cover
Contact Name
Yasinta Maria Fono
Contact Email
yasintamariafono@gmail.com
Phone
+6285338387959
Journal Mail Official
jurnal.jcp@gmail.com
Editorial Address
Jalan Trans Bajawa, Kecamatan Golewa, Kabupaten Ngada, NTT
Location
Kab. ngada,
Nusa tenggara timur
INDONESIA
Jurnal Citra Pendidikan
Published by STKIP Citra Bakti
ISSN : 27751589     EISSN : 27751589     DOI : -
Jurnal Citra Pendidikan (JCP) adalah jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Pusat Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat STKIP Citra Bakti. Jurnal Citra Pendidikan (JCP) didekasikan untuk karya tulis berupa kajian pustaka, hasil penelitian, dan kajian meta-analisis dalam bidang pendidikan dan ilmu pendidikan (pendidikan dasar, pendidikan anak usia dini, pendidikan matematika, pendidikan musik dan pendidikan IPA). JCP menggunakan Turnitin untuk mengecek plagiasi naskah artikel. JCP diterbitkan 4 kali dalam setahun yaitu bulan Januari, April, Juli, dan Oktober.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 539 Documents
PENGEMBANGAN BAHAN AJAR IPA BERBASIS KONTEKSTUAL MATERI TEKANAN ZAT DAN PENERAPANNYA DALAM KEHIDUPAN SEHARI-HARI BAGI SISWA SMP KELAS VIII Nggia, Saferin Goldiana; Kua, Maria Yuliana; Laba Laksana, Dek Ngurah
Jurnal Citra Pendidikan Vol. 3 No. 1 (2023): Jurnal Citra Pendidikan
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat STKIP Citra Bakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38048/jcp.v3i1.1104

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh permasalahan penggunaan bahan ajar IPA hasil terbitan suatu penerbit tertentu yang jika dianalisis, isi materi yang termuat dalam bahan ajar yang digunakan belum terpadu dan contoh-contoh yang diangkat masih belum menampilkan masalah dunia nyata siswa atau kontekstual. Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan bahan ajar IPA berbasis pendekatan kontekstual yang valid dan praktis untuk diterapkan dalam proses pembelajaran IPA di dalam kelas.Jenis penelitian ini adalah penelitian pengembangan yang dilakukan di SMP Negeri 2 Boawae dengan jumlah subjek uji coba sebanyak 5 orang dan 1 orang guru. Metode pengumpulan data yang digunakan berupa lembar validasi dan angket respon untuk siswa dan guru. Data kemudian dianalis secara deskriptif kualitatif dan deskriptif kuantitatif. Dari hasil temuan pengembangan bahan ajar siswa berbasisi pendekatan kontekstual, diperoleh bahan ajar yang valid dan praktis, Berdasarkan hasil penelitiaan bahan ajar IPA oleh keempat validator yang diberikan dalam bentuk instrumen penilaian berada pada kategori baik. Hasil penilaian kategori masing-masing validator antara lain:1) skor rata-rata penilaian dari validator ahli materi 3,5 dengan kriteria layak untuk digunakan, 2) skor rata-rata dari validator ahli bahasa 3,6 dengan kriteria layak digunakan, 3) skor rata-rata validator ahli media 3,6 dengan kriteria layak digunakan, 4) skor rata-rata validator ahli desain pembelajaran 3,5 dengan kriteria layak untuk digunakan. Dari skor rata-rata tersebut diperoleh kevalidan dan bahan ajar sebesar 3,54 dan berkriteria sangat praktis dan layak untuk digunakan.
ANALISIS KESULITAN MEMBACA PERMULAAN PADA SISWA KELAS I SEKOLAH DASAR DI SDK ROWA KECAMATAN BOAWAE KABUPATEN NAGEKEO Hoo, Vinsensia Theresia; Wau, Maria Patrisia; Noge, Maria Desidaria
Jurnal Citra Pendidikan Vol. 3 No. 1 (2023): Jurnal Citra Pendidikan
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat STKIP Citra Bakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38048/jcp.v3i1.1105

