cover
Contact Name
I Gede Pasek Suta Wijaya
Contact Email
gpsutawijaya@unram.ac.id
Phone
+62817211015
Journal Mail Official
begati@unram.ac.id
Editorial Address
Jln. Majapahit No. 62 Mataram, Nusa Tenggara Barat, Indonesia. Telpon: +62 (370) 631712
Location
Kota mataram,
Nusa tenggara barat
INDONESIA
Jurnal Begawe Teknologi Informasi
Published by Universitas Mataram
ISSN : -     EISSN : 27460983     DOI : https://doi.org/10.29303/jbegati.v3i1
Jurnal Begawe Teknologi Informasi adalah jurnal ilmiah pengabdian masyarakat bidang Teknologi Informasi dan Aplikasinya disingkat dengan JBegaTI. JBegaTI diterbitkan oleh Program Studi Teknik Informatika Fakultas Teknik Universitas Mataram, sebagai wadah publikasi hasil pengabdian masyarakat maupun diseminasi teknologi yang original dibidang teknologi informasi, ilmu komputer dan aplikasinya. JBegaTI adalah open access jurnal dengan e-ISSN: 2746-0983 dan proses review secara blind dan peer-review yang dilakukan oleh sekurang-kurangnya satu orang reviewer. JBegaTI memiliki Jumlah terbitan sebanyak 2 kali dalam setahun yaitu pada bulan Maret dan September. Bidang fokus JBegaTI adalah karya ilmiah hasil pengabdian masyarakat dan deseminasi teknologi pada bidang Teknologi Informasi, Ilmu Komputer, dan Sistem Komputer yang meliputi sub-sub bidang berikut: Kecerdasan buatan dan aplikasinya, Penambangan data, Vision komputer dan Pengenalan pola, Sistem informasi, Pengolahan citra dan tutur, Jaringan komputer dan IoT, Komunikasi data dan sistem keamanan, Bio-informatika dan aplikasinya, Interaksi Manusia-Komputer, Rekayasa Perangkat Lunak dan pengembangannya.
Articles 148 Documents
Perancangan dan Pembangunan Sistem Informasi Inventarisasi Barang PT. Tunas Jaya Sanur: Designing and Building of Information System for Mail Archiving at PT. Tunas Jaya Sanur Umbara Diki Pratama; Fitri Bimantoro; Muhammad Edy Kurniawan Basri
Jurnal Begawe Teknologi Informasi (JBegaTI) Vol. 2 No. 2 (2021): JBegaTI
Publisher : Program Studi Teknik Informatika, Fakultas Teknik Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (957.311 KB) | DOI: 10.29303/jbegati.v2i2.499

Abstract

Hingga saat ini inventarisasi barang masih sering dilakukan secara manual atau konvensional, yang mana sering menyebabkan terjadinya kesalahan dalam penyimpanan dan pencarian data barang. Kesulitan tersebut dapat diatasi dengan membuat suatu sistem informasi, yaitu dengan menggunakan bahasa pemrograman PHP dan database MySQL untuk mengelola barang. Sistem informasi ini bertujuan untuk mengubah cara pengelolaan dan inventarisasi barang yang semula secara hard copy menjadi soft copy, sehingga dapat mempermudah pengguna dalam melakukan inventarisasi barang. Metode yang digunakan adalah waterfall dengan beberapa tahapan yang runtut dari analisis kebutuhan, desain sistem, coding dan testing, penerapan program, serta pemeliharaan. Pengujian menggunakan user acceptance testing yang di dalamnya terdapat pengujian black box dan kuesioner. Berdasarkan pengujian yang telah dilakukan, maka didapatkan hasil bahwa responden yang merupakan karyawan di PT. Tunas Jaya Sanur setuju dengan sistem informasi inventarisasi barang yang telah dibuat.
Analisis Usability Pada Aplikasi Klik Sppt Lombok Utara Pada Badan Pendapatan Daerah Kabupaten Lombok Utara (Bapenda Klu) Rizaldi Rizky Firmansyah; I Gde Putu Wirarama; Darmawan
Jurnal Begawe Teknologi Informasi (JBegaTI) Vol. 3 No. 1 (2022): JBegaTI
Publisher : Program Studi Teknik Informatika, Fakultas Teknik Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (6302.527 KB) | DOI: 10.29303/jbegati.v3i1.522

