cover
Contact Name
Kiky Asmara
Contact Email
kikyasmara25@gmail.com
Phone
+6282136320761
Journal Mail Official
kikyasmara25@gmail.com
Editorial Address
Jalan Raya Rungkut Madya Gunung Anyar, Rungkut, Surabaya, (60294) Indonesia
Location
Kota surabaya,
Jawa timur
INDONESIA
Journal of Economics Development Issues
ISSN : -     EISSN : 26142384     DOI : 10.33005
Core Subject : Economy,
Journal of Economics Development Issues (JEDI) is a scientific journal published by UPN "Veteran" Jawa Timur and the scientific media for researchers and lecturers who will publish the results of their research. The aim of the Journal is to facilitate scientific publication of the results of researches in Indonesia and participate to boost the quality and quantity of research for academics and researchers. JEDI published biannually with the scopes of the research areas that can be published in the JEDI are about economics, Business and Policy
Articles 6 Documents
Search results for , issue "Vol 2 No 02 (2019): Journal of Economics Development Issues" : 6 Documents clear
Analisa Pengaruh Faktor Sosio-Demografi terhadap Penggunaan Media Sosial Sebagai Sarana Berbisnis Aurelius Ratu; Edy Subali; Marsudi Marsudi; Banu Prasetyo; Arfan Fahmi; Siti Zahrok; Enie Hendrajati; Niken Prasetyawati; Dyah Satya; Ratna Rintaningrum
Journal of Economics Development Issues Vol 2 No 02 (2019): Journal of Economics Development Issues
Publisher : Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Jawa Timur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (346.758 KB) | DOI: 10.33005/jedi.v2i02.29

Abstract

Dewasa ini, penggunaan teknologi dalam dunia usaha telah berkembang dan menjadi salah satu indikator dalam perkembangan ekonomi masyarakat. Bertujuan meningkatkan potensi ekonomi masyarakat melalui penggunaan media sosial, penelitian diadakan di salah satu RW Kelurahan Gebang Putih. Dengan metode analisa regresi dengan tingkat keberartian (p-value) antara 0.05-0.1 dan deskriptif-kualitatif dalam bentuk pemaparan strategi pemasaran, kecenderungan masyarakat dipengaruhi oleh faktor durabilitas usaha yang dijalani berdasar pada semangat dan kegemaran (passion) serta tingkat Pendidikan. Hasil ini memperlihatkan bahwa penggunaan teknologi belum sepenunya diyakini dapat membantu perekonomian mengingat dampak dari manfaat yang diberikan oleh teknologi media sosial itu sendiri maupun karena kemudahan dalam penggunaannya sehari-hari. Kata Kunci: teknologi, media sosial, durabilitas usaha, Pendidikan.
Kinerja Keuangan Pemerintah Daerah: Perbandingan Negara-Negara Di Asia Tenggara (The Local Government Financial Performance: Southeast Asia Countries Comparison) Sumini Sumini; Shinta Permata Sari
Journal of Economics Development Issues Vol 2 No 02 (2019): Journal of Economics Development Issues
Publisher : Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Jawa Timur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (205.51 KB) | DOI: 10.33005/jedi.v2i02.31

Abstract

New public management memberi pengaruh terhadap tata kelola yang lebih baik untuk keuangan pemerintah daerah pada banyak negara di seluruh dunia. Hal ini menyebabkan pemerintah pusat mengembangkan perbaikan pengelolaan pemerintah daerah dengan memberikan transfer dari pemerintah pusat ke daerah. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui kinerja keuangan di negara-negara Asia Tenggara: Indonesia, Malaysia, Thailand, dan Filipina. Negara-negara Asia Tenggara diambil sebagai sampel karena negara-negara di kawasan ini memiliki beberapa kesamaan dalam kegiatan pemerintah. Pendapatan dan pengeluaran pemerintah daerah masing-masing pemerintah daerah di setiap negara digunakan sebagai indikator kinerja keuangan. Data dianalisis menggunakan analisis varian. Hasil menunjukkan bahwa tidak ada perbedaan kinerja keuangan di negara-negara Asia Tenggara. Oleh karena itu, keempat negara di kawasan Asia Tenggara: Indonesia, Malaysia, Thailand, dan Filipina mampu melakukan tata kelola pemerintahan yang baik untuk masyarakat. Kata Kunci:kinerja keuangan, pendapatam dan belanja daerah, negara-negara Asia Tenggara.
Mewujudkan Good Governance dalam Implementasi Program Pemberdayaan Badan Usaha Milik Desa di Jawa Timur Kalvin Edo Wahyudi
Journal of Economics Development Issues Vol 2 No 02 (2019): Journal of Economics Development Issues
Publisher : Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Jawa Timur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (196.175 KB) | DOI: 10.33005/jedi.v2i02.32

