cover
Contact Name
I Nyoman Laba Jayanta
Contact Email
laba.jayanta@undiksha.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
lessonandlearningstudies@gmail.com
Editorial Address
Universitas Pendidikan Ganesha Jl. Udayana Kampus Tengah Singaraja, Bali, Indonesia 81116 Telp. +62362-22928
Location
Kota denpasar,
Bali
INDONESIA
Journal for Lesson and Learning Studies
ISSN : 26156148     EISSN : 26157330     DOI : https://doi.org/10.23887/jlls
Core Subject : Education,
As an international, multi-disciplinary, peer-refereed journal, the scope of this journal is in learning and instruction area which provides a platform for the publication of the most advanced scientific researches in the areas of learning, development, instruction and teaching. The journal welcomes original empirical investigation. The papers may represent a variety of theoretical perspectives and different methodological approaches. They may refer to any age level, from infants to adults and to a diversity of learning and instructional settings, from laboratory experiments to field studies. The major criteria in the review and the selection process concerns the significance of the contribution to the area of learning and instruction. Instruction, learning and teaching, learning environment, teacher education, educational technology, educational development.
Articles 548 Documents
Implementasi Video Jasuir pada Tema Lingkungan Sahabat Kita Meningkatkan Motivasi Belajar dan Keterampilan Berpikir Kritis Peserta Didik Puspitaningrum, Arta; Purnamasari, Iin; Purnamasari, Veryliana
Journal for Lesson and Learning Studies Vol 3, No 3 (2020): October
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jlls.v3i3.29856

Abstract

Guru belum menggunakan media pembelajaran sehingga pembelajaran tidak menarik dan cepat membuat siswa merasa bosan. Selain itu, masih banyak guru yang belum mampu memfasilitasi siswa untuk meningkatkan kemampuan berpikir kritis. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis implementasi video jasuir pada tema lingkungan sahabat kita dalam meningkatkan motivasi belajar dan keterampilan berpikir kritis peserta didik. Penelitian yang dilakukan merupakan penelitian kuantitatif dengan menggunakan metode eksperimen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa minat belajar siswa mengalami peningkatan dalam memahami materi pelajaran dilihat dari angket motivasi siswa mendapatkan nilai mean dari variabel Motivasi belajar sebesar 95,63, nilai rata-rata hasil nilai pretest sebesar 63,5 dan rata-rata hasil nilai postets sebesar 77,1, keterampilan berpikir kritis peserta didik dalam mencapai nilai rata-rata pada pembelajaran menggunakan video jasuir mengalami peningkatan. Berdasarkan hasil penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa setelah menggunakan video jasuir, minat belajar siswa kelas V mengalami peningkatan dalam memahami materi pelajaran dan keterampilan berpikir kritis siswa terutama dalam memahami materi tentang lingkungan hidup juga meningkat.
KORELASI ANTARA TINGKAT KEMAMPUAN BERPIKIR KREATIF DENGAN KOMPETENSI PENGETAHUAN IPS Sari, Cintya Puspita
Journal for Lesson and Learning Studies Vol 1, No 3 (2018): October
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jlls.v1i3.15384

Abstract

This study aimed to determine the correlation between level of creative thinking ability with social knowledge competency of students of grade V in elementary school Gugus Kapten Kompyang Sujana in the lesson year 2017/2018. The type of this research was ex post facto. The method used in this research is descriptive method with correlation study type. Research populations were all students grade 5 in elementary school Gugus Kapten Kompyang Sujana academic period 2017/2018 which has population over 637 students. Sample was determined by proportional technique random sampling with the level of error 5% and the number of sample gained from the populations were 227 students. The data were obtained through the results of a creative thinking essay test which was answered by the respondents. The statistical analysis used in this research is hypothesis test using triserial correlation analysis. Based on the result of analysis then rptscount = 1,005. At a level of signification 5% with n = 227, then obtained rtable= 1,960. Because rcount= 1,005 >rtable= 1,960 it means that H0 that said there is no significant correlation between level of creative thinking ability with social knowledge competency of students of grade V in elementary school Gugus Kapten Kompyang Sujana in the lesson year 2017/2018 was accepted. The conclusion was there is no correlation between level of creative thinking ability with social knowledge competency of students of grade V elementary school Gugus Kapten Kompyang Sujana in the lesson year 2017/2018. Suggested to other researchers for the results of this study can be used as a reference to carry out further research using the test is a creative thinking essay test.Keywords: level of creative thinking ability, social knowledge competency, students of grade V elementary school.
Model Kooperatif Tipe Word Square Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Fajrin, Rosiana; Sutrisno, Sutrisno; Reffiane, Fine
Journal for Lesson and Learning Studies Vol 4, No 1 (2021): April
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jlls.v4i1.28038

