cover
Contact Name
Tetti Seriati Situmorang
Contact Email
seriatitetti@gmail.com
Phone
+6281362184945
Journal Mail Official
lppm.stikesmitrahusada@gmail.com
Editorial Address
Jl Pintu Air IV Pasar 8 Kelurahan Kwala Bekala Kecamatan Medan Johor. Provinsi Sumatera Utara. Kode Pos : 20142
Location
Kota medan,
Sumatera utara
INDONESIA
Excellent Midwifery Journal
ISSN : 26208237     EISSN : 26209829     DOI : https://doi.org/10.55541/emj.v4i2.175
Core Subject : Health,
Pregnancy Maternity Childbed Neonates, Infant, Under-fives and Pre-School Children Family Planning Reproduction Health Adolenscent Health Elderly Health Maternal Health Child Health Public Health
Articles 238 Documents
HUBUNGAN PENGETAHUAN DENGAN MINAT IBU HAMIL DALAM PEMANFAATAN APLIKASI KESEHATAN KELAS IBU HAMIL MELALUI MEDIA SOSIAL UNTUK MENINGKATKAN KESEHATAN DI KLINIK JULIANA DALIMUNTHE TAHUN 2025 Yetti Aiyah; Elvi Sepriani
Excellent Midwifery Journal Vol. 8 No. 1 (2025): EDISI APRIL
Publisher : STIKes Mitra Husada Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Selama kehamilan Ibu dapat mengalami berbagai gejolak emosi, seperti mudah sedih, mudah marah, stres, cemas, dan depresi. Hal ini akan mempengaruhi kesehatan fisik dan emosi ibu hamil, serta perkembangan bayi dalam kandungannya. Ibu tidak bisa menjalani kehamilan sendiri dan membutuhkan dukungan suami dan keluarga (Fatima, 2023). Dengan mengikuti kelas ibu hamil, ibu bisa mempersiapkan tubuh dan mental untuk kelancaran proses melahirkan. Selain itu juga mendapatkan dukungan dari ibu-ibu lain, serta memperoleh informasi tentang kehamilan, proses melahirkan, perawatan masa nifas, perawatan bayi baru lahir, kebutuhan dan pemenuhan gizi serta pelayanan Kesehatan (Kemenkes, 2024). Aplikasi Kesehatan kelas ibu hamil melalui media sosial merupakan salah satu cara ibu hamil yang dapat menambah pengetahuan ibu hamil untuk meningkatkan Kesehatan. Aplikasi kesehatan menyediakan akses mudah ke berbagai informasi tentang kehamilan, termasuk nutrisi, perawatan prenatal, tanda bahaya kehamilan, dan persiapan persalinan. Dengan informasi yang akurat dan mudah diakses, ibu hamil dapat meningkatkan pengetahuan mereka tentang berbagai aspek kehamilan, yang pada akhirnya dapat membantu mereka membuat keputusan yang lebih baik terkait kesehatan mereka dan bayi dalam kandungan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi hubungan pengetahuan dengan minat ibu hamil dalam pemanfaatan aplikasi kesehatan kelas ibu hamil melalui sosial media untuk meningkatkan kesehatan di Klinik Juliana Dalimunthe Tahun 2025. Jenis penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan menggunakan dengan pendekatan cross sectional study. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh ibu hamil yang melakukan kunjungan pemeriksaan kehamilan di Klinik Juliana Dalimunthe periode April sampai dengan Juni Tahun 2025. Sampel yang diperoleh dengan tehnik accidental sampling. Uji statistik yang digunakan uji chi-square dengan tingkat kepercayaan 95% (α =0,05). Hasil penelitian didapatkan hasil bahwa mayoritas responden mempunyai pengetahuan baik di Klinik Juliana Dalimunthe Tahun 2025 sebanyak 28responden(93,3%), mayoritas responden mempunyai minat tinggi di Klinik Juliana Dalimunthe Tahun 2025 sebanyak 30 responden(100% ), Ada hubungan hubungan pengetahuan dengan minat ibu hamil dalam pemanfaatan aplikasi kesehatan kelas ibu hamil melalui media sosial untuk meningkatkan kesehatan di Klinik Juliana Dalimunthe Tahun 2025 dengan p value 0,001 <0,05.Diharapkan Diharapkan agar ibu hamil meningkatkan pengetahuannya tentang kesehatan khususnya informasi kesehatan yang mudah didapat yaitu media sosial sehingga minat ibu hamil dalam pemanfaatan aplikasi kesehatan sebagai persiapan menghadapi persalinan. Kata Kunci : Pengetahuan, Minat, Aplikasi kesehatan, Media sosial