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kesulitan membaca permulaan siswa kelas 1 SDK Rowa. Jenis penelitian yang ini adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. SubjeK dalam penelitian ini adalah siswa kelas I SDK Rowa berjumlah 6 siswa terdiri dari 3 perempuan dan 3 laki-laki. Dan objek dari penelitian ini adalah kesulitan membaca permulaan siswa kelas 1 sekolah dasar kecamatan Boawae kabupaten Nagekeo. Metode pengumpulan data dalam penelitian Ini adalah tes, observasi, dan dokumentasi. Seluruh siswa kelas I SDK Rowa dengan jumlah 21 siswa, 6 siswa mengalami kesulitan membaca permulaan. Pada proses penelitian terlebih dahulu dimulai dengan memberikan tes membaca pada siswa, Kemudian setelah aspek kesulitan diketahui, lalu diamati karakteristik siswa yang mengalami kesulitan membaca tersebut. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa aspek kesulitan belajar membaca permulaan yaitu siswa belum mampu menganalisis huruf, siswa belum mampu mengenali huruf.siswa belum memahami kaitan antara huruf dan bunyi.
UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PADA PEMBELAJARAN TEMATIK TEMA “MAKANAN SEHAT” MELALUI PENGGUNAAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE JIGSAW PADA SISWA KELAS IV SD CITRA BAKTI) Susik, Dolina Saltilitas; Lawe, Yosefina Uge; Noge, Maria Desidaria
Jurnal Citra Pendidikan Vol. 3 No. 2 (2023): Jurnal Citra Pendidikan
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat STKIP Citra Bakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38048/jcp.v3i2.1112

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui peningkatan hasil belajar siswa pada tema makanan sehat pada siswa kelas IV SD Citra Bakti kecamatan Golewa kabupaten Ngada melalui penerapan model pembelajaran Kooperatif Tipe Jigsaw. Jenis penelitian ini adalah penelitrian tindakan kelas (PTK) yang dikembangkan oleh Kemmis dan Mc Taggart terdiri dari dua siklus yang masing-masing siklus terdiri dari perencanaan, pelaksanaan dan observasi, serta refleksi. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas IV SD Citra Bakti yang berjumlah 8 orang yang terdiri dari 1 laki-laki dan 7 perempuan. Data penelitian dikumpulkan menggunakan teknis tes dan instrumen penelitian berupa tes obyektif. Data dianalisis dengan statistik deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian tindakan siklus I diperoleh rata-rata hasil belajar siswa pada pembelajaran tematik pada tema makanan sehat sebesar 65 yang berada pada tingkat persentase 60-69% yang berada pada kategori cukup baik. Pada siklus II diperoleh rata-rata hasil belajar siswa pada pembelajaran tematik pada tema makanan sehat sebesar 80 dengan persentase 80% yang berada pada kriteria sangat baik. Peningkatan dari siklus I ke siklus II sebesar 15%. Berdasarkan data diatas dapat disimpulkan bahawa penerapan model pembelajaran kooperatif tipe Jigsaw dapat meningkatkan hasil belajar siswa kelas IV SD Citra Bakti tahun ajaran 2021/2022.
PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS AUDIO VISUAL PADA TEMA LINGKUNGAN SAHABAT KITA PEMBELAJARAN TEMATIK KELAS V SEKOLAH DASAR. Kigo, Maria Dolorosa; Sayangan, Yohanes Vianey; Noge, Maria Desidaria
Jurnal Citra Pendidikan Vol. 3 No. 1 (2023): Jurnal Citra Pendidikan
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat STKIP Citra Bakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38048/jcp.v3i1.1115

