cover
Contact Name
Sarboini
Contact Email
sarnoisise@serambimekkah.ac.id
Phone
+6285260349491
Journal Mail Official
jemsi@lembagakita.org
Editorial Address
Teuku Nyak Arief Street Number: 7b Lamnyong, Banda Aceh City, Aceh Province
Location
,
INDONESIA
JEMSI (Jurnal Ekonomi, Manajemen, dan Akuntansi)
ISSN : 24605891     EISSN : 25795635     DOI : https://doi.org/10.35870/jemsi
Core Subject : Economy,
JEMSI (Jurnal Ekonomi, Manajemen, dan Akuntansi) is an electronic independent international scientific and academic journal that aims to publish scholars’ original and high-quality manuscripts and reports in all fields of business. JEMSI adheres to an open access policy to accelerate the barrier-free dissemination of scientific knowledge which can result in higher visibility and increased citation for authors works. Manuscripts in the forms of Research, Literature review, Case study, Conceptual, Viewpoint, General review, Book review are welcomed. Research with an interdisciplinary approach is highly preferred in this journal.
Articles 1,127 Documents
Pengaruh Pengembangan Karir, Motivasi Kerja dan Lingkungan Kerja Terhadap Kinerja Pegawai (Studi Pada Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Bandung): (Studi Pada Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Bandung) Nurhidayanti, Anisa; Chandra Jaya, Rama
JEMSI (Jurnal Ekonomi, Manajemen, dan Akuntansi) Vol. 10 No. 3 (2024): Juni 2024
Publisher : Sekretariat Pusat Lembaga Komunitas Informasi Teknologi Aceh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35870/jemsi.v10i3.2494

Abstract

Diberlangsungkannya penelitian bertujuan untuk mengetahui pengaruh pengembangan karir, motivasi kerja, dan lingkungan kerja terhadap kinerja pegawai ASN Jabatan Fungsional Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Bandung. Metode penelitian yang diaplikasikan, yaitu metode kuantitatif dengan sampel seluruh pegawai ASN pada Jabatan Fungsional DKPP Kota Bandung sebanyak 58 orang. Analisis data dilakukan menggunakan iaplikasi SPSS version 25.0. Dalam penelitian menghasilkan output variabel pengembangan karir pada kondisi parsial tidak berpengaruh signifikan terhadap kinerja ASN Jabatan Fungsional DKPP Kota Bandung. Motivasi Kerja dengan kondisi parsial berpengaruh signifikan positif terhadap kinerja ASN Jabatan Fungsional DKPP Kota Bandung. Lingkungan dengan kondisi parsial berpengaruh signifikan positif terhadap kinerja ASN Jabatan Fungsional DKPP Kota Bandung. Hasil pengaruh secara simultan menunjukan pengembangan karir (X1), motivasi kerja (X2), dan lingkungan kerja (X3) terdapat pengaruh secara positif dan signifikan terhadap kinerja ASN DKPP Kota Bandung.
Analisis Pengaruh Budaya Organisasi terhadap Kesejahteraan dan Kinerja Pegawai Klinik Pratama Promedika Vierla, Vierla Aulia; Fransiska Agustina
JEMSI (Jurnal Ekonomi, Manajemen, dan Akuntansi) Vol. 10 No. 3 (2024): Juni 2024
Publisher : Sekretariat Pusat Lembaga Komunitas Informasi Teknologi Aceh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35870/jemsi.v10i3.2495

Abstract

Penelitian yang berjudul "Analisis Pengaruh Budaya Organisasi terhadap Kesejahteraan dan Kinerja Pegawai Klinik Pratama Promedika" ini bertujuan untuk mempelajari hubungan antara budaya organisasi, kesejahteraan, dan kinerja pegawai. Metode penelitian yaitu metode kuantitatif, dengan desain penelitian verifikatif deskriptif. Dalam penelitian ini, ditemukan bahwa budaya organisasi yang positif dan mendukung memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kesejahteraan dan kinerja pegawai di Klinik Pratama Promedika. Hasil uji regresi menunjukkan bahwa setiap peningkatan satu unit dalam variabel budaya organisasi akan berkontribusi terhadap peningkatan kesejahteraan dan kinerja pegawai sebesar 1,3717 unit. Koefisien determinasi (R^2) sebesar 0,8655 menunjukkan bahwa sekitar 86,55% variasi dalam kesejahteraan dan kinerja pegawai dapat dijelaskan oleh variabel budaya organisasi. Dengan demikian, penelitian ini menunjukkan bahwa budaya organisasi di Klinik Pratama Promedika memiliki pengaruh positif terhadap kesejahteraan dan kinerja pegawai.
Pengaruh Mutu Pelayanan Kesehatan Terhadap Kepuasan Dan Minat Kembali Di Klinik Pratama Promedika Putri, Anisa; agustina, Fransiska
JEMSI (Jurnal Ekonomi, Manajemen, dan Akuntansi) Vol. 10 No. 3 (2024): Juni 2024
Publisher : Sekretariat Pusat Lembaga Komunitas Informasi Teknologi Aceh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35870/jemsi.v10i3.2497