PENGARUH PIJAT OKSITOKSIN TERHADAP KELANCARAN ASI PADA IBU POSTPARTUM DI KLINIK DJULIANA DALIMUNTHE MEDAN TAHUN 2025 Kamaliah; Fatwiany
Excellent Midwifery Journal Vol. 8 No. 1 (2025): EDISI APRIL
Publisher : STIKes Mitra Husada Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAK Manfaat ASI eksklusif bagi bayi antara lain sebagai nutrisi lengkap, meningkatkan daya tahan tubuh, meningkatkan kecerdasan mental dan emosional yang stabil diikuti perkembangan sosial yang baik, mudah dicerna dan diserap, memiliki komposisi lemak, karbohidrat, kalori, protein, dan vitamin, perlindungan penyakit infeksi, perlindungan alergi. Karena didalam ASI mengandung antibodi, memberikan rangsang intelegensi dan saraf, meningkatkan kesehatan dan kepandaian secara optimal. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui Pengaruh Pijat Oksitoksin Terhadap Kelancaran ASI Pada Ibu Postpartum Di Klinik Juliana Dalimunthe Medan Tahun 2025. Metode penelitian yang digunakan adalahdesktiprif analitik dengan pendekatan cros sectional. Populasi adalah seluruh Ibu Postpartum sebanyak 52 responden. Tekhnik pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah secara Total sampling. Karakteristik Responden BerdasarkanPijat Oksitoksin Bahwa dari 52 orang responden sebagian besar mayoritas responden pijat sebanyak 16 responden(51.6%) dan minoritas sebanyak 15 responden (48.4%) Tidak Pijat. Mayoritas responden merasakan Lancar sebanyak 12responden (38.7%) dan minoritas sebanyak 9 responden (29.0 %) merasakan Lancar. Pengaruh Pijat Oksitoksin Terhadap Kelancaran Asi Pada Ibu Postpartum Bahwa mayoritas Ibu yang Pijat oksitosin yaitu 16 responden (51.6%) dengan Lancar sebanyak 9 responden (56.2%) dan. Minoritas Responden yang Tidak Pijat sebanyak 15 reponden (48.4%) dengan Kurang Lancar sebanyak 8 responden (53.3%). Berdasarkan uji statistik dapat diketahui bahwa terdapat hubungan antara pijat oksitosin dengan Kelancaran Asi dengan p value = 0,035 (p < 0,05). Kata Kunci : Pijat Oksitosin, Kelancaran Asi, Ibu Postpartum
PERSEPSI PASIEN TERKAIT PENERAPAN CARING PERAWAT DI RUANG RAWAT JALAN DAN RAWAT INAP Sridama Yanti Harahap; Seriga Banjarnahor; Lenny Lusia Simatupang
Excellent Midwifery Journal Vol. 8 No. 1 (2025): EDISI APRIL
Publisher : STIKes Mitra Husada Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Caring adalah esensi dari praktik keperawatan profesional. Namun, banyak praktik keperawatan di Indonesia masih berfokus pada tugas atau task oriented dan belum sepenuhnya mencerminkan nilai-nilai perawatan transpersonal yang dikembangkan oleh Jean Watson. Studi ini berfokus pada penilaian efek program penguatan budaya transpersonal caring terhadap komunikasi, sikap, dan perilaku caring perawat serta pandangan pasien di Rumah Sakit Murni Teguh Memorial Hospital (MTMH), Sumatera Utara. Penelitian menerapkan desain kuantitatif deskriptif dengan pendekatan pre-post assessment. Sampel mencakup 354 perawat (85% dari 415 yang memenuhi syarat) dan 158 pasien dirawat inap (65% dari keseluruhan populasi). Data dikumpulkan menggunakan dua instrumen: Caring Nurse-Patient Interactions Scale (CNPI) dan Client Perception of Caring