cover
Contact Name
-
Contact Email
ujm@mail.unnes.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
ujm@mail.unnes.ac.id
Editorial Address
Sekaran, Gunungpati, Semarang
Location
Kota semarang,
Jawa tengah
INDONESIA
Unnes Journal of Mathematics
ISSN : 22526943     EISSN : 24605859     DOI : https://doi.org/10.15294/ujm
Core Subject : Education,
Unnes Journal of Mathematics (UJM) publishes research issues on mathematics and its apllication. The UJM processes manuscripts resulted from a research in mathematics and its application scope, which includes. The scopes include research in: 1. Algebra 2. Analysis 3. Discrete Mathematics and Graph Theory 3. Differential Equation 4. Geometry 5. Mathematics Computation, 6. Statistics.
Articles 234 Documents
Analisis model predator-prey dengan dinamika populasi rekrutmen-death, perlindungan prey, dan fungsi respon holling tipe III Anggraeni, Teta Resti; Kharis, Muhammad
Unnes Journal of Mathematics Vol 10 No 2 (2021)
Publisher : Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15294/ujm.v10i2.51136

Abstract

Salah satu interaksi dalam ekosistem adalah interaksi antara pemangsa dan mangsa atau disebut juga dengan interaksi predator-prey. Dalam matematika, interaksi tersebut dapat dibangun menjadi model Lotka-Volterra. Penelitian ini membahas model predator-prey yang terdiri dari dua spesies. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis titik kestabilan model yang dilakukan secara analitik dan numerik menggunakan Maple. Diasumsikan model tesebut terjadi pada populasi rusa dan serigala. Perbedaan yang mendasar antara penelitian ini dengan penelitian sebelumnya adalah pertumbuhan prey yang mengikuti pola pertumbuhan rekrutmen. Metode yang digunakan adalah kajian pustaka. Tahapan yang dilakukan adalah menentukan masalah, melakukan studi pustaka, melakukan analisis dan pemecahan masalah, dan penarikan kesimpulan. Dari hasil analisis diperoleh dua titiik ekuilibrium yang akan stabil pada kondisi dan syarat tertentu. Hasil simulasi numerik menunjukkan sifat yang sama dengan hasil analisa pada titik ekuilibrium
MODEL MATEMATIKA SS_M IR PADA PENYEBARAN COVID-19 DENGAN PENERAPAN PEMBERLAKUAN PEMBATASAN KEGIATAN MASYARAKAT (PPKM) DI JAWA TENGAH Feriastuti, Erina Tri; Adi, Yudi Ari
Unnes Journal of Mathematics Vol 10 No 2 (2021)
Publisher : Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15294/ujm.v10i2.51341

Abstract

Coronavirus or COVID-19 which was first discovered in China in Desember, 2019. COVID-19 is an infectious disease caused by the Severe Acute Respiratory Syndrome Coronavirus-2 (SARS-Cov-2). WHO declared COVID-19 a pandemic on March 11, 2020. This virus spreads rapidly because the transmission is directly from human to other human. An understanding of the spread of COVID-19 important to determine policies in control of the spread of COVID-19. In this research, a simple mathematical model of the spread of COVID-19 in era PPKM and the model is validated against data from Jawa Tengah, Indonesia from August 1, 2021, to August 31, 2021. In this simulation has been a sensitivity analysis of model to determine the influential parameters on the basic reproduction number (R0) . Based on the numerical solution sensitivity analysis the results show that interaction rate are the most influential parameters on R0. From the result research it can be concluded that implementation of PPKM in Central Java Province was successful because it can reduce the number of population infected with COVID-19 in Central Java, which is needs to reduce community activities or mobality and control the implementation of PPKM so that there is no spike in cases infected of COVID-19 in Central Java.
APLIKASI METODE MM DALAM MENYELESAIKAN MASALAH DISTRIBUSI KELAPA SAWIT DI PT. AGRO MUKO Musthofa, Muhammad Wakhid; Sari, Aqshal Najmi Mutia
Unnes Journal of Mathematics Vol 10 No 2 (2021)
Publisher : Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15294/ujm.v10i2.51396

