendiri dan pastinya membutuhkan otak untuk mengolah data seperti Arduino UNO. Untuk memancarkan cahaya, menggunakan modul laser sebagai input dari sensor cahaya. Jika bahan bakar dibawah laser nantinya laser akan menembakkan sinar ke sensor cahaya untuk nantinya sensor cahaya akan memproses di Arduino UNO.
Parameter Adjustment of EROS Humanoid Robot Soccer using a Motion Visualization Risnumawan, Anhar; Febrianto, Rokhmat; Sulistijono, Indra Adji; Kusumawati, Eny
Journal of Computer, Electronic, and Telecommunication (COMPLETE) Vol. 3 No. 1 (2022): July
Publisher : Telkom University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52435/complete.v2i1.203

Abstract

Humanoid robot is a robot whose overall appearance is formed based on the human body and can interact with equipment and the environment created by humans. The robot's balance becomes fundamental in carrying out various tasks in designing humanoid robots. To deal with this, the adjustment of the humanoid robot movement is crucial in this work, research related to the virtual visualization of robots. Virtual robot visualization can be done by creating a simulator that contains dynamic parameters, including the physics of the robot. With the simulation containing dynamic parameters, the humanoid robot movement can be tried many times until the robot movement is robust. Applying the URDF (Unified Robot Description Format) model to the Gazebo simulator, which is supported by the ROS (Robot Operating System) framework, can make a simulator with dynamic parameters mimicking a real environment. In order to make a robust robot motion, feedback is needed in position and torque to find out the difference between simulation and reality. On the other hand, simulations can be done without cost or risk and, most importantly, mimic the actual robot soccer environment.
Unjuk Kerja Transmisi Data LoRa pada Node yang Bergerak Yosefine Triwidyastuti; Fikri Santoso Harjowinoto; Musayyanah; Pauladie Susanto; Harianto
Journal of Computer, Electronic, and Telecommunication (COMPLETE) Vol. 3 No. 1 (2022): July
Publisher : Telkom University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52435/complete.v2i1.205

Abstract

Saat ini penerapan teknologi komunikasi LoRa sedang mengalami peningkatan di segala bidang, karena LoRa mempunyai keunggulan daya rendah dan jangkauan jauh. Namun pada umumnya, penerapan tersebut hanya menganalisis unjuk kerja transmisi data LoRa pada kondisi node pemancar dan penerima yang diam di tempat. Oleh karena itu, penelitian ini secara khusus membahas penerapan transmisi data LoRa pada node yang bergerak untuk mengetahui pengaruh kecepatan gerak node terhadap unjuk kerja transmisi data LoRa. Satu buah transmitter node yang terus-menerus mengirimkan paket data akan digerakkan pada suatu lintasan lurus menjauh dari sebuah receiver node yang diam. Kemudian pada receiver node, nilai packet loss dan throughput dari semua paket dihitung untuk mengukur unjuk kerja transmisi data. Berdasarkan hasil perhitungan rata-rata dari semua percobaan, nilai kecepatan node yang tinggi pada percobaan lintasan lurus menghasilkan nilai packet loss yang semakin rendah dan nilai throughput yang semakin besar.
A Modified of Mixed Strategy Algorithm for Power Allocation on D2D Underlay Communication Rahma, Nur; Suparta, I; Adriansyah, Nachwan; Prabowo, Vinsensius
Journal of Computer, Electronic, and Telecommunication (COMPLETE) Vol. 3 No. 1 (2022): July
Publisher : Telkom University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52435/complete.v2i1.206

Abstract

As time passes by, the need for telecommunication services will increase along with increasement of human’s population. To anticipate the flooding requests of telecommunication services, one of the solutions offered is by implementing D2D communication, especially in 5G architecture. In D2D 5G, focusing on underlay communication D2D uses the same frequency spectrum, so that opportunity of interference may happen, but the value of spectral efficiency (SE) may increase as a result of the effectiveness of the spectral that occurs. In terms of financing and its development, underlay D2D communication is considered more profitable for service providers. Based on this point, the authors propose a novel algorithm of modified mixed strategy algorithm for power allocation to make the power transmission cost be more effective. After the experiment conducted, the result shows that modified mixed strategy outperform baseline model which uses no power allocation algorithm.
Implementasi Sensor Flowmeter pada Auxiliary Engine Kapal Berbasis Outseal PLC Chusnia Febrianti; Nugraha, Anggara Trisna
Journal of Computer, Electronic, and Telecommunication (COMPLETE) Vol. 3 No. 2 (2022): December
Publisher : Telkom University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52435/complete.v3i2.188

Abstract

Sistem transportasi peti kemas bertujuan untuk memudahkan alih muat barang dengan menyederhanakan sistem bongkar muat sehingga efektif dan efisien. Untuk mengoperasikan kapal peti kemas, bahan bakar merupakan aspek penting yang membutuhkan biaya operasional pada kisaran 70% dari biaya operasional kapal. Oleh karena itu, perusahaan pelayaran seharusnya selalu memantau konsumsi muatan BBMdi kapalnya secara ketat agar tidak ada pemborosan konsumsi BBM. Dengan tidak menggunakan sistem pemantauan konsumsi muatan BBM yang bekerja secara otomatis mengakibatkan manajemen pelayaran tidak mengetahui secara pasti konsumsi bahan bakar kapal, sehingga memicu terjadinya kecurangan yang dilakukan awak kapal terhadap BBM. Untuk itu, dilakukan penelitian menggunakan sensor flowmeter yang menggunakan PLC sebagai monitoring data sensor flowmeter yang kemudian datanya akan dikirimkan kepada webserver yang dapat diakses oleh pihak yang bertugas. Dengan menggunakan system ini, monitoring penggunaan bahan bakar dapat diakses kapanpun. Berdasarkan hasil pengujian pembacaan sensor flowmeter melalui outseal PLC didapatkan presentase error yaitu 1,23%; 2,07%, dan 2,06%. Oleh karena itu, dapat disimpulkan bahwa sensor flowemeter dapat digunakan sebagai monitoring bahan bakar Auxiliary Engine berbasis Outseal PLC dengan rentan waktu perliternya yaitu selama 1 menit 58 detik.