Scale (CPC). Proses mencakup prassesmen, pelatihan, penerapan, pengawasan, dan penilaian yang berkelanjutan. Analisis dilaksanakan dengan cara deskriptif. Sebagian besar pasien menilai pelayanan keperawatan dalam kategori baik (rawat inap 47,98%, rawat jalan 48,2%), tetapi tingkat kepuasan “sangat baik” masih kurang dari 30%. Skor caring perawat terletak pada kategori cukup baik (66,2%), dengan durasi pendidikan rata-rata hanya 5-6 menit setiap shift. Persepsi pasien mengenai sikap perawat juga dianggap cukup baik (34%) dan baik (29,8%), tetapi 31% menyatakan bahwa perawat lebih mengutamakan tugas dibandingkan dengan kebutuhan holistik, serta 14% merasa frustrasi dengan perilaku perawat. Komunikasi internal perawat umumnya tergolong baik, meskipun terdapat praktik agresif dan konflik antarpribadi. Ada perbedaan antara nilai caring yang dipercayai perawat dengan pengalaman caring yang dialami pasien. Intervensi melalui pelatihan transpersonal caring, peningkatan komunikasi empatik, dan penguatan peran kepemimpinan keperawatan dibutuhkan untuk menciptakan budaya caring yang berkelanjutan dan memperbaiki kualitas pelayanan keperawatan. Kata Kunci: caring, perawat, transpersonal, kepuasan pasien, komunikasi
PENGARUH EDUKASI TENTANG KESEHATAN REPRODUKSI TERHADAP TINGKAT PENGETAHUAN REMAJA KELAS X DI SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN SARASWATI 1 DENPASAR Rangkoratat, Sherly Yulyan; Simatupang, Lenny Lusia
Excellent Midwifery Journal Vol. 7 No. 2 (2024): EDISI OKTOBER
Publisher : STIKes Mitra Husada Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

The effect of education about reproductive health on the level of knowledge of adolescents at Saraswati 1 Denpasar Vocational High School from the results of the Wilcoxon signed test obtained an asymp sig. (2-tailed) value of 0.000 smaller than the alpha level of 5% (0.05) so that it rejects ho, and it can be concluded that there is an influence between the pre-test and post-test on reproductive health education with a value of (0.000).
HUBUNGAN KUALITAS PELAYANAN KEPERAWATAN DENGAN KEPUASAN PASIEN DI RUANG RAWAT INAP RUMAH SAKIT MURNI TEGUH SUDIRMAN JAKARTA Oktamia, Dewi; Simatupang, Lenny Lusia
Excellent Midwifery Journal Vol. 7 No. 2 (2024): EDISI OKTOBER
Publisher : STIKes Mitra Husada Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Background : Nursing services are the main thing that must be considered, maintained and improved in quality in accordance with applicable nursing service standards, so as to create trust, loyalty and form patient satisfaction. Objective : to determine the relationship between the quality of nursing services and patient satisfaction in the inpatient room at Murni Teguh Sudirman Hospital, Jakarta. Method : the design in this research is correlational analytic with a cross sectional approach. Results : Based on the results of the Spearman Rank correlation test, a significant value of 0.000 (p-value < 0.05) was obtained, which means there is a relationship between the quality of nursing services and patient satisfaction in the inpatient room at Murni Teguh Sudirman Hospital, Jakarta. Conclusion : there is a relationship between the quality of nursing services and patient satisfaction in the inpatient room at Murni Teguh Sudirman Hospital, Jakarta. Suggestion: for future researchers to increase the number of research samples and add other variables such as family support and service quality, nurse workload and service quality.