Abstract

Masalah transportasi dibutuhkan dalam dunia industri sebagai sebuah upaya untuk memaksimalkan keuntungan dengan meminimalkan biaya transporrtasi yang dikeluarkan. Dalam perkembangannya, masalah transportasi tidak sekedar membutuhkan penyelesaian masalah yang hanya berfokus pada hasil yang optimal, akan tetapi juga pada aspek efiktivitas metodenya. Artikel ini akan membahas masalah transportasi dengan metode MM sebagai metode baru yang berfokus pada perolehan solusi optimal secara langsung, tanpa harus menentukan solusi awal. Langkah-langkah metode MM ini lebih terfokus pada mencari nilai 0 untuk setiap kotak dalam tabel transportasi yang kemudian dijumlahkan baris dan kolomnya, serta dicari nilai maksimumnya untuk mengalokasikan barang yang akan didistribusikan dengan menghitung nilai minimum antara jumlah barang yang ditawarkan (supply) dan jumlah barang yang diminta (demand). Dalam penelitian ini metode MM diaplikasikan pada penyelesaian masalah transportasi pengiriman kelapa sawit oleh PT Agro Muko. Hasil perhitungan kemudian akan dibandingkan dengan metode North West Corner dan MODI yang telah dilakukan pada penelitian sebelumnya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa metode MM lebih efektif dibandingkan dengan metode North West Corner dan MODI.
Peramalan Nilai Tukar Rupiah terhadap Dollar Amerika dengan Metode Fuzzy Time Series (FTS) Markov Chain Hidayah, Dina Yulia; Sugiman, Sugiman
Unnes Journal of Mathematics Vol 10 No 2 (2021)
Publisher : Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15294/ujm.v10i2.53056

Abstract

Nilai tukar merupakan salah satu indikator penting untuk menganalisis perekonomian di Indonesia, dikarenakan memiliki dampak yang besar terhadap perekonomian. Karena sifatnya yang fluktuatif, maka dapat dilakukan peramalan untuk memperkirakan nilai tukar mendatang. Tujuan dari penelitian ini adalah membangun model peramalan nilai tukar rupiah terhadap dollar Amerika dengan metode Fuzzy Time Series (FTS) Markov Chain dan menentukan hasil peramalan nilai tukar rupiah terhadap dollar Amerika untuk periode selanjutnya. Dengan metode Fuzzy Time Series (FTS) Markov Chain, dilakukan empat kali pengujian dengan nilai D1 dan D2 yang berbeda pada penentuan himpunan semesta U, dimana nilai D1 dan D2 adalah bilangan real positif yang tepat dan ditentukan oleh peneliti. Hal ini dilakukan untuk mendapatkan pengujian dengan nilai akurasi terbaik yang akan digunakan untuk meramalkan nilai tukar rupiah terhadap dollar Amerika untuk periode selanjutnya. Peramalan kurs jual menghasilkan pengujian terbaik pada model 3 dengan nilai D1=68,99 dan D2=78,76 dengan nilai MAPE sebesar 0,137931402%. Peramalan kurs beli menghasilkan pengujian terbaik pada model 3 dengan nilai D1=27,01 dan D2=25,24 dengan nilai MAPE sebesar 0,129941896%. Hasil peramalan kurs jual untuk periode 10 Juni 2021 adalah 14345,226, sedangkan nilai aktualnya adalah 14333,31. Hasil peramalan kurs beli untuk periode 10 Juni 2021 adalah 14208,164, sedangkan nilai aktualnya adalah 14191.
Analisis Model Antrian Multiserver Pada Samsat Kabupaten Kabupaten Semarang
Unnes Journal of Mathematics Vol 11 No 1 (2022)
Publisher : Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15294/ujm.v11i1.19445

