Djtechno: Jurnal Teknologi Informasi
Djtechno: Journal of Information Techhnology Research Jurnal ilmiah yang dikelola dan diterbitkan oleh Program Studi Teknologi Informasi, Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer, Universitas Dharmawangsa, Medan, Indonesia. Jurnal Djtechno terbit pertama kali Vol 1. No.1 Juli Tahun 2020, jurnal ini membahas tentang topik-topik yang berkenaan dengan Bidang Teknologi Informasi, Rekayasa Perangkat Lunak, Ilmu Komputer, Sistem Informasi, Dan Komunikasi. Jurnal Program Studi Teknologi Informasi terbit sebanyak 2x dalam 1 tahun yaitu per 6 bulan sekali (Juli dan Desember)
Articles
267 Documents
APLIKASI PRESTASI SISWA BERDASARKAN NILAI MATA PELAJARAN PER SEMESTER MENGGUNAKAN METODE K-NEAREST NEIGHBOUR
Rahmadewi Roskarlina;
Maryaningsih Maryaningsih;
Jhoanne Fredricka
Djtechno: Jurnal Teknologi Informasi Vol 3, No 2 (2022): Desember
Publisher : Universitas Dharmawangsa
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.46576/djtechno.v3i2.2736
SMK Negeri 3 Kota Bengkulu merupakan salah satu lembaga pendidikan di Kota Bengkulu yang berupaya menghasilkan lulusan bertalenta dan memiliki keahlian agar dapat memasuki dunia kerja atau melanjutkan ke pendidikan selanjutnya, salah satu jurusan yang ada di SMK Negeri 3 Kota Bengkulu adalah Jurusan Tata Boga. Selama ini proses pengolahan data nilai mata pelajaran yang diperoleh siswa/i sudah menggunakan e-raport yang terdapat di sekolah. Namun pengolahan data tersebut hanya sebatas pemberian nilai siswa/i serta mengurutkan nilai tertinggi ke nilai terendah. Hal ini tentunya membuat guru kesulitan dalam mengetahui pencapaian prestasi setiap siswa/i di kelas dan kurangnya bahan evaluasi guru dalam proses belajar mengajar di kelas.Aplikasi prestasi siswa di SMK Negeri 3 Kota Bengkulu bertujuan untuk membantu pihak sekolah dalam menentukan prestasi siswa/i per semester per tahun ajaran. Aplikasi prestasi siswa di SMK Negeri 3 Kota Bengkulu dibangun menggunakan bahasa pemrograman Visual Basic .Net.Berdasarkan data testing sebanyak 10 siswa/i pada semester 1 dan tahun ajaran 2020, diperoleh hasil prestasi siswa menunjukkan peringkat 1 diperoleh siswa Ananda Ramadhan Putra dengan nilai euclidean 22,498816, peringkat 2 diperoleh siswa Alfito Saputra dengan nilai euclidean 22,65529, dan peringkat 3 diperoleh siswa Dimas Risky Jauhari dengan nilai euclidean 22,888858.
PENERAPAN METODE ARAS DALAM SELEKSI PENERIMAAN KARYAWAN PADA PT. NARENDRA DEWA YOGA KOTA BENGKULU
Reksi Andari;
H Siswanto;
Jhoanne Fredricka
Djtechno: Jurnal Teknologi Informasi Vol 3, No 2 (2022): Desember
Publisher : Universitas Dharmawangsa
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.46576/djtechno.v3i2.2731
PT. Narendra Dewa Yoga adalah badan usaha yang terletak di Kota Bengkulu dan bergerak di bidang jasa outsourcing. Setiap tahunnya dilakukan pembukaan lowongan untuk bekerja sebagai karyawan outsourcing, proses seleksi dilakukan dengan melihat umur, nilai yang diperoleh, serta hasil wawancara. Jika layak maka calon karyawan tersebut diterima. Namun semua proses tersebut masih belum di rancanga menggunakan aplikasi dan hanya tersedia melalui form yang telah disediakan, kemudian memberikan nilai akhir, sehingga membutuhkan waktu dalam pengambilan keputusan yang diterima sebagai karyawan outsourcing.Aplikasi penilaian seleksi penerimaan karyawan pada PT. Narendra Dewa Yoga Kota Bengkulu dibuat menggunakan bahasa pemrograman Visual Basic .Net dan database SQL Server dengan menerapkan Metode ARAS. Dalam penilaian calon karyawan baru menggunakan Metode ARASdengan menghitung sampel data sebanyak 20 orang calon karyawan, maka diperoleh hasil 9 orang lulus dan 11 orang tidak lulus.