ASUHAN KEPERAWATAN JIWA PADA PASIEN HALUSINASI PENDENGARAN BERBASIS MODEL TEORI OREM SELF CARE: STUDI KASUS: PSYCHIATRIC NURSING CARE IN AUDITORY HALLUCINATION PATIENTS BASED ON OREM SELF CARE THEORY MODEL: A CASE STUDY Sihaloho, Roy Wilson
Excellent Midwifery Journal Vol. 8 No. 1 (2025): EDISI APRIL
Publisher : STIKes Mitra Husada Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Skizofrenia merupakan salah satu penyakit gangguan mental yang paling sering terjadi berkaitan dengan gangguan Persepsi Sensori, khususnya halusinasi pendengaran Halusinasi pendengaran adalah gangguan persepsi sensori yang dialami pasien karena mendengar suara – suara tanpa adanya stimulus eksternal yang nyata. Tujuan dilakukannya studi kasus ini adalah untuk mengimplementasikan asuhan keperawatan pada pasien dengan gangguan persepsi sensori halusinasi pendengaran pada Tn.M di RS. Jiwa Prof. Dr. M.Ildrem. Penyusunan asuhan keperawatan berdasarkan model teori self-care Orem. Setelah 5 hari dilakukan asuhan keperawatan didapatkan hasil pasien mampu mengontrol halusinasi, berpartisipasi secara aktif pada kegiatan harian yang telah dijadwalkan serta mampu melakukan pemenuhan kebutuhan sehari – hari
HUBUNGAN PENGETAHUAN DENGAN SIKAP IBU TERHADAP PERAWATAN LANJUTAN BAYI PREMATUR DI RSUD. Dr. PIRNGADI MEDAN Hasibuan, Eka Herlina
Excellent Midwifery Journal Vol. 8 No. 1 (2025): EDISI APRIL
Publisher : STIKes Mitra Husada Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Bayi prematur ataupun bayi preterm adalah bayi lahir hidup sebelum usia kehamilan 37 minggu tanpa memperhatikan berat badan. Negara-negara dengan angka kelahiran preterm yang lebih tinggi mempunyai angka kematian yang lebih tinggi. Bayi prematur 66% meninggal dalam waktu 4 minggu setelah lahir. Angka kejadian bayi prematur di Indonesia masih berada di atas rata-rata negara lain yaitu mencapai 30%-40%. Sedangkan angka kematian bayi prematur di Indonesian juga masih cukup tinggi yaitu mencapai 30-40%. Semua penyakit neonatus dapat mengenai bayi prematur, hal ini di sebabkan oleh fakor pertumbuhan, sehingga bayi prematur memerlukan perawatan yang intensif. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi hubungan pengetahuan dengan sikap ibu terhadap perwatan lanjutan bayi prematur. Desain yang digunakan dalam penelitian ini adalah secara analitik dengan pendekatan cross sectional study. Jumlah sampel sebanyak 30 orang. Pengambilan sampel dilakukan dengan Total sampling. Penelitian ini dilakukan dirumah ibu-ibu yang memiliki bayi prematur yang pernah di rawat di RSUD. Dr. Pirngadi Medan dan sudah di rawat dirumah. Analisa data dengan Fisher exact test. Dari hasil penelitian sebagian besar responden memiliki pengetahuan baik yaitu sebanyak 20 orang (66.7%), dan sebagian besar responden juga memiliki sikap yang baik yaitu sebanyak 19 19 orang (63.3%). Dapat disimpulkan bahwa ada hubungan pengetahuan dengan sikap ibu terhadap perawatan lanjutan bayi prematur (nilai p=0,0001). Dari hasil penelitian ini diketahui bahwa pengetahuan dan sikap ibu dalam perawatan lanjutan bayi prematur baik, hal ini di karenakan ibu-ibu sudah memahami bahwa bayi prematur itu sangat rentan terhadap infeksi dan memerlukan perawatan yang intensif
HUBUNGAN FAKTOR-FAKTOR KECEMASAN DENGAN TINGKAT KECEMASAN SUAMI MENGHADAPI ISTRI YANG BERSALIN SPONTAN Desmi, Noer
Excellent Midwifery Journal Vol. 8 No. 1 (2025): EDISI APRIL