Abstract

Klinik merupakan fasilitas Kesehatan yang menyelenggarakan pelayanan medis, berupa medis dan atau medis spesilaistik. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis mutu pelayanan Kesehatan terhadap kepuasan dan minat Kembali di Klinik Pratama Promedika.Jenis penelitian ini adalah kuantitatif. Populasi penelitian ini adalah jumlah rata-rata pasien tahun 2023 yaitu sebanyak 1.909 pasien. Pengambilan sampel menggunakna Teknik purposive sampling.Hasil penelitian diketahui pasien merasa puas sebanyak 61% dan minat Kembali pasien mencapai 91,8%. Hasil uji statistic menggunakan R square diperoleh nilai 0,388 dan 0,605 yang artinya pengaruh mutu pelayanan (X) terhadap kepuasan (Y) dan minat Kembali (Y2) adalah sebesar 38,8% dan 60,5% sesangkan 0,7% mutu pelayanan Kesehatan dipengaruhi oleh variable lain yang tidak diteliti.Diharapkan petugas Kesehatan Klinik Pratama Promedika dapat meningkatkan pelayanan Kesehatan dengan meningkatkan emphaty. Serta agar petugas dan karyawan Klinik Pratama Promedika bisa meningkatkan system kinerja pelayanan sehingga dapat membuat pasien merasa puas dengan pelayanan yang didapatkan.
Pengaruh Gaya Kepemimpinan dan Budaya Organisasi terhadap Kinerja Karyawan Koperasi Sawargi Bhakti Mandiri Utama Ihsan, Rifa Aulia; Yudi Ferdiana Permana
JEMSI (Jurnal Ekonomi, Manajemen, dan Akuntansi) Vol. 10 No. 3 (2024): Juni 2024
Publisher : Sekretariat Pusat Lembaga Komunitas Informasi Teknologi Aceh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35870/jemsi.v10i3.2499

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh gaya kepemimpinan dan budaya organisasi terhadap sebuah kinerja karyawan. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan data yang diperoleh melalui observasi dan wawancara serta data dokumentasi dan data sekunder yang diperoleh dari Perusahaan Koperasi Wargi Bhakti Mandiri Utama. Temuan penelitian kualitatif ini menggaris bawahi pentingnya gaya kepemimpinan dan budaya organisasi yang kondusif dalam meningkatkan kinerja karyawan dalam suatu perusahaan. Pemimpin yang memprioritaskan kesejahteraan, pengembangan, dan keterlibatan karyawannya lebih cenderung menghasilkan tenaga kerja yang berkinerja tinggi. Dengan berinvestasi dalam membina lingkungan kerja yang positif dan mengembangkan praktik kepemimpinan yang efektif, organisasi dapat mendorong kesuksesan dan mencapai tujuan perusahaan.
Efektivitas Pembelajaran Jarak Jauh Terhadap Mata Pelajaran Ekonomi Di Sma Pangudi Rahayu Almuin, Nani; Muzdalifah, Muzdalifah
JEMSI (Jurnal Ekonomi, Manajemen, dan Akuntansi) Vol. 10 No. 3 (2024): Juni 2024
Publisher : Sekretariat Pusat Lembaga Komunitas Informasi Teknologi Aceh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35870/jemsi.v10i3.2500

