cover
Contact Name
-
Contact Email
akper.insada@gmail.com
Phone
-
Journal Mail Official
akper.insada@gmail.com
Editorial Address
Jl. Letjen Sutoyo Gg. Jodhipati No.10, Mojosongo, Kec. Jebres, Kota Surakarta, Jawa Tengah 57127
Location
Kota surakarta,
Jawa tengah
INDONESIA
Intan Husada : Jurnal Ilmiah Keperawatan
ISSN : 23385375     EISSN : 26559870     DOI : -
Core Subject : Health,
Intan Husada Jurnal Ilmiah Keperawatan menerbitkan tentang informasi ilmu yang berkenaan dengan ilmu kesehatan khususnya ilmu keperawatan, yang dapat digunakan dalam rangka pembelajaran pada jenjang Perguruan Tinggi Kesehatan.
Articles 16 Documents
Search results for , issue "Vol. 12 No. 01 (2024): Vol. 12 No.1 , Januari 2024" : 16 Documents clear
LITERATURE REVIEW : PENGARUH DAUN KATUK TERHADAP PRODUKSI ASI PADA IBU MENYUSUI : LITERATURE REVIEW: THE EFFECT OF KATUK LEAVES ON BREAST MILK PRODUCTION IN BREASTFEEDING MOTHERS Rizka Salsabila; Oky Ashari; Heraz Nur Azizah; Fadhly Amanullah; Salma Fajrian Agustin; Difa Nafisya Rizki; Heri Ridwan; Diding Kelana Setiadi
Intan Husada : Jurnal Ilmiah Keperawatan Vol. 12 No. 01 (2024): Vol. 12 No.1 , Januari 2024
Publisher : Politeknik Insan Husada Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52236/ih.v12i1.512

Abstract

Pendahuluan. WHO memperkirakan terdapat 46.280 juta bayi baru lahir pada tahun 2020 dari jumlah tersebut, hanya 32,8% yang mendapat ASI dengan benar, dan 12,5% tidak menerima ASI yang menyebabkan tingginya kasus bayi yang mengalami sakit-kematian dan ketersediaan ASI seorang ibu termasuk faktor penyebab kegagalan pemberian ASI. Terdapat berbagai jenis tanaman tradisional yang digunakan pada seorang ibu menyusui sebagai upaya untuk meningkatkan kelancaran ASI, salah satunya yaitu dengan pemberian daun katuk atau Sauropus Androgynus. Tujuan. Penelitian ini bertujuan guna membuktikan apakah terdapat pengaruh ketika seorang mengkonsumsi ekstrak daun katuk dalam peningkatan produksi ASI. Metode. Penelitian ini menggunakan metodologi SLR (Systematic Lliterature Review) dengan menggunakan metode PRISMA (Preferred Reporting Items for Systematic review and Meta-analyses) melalui empat tahap, yaitu identifikasi, skrining, kelayakan, dan hasil yang diterima dengan data base Google Scholar. Hasil. Hasil menjelaskan bahwa zat alkoholid serta sterol dalam daun katuk dapat meningkatnya sintesis laktosa dengan meningkatnya metabolisme glukosa yang pada akhirnya meningkatkan produksi ASI. Pemanfaatan daun katuk, baik dalam bentuk sayuran, rebusan, atau ekstrak, dapat dianggap menjadi terapi non-farmakologis yang potensial demi meningkatkan produksi ASI pada ibu menyusui. Pemanfaatan daun katuk sebagai salah satu cara alami dalam upanya meningkatkan kelancaran ASI seorang ibu yang tidak menimbulkan efek samping bagi ibu dan bayi. Kesimpulan. Berdasarkan kepada temuan 5 jurnal ditemukan bahwa daun katuk memiliki pengaruh dalam peningkatan produksi ASI.
PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK DAUN STEVIA DALAM MENJAGA KESTABILAN KADAR GULA DARAH PENDERITA DIABETES: THE EFFECT OF ADMINISTRATION OF STEVIA LEAF EXTRACT IN MAINTAINING STABLE BLOOD SUGAR LEVELS IN DIABETES PATIENTS Nurrahman, Annisa Indah; Permadi, Andri Nur; Safanah, Ashila Nur; Puspita, Dini Aulia; Anugrah, Rikman; Putra, Subhan Manggala; Ridwan, Heri; Setiadi, Diding Kelana
Intan Husada : Jurnal Ilmiah Keperawatan Vol. 12 No. 01 (2024): Vol. 12 No.1 , Januari 2024
Publisher : Politeknik Insan Husada Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52236/ih.v12i1.517