Abstract

Pada era pandemi COVID-19 saat ini, untuk mengurangi kontak langsung dengan orang lain dan memutus rantai penyebaran Covid-19, pemerintah Indonesia menerapkan skema bekerja dari rumah (Working Form Home) baik pada kantor pemerintahan maupun swasta dengan memanfaatkan teknologi dan system informasi. Dengan kebijakan work from home dari pemerintah, seluruh perusahaan BUMN maupun swasta harus mengurangi kegiatan offline di tempat kerja dan bekerja di rumah. Perkembangan teknologi informasi semakin berkembang untuk menunjang kehidupan pada era baru atau dikenal dengan e-life­ (electronic life) yang artinya kebutuhan kehidupan saat ini telah dipengaruhi oleh elektronik. Mengingat berkembangnya teknologi informasi tersebut, kantor Badan Pendapatan Daerah (BAPENDA) Kabupaten Lombok Utara mengeluarkan aplikasi mobile berbasis android terobosan baru yang dapat memudahkan wajib pajak mengetahui informasi tunggakan pajak PBB dan BPHTB yang harus dibayarkan. Aplikasi mobile tersebut bernama Klik SPPT yang dapat diunggah di play store. Namun karena aplikasi ini masih tergolong baru, fitur-fitur yang disediakan belum dipahami dengan baik oleh masyarakat. Metode penelitian yang digunakan pada aplikasi KlikSPPT Lombok Utara adalah system usability scale (SUS). Berdasarkan hasil pengujian yang telah dilakukan menunjukkan hasil skor SUS sebesar 52,25 yang menandakan bahwa tingkat acceptability berada pada marginal low.
Sistem Informasi Company Profile Kelurahan Pagesangan Berbasis Android Ivan Andrianto; Ramaditia Dwiyansaputra; Sutiyasning
Jurnal Begawe Teknologi Informasi (JBegaTI) Vol. 2 No. 2 (2021): JBegaTI
Publisher : Program Studi Teknik Informatika, Fakultas Teknik Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (519.93 KB)

Abstract

Teknologi pada sistem informasi saat ini mempermudah pemrosesan informasi yang dibutuhkan sehingga informasi yang disebarkan dapat lebih mudah, jelas, cepat dan lengkap. Kelurahan Pagesangan merupakan instansi pemerintahan yang melayani masyarakat di Kelurahan Pagesangan, Kecamatan Mataram. Kelurahan Pagesangan dalam tatanan keilmuan, pelayanan publik dipandang sebagai suatu proses yang berkesinambungan dan saling keterkaitan yang dilakukan oleh pemerintah kelurahan untuk memberikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat. Namun perlu adanya platform guna memberikan informasi mengenai kebutuhan umum bagi masyarakat saat ini, banyak masyarakat yang bingung dalam mengurus surat-surat yang mereka butuhkan, dikarenakan minimnya informasi. Oleh karena itu dengan berkembangnya kemajuan teknologi ini, dibuatlah Sistem Informasi Company Profile Berbasis Android dengan menggunakan bahasa pemrograman Dart framework Flutter agar masyarakat dapat dengan mudah mengakses dan mengetahui segala sesuatu mengenai Kelurahan Pagesangan dengan jelas dan tanpa memerlukan banyak waktu. Metode yang digunakan adalah Waterfall dengan beberapa tahapan yang runtut dari analisis kebutuhan, desain sistem, coding dan testing, penerapan program, serta pemeliharaan. Pengujian menggunakan user acceptance testing yang di dalamnya terdapat pengujian black box dan kuesioner. Berdasarkan pengujian yang telah dilakukan, maka didapatkan hasil bahwa responden yang merupakan lurah dan seluruh pegawai di Kelurahan Pagesangan setuju dengan sistem informasi profile company yang telah dibuat. Keywords: Teknologi Informasi, Sistem Informasi, Company Profile, Android, Flutter
Perancangan Dan Pembuatan Sistem Informasi Perpustakaan Pada SMPN 2 Kuripan Maidatun Izzati; Budi Irmawati
Jurnal Begawe Teknologi Informasi (JBegaTI) Vol. 3 No. 1 (2022): JBegaTI
Publisher : Program Studi Teknik Informatika, Fakultas Teknik Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1933.211 KB) | DOI: 10.29303/jbegati.v3i1.547

