cover
Contact Name
Poetri Lestari Lokapitasari Belluano
Contact Email
poetrilestari@umi.ac.id
Phone
+6281355001102
Journal Mail Official
ilkomas@umi.ac.id
Editorial Address
Jl. Urip Sumoharjo No.km.5, Panaikang, Kec. Panakkukang, Kota Makassar, Sulawesi Selatan 90231
Location
Kota makassar,
Sulawesi selatan
INDONESIA
Ilmu Komputer untuk Masyarakat
ISSN : -     EISSN : 27211282     DOI : http://dx.doi.org/10.33096/ilkomas.v2i2.981
Core Subject : Science, Education,
Ilmu Komputer Untuk Masyarakat merupakan hasil publikasi kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat mencakup model, konsep, pelatihan dan implementasi terkait penerapan Teknologi Informasi, pada bidang : - Pendidikan - Kesehatan - Pertanian dan Perkebunan - Pemerintahan - Kewirausahaan - Keagamaan - Kelautan Jurnal Ilmu Komputer Untuk Masyarakat dengan nomor ISSN : 2721-1782 (online). Diterbitkan oleh ILKOMAS yang berlokasi di Fakultas Ilmu Komputer Universitas Muslim Indonesia. Jurnal ini dikelola bersama manuskrip dengan mengutamakan karya tulis ilmiah yang memuat skema keilmuan Teknologi Informasi
Articles 8 Documents
Search results for , issue "Vol 3, No 1 (2022)" : 8 Documents clear
Pelatihan Pemanfaatan Google Sites dan Integrasi Nama Domain Sebagai Sarana Publikasi Informasi pada TKIT Buah Hati Kita Jember Mohammad Zarkasi; Priza Pandunata; Muhammad 'Ariful Furqon; Diah Ayu Retnani Wulandari; Yudha Alif Auliya
Ilmu Komputer untuk Masyarakat Vol 3, No 1 (2022)
Publisher : Universitas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33096/ilkomas.v3i1.1255

Abstract

Taman Kanak-kanak Islam Terpadu (TKIT) Buah Hati Kita Jember terletak kurang lebih 2 km dari Universitas Jember. Dalam kegiatan penerimaan siswa baru, selama ini TK masih melakukan publikasi dengan cara-cara yang konvensional, seperti dengan memasang banner dan menyebar pamphlet dengan mencantumkan kontak telepon TK bagi orang tua yang menginginkan informasi lebih lanjut. Hal ini dinilai kurang efisien pada kondisi masyarakat yang semakin terbiasa menggunakan perangkat berbasis teknologi informasi dalam kesehariannya berupa smartphone dan komputer. Oleh karena itu, pada kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) ini dilakukan pelatihan kepada para guru di TKIT Buah Hati Kita Jember dalam memanfaatkan layanan Content Management System (CMS) yang disediakan oleh Google, yaitu Google Sites untuk membuat web profile TKIT. Melalui web profile tersebut, pihak TKIT secara mandiri dapat mempromosikan keunggulan sekolah, album kegiatan dan juga pengumuman penerimaan siswa baru dengan cara menuliskannya pada Google Sites. Selain itu, tim pelaksana pengabdian juga membantu mengintegrasikan web profile yang telah dibuat dengan nama domain dengan akhiran .sch.id agar web tersebut lebih mudah diakses dan diingat oleh masyarakat.
Peningkatan Nilai Produk melalui Pelatihan Desain Kemasan pada UMKM Keripik Maming di Lembang Marinding Kecamatan Mangkendek Kabupaten Tana Toraja irawati, irawati; Umar, Fitriyani
Ilmu Komputer untuk Masyarakat Vol 3, No 1 (2022)
Publisher : Universitas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33096/ilkomas.v3i1.1086