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi efektivitas pembelajaran jarak jauh pada mata pelajaran Ekonomi di tengah pandemi COVID-19. Dengan adanya pembatasan fisik yang diberlakukan akibat pandemi, pendidikan jarak jauh menjadi alternatif utama untuk memastikan kelangsungan proses pembelajaran. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif, dengan pendekatan penelitian deskriptif. Melalui penelitian ini, akan dianalisis fakta, keadaan, serta variabel-variabel yang terkait dengan pembelajaran jarak jauh mata pelajaran Ekonomi pada saat ini. Metode penelitian yang digunakan melibatkan pengumpulan data melalui survei terhadap siswa dan guru di SMA Pangudi Rahayu, yang merupakan lokasi penelitian. Survei akan mencakup pertanyaan-pertanyaan terkait pengalaman, persepsi, dan hasil pembelajaran dalam konteks pembelajaran jarak jauh mata pelajaran Ekonomi. Data yang terkumpul akan dianalisis secara statistik untuk mengevaluasi efektivitas pembelajaran jarak jauh serta faktor-faktor yang mempengaruhinya. Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan pemahaman yang lebih dalam tentang efektivitas pembelajaran jarak jauh pada mata pelajaran Ekonomi di SMA Pangudi Rahayu, serta rekomendasi untuk meningkatkan kualitas pembelajaran di masa mendatang. Dengan demikian, penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi yang berharga bagi pengembangan pendidikan jarak jauh di masa mendatang.
Pengaruh Return On Assets, Firm Size, Dan Sales Growth Terhadap Cash Effective Tax Ratio (Pada Perusahaan Subsektor Pertambangan Batu Bara Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2015-2022) Widianty Nur Illmi; Vina Merliana
JEMSI (Jurnal Ekonomi, Manajemen, dan Akuntansi) Vol. 10 No. 3 (2024): Juni 2024
Publisher : Sekretariat Pusat Lembaga Komunitas Informasi Teknologi Aceh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35870/jemsi.v10i3.2503

Abstract

Penelitian bertujuan untuk mengamati Cash Effective Tax Ratio, Return on Asset, Firm Size, dan Sales Growth pada Perusahaan Subsektor Pertambangan Batu Bara di BEI tahun 2015-2022. Penelitian juga memperhatikan pengaruh variabel-variabel tersebut terhadap Cash Effective Tax Ratio secara terpisah dan bersama-sama. Metode kuantitatif telah dipilih bersama pendekatan deskriptif dan verifikatif sebagai alat bantu dalam penelitian. Data yang dimanfaatkan dalam penelitian berasal dari laporan keuangan selama 8 tahun di Perusahaan Subsektor Pertambangan Batu Bara yang diperoleh dari BEI, mulai dari tahun 2015 hingga 2022. Total populasi yaitu 28 perusahaan yang tidak semuanya akan dijadikan objek penelitian, maka perlu dilaksanakan perhitungan sampel lebih lanjut dengan memakai non probability sampling, yaitu teknik purposive sampling. Temuan memaparkan hasil jika Return on Asset dan Sales Growth tidak memegang dampak signifikan pada Cash Effective Tax Ratio, sementara Firm Size berpengaruh positif terhadap Cash Effective Tax Ratio. Namun, secara simultan, Return on Asset, Firm Size, dan Sales Growth bersama-sama hanya menjelaskan 6,66% pengaruh dalam Cash Effective Tax Ratio. Hal ini memastikan bila masih terdapat faktor lain yang memengaruhi Cash Effective Tax Ratio selain dari ketiga variabel tersebut, seperti kebijakan perpajakan dan strategi manajemen perusahaan.
Pengaruh Disiplin Kerja Dan Kepuasan Kerja Terhadap Kinerja Karyawan Pada Cv. Sinar Abadi Bandung Avriesa Nabila Kharisma; Dedi Gumilar
JEMSI (Jurnal Ekonomi, Manajemen, dan Akuntansi) Vol. 10 No. 3 (2024): Juni 2024
Publisher : Sekretariat Pusat Lembaga Komunitas Informasi Teknologi Aceh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35870/jemsi.v10i3.2504