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk: (1) menghasilkan media pembelajaran berbasis audio visual pada tema lingkungan sahabat kita pembelajaran tematik yang sesuai dengan karakteristik siswa kelas V Sekolah Dasar, (2) mengetahui kualitas hasil uji coba produk pengembangan media pembelajaran berbasis audio visual pada tema lingkungan sahabat kita pembelajaran tematik kelas V Sekolah Dasar. Media pembelajaran berbasis audio visual ini dikembangkan dengan model ADDIE. Model ini terdiri atas lima langkah, yaitu: (1) analyze, (2) design, (3) development, (4) implementation, dan (5) evaluation. Hasil penelitian pengembangan media pembelajaran berbasis audio visual dengan kelayakan berdasarkan hasil uji ahli materi pembelajaran diperoleh hasil dengan presentase 91% dengan kualifikasi “Sangat Valid”, penilaian dari ahli media pembelajaran memperoleh presentase 82,22% dengan kualifikasi ”Valid”, penilaian dari ahli desain pembelajaran memperoleh presentase 80% dengan kualifikasi “Valid”, dan penilaian pada uji coba siswa sebagai calon pengguna produk memperoleh presentase 90,4% dengan kualifikasi ”Sangat Valid”. Berdasarkan hasil uji coba ahli dan siswa dapat disimpulkan bahwa media pembelajaran berbasis audio visual pada tema lingkungan sahabat kita pembelajaran tematik yang telah dikembangkan ini layak digunakan oleh siswa kelas V SD.
PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN BERBASIS MASALAH UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA TEMA PEDULI TERHADAP MAKHLUK HIDUP BAGI SISWA KELAS IV SDK MBARUNGKELI Wona, Maria Hilda; Uge Lawe, Yosefina; Desidaria Noge, Maria
Jurnal Citra Pendidikan Vol. 3 No. 2 (2023): Jurnal Citra Pendidikan
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat STKIP Citra Bakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38048/jcp.v3i2.1126

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan hasil belajar siswa dalam pembelajaran tematik dengan menerapkan Model Pembelajaran Berbasis Masalah pada siswa kelas IV SDK. Penelitian ini merupakan Subyek dalam penelitian ini adalah siswa/siswi kelas IV SDK Mbarungkeli berjumlah 10 orang yang terdiri dari 5 orang laki-laki dan 5 orang perempuan, sedangkan objek penelitian ini adalah Hasil Belajar siswa. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini adalah tes berupa pilihan ganda yang dilakukan pada akhir siklus. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa hasil belajar siswa pada siklus I diperoleh nilai rata-rata 60 dan nilai rata-rata persentase sebesar 60%, sedangkan ketuntasan klasikalnya 60% berada pada kategori cukup dan dilanjutkan pada siklus berikutnya pada tindakan siklus II diperoleh rata-rata 83,0, nilai peroleh rata-rata persentase 83,0% dengan ketuntasan klasikal 90% berada pada kategori sangat baik. Hasil data pada kegiatan siklus II telah memenuhi KKM yang telah ditentukan hasil belajar siswa pada pembelajaran tematik yang diperoleh siklus I dan siklus II menunjukkan bahwa mengalami peningkatan rata- rata sebesar yaitu 30%. Berdasarkan hasil tersebut, dapat disimpulkan bahwa penerapan model Pembelajaran berbasis masalah belajar dapat meningkatkan hasil belajar siswa dalam pembelajaran tematik pada siswa kelas IV SDK Mbarungkeli Tahun Ajaran 2020/2021.
PENGEMBANGAN BAHAN AJAR BAHASA IBU MENGGUNAKAN BAHASA NAGEKEO PADA ASPEK BACA TULIS UNTUK SISWA SD Bela, Agustin Palmarista; Lawe, Yosefina Uge; Awe, Ermelinda Yosefa
Jurnal Citra Pendidikan Vol. 3 No. 1 (2023): Jurnal Citra Pendidikan
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat STKIP Citra Bakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38048/jcp.v3i1.1191