Abstract

Pembelajaran yang masih cenderung menggunakan metode ceramah, dan cenderung menyampaikan terlalu banyak materi menggunakan sistem pembelajaran satu arah. Tujuan penelitian ini untuk menganalisis model pembelajaran word square terhadap hasil belajar siswa. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen dengan desain penelitian pre-experimental design (nondesign) berupa one-group pretest-posttest design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas IV sebanyak 22 siswa. Sampel digunakan dari penelitian ini adalah siswa kelas IV yang bersedia menjadi partisipan. Teknik analisis data yang digunakan yaitu analisis statistik deskriptif dan statistik inferensial yaitu uji-t. Hasil penelitian menunjukkan bahwa hasil dari perhitungan t-test diperoleh thitung sebesar 17,8 dan ttabel sebesar 1,72 maka thitung lebih besar dari ttabel. Hasi pretest nilai terendah adalah 50 dan nilai tertinggi adalah 77. Siswa yang tuntas sebanyak 2 siswa dan siswa yang belum tuntas sebanyak 20 siswa. Untuk posttest nilai terendah adalah 77 dan nilai tertinggi adalah 97, dalam posttest ini semua siswa tuntas dan tidak ada yang tidak tuntas karena semua siswa memahami materi dengan baik. Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran word square efektif meningkatkan hasil belajar siswa.
UPAYA MENINGKATKAN KINERJA GURU MELALUI PENGEMBANGAN KEPROFESIONALISMEAN BERKELANJUTAN PENDIDIKAN ABAD 21 DI SD Bawa, I Wayan
Journal for Lesson and Learning Studies Vol 2, No 3 (2019): October
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jlls.v2i3.21157

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui peningkatan kinerja guru di SD Gugus Petulu Kecamatan Ubud Semester 2 Tahun Pelajaran 2017/2018 setelah mengikuti kegiatan pengembangan keprofesionalismean berkelanjutan pendidikan abad 21. Penelitian ini adalah penelitian tindakan sekolah. Subjek penelitian adalah guru di SD Gugus Petulu Kecamatan Ubud yang berjumlah 19 orang guru. Data kinerja guru pada penelitian ini dikumpulkan menggunakan kuesioner. Teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif. Indikator keberhasilan penelitian ini adalah: apabila rata-rata kinerja guru minimal pada kategori Tinggi, dan ketuntasan klasikal sebesar 90%. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan, disimpulkan bahwa melalui pengembangan keprofesionalismean berkelanjutan pendidikan abad 21 dapat meningkatkan kinerja guru di SD Gugus Petulu Kecamatan Ubud Semester 2 Tahun Pelajaran 2017/2018. Hasil ini terbukti dari peningkatan rata-rata siklus I sebesar 146,42 menjadi 168,90 pada siklus II. Ketuntasan klasikal siswa pun mengalami peningkatan dari 78,95% pada siklus I menjadi 100% pada siklus II. Kata kunci: Kinerja Guru, Pengembangan Keprofesionalismean Berkelanjutan Pendidikan Abad 21
Model Problem Based Learning Meningkatkan Hasil Belajar Siswa pada Materi Indeks Harga dan Inflasi Siswa SMA Banyal, Nurhayati
Journal for Lesson and Learning Studies Vol 4, No 2 (2021): July
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jlls.v4i2.38194

Abstract

Hasil belajar Ekonomi siswa tergolong rendah khususnya pada materi indeks harga dan inflasi dikarenakan guru kurang mampu memberikan pembelajran Ekonomi yang menyenangkan. Pembelajaran Ekonomi dilakukan monoton dengan terpusat pada guru sehingga siswa merasa bosan dan jenuh. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis model problem based learning terhadap hasil belajar ekonomi pada materi indeks harga dan inflasi siswa SMA. Jenis penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (PTK) dengan jumlah 2 siklus. Subjek penelitian adalah siswa kelas XI berjumlah 28 orang, terdiri dari laki-laki 11 orang dan perempuan 17 orang. Data dikumpulkan dengan tes pilihan ganda dan lembar observasi aktivitas siswa. Data hasil belajar dan observasi aktivitas siswa dianalisis dengan metode analisis deskriptif kuantitatif yaitu dengan mencari persentase observasi aktivitas siswa dan persentase ketuntasan belajar siswa. Data diambil dari dua kegiatan yaitu siklus I dan siklus II. Hasil penelitian menunjukan bahwa nilai rata-rata pemahaman siswa dalam mata pelajaran ekonomi meningkat dari siklus I sebesar 57,59 menjadi 67,13. Nilai rata-rata pemahaman siswa tentang materi indeks harga dan inflasi mengalami peningkatan dari siklus I ke siklus II yaitu sebesar 9,54% begitu juga prosentase siswa yang mencapai ketuntasan belajar meningkat dari siklus 1 ke siklus 2 sebesar 39,28%. Berdasarkan hasil temuan penelitian ini dapat disimpulkan bahwa model problem based learnig dapat meningkatkan hasil belajar hasil belajar ekonomi pada materi indeks harga dan inflasi siswa SMA.
KONTRIBUSI DISIPLIN BELAJAR DAN MOTIVASI BERPRESTASI TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA Sutrisna Dewi, Komang Mia; Suwatra, Ign. Wayan; Suarjana, Made
Journal for Lesson and Learning Studies Vol 2, No 1 (2019): April
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jlls.v2i1.17328