Abstract

Tingkat kedatangan pelanggan pajak yang banyak dengan jumlah petugas pelayanan yang terbatas, sering menyebabkan Samsat Kabupaten Semarang terjadi antrian. Oleh karena itu, perlu mengetahui model sistem antrian yang saat ini diterapkan di Samsat Kabupaten Semarang, mengetahui ukuran keefektifan proses pelayanan, dan mengetahui banyaknya petugas pelayanan yang ideal. Data yang digunakan yaitu data primer yang diambil dari hasil observasi pada hari kerja dan dijam sibuk, kemudian dianalisis menggunakan SPSS serta dihitung secara manual dan dibandingkan dengan hasil yang menggunakan software WinQSB. Dari hasil analisis diperoleh bahwa sistem antrian pada Samsat Kabupaten Semarang mengikuti model sistem antrian seri majemuk dengan dua stasiun, stasiun pertama pada loket pendaftaran adalah [M/M/1]:[GD/∞/∞] dan pada stasiun kedua pada loket kasir adalah [M/M/3]:[GD/∞/∞]. Pelayanan pelanggan pajak pada loket pendaftaran Samsat Kabupaten Semarang belum efektif, sedangkan pada loket kasir sudah efektif. Jumlah petugas pelayanan pada loket pendaftaran belum ideal sedangkan pada loket kasir sudah ideal.
Perancangan dan Implementasi Aplikasi Kriptografi Algoritma Hill Cipher dalam Dekripsi Enkripsi Data Keuangan Nasabah Bank Sampoerna Menggunakan Kode ASCII
Unnes Journal of Mathematics Vol 11 No 1 (2022)
Publisher : Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15294/ujm.v11i1.29356

Abstract

Hill Cipher merupakan teknik kriptografi yang menggunakan matriks persegi sebagai kunci digunakan untuk proses enkripsi dan dekripsi. Masalah umum yang muncul pada algoritma ini terletak pada pemilihan kunci. Pemilihan kunci dilakukan secara sebarang dapat menyebabkan kegagalan pada proses dekripsi, karena algoritma ini syarat kunci yang digunakan yaitu matriks persegi dapat dibalik atau memiliki invers (invertible). Penelitian dilakukan pada Bank Sampoerna di Kota Padangsidimpuan Provinsi Sumatera Utara. Tujuan penelitian ini merancang aplikasi berbasis WEB digunakan untuk pendataan nasabah dan melakukan transaksi secara aman dengan penerapan metode autentifikasi nasabah. Sistem keamanan pengguna dibangun dengan menerapkan proses autentifikasi nasabah berupa PIN serta penggunaan metode kriptografi Hill Cipher pada proses transaksi yaitu saat nasabah melakukan transaksi menggunakan aplikasi WEB. Hasil pada penelitian ini adalah terciptanya suatu aplikasi berbasis WEB yang digunakan untuk melakukan transaksi oleh nasabah dan aplikasi server berbasis PHP dan menggunakan database MySQL untuk melakukan administrasi transaksi.
Nilai Ketakteraturan Sisi Total pada Graf Rantai Heptagon dan Graf Rantai Heptagon dengan Dua Sisi Pendant
Unnes Journal of Mathematics Vol 11 No 1 (2022)
Publisher : Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15294/ujm.v11i1.35333

Abstract

Diketahui sebuah graf G dengan himpunan titik tak kosong V(G) dan himpunan sisi E(G). Suatu pelabelan dikatakan pelabelan-k total tak teratur sisi jika setiap dua sisi berbeda memenuhi bobot sisi yang berbeda, dengan bobot suatu sisi adalah jumlah dari label sisi tersebut ditambah jumlah semua titik yang terkait pada sisi tersebut. Nilai ketakteraturan sisi total (total edge irregularity strength) graf G, yang dinotasikan dengan tes(G) adalah minimum k atau label terbesar minimum yang digunakan untuk melabeli titik dan sisi graf G dengan pelabelan total tak teratur sisi. Pada artikel ini, penulis menyelidiki nilai ketakteraturan sisi total pada graf rantai heptagon dan graf rantai heptagon dengan dua sisi pendant . Hasil dari penelitian ini yaitu nilai ketakteraturan sisi total pada graf rantai heptagon adalah batas atas dari 7r ditambah 2 kemudian dibagi 3, dan nilai ketakteraturan sisi total pada graf rantai heptagon dengan dua sisi pendant adalah batas atas dari 9r ditambah 2 kemudian dibagi 3.
Nilai Ketakteraturan Sisi Total pada Graf Rantai Nonagon dan Graf Rantai Nonagon dengan Sisi Pendan
Unnes Journal of Mathematics Vol 11 No 1 (2022)
Publisher : Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15294/ujm.v11i1.35351