Abstract

Background. Diabetes Mellitus is an example of a type of disease that is not contagious and attracts a lot of attention. DM sufferers are required to control blood sugar levels by maintaining dietary rules so that blood sugar levels remain controlled. Blood sugar levels will increase drastically after eating foods that contain carbohydrates or sugar in them.Stevia is a natural sweetener substitute for sugar that comes from the stevia plant. Stevia leaves are hypoglycemic which functions to lower blood glucose levels for people with diabetes mellitus. Purpose. This study aims to determine the effect of stevia sugar on the stability of blood sugar in diabetes sufferers. Methods. The method used is a systematic literature review. Data collection is carried out by recording all articles that have similar research in the research report. The articles used in this search are national and international journals taken from Google Scholar, Crossref, Semantic Scholar and Scopus databases in 2019-2023 using the Publish or Perish application. Result. Based on the results of the literature review, it was found that stevia has an effect on reducing blood glucose levels in DM sufferers. Consumption of stevia leaf extract plays an important role in reducing levels of glucose, cholesterol, total fat and other blood characteristics. Conclusion. Based on the results of research that has been carried out, it can be concluded that stevia leaf water extract can maintain and even reduce blood glucose levels in diabetes patients because serum insulin and adiponectin levels increase dramatically.
PENGARUH ALOEVERA UNTUK MEREDAKAN ASAM LAMBUNG PADA PENDERITA GASTRITIS : LITERATUR REVIEW: THE EFFECT OF ALOE VERA TO REDUCE GASTRIC ACID IN GASTRITIS PATIENTS: LITERATURE REVIEW Nurfauziah, Esa; Rizkika Afrillianti, Karina; Nur Aprilia, Annisa; Nuryani, Tiya; Sri Mulyani, Ira; Ridwan, Heri; Kelana Setiadi, Diding
Intan Husada : Jurnal Ilmiah Keperawatan Vol. 12 No. 01 (2024): Vol. 12 No.1 , Januari 2024
Publisher : Politeknik Insan Husada Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52236/ih.v12i1.521

Abstract

Pendahuluan. Gastritis, juga dikenal sebagai maag, adalah kondisi di mana lapisan lambung terluka atau pendarahan karena iritasi, infeksi, dan kebiasaan makan tanpa jadwal, seperti makan terlalu banyak atau terlalu lama, atau terlalu banyak makanan berbumbu dan pedas. Peningkatan asam lambung menyebabkan penyakit gastritis. Terapi yang diberikan pada penderita gastritis, baik secara farmakologi maupun non-farmakologi, dapat membantu mencegah komplikasi gastritis. Salah satu pengobatan farmakologi yang dapat diberikan pada penderita gastritis adalah penggunaan ramuan tanaman aloe vera. Tujuan. Tujuan Literatur Review ini untuk mengetaui efektivitas aloe vera untuk meredakan asam lambung pada penderita gastritis. Metode. Metode yang digunakan yaitu systematic literature review melalui pencarian database Google Sholar dengan menggunakan filter tahun “2018-2023”. Kata kunci yang digunakan “aloe vera”, “gastritis”, “GERD”, dan “asam lambung”. Hasil. Hasil dari Literatur Review didapatkan hasil yang signifikan bahwa aloe vera dapat menurunkan peningkatan gastritis dan mengurangi rasa nyeri gastritis. Aloe vera memiliki beberapa kandungan yang membantu mempercepat penurunan sekresi asam lambung, yang berarti produksi HCI berkurang. Kesimpulan. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh hasil yang signifikan bahwa lidah buaya dapat mengurangi peningkatan penyakit gastritis dan mengurangi nyeri gastritis. Selain itu, aloe vera mengandung saponin dan tenin untuk memperbaiki peradangan, mencegah gastritis menjadi lebih parah.
EFEKTIVITAS BUNGA TELANG (CLITORIA TERNATEA) TERHADAP RESPON GLIKEMIK: SISTEMATIK REVIEW: EFFECTIVNESS OF BUTTERFLY PEA FLOWER (CLITORIA TERNATEA) ON GLICHEMIC RESPONS: SYSTEMATIC REVIEW Nadhira, Raisa; Natasya, Anita; Hendrawati, Anjani; Audyta, Rindi; Octaviani, Tiara; Nurul Aini, Yasinta; Heri Ridwan; Diding Kelana Setiadi
Intan Husada : Jurnal Ilmiah Keperawatan Vol. 12 No. 01 (2024): Vol. 12 No.1 , Januari 2024
Publisher : Politeknik Insan Husada Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52236/ih.v12i1.526