Abstract

UMKM Keripik Maming merupakan usaha yang bergerak di bidang produksi dan pemasaran dengan bentuk produk berupa Keripik Pisang. Hasil identifikasi dan observasi diperoleh keterangan bahwa Keripik Maming masih dikemas dengan plastik biasa dan polos tanpa adanya logo dan warna sehingga tampilan kemasan tidak menarik, kurang bernilai jual dan kurang menggugah selera, bahkan tanpa adanya merek (brand) sehingga identitas Keripik Maming belum dikenal dengan baik dan penjualan belum melua s. Adanya pengemasan yang sangat sederhana dan tidak informatif pada UMKM Keripik Maming disebabkan oleh pengetahuan pelaku usaha tentang pentingnya kemasan produk yang menarik masih kurang. Selain itu juga disebabkan oleh minimnya keterampilan atau kemampuan dalam pemanfaatan teknologi komputer untuk merancang desain kemasan kreatif sehingga kurangnya nilai jual dan daya tarik pada produk Keripik Maming dan kurangnya fasilitas mitra untuk membuat kemasan yang lebih menarik. Dalam pengabdian ini kami memberikan penyuluhan tentang pengemasan produk agar lebih menarik dan bernilai jual tinggi, memberikan pelatihan tentang penerapan teknologi dalam mendesain kemasan produk usaha mulai dari pembuatan logo yang menarik, pemilihan warna, dan desain kemasan agar lebih menarik, dikenal luas dan memiliki nilai tambah serta memberikan contoh desain kemasan dan bahan untuk pengemasan. Tujuan kegiatan pengabdian ini adalah meningkatkan pengetahuan tentang pentingnya pengemasan yang baik, meningkatkan keterampilan dalam mendesain kemasan dan untuk dapat menghasilkan kemasan yang menambah nilai produk. Tercapainya tujuan kegiatan diharapkan dapat menghasilkan luaran berupa modul penyuluhan dan pelatihan Desain Kemasan Produk, dihasilkan desain digital produk berupa logo dan desain kemasan sebagai nilai tambah produk, publikasi pada media online dan jurnal.
Pelatihan MySimpleShow pada Guru SMK Muhammdiyah 1 Yogyakarta Esi Putri Silmina; Tikaridha Hardiani
Ilmu Komputer untuk Masyarakat Vol 3, No 1 (2022)
Publisher : Universitas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33096/ilkomas.v3i1.1211

Abstract

Pemberdayaan masyarakat adalah proses pembangunan dimana masyarakat berinisiatif untuk memulai proses kegiatan sosial untuk memperbaiki situasi dan kondisi diri sendiri.Kegiatan pengabdian pada masyarakat berupa pendampingan dalam pengembangan media pembelajaran yang bertujuan untuk memberikan pengetahuan dan keterampilan dalam pengembangan media pembelajaran untuk memenuhi syarat memperoleh sertifikasi bagi guru dalam jabatan.Khalayak sasaran dalam kegiatan pengabdian masyarakat ini merupakan guru-guru SMK Muhammdiyah 1 Yogyakarta yang berjumlah 40 orang. Pendampingan ini menggunakan metode ceramah, demontrasi dan latihan disertai tanya jawab.Kegiatan ini dilakukan dengan strategi pelaksanaan yang cukup runtut dan pastinya efisien dijalankan, pertama peserta diberikan materi/teori pembelajaran yang dilanjutkan dengan melakukan percobaan langsung dengan menggunakan MySimpleShow, yaitu software pembuat video animasi pembelajaran. Peserta yang merupakan guru-guru SMK Muhammadiyah 1 Yogyakarta mampu membuat video animasi pembelajaran yang lebih menarik dan mudah dicerna oleh murid, sehingga murid tidak bosan dan tetap mampu memahami materi dengan baik.
Pemanfaatan E-Commerce Berbasis Website untuk Pemasaran pada UMKM Kecamatan Parangloe Kabupaten Gowa Asdar Djamereng; Lilis Nur Hayati; Elvira Siruna; Saripah Fitriani; Nurul Kholifah Yulinda
Ilmu Komputer untuk Masyarakat Vol 3, No 1 (2022)
Publisher : Universitas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33096/ilkomas.v3i1.1218