ANALISIS KEAMANAN BROWSER DALAM BERSOSIAL MEDIA MENGGUNAKAN METODE INSTITUTE OF JUSTICE (NIJ)
Zikri Sulthoni Daulay;
Rini Indrayani
Djtechno: Jurnal Teknologi Informasi Vol 3, No 2 (2022): Desember
Publisher : Universitas Dharmawangsa
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.46576/djtechno.v3i2.2598
Active users of social media in Indonesia continue to increase every year. But there are still many users who do not understand the security of accessing social media, especially when accessing with a browser. For this reason, the browsers analyzed in this study are the Google Chrome and Mozilla Firefox browsers with two modes, namely public mode and incognito mode. This study aims to identify the level of browser security in using social media in the browser. The method used is the NIJ (National Institute of Justice) methodology. The tool used to get the data is using the FTK Imager 4.5.0.3 application. The results of this study are when accessing social media Facebook, Instagram, Twitter is not safe using Google Chrome and Mozilla Firefox browsers with public mode and incognito mode because user_id, email and some passwords are still detected in the FTK Imager tool. For the percentage results obtained in the study, namely 89% of user_id data, passwords, emails found in public mode Google Chrome browsers, 67% data found in incognito mode Google Chrome browsers, 78% data found in public mode Mozilla Firefox browsers, and 89% of data found in Mozilla Firefox browser incognito mode.Keywords: Live Forensics; Institute of Justice; Browser; Media Sosial; FTK Imager
SISTEM INFORMASI GEOGRAFIS PENCARIAN LOKASI TERDEKAT WAHANA HIBURAN ANAK–ANAK DENGAN METODE EUCLIDEAN DISTANCE
Reza Agustina;
Ihsan Lubis;
Dedy Irwan
Djtechno: Jurnal Teknologi Informasi Vol 3, No 2 (2022): Desember
Publisher : Universitas Dharmawangsa
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.46576/djtechno.v3i2.2742
Industri pariwisata saat ini merupakan salah satu sektor pendapatan yang sangat besar dampaknya bagi suatu daerah maupun Negara. Kota Medan memiliki potensi wisata yang besar seperti Keindahan alam, kekayaan budaya, lokasi dan bangunan bersejarah, letak geografis yang baik yang akan menjadi potensi besar bagi pengembangan pariwisata, salah satunya adalah usaha wahana hiburan anak. Terdapat banyak tempat wahana hiburan anak yang ada sekarang ini seperti yang ada di Kota Medan dan sekitarnya contohnya Mini Discovery Centre, Kidzilla, Maxi Play, Starkidz, Cocoland Space. Namun kebanyakan wisatawan tidak mengetahui wahana hiburan apa saja yang berada disekitarnya untuk dikunjungi dikarenakan belum maksimal nya penyajian informasi yang ada saat ini seperti website atau sosial media dimana hanya berisi narasi saja, kurang efisien dan memerlukan waktu yang cukup lama dalam mencarinya. Untuk mengatasi masalah yang ada maka diperlukan sebuah sistem informasi yang dapat menyajikan informasi tentang wahana hiburan secara geografis dan akurat berdasarkan lokasi wisatawan ke tempat wahana terdekat yang ada disekitarnya. Sistem informasi geografis berbasis web dapat menjadi solusi untuk mengatasi masalah yang ada saat ini dengan menggunakan metode Euclidean Distance. Dengan metode Euclidean Distance pada pencarian lokasi terdekat wahana hiburan anak nantinya dapat menghasilkan sistem informasi geografis berbasis web yang mempermudah dan membantu wisatawan dalam mencari informasi dan mengetahui lokasi wahana hiburan di sekitarnya.