Abstract

Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengembangkan bahan ajar berbasis bahasa ibu dengan menggunakan bahasa daerah Nagekeo pada aspek baca tulis untuk siswa kelas I sekolah dasar. Bahan ajar tersebut dapat memudahkan siswa untuk memahami konsep membaca dan menulis. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian pengembangan yang mengacu pada pendapat Borg dan Gall, 2003. Produk yang dihasilkan dalam penelitian ini adalah bahan ajar berbasis bahasa ibu. Penelitian dan pengembangan ini menggunakan prosedur pengembangan model ADDIE yang terdiri dari tahap analisis, desain, pengembangan, evaluasi dan implementasi. Subyek penelitian dalam penelitian ini adalah siswa-siswa kelas I sekolah dasar di SDK Nageoga. Instrumen pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan metode wawancara serta instrumen untuk mengukur tingkat kevalidan bahan ajar berupa angket. Berdasarkan hasil yang telah diperoleh dan dianalisis peneliti dari angket yang telah diberikan kepada ahli dan calon pengguna produk diperoleh data bahwa tingkat kevalidan bahan ajar dari ahli materi sebesar 4,16, dari ahli bahasa Indonesia sebesar 4,77, dari ahli bahasa daerah sebesar 4,16, dari ahli desain sebesar 4,2, sedangkan dari calon pengguna produk sebesar 9,6. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa produk bahan ajar ini layak digunakan
PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING (CTL) BERBANTUAN LKS UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR IPA PADA SISWA KELAS IV SDK SADHA Wea, Raymunda Yosefina; Lawe, Yosefina Uge; Noge, Maria Desidaria
Jurnal Citra Pendidikan Vol. 3 No. 2 (2023): Jurnal Citra Pendidikan
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat STKIP Citra Bakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38048/jcp.v3i2.1193

Abstract

Penelitian bertujuan untuk mengetahui peningkatan aktivitas dan hasil belajar Ipa pada siswa kelas iv sdk sadha tahun ajaran 2021/2022. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas IV SDK Sadha berjumlah 33 orang siswa,yang terdiri dari 12 orang siswa perampuan dan 22 orang siswa laki-laki. Penerapan model pembelajaran contextual teaching and learning (CTL) dapat meningkatkan aktivitas belajar siswa kelas IV SDK Sadha. Hal ini dapat diketahui dari rata-rata presentase aktivitas belajar IPA siswa dari siklus I yaitu 12,98% dengan kategori cukup aktif dan pada siklus II sebesar 20,04% dengan kategori sangat aktif. Rata-rata peningkatan aktivitas belajar dari siklus I ke siklus II sebesar 7,06 atau dalam bentuk persen 42,76%. Sehingga dapat disimpulkan bahwa penerapan contextual teaching and learning (CTL) dapat meningkatkan hasil belajar Ipa pada siswa kelas IV SDK Sadha Kecamatan Golewa Selatan Tahun Ajaran 2021/2022.
UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR TEMATIK PADA TEMA MAKANAN SEHAT DENGAN MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STUDENT TEAMS ACHIEVEMENT DIVISION PADA SISWA KELAS V SDK RAKALABA Fono Fole, Fransisika; Awe, Ermelinda Yosefa; Lawe, Yosefina Uge
Jurnal Citra Pendidikan Vol. 3 No. 1 (2023): Jurnal Citra Pendidikan
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat STKIP Citra Bakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38048/jcp.v3i1.1195