Abstract

Hingga saat ini pengelolaan data di dalam perpustakaan di setiap sekolah masih sering dilakukan dengan cara manual, proses ini bisa menyebabkan kesalahan dalam penyimpanan dan pencarian data. Permasalahan tersebut dapat diatasi dengan cara membuat suatu sistem informasi berbasis website dengan menggunakan bahasa pemrograman PHP dan database MySQL yang memudahkan pengelola dalam melakukan pengelolaan data perpustakaan. Sistem informasi ini bertujuan untuk mengubah cara mengelola data perpustakaan dari manual menjadi lebih otomatis. Metode perancangan sistem yang digunakan adalah metode waterfall. Dalam perkembangannya metode waterfall memiliki beberapa tahapan yang runtut yang dimulai dari analisa kebutuhan perangkat lunak, desain, pembuatan kode program, pengujian, dan pemeliharaan. Pengujian sistem dilakukan dengan user acceptance testing yaitu dengan melakukan pengujian black box dan kuesioner. Berdasarkan pengujian yang telah dilakukan, maka diperoleh hasil dari beberapa responden di SMPN 2 Kuripan. Dari hasil tersebut bahwa seluruh responden terkait menyetujui hasil dari sistem informasi perpustakaan yang dibuat.
Pembuatan Sistem Informasi Pengarsipan Surat Pada Kantor Desa Sandik Berbasis Website Ande Rizky Riefnaldi; Arik Aranta; Muhammad Muaidi
Jurnal Begawe Teknologi Informasi (JBegaTI) Vol. 2 No. 2 (2021): JBegaTI
Publisher : Program Studi Teknik Informatika, Fakultas Teknik Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1440.985 KB) | DOI: 10.29303/jbegati.v2i2.557

Abstract

Di era globalisasi ini perkembangan teknologi dari waktu ke waktu begitu pesat sehingga membuat pekerjaan manusia dipermudah dengan adanya teknologi saat ini, yang pada umumnya akan diselesaikan dengan cepat. Teknologi informasi pada bidang instansi mampu menjadi salah satu media pengetahuan dan pengelolaan informasi manajemen. Kantor Desa Sandik merupakan kantor milik pemerintah daerah yang terletak di Desa Sandik, Lombok Barat, Nusa Tenggara Barat yang melayani masyarakat dalam melakukan semua hal yang berkaitan dengan urusan pemerintahan. Pada Kantor Desa Sandik ini memiliki cukup banyak data dalam hal pengarsipan surat, baik surat masuk maupun surat keluar. Namun pengarsipan surat masih secara manual sehingga dalam jangka waktu panjang akan menyebabkan terjadinya penumpukan data arsip yang ada, baik itu surat masuk dan surat keluar. Maka dari itu dibuatlah sebuah sistem informasi pengarsipan surat pada Kantor Desa Sandik. Metode yang digunakan adalah waterfall dengan beberapa tahapan yang runtut dari analisis kebutuhan, desain sistem, coding dan testing, penerapan program, serta pemeliharaan. Pengujian menggunakan user acceptance testing yang di dalamnya terdapat pengujian black box dan kuesioner. Berdasarkan pengujian yang telah dilakukan, maka didapatkan hasil bahwa 5 responden yang mengisi kuisioner yang merupakan pegawai setuju dengan sistem informasi pengarsipan surat yang telah dibuat.
Sistem Informasi Manajemen Ruangan Program Studi Teknik Informatika Menggunakan Framework Laravel Fuad Fadlila Surenggana; Fitri Bimantoro; Rival Biasrori
Jurnal Begawe Teknologi Informasi (JBegaTI) Vol. 2 No. 2 (2021): JBegaTI
Publisher : Program Studi Teknik Informatika, Fakultas Teknik Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1673.098 KB) | DOI: 10.29303/jbegati.v2i2.559