Abstract

Global Web Index mencatat Indonesia memiliki tingkat penggunaan E-Commerce tertinggi di dunia. Seningga Dinamika persaingan bisnis dalam perkembangan dunia teknologi informasi yang semakin berkembang pesat dari waktu ke waktu. Masyarakat telah merasakan perubahan dari segala bidang misalnya bidang pendidikan, kesehatan, hiburan, sumber informasi, tenaga kerja, dunia bisnis dan komunikasi. Hal ini dapat dilakukan dengan penggunaan internet Penggunaan internet untuk aktivitas transaksi bisnis dikenal dengan istilah Electronic Commerce (E-Commerce).Uraian tugas dan fungsi dari tata usaha kepemerintahan dalam kantor Kecamatan Parangloe Kabupaten Gowa adalah mengurusi masalah Pemasaran Pada UMKM, untuk mempelancar dan mempermudah pendataan data UMKM berupa data produk. Sistem informasi Pengolahan Data yang mendukung dan dapat mengoptimalkan informasi. Hasil Memberikan Pemanfaatan E-Commerce Berbasis Website Untuk Pemasaran Pada UMKM Kecamatan Parangloe Kabupaten Gowa.Target dalam pelaksanaaan PkM Lektor Fakultas Ekonomi Bisnis dan Fakultas Ilmu Komputer UMI sehubungan dengan bagaimana PemanfaatanE-Commerce Berbasis Website Untuk Pemasaran Pada UMKM Kecamatan Parangloe Kabupaten Gowa dengan mefasilitasi dengan penyuluhan, simulasi dan pelatihan bagi para aparatur desa dan UMKM dengan mewujutkan, pengelolaan data administrasi yang lebih baik berbasis digital serta meningkatnya kemampuan dan keterampilan apartur desa dan UMKM di desa dan Perangkat Desa mendapatkan modul Pemanfaatan E-Commerce Berbasis WebsiteKecamatan Parangloe Kabupaten Gowa.
Pengenalan Pembukuan Laporan Keuangan Perusahaan Startup Untuk Entrepreneur Muda Pada Panti Asuhan Aisyiyah Tunas Harapan Wahyu Nugraha; Sri Murni; Riski Annisa; Nurfia Oktaviani Syamsiah; Panny Agustia Rahayu Ningsih; Raja Sabaruddin
Ilmu Komputer untuk Masyarakat Vol 3, No 1 (2022)
Publisher : Universitas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33096/ilkomas.v3i1.1227

Abstract

Kecanggihan teknologi membuat siapapun dapat membuat sebuah bisnis secara cepat dan mudah. Seperti yang kita ketahui bersama, beberapa tahun ini banyak sekali muncul entreprenuer muda yang membuka bisnis startup. Perencanaan keuangan dan persiapan laporan yang matang akan membantu dalam menjalankan bisnis tersebut. Sebagai perusahaan yang baru merintis atau sering disebut sebagai startup terkadang tidak memikirkan pencatatan transaksi keuangan. Namun sebaiknya perusahaan baru mulai atau startup proses pembukuan wajib dilakukan untuk membantu menunjang kegiatan operasional bisnis, menyiapkan informasi yang dibutuhkan agar investor mau menginvestasikan dananya. Pembukuan merupakan hal penting bagi bisnis apapun. Pembukuan dapat memantau perkembangan keuangan bisnis startup dan menilai proses yang sudah dikerjakan. pembukuan juga merupakan kewajiban suatu bisnis sebagai bentuk pertanggung jawaban kepada pihak yang berkepentingan, dan masih banyak manfaat lain yang dapat Anda dapatkan dengan melakukan pembukuan. Panti asuhan Aisyiyah Tunas Harapan merupakan salah satu panti asuhan yang ada di kota Pontianak. Panti asuhan ini dihuni oleh beberapa anak yang berasal dari berbagai daerah. Sebagian besar sudah menginjak pendidikan tingkat SMP dan SMA yang tentunya mereka adalah anak muda atau kaum milenial. Anak muda atau kaum milenial merupakan pewaris startup digital. Saat ini menjadi tugas dan tanggung jawab kita bersama untuk mengajak anak muda melakukan transformasi digital.
Pemanfaatan E-Commerce untuk Penjualan Kripik Keladi UMKM Kripik Salongge Harlinda Harlinda; Ramdan Satra
Ilmu Komputer untuk Masyarakat Vol 3, No 1 (2022)
Publisher : Universitas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33096/ilkomas.v3i1.1089

