cover
Contact Name
Riswanto
Contact Email
sangsurya338@gmail.com
Phone
+6285838335446
Journal Mail Official
sangsurya338@gmail.com
Editorial Address
l. KH Dewantara No.116 Iringmulyo, Metro Timur, Kota Metro – Lampung Telpon : 0725 42445. (Hp. 085838335446)
Location
Kota metro,
Lampung
INDONESIA
Sinar Sang Surya: Jurnal Pusat Pengabdian kepada Masyarakat
ISSN : 28279654     EISSN : 2597484X     DOI : http://dx.doi.org/10.24127/sss.v5i1.1474
Focus and Scope of the articles published in SINAR SANG SURYA: Journal of Research-based Community Service such as Community Empowerment, Asset-Based Community Development, Community-Based Research, Service Learning, Community Development. The partner community can be in the form of productive partners or non-productive partners
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 55 Documents
Search results for , issue "Vol 8, No 1 (2024): FEBRUARI 2024" : 55 Documents clear
Sosialisasi Pemanfaatan Kembang Telang (Clitoria ternatea L.) sebagai Minuman Herbal Masyarakat di Desa Bandar Khalipah Kecamatan Percut Sei Tuan Hartono, Adi; Anas, Nirwana
SINAR SANG SURYA Vol 8, No 1 (2024): FEBRUARI 2024
Publisher : UM Metro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24127/sss.v8i1.3782

Abstract

Pelatihan Juru Pemantauan Jentik (Jumantik) di Desa Wonomarto, Kota Bumi Utara, Kabupaten Lampung Utara Murwanto, Bambang -
SINAR SANG SURYA Vol 8, No 1 (2024): FEBRUARI 2024
Publisher : UM Metro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24127/sss.v8i1.2852

Abstract

Angka penyakit berbasis lingkungan khususnya penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD) masih cukup tinggi, di wilayah Indonesia pada umumnya dan di Kabupaten Lampung Utara pada khususnya. Banyak faktor penentu, utamanya faktor lingkungan dan perilaku masyarakat. Oleh sebab itu upaya pemutusan rantai penularan melalui pemberdayaan masyarakat untuk rutin melaksanakan survei jentik dan pemberian abate sebagai pembunuh jenitik nyamuk Aedes adalah langkah yang startegis, karena selain murah dapat peningkatan pengetahuan dan pemahaman masyarakat tentang pemberantasan penyakit DBD melalui Gerakan PSN-DBD.Sehubungan dengan itu maka kami para dosen Politeknik Kesehatan Tanjungarang melakukan pelatihan kader Juru Pemantau Jentik (Jumantik) di Desa Wonomarto, Kota Bumi Utara, Kabupaten Lampung Utara. Kegiatan tersebut berupa kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat oleh para dosen Politeknik Kesehatan Tanjungkarang.Tujuan Pengabdian kepada Masyarakat tersebut adalah untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan dalam Pemberantasan Sarang Nyamuk Demam Berdarah Dengue (PSN-DBD) di desa Wonomarto, Kota Bumi Utara, Lampung Utara. Kegiatan tersebut diikuti oleh 30 orang warga desa. Kepanitiaan selain dibantu oleh beberapa mahasiswa Prodi D-3 Keperawatan, dan beberapa petugas Puskesmas Madukoro, Kota Bumi Utara.
Pelatihan Tahsin Dalam Meluaskan Dakwah Al-Qur’an Bagi Warga Dan Simpatisan Pimpinan Daerah Nasyiatul ’Aisyiyah Kota Pontianak Elvri, Rini
SINAR SANG SURYA Vol 8, No 1 (2024): FEBRUARI 2024
Publisher : UM Metro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24127/sss.v8i1.3147

Abstract

Tujuan pengabdian ini adalah untuk membaguskan bacaan Al-Qur’an bagi warga simpatisan Pimpinan Daerah Nasyiatul Aisyiyah Kota Pontianak dikampung merak dan sekitarnya. Tidak Semua kader Muhammadiyah memiliki bacaan yang sempurna ketika membaca Kalamullah. Banyak dari mereka yang masih terbata-bata dan kurang lancar dalam melafazkannya padahal Al-Qur’an merupakan pedoman dan tuntunan bagi kehidupan manusia, khususnya kaum muslimin. Mempelajari Al-Qur’an bagi orang yang berimana merupakan sebuah keharusan. Pelatihan Tahsin bagi warga dan simpatisan Pimpinan Daerah Kota Pontianak akan menjadi salah satu alternatif solusi bagi peningkatan bacaan atau perbaikan dalam membaca Al-Qur’an. Peserta yang ditargetkan adalah berjumlah 30 orang yang terdiri dari warga kampung merak, guru-guru dan wali siswa di komplek SD dan SMP Muhammadiyah 3, serta Pimpinan Daerah Nasyiatul Kota Pontianak. Kegiatan yang sebelumnya dilaksanakan secara online pada saat covid, akan dilanjutkan kembali secara tatap muka. Metode Yang dilakukan pada pelatihan Tahsin ini diharapkan warga Muhammadiyah di kampung Merak Binaan Nasyiatul Aisyiyah Kota Pontianak akan mendapatkan pencerahan tentang membaca Al-Qur’an dengan kaidah yang benar. Kata kunci : Pelatihan Tahsin;Al-Qur’an; Warga dan Simpatisan PDNA Kota Pontianak. ABSTRACTThe purpose of this project is to improve the reading of the Quran for sympathizers of the Regional Leadership of Nasyiatul Aisyiyah Pontianak City in Merak Village and its surroundings. Not all Muhammadiyah cadres have perfect reading when reading Kalamullah. Many of them are still stammering and not fluent in reciting it even though the Koran is a guide and guidance for human life, especially Muslims. Studying the Quran for people of faith is a must. Tahsin training for residents and sympathizers of the Pontianak City Regional Leadership will be an alternative solution for improving reading or improving reading the Al-Quran. The targeted participants were 30 people consisting of residents of Kampung Merak, teachers and guardians of students in the SD and SMP Muhammadiyah 3 complex, as well as the Regional Leadership of Nasyiatul Pontianak City. Activities that were previously carried out online during covid, will be continued again face-to-face. The method used in this Tahsin training is expected that Muhammadiyah residents in Merak village assisted by Nasyiatul Aisyiyah Pontianak City will get enlightenment about reading the Koran with correct rules.Keywords: Tahsin; Quran Training; Residents and Sympathizers of PDNA Pontianak City
Pelatihan Membuat Karya Desain Logo Packaging Melalui Aplikasi untuk Meningkatkan Kualitas Marketing UMKM Alwi, Nurul Maulida; Anu, Zulkarnain; Ningsih, Sulastya; Ardiansyah, Ardiansyah
SINAR SANG SURYA Vol 8, No 1 (2024): FEBRUARI 2024
Publisher : UM Metro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24127/sss.v8i1.2908