PERKALIAN MENGGUNAKAN BAHASA PEMROGRAMAN PERULANGAN (LOOPING) BERBANTU SUBLIME TEXT DAN XAMPP
Dadan Rahmat;
Sylpha A'zizah;
Sri Mulyani
Djtechno: Jurnal Teknologi Informasi Vol 3, No 2 (2022): Desember
Publisher : Universitas Dharmawangsa
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.46576/djtechno.v3i2.2417
AbstrakPesatnya kemajuan teknologi di Era digital ini membuat kita sadar bahwa pentingnya pengetahuan tentang pemanfaatan internet yang bisa membantu dalam hal Pendidikan. Khususnya dalam Pendidikan Matematika, dimana siswa kurang menyukai pelajaran Matematika. Dengan internet kita bisa sharring dan mencari referensi-referensi mengenai pembuatan media pembelajaran atau alat peraga untuk digunakan saat pembelajaran berlangsung yang dapat mempermudah dan membuat pembelajaran menjadi asyik dan menyenangkan sehingga alur pembelajaran dapat terlaksana dengan baik. Dalam Matematika, ada beberapa masalah atau soal yang jika dikerjakan secara manual membutuhkan waktu lama atau tidak terselesaikan. Itulah sebabnya sangat penting kita belajar mengenai pemrograman khususnya Teknik perulangan (Looping) yang dapat membantu dalam masalah Matematika Perkalian yang dimana jika perkaliannya sudah sangat banyak misal perkalian 50 akan sulit jika dikerjakan secara manual tetapi jika menggunakan pemrograman ini akan sangat mempercepat prosesnya. Kata Kunci: Perulangan, Perkalian, Matematika
PEMANFAATAN SERVER - SIDE DALAM MENDUKUNG PERCEPATAN LOADING HALAMAN PADA APLIKASI PENGAJUAN DANA DESA
Syafrieawan Sulistyo;
Ummul Khair;
Divi Handoko
Djtechno: Jurnal Teknologi Informasi Vol 3, No 2 (2022): Desember
Publisher : Universitas Dharmawangsa
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.46576/djtechno.v3i2.2737
Desa Naga Timbul merupakan desa yang terletak di kecamatan Tanjung Morawa Kabupaten Deli Serdang, selama ini dalam mengajukan dana desa masih menggunakan manual yaitu dengan menggunakan excel kemudian di print lalu dokumen tersebut diserahkan kepada pihak kepala daerah. Dari cara kerja yang sudah dijelaskan kinerja yang dilakukan pihak desa kurang efektif, dikarenakan zaman yang sudah maju seperti sekarang pihak desa naga timbul belum memiliki suatu sistem dalam pengajuan dana desa. Untuk itu penulis membangun aplikasi pengajuan dana desa dengan memanfaatkan serverside dalam mempercepat proses loading halaman Dana Desa diartikan sebagai dana yang berasal dari anggaran pendapatan dan belanja negara ( APBN ) yang diperuntukkan bagi Desa akan di salurkan melalui anggaran pendapatan dan belanja daerah kabupaten / kota dan dana tersbut nantinya akan digunakan untuk membiayai penyelenggaraan pemerintahan, pelaksanaan pembangunan, pembinaan kemasyarakatan, dan pemberdayaan masyarakat pada desa tersebut tujuan dari penelitian ini yaitu Untuk menerapkan Server – Side sebagai media untuk mempercepat halaman pada aplikasi pengajuan dana desa dan didapatkan hasilnya penerapan server side berhasil di terapkan pada aplikasi yang menghasilkan percepatan proses data yang cukup banyak
MEDIA PROMOSI WARISAN BUDAYA TAK BENDA PROVINSI BENGKULU
deri apriansyah;
Khairil Khairil;
Venny Novita Sari
Djtechno: Jurnal Teknologi Informasi Vol 3, No 2 (2022): Desember
Publisher : Universitas Dharmawangsa
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.46576/djtechno.v3i2.2732
Smartphone sebagai perangkat bagian dari perkembangana teknologi merupakan hal yang harus diikuti dan digunakan oleh setiap orang. Bahkan sudah menjadi kebutuhan hidup manusia zaman sekarang. Telephone pintar (smartphone) adalah telepon genggam yang mempunyai kemampuan tingkat tinggi, kadang-kadang dengan fungsi yang menyerupai komputer. Penelitian in bertujuan untuk membuat media promosi warisan budaya tak benda pada Provinsi Bengkulu. Program yang digunakan untuk membuat media promosi menggunakan aplikasi Smart Apps Creator 3. Melalui media promosi warisan budaya tak benda yang dimiliki oleh Provinsi Bengkulu memberikan informasi kepada masyarakat akan keberadaan warisan budaya tak benda yang di miliki oleh Provinsi Bengkulu.Hasil yang diperoleh dari pembuatan media promosi warisan budaya tak benda pada Provinsi Bengkulu yaitu diperoleh informasi tentang warisan budaya yang dapat di akses oleh masyarakat terdiri dari menu Home, menu Visi dan Misi, menu Warisan Budaya Tak Benda, menu Informasi Bidang Kebudayaan dan menu Kontak Kami. Media promosi warisan budaya tak benda yang telah dibuat mampu memberikan manfaat akan akses informasi tentang keberadaan warisan budaya tak benda yang di miliki oleh Provinsi Bengkulu.