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan hasil belajar tematik pada tema makanan sehat pada siswa kelas V SDK Rakalaba Kecamatan Golewa Barat, Kabupaten Ngada. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan oktober bertempat di SDK Rakalaba. Subjek dan objek dalam penelitian ini adalah siswa kelas Vyang berjumlah 20 orang. Objek penelitian ini adalah hasil belajar tematik pada siswa kelas V SDK Rakalaba dengan menerapkan model pembelajaran kooperatif tipe Student Teams Achievement Division (STAD).Data penelitian ini dikumpulkan dengan menggunakan teknik tes dan instrumen penelitian berupates pilihan ganda yang akan dilakukan setiap akhir siklus. Data dianalisis dengan menggunakan deskriptif kuantitatif dengan menghitung rata-rata hasil belajar, presentase hasil belajar dan ketuntasan klasikal maka hasil belajar siswa diperoleh pada siklus I rata-rata 59,8 dengan persentase hasil belajar sebesar 59,8% dan ketuntasan klasikal sebesar 35%. Hal ini menunjukkan bahwa hasil belajar siswa dalam mengikuti pembelajaran tematik dengan model pembelajaran kooperatif tipe Student Teams Achievement Division cukup baik. Maka dilanjutkan pada siklus II dengan memberikan motivasi dan perhatian kepada siswa agar dapat mengikuti proses pembelajaran dengan sungguh-sungguh pada siklus II, hasil belajar tematik yang diperoleh pada siklus II rata-rata 71.02 dan persentase hasil belajar sebesar 71,02% dan ketuntasan klasikal sebesar 85% dengan kategori sangat baik. Berdasarkan KKM yang ditentukan dari sekolah bahwa hasil belajar siswa sudah mencapai ketuntasan belajar. Jadi, persentase hasil belajar tematik pada siklus I dan siklus II mengalami peningkatan sebesar 11,22%.
STRATEGI GURU DALAM MENINGKATKAN KEMAMPUAN MEMBACA DENGAN METODE BERVARIASI PADA KELAS 1 MI AL-JIHAD ASTANA Mubin, Minahul; Rahma, Firda Aulia
Jurnal Citra Pendidikan Vol. 3 No. 1 (2023): Jurnal Citra Pendidikan
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat STKIP Citra Bakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38048/jcp.v3i1.1366

Abstract

Membaca merupakan salah satu jenis kemampuan berbahasa tulis yang bersifat reseptif. Karena dengan membaca seseorang akan memperoleh informasi, memperoleh ilmu dan pengetahuan serta pengalaman-pengalaman baru. Keberhasilan belajar dalam proses pembelajran di sekolah sangat ditentukan oleh penguasaan kemampuan membaca tahap permulaan. Membaca permulaan yang dilaksanakan pada kelas 1 MI adalah agar siswa dapat membaca kata-kata dan kalimat sederhana dengan lancar dan tepat. Untuk itu guru perlu menerapkan beberapa strategi pembelajaran yang dapat menimbulkan daya tarik bagi siswa agar aktif dan kreatif dalam mengikuti kegiatan belajar khususnya dalam membaca. Tujuan penelitian ini adalah untuk menjelaskan kemampuan membaca permulaan pada siswa kelas satu dasar, menjelaskan proses pelaksanaan strategi membaca pada kelas 1 di MI AL-JIHAD ASTANA. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif berupa deskriptif. Objek yang diteliti adalah guru kelas dan siswa kelas 1 MI AL-JIHAD ASTANA. Agar memperoleh gambaran realitas sesuai fenomena yang terjadi di lapangan melalui pengumpulan data dengan memanfaatkan peneliti sebagai instrument. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kemampuan membaca siswa kelas satu masih rendah dan terdapat beberapa siswa yang masih membutuhkan bantuan dan bimbingan dari guru dalam membaca.
LITERASI MATEMATIKA SISWA SEKOLAH DASAR Mboeik, Verderika
Jurnal Citra Pendidikan Vol. 3 No. 1 (2023): Jurnal Citra Pendidikan
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat STKIP Citra Bakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38048/jcp.v3i1.1421

Abstract

Program for International Student (PISA) Mengadakan tes untuk mengetahui kemampuan membaca siswa membaca, matematika dan sains. Literasi matematika adalah kemampuan individu untuk memformulasi, menggunakan, dan Menafsirkan matematika dalam konteks yang berbeda. Kemampuan Siswa memecahkan masalah matematika penggunaannya dalam kehidupan sehari-hari digunakan sebagai gambaran mutu pendidikan untuk siswa usia wajib belajar, seperti Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP). Tujuan penulisan artikel ini adalah mengetahui literasi matematika di sekolah dasar, penguatan lietrasi matematika pada jenjang sekolah dasar SD, dan pentingnya literasi matematika SD bagi masyarakat.