Abstract

Background: Diabetes mellitus is a chronic disease that is globally prevalent and has reached a very high prevalence rate. In 2021, more than 422 million people worldwide will suffer from diabetes. Various databases have reported that one of the ornamental plants, namely the butterfly pea flower (Clitoria Ternatea), has quite a hypoglycemic effect. Purpose: The aim of this systematic research is to help in understanding the potential of butterfly pea flowers as an antidiabetic agent. Methods: The research method we used in this systematic review search was the PRISMA method. This article searches literature sources in Pubmed and Google Scholar databases from 2013 to 2023 using appropriate inclusion criteria. Clitoria Ternatea has excellent anti-diabetic properties. Result: In vitro analysis showed that water extract of butterfly pea flower (Clitoria Ternatea), ethanol extract, and protein extract effectively inhibited the α-amylase enzyme, hemoglobin glycosylation, and AGE formation. They also show increased glucose absorption. Conclusion: This explains that CTE can suppress postprandial glucose and insulin responses induced by sucrose through inhibiting intestinal sucrose. It can be concluded that butterfly pea flowers (Clitoria Ternatea) are effective against glycemic responses in the body.
DETERMINAN SOSIAL EKONOMI TERKAIT DENGAN KEPEMILIKAN ASURANSI KESEHATAN MASYARAKAT DI DESA TANJANG WILAYAH PUSKESMAS GABUS 1 PATI: THE SOCIOECONOMIC DETERMINANTS RELATED TO THE OWNERSHIP OF HEALTH INSURANCE IN THE COMMUNITY OF TANJANG VILLAGE UNDER THE GABUS 1 PRIMARY HEALTH CARE AREA WERE INVESTIGATED FATIMAH, NURUL; Nikmah Ayu Ramadhani Amir; Lina Alfiani; Widya Kaharani Putri; Asmirati Yakob; Anindita Hasniati Rahmah
Intan Husada : Jurnal Ilmiah Keperawatan Vol. 12 No. 01 (2024): Vol. 12 No.1 , Januari 2024
Publisher : Politeknik Insan Husada Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52236/ih.v12i1.539