Abstract

Berbagai jenis pengembangan usaha di zaman modern marak dilakukan dari berbagai kota, khususnya di bagian pedesaan yang membutuhkan arahan dan peluang untuk meningkatkan kualitas usaha mereka agar dapat bersaing dengan usaha lain melalui UMKM Desa. Gambaran tingkat pengangguran di Desa ini juga cukup menjadi perhatian sehingga dibutuhkan solusi dalam meningkatkan keterampilan remaja karang taruna. Remaja karang taruna di Desa Huntu Barat, Kecamatan Bulango Selatan Kabupaten Bone Bolango memiliki berbagai aktivitas namun belum memikirkan cara untuk meningkatkan kualitas produk UMKM Desa agar lebih menarik lagi. Maka dari itu, solusi untuk memajukan kualitas produk bisa dimulai dari memberikan pelatihan desain logo packaging sebagai latihan dasar untuk meningkatkan keterampilan masyarakat desa dalam memajukan UMKM khususnya bagi remaja karang taruna.Target yang hendak dicapai melalui kegiatan ini adalah (1) Meningkatnya pemahaman masyarakat Desa Huntu Barat, Kecamatan Bulango Selatan Kabupaten Bone Bolango melalui edukasi tentang pentingnya mengembangkan keterampilan untuk meningkatkan kualitas packaging produk usaha agar taraf hidup masyarakat juga meningkat. (2) Meningkatkan keterampilan masyarakat Desa Huntu Barat, Kecamatan Bulango Selatan Kabupaten Bone Bolango dalam membuat desain logo packaging produk. Metode yang digunakan yaitu dengan peresentasi diskusi dan dan praktik langsung membuat desain logo yang mudah di aplikasi canva. Tahap pelaksanaan yaitu dimulai dari persiapan, penetuan materi, pelaksanaan dan monitoring.
PENGOLAHAN SAMPAH MENJADI KOMPOS DAN PEMANFAATAN LIMBAH PLASTIK DI SD KRISTEN BPK PENABUR BANDAR LAMPUNG Barus, Linda; Masra, Ferizal; Indarwati, Suami; Murwanto, Bambang
SINAR SANG SURYA Vol 8, No 1 (2024): FEBRUARI 2024
Publisher : UM Metro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24127/sss.v8i1.3196

Abstract

Sampah menurut UU No. 18 tahun 2008, didefinisikan sebagai sisa kegiatan sehari-hari manusia atau proses alam yang berbentuk padat. Faktanya, yang membuat sampah menjadi hal yang merugikan manusia adalah ketika sampah dengan berbagai jenis bercampur di suatu. Dewasa ini, permasalahan sampah telah menjadi salah satu isu sentral yang sangat serius di banyak negara termasuk Indonesia. Rata-rata, volume sampah yang dihasilkan oleh manusia adalah sekitar 0,5 kg / per kapita tiap hari, apabila sampah tidak dikelola dengan baik dapat menimbulkan bahaya bagi masyarakat. Kegiatan ini bertujuan untuk membekali Siswa-Siswi SD Kristen BPK Penabur Bandar Lampung dalam mengelola sampah organik dan sampah non organik yang ada disekitarnya, dengan cara sampah organik di olah menjadi pupuk kompos dan sampah anorganik diolah dengan cara 3R (Reuse, Reduce, Recycle), untuk mengurangi pencemaran lingkungan akibat sampah dan dapat bernilai ekonomis. Kegiatan ini dilakukan dengan metode penyuluhan dan pelatihan teknis, serta dilanjutkan dengan pendampingan secara langsung. Hasil dari kegiatan ini adalah siswa-siswi SD Kristen BPK Penabur Bandar Lampung dapat memanfaatkan sampah organik menjadi pupuk kompos dan dapat memanfaatkan sampah anorganik menjadi sesuatu yang lebih berguna. Pelatihan cara pembuatan pupuk kompos dan pemanfaatan sampah plastik menjadi kerajinan bunga hias, dll sangat diharapkan bisa dipraktekkan ke depannya, agar dampak negatif dari timbunan-timbunan sampah yang dapat merusak lingkungan dapat teratasi.