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kontribusi disiplin belajar dan motivasi berprestasi terhadap hasil belajar matematika siswa kelas V SD di Gugus III Kecamatan Sawan Tahun Pelajaran 2017/2018. Penelitian ini adalah penelitian “ex-post facto” dengan jumlah populasi 163 orang dan jumlah sampel 110 orang. Penentuan sampel pada penelitian ini menggunakan teknik random sampling. Alat pengumpul data berupa kuesioner dan pencatatan dokumen, analisis data dengan teknik regresi sederhana dan regresi ganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) terdapat hubungan yang signifikan antara disiplin belajar terhadap hasil belajar matematika dengan koefisien korelasi sebesar 0,475, kontribusi sebesar 22,5%, dan sumbangan efektifnya sebesar 17,29%, 2) terdapat hubungan yang signifikan antara motivasi berprestasi terhadap hasil belajar matematika dengan koefisisen korelasi sebesar 0,573, kontribusi sebesar 32,8%, dan sumbangan efektifnya sebesar 28,21%, 3) secara bersama-sama terdapat hubungan yang signifikan antara disiplin belajar dan motivasi berprestasi terhadap hasil belajar matematika dengan koefesien korelasi sebesar 0,675 dan kontribusinya sebesar 45,5% terhadap hasil belajar matematika siswa kelas V SD di gugus III Kecamatan Sawan Tahun Pelajaran 2017/2018. Kata-kata kunci : disiplin belajar,  hasil belajar, motivasi berprestasi
KEEFEKTIFAN MODEL PEMBELAJARAN PICTURE AND PICTURE DENGAN MEDIA GAMBAR SERI TERHADAP KEMAMPUAN MENULIS KARANGAN SEDERHANA Ulfa, Nofiana; Arifin, Zainal; Wijayanti, Arfilia
Journal for Lesson and Learning Studies Vol 2, No 2 (2019): July
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jlls.v2i2.19155

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan kemampuan menulis siswa kelas IV SD Islam Al-Fattah Semarang. Subyek penelitian ini adalah siswa kelas IV dengan jumlah siswa 26 orang yang terdiri dari 12 orang laki-laki dan 14 orang perempuan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi, dokumentasi, dan tes. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif Penggunaan model dan media pembelajaran yang kurang variatif menyebabkan rendahnya kemampuan siswa dalam menulis karangan sederhana dilihat dari rata-rata nilai kelas IV SD Islam Al-Fattah Semarang materi menulis dalam mata pelajaran Bahasa Indonesia yaitu 63, hasil ulangan harian menulis karangan sederhana siswa dengan presentase ketuntasan 30,8%. Sedangkan untuk KKM mata pelajaran Bahasa Indonesia kelas IV SD Islam Al-Fattah Semarang yaitu 70. Hasil penelitian keefektifan tersebut dibuktikan dengan lebih tinggi perolehan nilai rata-rata hasil posttest sebesar 76, sedangkan rata-rata hasil pretest sebesar 56 dengan presentase kenaikan belajar siswa sebesar 16,61%.Kata kunci: Menulis, Picture and Picture, Gambar Seri
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING BERBANTUAN PENILAIAN PROYEK TERHADAP KOMPETENSI PENGETAHUAN PKn Yuli Arianti, Ni Wayan; Sri Asri, I.G.A.Agung; Wiarta, I Wayan
Journal for Lesson and Learning Studies Vol 2, No 3 (2019): October
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jlls.v2i3.19511