Publisher : STIKes Mitra Husada Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Suami merasa cemas sewaktu mendampingi istri yang bersalin yang dipengaruhi oleh beberapa faktor yang dihubungkan dengan tingkat kecemasan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan faktor-faktor kecemasan dengan tingkat kecemasan. penelitian ini menggunakan desain penelitian analitik dengan penedekatan cross sectional. Pengambilan sampel dengan menggunakan accidental sampling. penelitian ini dilakukan di Klinik Hadijah Medan. Hasil penelitian mayoritas responden umur 31-35 tahun sebanyak 25 orang (48,1%), mayoritas pendidikan SMA 32 orang (61,5%), mayoritas responden berpenghasilan Rp. 1000.000,00-Rp. 2000.000,00 sebanyak 29 orang (55,8%). pada faktor keselamatan istri dan janin mayoritas ada pengaruh 40 orang (76,1%), faktor harapan jenis kelamin mayoritas berpengaruh 27 orang (51,9%), pada faktor tanggung jawab finansial tidak ada pengaruh 28 orang (53,8%) dan pada faktor anak lahir cacat ada pengaruh 31 orang (59,6%). Analisis data digunakan uji chi square. Kesimpulan ada hubungan faktor keselamatan istri dan janin dengan tingkat kecemasan (p=0,04), ada hubungan faktor harapan jenis kelamin dengan tingkat kecemasan (p= 0,025), tidak ada hubungan faktor tanggung jawab finansial dengan tingkat kecemasan (p= 0,254), ada hubungan faktor anak lahir cacat dengan tingkat kecemasan (p=0,004). Dari hasil penelitian ini diketahui ada 3 faktor yang berhubungan dengan tingkat kecemasan suami
ASUHAN KEPERAWATAN DENGAN GANGGUAN SISTEM PERSYARAFAN POST OPERASI KRANIEKTOMI BERBASIS MODEL TEORI OREM SELF CARE: STUDI KASUS Napitupulu, Siska Mariany Ocfica Napitupulu
Excellent Midwifery Journal Vol. 8 No. 1 (2025): EDISI APRIL
Publisher : STIKes Mitra Husada Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kraniektomi adalah prosedur bedah untuk mengangkat sebagian tulang tengkorak. Prosedur yang dilakukan untuk mengurangi tekanan di dalam kepala akibat pembengkakan otak, cedera kepala, stroke, atau tumor otak. Tujuan dilakukannya studi kasus ini adalah untuk mengimplementasikan asuhan keperawatan pada pasien dengan gangguan sistem persyarafan post operasi kraniektomi pada Tn.S di RSUP H Adam Malik Medan. Penyusunan asuhan keperawatan berdasarkan model teori self-care orem. Setelah 5 hari dilakukan asuhan keperawatan didapatkan hasil bahwa tingkat kesadaran pasien baik dengan tingkat kesadaran compos mentis, pola nafas pasien reguler dan pasien mampu melakukan sedikit pergerakan pada tangan kiri.
PENGETAHUAN DAN SIKAP SUAMI TERHADAP PERUBAHAN FISIOLOGIS DAN PSIKOLOGIS ISTRI SELAMA KEHAMILAN DI KLINIK BERSALIN NURHALMA TEMBUNG Hasibuan, Eka Herlina; Agustina, Leni
Excellent Midwifery Journal Vol. 8 No. 1 (2025): EDISI APRIL
Publisher : STIKes Mitra Husada Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kehamilan merupakan suatu peristiwa yang unik dan penuh misterius bagi pasangan suami istri. Setiap kehamilan diharapkan dapat berakhir aman dan sejahtera baik bagi ibu maupun bagi janinnya, Oleh karena itu pelayanan kesehatan maternal yang bermutu sangatlah penting dan semua perempuan diharapkan memperoleh akses terhadap pelayanan kesehatan tersebut.Perubahan fisiologis dan psikologis selama kehamilan adalah hal yang wajar dialami seseorang Selama kehamilannya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi pengetahuan dan sikap suami terhadap perubahan fisiologis dan perubahan psikologis isteri selama kehamilan di klinik bersalin Nurhalma Tembung 2011.Desain penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskiptif dengan besar sampel 57 orang dengan metode pengambilan accidental sampling.Penelitian ini dimulai dari Februari – April 2025 . Hasil penelitian menemukan bahwa dari responden mayoritas usia 26-30 tahun sebanyak 25 orang (43,9%),mayoritas berpendidikan SMA sebanyak 29 0rang (50,9%),mayoritas bekerja sebagai wiraswasta sebanyak 37 orang( 64,9%), dan dari segi pengetahuan mayoritas suami berpengetahuan cukup sebanyak 28 orang (49,1%), minoritas berpengetahuan baik sebanyak 10 orang (17,5%), sikap suami mayoritas positif sebanyak 54 orang (94,7%), minoritas suami bersikap negatif sebanyak 3 orang (5,3%). Diharapkan kepada suami agar lebih ikut berpartisipasi terhadap perubahan- perubahan yang dialami isteri selama kehamilan dan memberikan dukungan selama kehamilan