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi dampak disiplin kerja dan kepuasan kerja terhadap kinerja karyawan di CV. Sinar Abadi Bandung. Menggunakan pendekatan deskriptif dan verifikatif, metode penelitian melibatkan kuesioner terstruktur dan wawancara dengan manajer dan karyawan sebagai sumber data utama. Data utamanya bersumber dari wawancara dengan manajer dan staf mengenai fenomena yang diteliti yang juga menjadi objek penelitian. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh staf CV. Sinar Abadi, dengan total 35 orang. Karena jumlah populasi kurang dari 100 orang, teknik Sampling Jenuh digunakan, mengambil seluruh populasi, yaitu 35 staf CV. Sinar Abadi. Analisis regresi menunjukkan bahwa baik disiplin kerja maupun kepuasan kerja secara signifikan memengaruhi kinerja karyawan. Disiplin kerja memiliki dampak lebih besar dengan koefisien regresi 0,638, sementara kepuasan kerja memiliki koefisien 0,395. Model regresi menjelaskan 44,4% variabilitas dalam kinerja karyawan. Kesimpulannya, disiplin kerja dan kepuasan kerja secara bersama-sama berkontribusi signifikan terhadap kinerja, namun faktor lain juga mempengaruhi sebagian besar variabilitas kinerja karyawan.
Pengaruh Harga, Promosi, Dan Kualitas Pelayanan Terhadap Keputusan Pembelian Fashion Di Tiktok Shop Pada Pengguna Aplikasi Tiktok Fahrulroji Rahman; Siti Sarah
JEMSI (Jurnal Ekonomi, Manajemen, dan Akuntansi) Vol. 10 No. 3 (2024): Juni 2024
Publisher : Sekretariat Pusat Lembaga Komunitas Informasi Teknologi Aceh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35870/jemsi.v10i3.2505

Abstract

Tujuan penelitian adalah untuk memahami bagaimana harga, promosi, dan kualitas pelayanan memengaruhi keputusan pembelian fashion di TikTok Shop. Peneltitian dilakukan menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan verifikatif, kemudian data yang digunakan adalah data primer dan skunder, dimana data primer berasal dari angket dan wawancara, sedangkan data skunder berasal dari dokumen, internet, dan literatur terkait. Metode pengambilan sample menggunakan non-probability sampling dan purposive sampling dengan tujuan untuk memastikan sampel yang digunakan memenuhi kriteria yang dinilai dapet mewakili populasi, sehingga hasil yang diperoleh akan menjadi lebih andal dan relevan dengan tujuan dari peneltian ini. Popolasi dalam penelitian yaitu 406.660 masyarakat bandung yang termasuk generasi Z dengan rentang usia 15-24 tahun, maka berdasarkan rumus slovin diperoleh hasil yaitu 99,97 atau dibulatkan menjadi 100 sampel pengguna aplikasi tiktok. Sedangkan kriteria yang diterapkan adalah; 1) Berdomisili di Kota Bandung, 2) Telah memiliki penghasilan, 3) Telah melakukan pembelian produk Fashion di Tiktok Shop. Hasil temuan menunjukkan bahwa Harga (X1), Promosi (X2), dan Kualitas Pelayanan (X3) secara bersama-sama memberikan kontribusi sebesar 61,9% terhadap Keputusan Pembelian (Y). Dengan nilai F hitung 52,240 dan tingkat signifikansi 0,000, hipotesis H5 diterima, menunjukkan bahwa variabel-variabel tersebut secara simultan berpengaruh signifikan terhadap Keputusan Pembelian.
Pengaruh Disiplin Kerja Dan Motivasi Kerja Terhadap Peningkatan Kinerja Pegawai Pada Badan Kesatuan Bangsa Dan Politik Kota Cimahi Octaviani, Tri Rahayu; Yudi Ferdiana Permana
JEMSI (Jurnal Ekonomi, Manajemen, dan Akuntansi) Vol. 10 No. 3 (2024): Juni 2024
Publisher : Sekretariat Pusat Lembaga Komunitas Informasi Teknologi Aceh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35870/jemsi.v10i3.2506

Abstract

Kewenangan Kota Cimahi sebagai Daerah Otonom mencakup seluruh kewenangan bidang pemerintahan, termasuk kewenangan wajib yaitu pekerjaan umum, kesehatan, pendidikan dan kebudayaan, perhubungan, industri dan perdagangan, penanaman modal, lingkungan hidup, pertahanan, koperasi dan tenaga kerja kecuali bidang politik luar negeri, pertahanan keamanan, peradilan, moneter fisikal, agama serta kewenangan bidang lain sesuai dengan peraturan Perundang-undangan Nomor I tahun 2003 tentang Kewenangan Kota Cimahi sebagai Daerah Otonom.
pengaruh lingkungan kerja, beban kerja, dan kepuasan kerja terhadap kinerja karyawan di dentalcare solution Indria Maulani
JEMSI (Jurnal Ekonomi, Manajemen, dan Akuntansi) Vol. 10 No. 3 (2024): Juni 2024
Publisher : Sekretariat Pusat Lembaga Komunitas Informasi Teknologi Aceh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35870/jemsi.v10i3.2510