Abstract

Diketahui sebuah graf G dengan himpunan titik V(G) tak kosong dan himpunan sisi E(G). Suatu pelabelan dikatakan pelabelan- total tak teratur sisi, jika setiap dua sisi berbeda dan di E(G) memenuhi bobot sisi tidak sama dengan bobot sisi . Bobot dari sisi uv pada pelabelan total adalah jumlah label sisi uv ditambah jumlah label titik yang terkait. Nilai ketakteraturan sisi total (total edge irregularity strength) graf G, yang dinotasikan dengan tes(G) adalah label terbesar minimum yang digunakan untuk melabeli graf G dengan pelabelan total tak teratur sisi. Pada artikel ini, penulis menyelidiki nilai ketakteraturan sisi total pada graf rantai nonagon, graf rantai nonagon dengan tiga sisi pendan, dan graf rantai nonagon dengan enam sisi pendan. Hasil dari penelitian ini adalah nilai ketakteraturan sisi total graf rantai nonagon adalah batas atas 9r ditambah 2 kemudian dibagi 3, nilai ketakteraturan sisi total graf rantai nonagon dengan tiga sisi pendan adalah batas atas 12r ditambah 2 kemudian dibagi 3, dan nilai ketakteraturan sisi total graf rantai nonagon dengan enam sisi pendan adalah batas atas 15r ditambah 2 kemudian dibagi 3.
Long Memory Volatility Model dengan ARFIMA-HYGARCH Untuk Meramalkan Return Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG)
Unnes Journal of Mathematics Vol 11 No 1 (2022)
Publisher : Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15294/ujm.v9i1.36464

Abstract

Model ARFIMA-HYGARCH merupakan model yang dapat menjelaskan time series jangka panjang dan dapat mengatasi masalah ragam yang heterogen serta pengaruh asimetrik dalam data return IHSG. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menemukan model ARFIMA-HYGARCH terbaik pada data return IHSG dan meramalkan data return IHSG untuk periode Juni sampai dengan Juli 2019. Hasil dari penelitian ini diperoleh model ARFIMA-HYGARCH terbaik untuk data return IHSG yaitu ARFIMA(5,-0.0102919,4)-HYGARCH(1,d,1) yang memiliki nilai AIC -8.197636926 dan hasil peramalan untuk periode Juni sampai dengan Juli 2019 menunjukkan bahwa untuk periode tanggal 11 Juni 2019, 12 Juni 2019, 17 Juni 2019, 18 Juni 2019 dan 24 Juni 2019 plot ramalan varian berada di bawah plot ramalan mean. Ini berarti pada periode tersebut risiko investor dalam berinvestasi di pasar modal akan lebih besar. Utamanya untuk periode 12 Juni 2019 investor lebih baik jangan melakukan investasi karena pada periode tersebut nilai ramalannya paling tinggi. Peramalan yang diperoleh dari penelitian ini akan bermanfaat bagi para investor dalam mengambil keputusan investasi.
Penerapan Metode Fuzzy Mamdani dan Metode Fuzzy Sugeno dalam Penentuan Jumlah Produksi
Unnes Journal of Mathematics Vol 11 No 1 (2022)
Publisher : Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15294/ujm.v11i1.50060

Abstract

This study examines the application of the Mamdani fuzzy method and Sugeno fuzzy method in determining the amount of jenang production, based on the variables of demand, supply, raw materials and production. The purpose of this study was to apply the Mamdani fuzzy and Sugeno fuzzy methods, and to find out which method is more accurate between the two methods in determining the amount of jenang production based on the MAPE value. Data collection was obtained at PJ Menara Kudus with Jenang Kombinasi and Jenang Wijen products in January 2020 to March 2021. The results of data processing obtained MAPE values for jenang kombinasi products using the Mamdani fuzzy method is 7,5% while the Sugeno fuzzy method is 7,1%, and the MAPE value for jenang wijen product using Mamdani fuzzy method is 21,7% while the Sugeno fuzzy method is 8,2%. Based on the result obtained, the MAPE value of Sugeno fuzzy method is less than Mamdani fuzzy method. So it can be concluded that Sugeno fuzzy method more accurate than Mamdani fuzzy method in determining the amount of jenang production at PJ Menara Kudus.