Abstract

DETERMINAN SOSIAL EKONOMI TERKAIT DENGAN KEPEMILIKAN ASURANSI KESEHATAN MASYARAKAT DI DESA TANJANG WILAYAH PUSKESMAS GABUS 1 PATI Nurul Fatimah1*, Nikmah Ayu Ramadhani Amir2, Lina Alfiani 3, Widya Kaharani Putri4, Asmirati Yakob5, Anindita Hasniati Rahmah6, Arie Nursalis7 1,3,4,5,6*Administrasi Kesehatan, 2 Rekam Medis dan Informasi Kesehatan Universitas Muhammadiyah Madiun, Politeknik Insan Husada Surakarta nf205@ummad.ac.id Abstrak Latar Belakang: Asuransi adalah suatu institusi yang didirikan untuk menangani risiko. Asuransi kesehatan memiliki peran penting dalam memberikan jaminan kesehatan yang menyeluruh bagi rakyat Indonesia, sehingga penduduk Indonesia dapat hidup sehat, produktif, dan sejahtera. Pengetahuan masyarakat tentang asuransi kesehatan berpengaruh terhadap tingkat sosial ekonomi seperti pendidikan, pekerjaan, dan pendapatan Berbagai aspek sosial ekonomi, seperti tingkat pendidikan, pekerjaan, dan pendapatan, dipengaruhi oleh pengetahuan masyarakat tentang asuransi Kesehatan Tujuan dari penelitian ini adalah untuk memahami pengaruh faktor sosial dan ekonomi, seperti pendidikan, pekerjaan, dan pendapatan, terhadap kepemilikan asuransi kesehatan di Desa Tanjang, kabupaten pati. Desain Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif yang dilakukan pada masyarakat Desa Tanjang, Puskesmas Gabus, Pati dengan jumlah sampel sebanyak 250 orang. Metode analisis yang digunakan adalah analisis multivariat dengan tingkat signifikansi 5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 52% masyarakat sudah memiliki asuransi kesehatan dan terdapat pengaruh sosial ekonomi terhadap kepemilikan asuransi kesehatan dengan nilai pada uji regresi linier berganda p-value 0,020 Kata kunci :; pekerjaan;pendidikan; pendapatan; kepemilikan asuransi kesehatan THE SOCIOECONOMIC DETERMINANTS RELATED TO THE OWNERSHIP OF HEALTH INSURANCE IN THE COMMUNITY OF TANJANG VILLAGE UNDER THE GABUS 1 PRIMARY HEALTH CARE AREA WERE INVESTIGATED Nurul Fatimah1*,Nikmah Ayu Ramadhani Amir2 Lina Alfiani 3, Widya Kaharani Putri4, Asmirati Yakob5, Anindita Hasniati Rahmah6, 1*Health Administration, 2 Medical RecordsMedical Records and Health Information University Muhammadiyah Madiun, polytechnic Insan Husada Surakarta nf205@ummad.ac.id Abstract Background: Insurance is an institution established to handle risks. Health insurance plays a crucial role in providing comprehensive health assurance for the people of Indonesia, enabling them to live healthy, productive, and prosperous lives. Public knowledge about health insurance influences socioeconomic factors such as education, employment, and income. Various socioeconomic aspects, including education, employment, and income, are affected by public knowledge about health insurance. The aim of this research is to understand the influence of social and economic factors, such as education, employment, and income, on the ownership of health insurance in Tanjang Village, Pati Regency.Research Design: This study employs a quantitative descriptive research design conducted among the residents of Tanjang Village, Community Health Center Gabus, Pati, with a sample size of 250 individuals. The analysis method used is multivariate analysis with a significance level of 5%. Research Findings: The research findings indicate that 52% of the population already possesses health insurance, and there is a socio-economic influence on the ownership of health insurance, as evidenced by the multiple linear regression test with a p-value of 0.020. Key words: education; employment; income; health insurance ownership;
EFEKTIVITAS DAUN KEMANGI (OCIMUM BASILICUM L) SEBAGAI ANTIOKSIDAN : LITERATURE REVIEW: THE EFFECTIVENESS OF BASIL LEAVES (OCIMUM BASILLICUM L) AS AN ANTIOXIDANT : LITERATURE REVIEW Egi Andrian Mulyana; Fitriah Andriyani Ramadan; Linda Febriana; Raffila Syifaun Niam; Regina Aulia Sa’diah; Heri Ridwan; Diding Kelana Setiadi
Intan Husada : Jurnal Ilmiah Keperawatan Vol. 12 No. 01 (2024): Vol. 12 No.1 , Januari 2024
Publisher : Politeknik Insan Husada Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52236/ih.v12i1.542

Abstract

Pendahuluan Kulit kering termasuk dalam sepuluh penyakit paling banyak terjadi di Indonesia. Kulit kering bisa diatasi dengan meggunakan pelembab atau body lotion. Kemangi (Ocimum Basiliticum L) merupakan salah satu tammanan yang mengandung antioksidan. Tanaman kemangi mempunyai nilai antioksidan yang kuat yaitu IC50 sebesar 52,68 ppm. Antioksidan mempunyain banyak manfaat salah satunya yaitu mencegah kulit kering dan munculnya penuaan pada kulit. Kandungan kimia yang ada dalam tamanan kemangi yaitu: flafonoid, tanin, saponin, triterpenoid, pentosa, asa, heksauronat, asam metil homoanisat, xilosa, asam ursolat dan molludisstin Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui kandungan antioksidan pada daun kemangi yang bisa dimanfaaatkan untuk melembabkan kulit. Metode penelitian ini menggunakan tinjauan literatur sistematis dari jurnal nasional menggunakan metode PRISMA (Preferred Reporting Items For Systematic Review and Meta-analyses) dengan menggunakan empat tahapan pencarian literatur seperti identifikasi, penyaringan/skrining, kelayakan dan hasil yang akan diterima Hasil kombinasi gel ekstrak daun kemangi dan ekstrak total menggunakan spektrofotometri UV-Vis, sebagai pembanding nilai IC50 berada pada kirasan 4,75 ppm yang memiliki antioksidan sangat kuat. Kesimpulan kemangi memiliki banyak senyawa metabilit dan termasuk tanaman yang mudah ditemukan, dan terbukti memiliki kandungan antioksidan yang kuat. Kata kunci: Daun Kemangi, Antioksidan

Page 2 of 2 | Total Record : 16