Abstract

Lingkungan kerja menjadi hal yang sangat penting di beberapa Perusahaan Karena memperngaruhi produktivitas, kesejahteraan, dan kepuasan karyawan tentunya. Masing masing perusahaan mempunyai lingkungan kepuasan kerja dan beban kerja nya masing masing indikator-indikator kerja yaitu untuk mengukur dan menilai sejauh mana karyawan dan tim telah mencapai standar atau harapan yang ditetapkan dalam pelaksanaan tugas – tugas mereka. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh Lingkungan Kerja, Beban Kerja dan Kepuasan Kerja terhadap kinerja karyawan di Dentalcare Solution. Metode penelitian yang dilakukan adalah survei dan kuesioner yang diberikan kepada karyawan, Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah regresi linier berganda dengan bantuan software SPSS versi 22 for Windows. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa secara parsial ( Uji T ) variabel lingkungan kerja, beban kerja dan kepuasan kerja berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan. Secara simultan ( Uji F ) menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan antara variabel Lingkungan kerja ( X1 ) Beban Kerja ( X2 ) dan Kepuasan Kerja ( X3 ) terhadap Kinerja karyawan ( X3). Kata kunci : Lingkungan Kerja, Beban Kerja , Kepuasan Kerja, Kinerja Karyawan

Page 66 of 113 | Total Record : 1127


Filter by Year

2015 2025


Filter By Issues
All Issue Vol. 11 No. 6 (2025): Desember 2025 Vol. 11 No. 4 (2025): Agustus 2025 Vol. 11 No. 3 (2025): Juni 2025 Vol. 11 No. 2 (2025): April 2025 Vol. 11 No. 1 (2025): Februari 2025 Vol. 10 No. 6 (2024): December 2024 Vol. 10 No. 5 (2024): Oktober 2024 Vol. 10 No. 4 (2024): Agustus 2024 Vol. 10 No. 3 (2024): Juni 2024 Vol. 10 No. 2 (2024): April 2024 Vol. 10 No. 1 (2024): Februari 2024 Vol. 9 No. 6 (2023): Desember 2023 Vol. 9 No. 5 (2023): Oktober 2023 Vol. 9 No. 4 (2023): Agustus 2023 Vol. 9 No. 3 (2023): Juni 2023 Vol. 9 No. 2 (2023): April 2023 Vol. 9 No. 1 (2023): Februari 2023 Vol. 8 No. 2 (2022): JEMSI (JURNAL EKONOMI, MANAJEMEN, DAN AKUNTANSI) Vol. 8 No. 1 (2022): JEMSI (JURNAL EKONOMI, MANAJEMEN, DAN AKUNTANSI) Vol. 7 No. 2 (2021): JEMSI (JURNAL EKONOMI, MANAJEMEN, DAN AKUNTANSI) Vol. 7 No. 1 (2021): JEMSI (JURNAL EKONOMI, MANAJEMEN, DAN AKUNTANSI) Vol. 5 No. 1 (2019): JEMSI (JURNAL EKONOMI, MANAJEMEN, DAN AKUNTANSI) Vol. 6 No. 2 (2020): JEMSI (JURNAL EKONOMI, MANAJEMEN, DAN AKUNTANSI) Vol. 6 No. 1 (2020): JEMSI (JURNAL EKONOMI, MANAJEMEN, DAN AKUNTANSI) Vol. 5 No. 2 (2019): JEMSI (JURNAL EKONOMI, MANAJEMEN, DAN AKUNTANSI) Vol. 4 No. 2 (2018): JEMSI (Jurnal Ekonomi, Manajemen, dan Akuntansi) Vol. 4 No. 1 (2018): JEMSI (Jurnal Ekonomi, Manajemen, dan Akuntansi) Vol. 3 No. 2 (2017): JEMSI (Jurnal Ekonomi, Manajemen, dan Akuntansi) Vol. 3 No. 1 (2017): JEMSI (Jurnal Ekonomi, Manajemen, dan Akuntansi) Vol. 2 No. 2 (2016): JEMSI (Jurnal Ekonomi, Manajemen, dan Akuntansi) Vol. 2 No. 1 (2016): JEMSI (Jurnal Ekonomi, Manajemen, dan Akuntansi) Vol. 1 No. 1 (2015): JEMSI (Jurnal Ekonomi, Manajemen, dan Akuntansi) More Issue