Abstract

Kepentingan untuk mengatur suatu hal untuk meningkatkan pekerjaan agar lebih efektif dan efisien selalu ingin dicapai. Penggunaan teknologi informasi sebagai salah satu solusinya, dengan memanfaatkan sistem informasi hasil dari perkembangan teknologi pada perguruan tinggi yang akan diterapkan di perguruan tinggi pula. Mengatur sutatu ruangan untuk digunakan tidaklah mudah terutama jika perlu melakukan pekerjaan-pekerjaan lain, membuat pendataan menjadi masalah tersendiri. Maka pada pengabdian masyarakat ini dibuatlah sistem informasi manajemen ruangan pada program studi Teknik informatika dengan menggunakan framework Laravel untuk mengatasi permasalan pendataan yang terjadi. DIlakukan pengujian terhadap sistem dengan menggunakan Black Box Testing yang berjalan cukup baik dan Mean Opinion Score dengan nilai 69.6.
Rancang Bangun Sistem Informasi Inventaris ATK Pada Kantor Imigrasi Kelas I TPI Mataram I Putu Angga Purnama Widiarta; Ariyan Zubaidi; Darmeli
Jurnal Begawe Teknologi Informasi (JBegaTI) Vol. 2 No. 2 (2021): JBegaTI
Publisher : Program Studi Teknik Informatika, Fakultas Teknik Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (3014.176 KB) | DOI: 10.29303/jbegati.v2i2.571

Abstract

Pada era globalisasi dimana perkembangan teknologi dari waktu ke waktu begitu pesat sehingga membuat pekerjaan manusia menjadi dipermudah dengan adanya teknologi saat ini. Teknologi adalah alat bantu yang sering digunakan pada aktivitas manusia, perannya begitu penting dalam mendapatkan suatu informasi dengan cepat ataupun mendata suatu informasi untuk menunjang pekerjaan pada suatu lembaga atau instansi. Sistem informasi berbasis website merupakan salah satu pemanfaatan dari perkembangan teknologi yang begitu pesat ini. Pada penulisan ini, penulis akan membahas pengembangan sistem informasi inventaris barang berupa alat tulis kantor pada Kantor Imigrasi Kelas I TPI Mataram, dimana sistem informasi ini nantinya digunakan untuk menunjang pekerjaan divisi bagian tata usaha dan kepegawaian yang memiliki wewenang dan tanggung jawab pada proses pengelolaan barang berupa alat tulis kantor, sistem informasi inventaris barang alat tulis kantor ini akan dibuat dengan menggunakan bahasa pemrograman PHP yang ditunjang dengan framework CodeIgniter yang berfungsi sebagai kerangka dasar backend dan juga framework boostrap yang digunakan sebagai kerangka dasar penunjang frontend atau tampilan pada sistem yang dibuat. Berdasarkan dari sistem yang dibuat untuk menyokong kinerja instansi dan divisi yang terkait maka selanjutnya diperoleh hasil pengujian dari sistem yang dibuat dan diperoleh hasil bahwa responden yang merupakan staff divisi tata usaha dan kepegawaian pada Kantor Imigrasi Kelas I TPI Mataram sangat setuju dengan dibuatnya sistem inventaris untuk pengelolaan barang – barang berupa alat tulis kantor.
Sistem Informasi Pengarsipan Surat Masuk Dan Keluar Di Kantor Desa Sukadana Kecamatan Pujut Kabupaten Lombok Tengah Sri Endang Anjarwani; Baiq Maisum Jum'atin Arti; Bagi
Jurnal Begawe Teknologi Informasi (JBegaTI) Vol. 3 No. 1 (2022): JBegaTI
Publisher : Program Studi Teknik Informatika, Fakultas Teknik Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1182.613 KB) | DOI: 10.29303/jbegati.v3i1.592