Abstract

UMKM Kripik Salongge di Lembang Marinding (eks: Desa Kandora) Kecamatan Mengkendek Tana Toraja merupakan UMKM yang memproduksi kripik keladi. Dalam proses penjualan UMKM Kripik Salongge masih menggunakan cara konvensional yaitu dengan memasarkan menggunakan metode promosi dari Rumah ke Rumah. Hal ini dipandang belum cukup untuk membuat penjualan kopi ini meningkat, sehingga diperlukan cara lain untuk melakukan Teknik penjualan. Pada pengabdian ini, kami sebagai Tim Pengabdi akan melakukan pelatihan kepada karyawan UMKM Kripik Salongge untuk memasarkan produk mereka dengan menerapkan teknologi E-Commerce untuk proses penjualan produk mereka. Hal ini bertjuan untuk meningkatkan daya jual kripik keladi UMKM Kripik Salongge. Hasil pengabdian ini adalah adanya pemahaman kepada admin om radja terkait pemasaran online berbasis marketplace tokopedia hal ini ditunjukan dengan keberhasilan membuat profil usaha pada platform tokopedia. Kemudian pengabdian ini juga menghasilkan modul pemasaran online menggunakan platform tokopedia yang telah diserahkan kepada admin UMKM Kripik Salongge.
Pelatihan Penggunaan Aplikasi E-SMART bagi Karyawan Sekretariat Daerah Bagian Organisasi Sofiansyah Fadli; Sri Wahyuni Putri; Ahmad Tantoni; Maulana Ashari; Hairul Fahmi
Ilmu Komputer untuk Masyarakat Vol 3, No 1 (2022)
Publisher : Universitas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33096/ilkomas.v3i1.1229

Abstract

Pada era revolusi ini perkembangan teknologi tidak dapat dipisahkan lagi dari kegiatan semua orang, baik dalam aktivitas harian maupun dalam melakukan pekerjaan. Oleh karena itu, agar tidak menghambat pekerjaan suatu perusahaan/instansi, mereka memanfaatkan perkembangan teknologi untuk merekap aktivitas pegawai. Aplikasi berbasis web ini bertujuan untuk mempermudah pegawai dalam mekukan perekapan aktivitas sehari-hari. Yang dikarenakan sebelumnya masih menggunakan perekapan secara manual dan sistem tersebut sudah tidak terpakai lagi, melihat kebutuhan dan pentingnya perekapan kegiatan bagi suatu instansi. Aplikasi berbasis web ini sangat memudahkan pegawai untuk merekap kegiatannnya selama di kantor seperti mengisi aktivitas utama pegawai, mengisi Sasaran Kerja Pegawai, mereview perilaku kerja pejabat struktural dibawahnya dan pejabat lain, serta masih ada lagi form yang disediakan untuk melaporkan atau merekomendasikan sesuai dengan tugas dan perannya masing-masing. Yang diharapkan dari aplikasi berbasis web ini, pegawai dapat menggunakan aplikasi sebaik mungkin dan dapat memudahkan pekerjaan serta membantu kinerja perusahaan khususnya dibidang Sumber Daya Manusia menjadi lebih cepat, baik dan lebih praktis.
Workshop Daring Sainstometrik Mapping Research dalam Menentukan Indikator Clustering dan Visualisasi Bibliometrics (Tittle : Internet of Things) Nizirwan Anwar; Panji Kuncoro Hadi; Erry Yudhya Mulyani; Dwi Rohman Soleh; Ummanah Ummanah; Dwi Setiyadi; Sularso Budilaksono; Ratnawati Susanto
Ilmu Komputer untuk Masyarakat Vol 3, No 1 (2022)
Publisher : Universitas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33096/ilkomas.v3i1.1235

Abstract

Scientometrics adalah studi tentang pengukuran dan analisis ilmu pengetahuan, teknologi dan inovasi berdasarkan topik kajian/penelitian, yang dapat menentukan pengukuran impact terhadap serangkaian sumber referensi serta pemahaman lansiran dari karya ilmiah (published). Dalam mencari solusi dari permasalahan ini dapat menggunakan perangkat lunak berbasis bibliometric, yaitu Publish of Perish (source metadata) CrossRef, Scopus - dan Dimensions. Langkah berikutnya dibutuhkan visualisasi mapping research diperlukan VOSviewer yang beroperasi secara daring sehingga diperoleh clustering berdasarkan bibliography dan textdata. Dengan menggabungkan hasil pengumpulan data publikasi dari ketiga metadata tersebut dihasilkan knowledge area kajian bibliography (metode fractional = 37 clustering dan metode full = 32) dan textdata (metode binary = 8 clustering dan metode full = 9) pada periode tahun 2017 2019 dengan sample kajian Internet of Things pada 98 Negara. Negara Indonesia menempati rangking 56, dengan pendekatan metode fractional (document = 79, citatons = 456 dan strength link = 36) dan untuk metode full (document = 79, citatons = 456 dan strength link = 50), negara yang menempati rangking 1 dipegang oleh United State of America.

Page 1 of 1 | Total Record : 8