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan yang signifikan Kompetensi Pengetahun PKn antara siswa yang belajar melalui model pembelajaran Problem Based Learning berbantuan Penilaian proyek dengan siswa yang belajar secara konvensional di kelas IV SD Gugus VI Tegallalang Tahun Pelajaran 2012/2013. Jenis penelitian ini adalah penelitian eksperimen semu, dengan desain Nonequivalent Control Group Design. Populasi penelitian ini adalah siswa kelas IV SD Gugus VI Tegallalang yang berjumlah 165 orang. Penarikan sampel dalam penelitian ini menggunakan  teknik random sampling dengan pengacakan kelas yang sudah ada dengan, kemudian dilakukan pengundian untuk penentuan kelompok eksperiment dan control sehingga diperoleh kelas IV SD Negeri 2 Keliki dengan jumlah 31 siswa sebagai kelompok eksperimen dan kelas IV SD Negeri 1 Keliki dengan jumlah 31 siswa sebagai kelompok kontrol. Data tentang kompetensi pengetahuan PKn dikumpulkan dengan menggunakan tes objektif bentuk pilihan ganda biasa sebanyak 35 soal yang sudah divalidasi. Selanjutnya data dianalisis dengan uji-t. Berdasarkan hasil analisis menyatakan tidak terdapat perbedaan yang signifikan kompetensi pengetahuan PKn antara siswa yang dibelajar melalui model pembelajaran Problem Based Learning berbantuan penilaian proyek dengan siswa yang belajar secara konvensional. Rata-rata kompetensi pengetahuan PKn kelompok eksperiment dan kelompok kontrol adalah =83,02>=73,09. Berdasarkan hasil penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran Problem Based Learning berbantuan penilaian proyek  berpengaruh terhadap Kompetensi Pengetahuan PKn siswa kelas IV SD Gugus VI Tegallalang.
Pembelajaran IPA Dengan Model Stad Berbantuan Media Mind Mapping Meningkatkan Kompetensi Pengetahuan Siswa Sanjaya, Wayan Pedro; Putra, DB. Kt Ngurah Semara; Ardana, I Ketut
Journal for Lesson and Learning Studies Vol 3, No 2 (2020): July
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jlls.v3i2.26807

Abstract

Rendahnya kompetensi pengetahuan IPA siswa yang disebabkan oleh kurang optimalnya penggunaan model pembelajaran yang inovatif dan kreatif serta kurangnya penggunanan media pembelajaran. Tujuan dilaksanakan penelitian ini untuk menganalisis pengaruh yang signifikan model pembelajaran student team achievement division berbantuan media mind mapping terhadap kompetensi pengetahuan IPA siswa kelas V SD. Metode penelitian ini menggunakan jenis penelitian quasi-eksperimental design atau eksperimen semu dengan rancangan penelitian non-equivalent pretest posttest control group design. Populasi dalam penelitian ini yaitu seluruh siswa kelas V SD sebanyak 259 siswa. Menggunakan teknik cluster random sampling dalam menentukan sampel, sampel yang terpilih terdiri dari kelompok eksperimen yaitu kelas VC SD Negeri 5 yang diterapkan dengan model pembelajaran student team achievment division berbantuan media mind mapping dan kelompok kontrol kelas V SD Negeri 10 dibelajarkan secara konvensional. Data dikumpulkan dengan tes pilihan ganda biasa kemudian dianalisis dengan uji t polled varians. Berdasarkan analisis uji t diperoleh thitung = 4,377 dan pada taraf signifikansi 5% dengan dk = 34+36-2 = 68 diperoleh ttabel = 1,995. Berdasarkan kriteria pengujian thitung = 4,377 > ttabel = 1,995. Jadi dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan model pembelajaran student team achievment division berbantuan media mind mapping terhadap kompetensi pengetahuan IPA siswa kelas V SD.
Pengaruh Model Pembelajaran Discovery Learning Berbantuan Lingkungan Sekitar Terhadap Hasil Belajar IPA Miasari, Ni Putu; Sumantri, Made; Renda, Ndara Tanggu
Journal for Lesson and Learning Studies Vol 3, No 2 (2020): July
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jlls.v3i2.27452

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran discovery learning berbantuan lingkungan sekitar terhadap hasil belajar IPA. Penelitian ini merupakan jenis penelitian eksperimen semu atau quasi eksperimental dengan menggunakan rancangan penelitian non equivalen post-test only control group design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh kelas V SD (5 kelas) yang berjumlah 107 orang siswa. Sampel penelitian ini berjumlah 46 diambil secara acak menggunakan teknik random sampling. Data pada penelitian ini adalah skor hasil belajar IPA siswa yang dikumpulkan menggunakan metode tes, bentuk pilihan ganda dengan jumlah soal 20 butir. Data hasil belajar IPA siswa dianalisis menggunakan statistik deskriptif dan statistik inferensial. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan hasil belajar IPA siswa antara kelompok siswa yang mengikuti pembelajaran dengan model pembelajaran discovery learning berbantuan lingkungan sekitar dan siswa yang mengikuti pembelajaran dengan bukan model pembelajaran discovery learning (thitung = 3,63 > ttabel = 1,679). Berdasarkan hasil tersebut, dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh model pembelajaran discovery learning berbantuan lingkungan sekitar terhadap hasil belajar IPA kelas V SD. Implikasi penelitian ini adalah model discovery learning berbantuan lingkungan sekitar baik digunakan karena dapat meningkatkan hasil belajar IPA siswa.

Page 7 of 55 | Total Record : 548