Abstract

Banyak jumlah surat masuk dan surat keluar oleh Kantor Desa Sukadana Kecamatan Pujut Kabupaten Lombok Tengah sehingga saat ini diperlukan suatu sistem yang dapat membantu kinerja yang berkaitan dengan surat-menyurat. Maka perlu dibuat sistem informasi arsip surat. Pengarsipan surat adalah catatan surat masuk dan surat keluar yang diterima maupun yang dikirim. Pada saat ini, prosedur yang diterapkan pada manajemen surat masuk dan surat keluar pada Kantor Desa Sukadana mulai dari penerimaan, pembuatan, penyimpanan, pendokumentasian surat semua dilakukan secara manual. Dengan adanya sistem informasi arsip surat dapat mengurangi terjadinya kesulitan serta waktu yang dihabiskan untuk proses pencarian data-data surat, dan memperbaiki manajemen dari pengarsipan surat yang sudah ada. Sistem informasi arsip surat ini dibuat dengan menggunakan PHP Hypertext Preprocessor (PHP) dan MySQL untuk pengolahan basis datanya. Yang dihasillkan dari penelitian ini adalah menghasilkan sistem informasi pengarsipan surat masuk dan surat keluar sesuai alur yang ditetapkan, dan dapat menyelesaikan masalah yang ada saat ini.
Pembuatan Sistem Informasi Pemantau Sampel Berbasis Web Di Action Against Stunting Hub Indonesia Muhammad Qalbu Dary; Andy Hidayat Jatmika; Min Kyaw Htet
Jurnal Begawe Teknologi Informasi (JBegaTI) Vol. 3 No. 1 (2022): JBegaTI
Publisher : Program Studi Teknik Informatika, Fakultas Teknik Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1719.224 KB) | DOI: 10.29303/jbegati.v3i1.605

Abstract

Perkembangan teknologi informasi dari waktu ke waktu begitu pesat sehingga membuat pekerjaan manusia dipermudah dengan adanya teknologi saat ini, yang pada umumnya akan diselesaikan dengan cepat. maka dengan dibuatnya sistem informasi pemantau sampel berbasis website dengan menggunakan Bahasa pemrograman PHP dan MySQL yang diharapkan dapat membantu enumerator dalam proses pemantauan sampel. Metode perancangan yang diguanakan yaitu menggunakan metode waterfall. Dilakukan pengujian sistem menggunakan kuesioner dan didapatkan hasil dari 8 orang Enumerator, 75% Enumerator atau 6 Enumerator paham dalam menggunakan sistem informasi pemantau sampel dan 25% Enumerator atau 2 Enumerator sangat paham, dan dari 8 orang Enumerator, 100% Enumerator atau semua Enumerator menjawab “Ya” pada pertanyaan apakah sistem sampel ini berguna bagi mereka.
Perancangan Sistem Informasi Kependudukan Kelurahan Pejeruk Valia Adri Choirunnisa; Gibran Satya Nugraha; Waisul Qoroni
Jurnal Begawe Teknologi Informasi (JBegaTI) Vol. 3 No. 1 (2022): JBegaTI
Publisher : Program Studi Teknik Informatika, Fakultas Teknik Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (4757.185 KB) | DOI: 10.29303/jbegati.v3i1.627

Abstract

Pengelolan rekap data penduduk Pada Kelurahan Pejeruk hingga saat ini masih dilakukan secara manual dan konvensional sehingga menyebabkan sering terjadinya kesalahan dalam melakukan penyimpanan dan pencarian serta rekapitulasi mengakibatkan pegawai pelayanan publik kantor Kelurahan pejeruk bekerja dilakukan secara tidak efisien. Rekap data penduduk sangat penting dilakukan untuk mengentahui jumlah dan data pindah, datang, kematian dan kelahiran warga sehingga itu diharapkan proses pengelolan rekap data penduduk dilakukan dengan cepat,mudah dan efisien dengan memanfaat kan teknologi yang digunakan pada saat ini. Oleh karena itu perancangan sistem informasi rekapitulasi data penduduk berbasis website yang menggunakan Bootstrap ini dibuat dengan tujuan dapat mengubah cara pengelolaan rekapitulasi data penduduk dari data hard copy menjadi soft copy sehingga untuk penyimpanan dan pencarian data dapat dilakukan dengan mudah. Metode yang digunakan dalam pembuatan sistem yaitu metode waterfall yang memiliki urtuan tahapan yaitu analisis kebutuhan terhadap permasalahan penelitian, desain atau perancangan sistem yang akan dibuat, coding atau pengkodean dalam membangun sistem yang akan dibuat, dan testing atau pengujian terhadap sistem yang telah dibuat. Impelementasi program dan pemeliharaan Pengujian sistem dilakukan dengan menggunakan user acceptance testing yang terdiri dari pengujian black box dan kuesioner dan hasil didapatkan bahwa responden yang merupakan pegawai serta kasi pemerintah kelurahan menyetujui pada sistem yang dibuat.

Page 4 of 15 | Total Record : 148