Abstract

Abstrak Pemerintah Provinsi Jawa Timur telah merilis program pemberdayaan Badan Usaha Milik Desa (BUMDesa) yang bertujuan untuk mendorong pendirian dan pengembangan BUMDesa agar dapat menjadi instrumen dalam mewujudkan kemandirian desa dan kesejahteraan masyarakat. Program tersebut didesain atas dasar nilai dan prinsip-prinsip good governance. Penelitian ini merupakan salah satu bentuk analisis kebijakan publik yang bertujuan untuk menganalisis penerapan nilai dan prinsip-prinsip good governance sebagaimana dimaksud. Penelitian dilaksanakan dengan pendekatan kualitatif. Data dikumpulkan dengan teknik wawancara, observasi serta studi dokumen. Adapun teknik analisis data yang digunakan adalah model interaktif dengan teknik uji keabsahan data melalui triangulasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan nilai dan prinsip-prinsip good governance dalam pemberdayaan BUMDesa di Jawa Timur belum optimal, baik pada level analisis desa maupun supra desa. Pada level desa, dominasi pemerintah desa, rendahnya partisipasi masyarakat dan adanya sikap diskriminatif pada elemen masyarakat tertentu akibat perbedaan sikap politik menjadi kendala dalam pemberdayaan BUMDesa. Sedangkan pada level supra desa, aktor-aktor governance memang telah memberikan kontribusi yang nyata dan positif dalam pemberdayaan BUMDesa. Namun, kontribusi tersebut cenderung parsial dan bukanlah hasil dari interaksi dialogis dari aktor governance. Hal ini disebabkan belum ada komunikasi intensif dan peta peran yang jelas antar ketiga aktor governance dalam implementasi pemberdayaan BUMDesa di Jawa Timur.
Evaluasi Penerapan E Government Kota Bandung ditinjau dari Transparansi dan Akuntabilitas Dini Verdania Latif; Saadah Saadahd; Syakieb Arsalan
Journal of Economics Development Issues Vol 2 No 02 (2019): Journal of Economics Development Issues
Publisher : Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Jawa Timur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (705.608 KB) | DOI: 10.33005/jedi.v2i02.33

Abstract

Abstrak E Government adalah penggunaan teknologi informasi dan komunikasi (TIK) untuk memberikan informasi mengenai kegiatan organisasi sektor publik. Dengan adanya e government diharapkan terjadi hubungan yang lebih erat antara organisasi pemerintah, bisnis dan warga Negara. E government bertujuan untuk meningkatkan pelayanan publik dengan cara memberikan akses infomasi kepada publik secara transparan dan akuntabel, sehingga akan berdampak pada menurunnya tingkat korupsi. Pada akhir tahun 2014, seluruh pelayanan publik dan pemerintahan sudah berbasis internet dengan menggunakan e government. E government kota Bandung dapat di akses melalui laman : https://bandung.go.id/. Penelitian ini bertujuan untuk melakukan evaluasi terhadap e government kota Bandung di tinjau dari aspek tranparansi dan akuntabilitas informasi. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa e government kota Bandung telah menyajikan informasi yang tranparan dan akuntabel, hanya perlu adanya sedikit penyempurnaan.
Keuntungan Usahatani Cabai Besar Di Kabupaten Jember Muhammad Firdaus; Suherman Suherman; Farid Wahyudi; Ahmad Sauqi; Nanda Widaninggar
Journal of Economics Development Issues Vol 2 No 02 (2019): Journal of Economics Development Issues
Publisher : Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Jawa Timur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (215.76 KB) | DOI: 10.33005/jedi.v2i02.34

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat keuntungan usahatani cabai besar rata-rata per hektar di Kabupaten Jember. Data primer diperoleh dari 120 responden petani cabai besar di Kecamatan Wuluhan dan Kecamatan Ambulu. Pengambilan sampel dilakukan dengan metode Multistage Random Sampling. Analisis data menggunakan keuntungan absolut. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Usahatani cabai besar di Kabupaten Jember memerlukan biaya produksi total rata-rata sebesar Rp53.532.193 per hektar, 2) Usahatani cabai besar di Kabupaten Jember menghasilkan penerimaan total rata-rata sebesar Rp180.210.264 juta per hektar. 3) Usahatani cabai besar di Kabupaten Jember menghasilkan keuntungan bersih rata-rata sebesar Rp126.678.071 juta per hektar.
Penerapan Metode Abc (Activity Based Costing) Dalam Menentukan Harga Jual Kamar Hotel “X” ( Studi Pada Salah Satu Hotel Berbintang Di Surabaya ) Widiar Onny Kurniawan
Journal of Economics Development Issues Vol 2 No 02 (2019): Journal of Economics Development Issues
Publisher : Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Jawa Timur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (243.006 KB) | DOI: 10.33005/jedi.v2i02.35

Abstract

Increasing competition in the hospitality industry, making hotels should increase the advantage in competing. An important part of improving the competitive advantage of hotels is to set, measure and allocate accurately the costs to be efficient. Cost efficient will help managers to make decisions so as to increase the occupancy rate of hotels that ultimately impact on profit. Researchers conducted research on the Hotel "X" located in the city of Surabaya where this hotel is one of the oldest four-star hotel in the city of Surabaya. Determination of the cost as the cost of room rental at Hotel "X" is still using the traditional method of the cost of renting each room on the same "X" Hotel. The purpose of this study is to know the application of Activity Based Costing (ABC) method in the calculation of service fee and the determination of the hotel room rental price "X". The technique of data analysis performed is to analyze the traditional method that is being used by Hotel "X" and compare with ABC method. The results of this study is the calculation of the cost of room rental using ABC method is more accurate when compared with traditional methods. Hotel "X" should consider undercost in the cost of room rental so that the hotel does not suffer long-term losses resulting in earnings.

Page 1 of 1 | Total Record : 6