SISTEM INFORMASI PENJUALAN ARLOJI BERBASIS WEB PADA CV.ABAS JAYA PADANG
Afni Nia Sari
Djtechno: Jurnal Teknologi Informasi Vol 3, No 2 (2022): Desember
Publisher : Universitas Dharmawangsa
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.46576/djtechno.v3i2.2676
Seiring dengan pesatnya kemajuan teknologi dan kebutuhan akan informasi yang cepat dan akurat, komputer telah dapat terhubung antara satu dengan yang lain membentuk suatu jaringan. Langkah utama dalam kegiatan bisnis untuk bersaing dengan para pesaingnya adalah dengan menggunakan komputer sebagai sarana untuk meningkatkan efektifitas kerja1. Cv.Abas jaya padang merupakan sebuah toko yang melayani penjualan arloji. Karena kurangnya penyampaian informasi dan penjualan yang kurang efektif maka ada kendala dalam penyampaian informasi dan penjualan, Pada penelitian ini penyusun mencoba menerapkan konsep sistem aplikasi penjualan secara online, konsep ini meliputi proses dari input data, pengolahan data, pemesanan barang, transaksi penjualan serta pengiriman. Sistem ini dilengkapi dengan suatu menu yang menampilkan spesifikasi produk agar lebih mudah untuk menyampaikan informasi kepada konsumen2. Sehingga sistem ini mempunyai keunggulan yang jauh berbeda daripada menggunakan sistem manual karena waktu yang digunakan untuk mencari, pengolahan data serta penyajian laporan yang dibutuhkan relatif cepat, sehingga sangat membantu dalam meningkatkan efektifitas kerja3.
PEMANFAATAN API IPAYMU PADA PERANCANGAN TOKO ONLINE SPAREPART BERBASIS WEB
Rendy Khirana Dharma;
Hasdiana Hasdiana;
Husni Lubis
Djtechno: Jurnal Teknologi Informasi Vol 3, No 2 (2022): Desember
Publisher : Universitas Dharmawangsa
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.46576/djtechno.v3i2.2743
Jaya motor Merupakan perusahaan toko yang bergerak di bidang penjualan sparepart sepeda motor yang beralamat Jl. Tanjung Morawa No.7 Medan, ingin mengembangkan usahanya ke dunia digital khususnya toko online. Selama ini toko tersebut masih menjual produk mereka dengan cara manual yaitu ketika pelanggan ingin berbelanja di toko tersebut maka pelanggan harus datang ke toko tersebut. Dan pelanggan tidak bisa melihat serta mengecek apakah barang yang akan mau di beli sudah tersedia atau belum.Berangkat dari permasalahan di atas penulis coba meneliti merancang aplikasi toko online untuk digunakan toko jaya motor dalam mengembangkan usahanya. Toko online sendiri dikatakan sebagai perusahaan penjualan eceran (ritel) yang menjual produk melalui jaringan internet. Perusahaan ini biasanya berasal dari perusahaan ritel yang sudah sukses didunia nyata yang berekspansi mendirikan usaha di dunia maya dan hasil dari penelitian ini menghasilkan website e commerce bagi pelaku usaha jaya motor.