cover
Contact Name
Farida Styaningrum
Contact Email
faridastyaningrum@unipma.ac.id
Phone
+6285642131511
Journal Mail Official
dedukasi@unipma.ac.id
Editorial Address
Universitas PGRI Madiun Jalan Setia Budi No. 85 Madiun
Location
Kota madiun,
Jawa timur
INDONESIA
D'edukasi: Jurnal Pengabdian Masyarakat
ISSN : -     EISSN : 27983846     DOI : https://doi.org/10.25273/dedukasi.v2i1
Fokus dan ruang lingkup jurnal ini yaitu kegiatan hasil pengabdian masyarakat pada bidang pendidikan, akuntansi, ekonomi, dan kewirausahaan.Harapan dari terbitnya jurnal ini adalah untuk menampung dan menyebarluaskan informasi mengenai hasil kegiatan pengabdian masyarakat yang memberikan solusi atas permasalahan yang berada pada mitra (masyarakat produktif maupun nonproduktif).
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol 2, No 1 (2022)" : 5 Documents clear
PENDAMPINGAN BUMDes UNTUNG MAKMUR DI DESA BRANJANG UNTUK MENINGKATKAN KESEJAHTERAAN MASYARAKAT MELALUI PEMASARAN DIGITAL Phany Ineke Putri; Shanty Oktavilia; Dwi Rahmayani; Prasetyo Ari Bowo; M. Nuur Fauzi
D'edukasi: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol 2, No 1 (2022)
Publisher : Universitas PGRI Madiun

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (186.561 KB) | DOI: 10.25273/dedukasi.v2i1.12856

Abstract

Tujuan dari pengabdian ini adalah untuk memperkenalkan pemasaran online e-commerce untuk meningkatkan penerimaan usaha di masyarakat Desa Branjang melalui pemanfaatan BUMDes Untung Makmur. Metode yang dilakukan untuk mencapai tujuan tersebut adalah dengan sosialisasi, pendampingan pelatihan dan praktek penggunaan aplikasi e-commerce. Seluruh proses tersebut dilakukan pada anggota BUMDes Untung Makmur di Desa Branjang Kecamatan Ungaran Barat Kabupaten Semarang . Dari hasil pendampingan ini para anggota BUMDes memiliki platform digital untuk memasarkan produknya secara lebih luas, sehingga masyarakat sebagai konsumen dapat membeli produk mereka melalui e-commerce. Tim pengabdian membantu dalam pembuatan marketplace seperti Shopee, Tokopedia, Lazada, dan lainnya. Pada saat pandemi covid-19 saat ini dengan adanya market place mempermudah penjual dan pembeli dalam bertransaksi secara online.
PELATIHAN DAN PENDAMPINGAN MANEJEMEN KEUANGAN UMKM DI DESA SUKOREJO, KECAMATAN SARADAN, KABUPATEN MADIUN Nik Amah; Juli Murwani; Dimas Aji Pambudi; Aena Mardiyah; Siami Sinta Romadhini; Rosyid Arfan Gustama
D'edukasi: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol 2, No 1 (2022)
Publisher : Universitas PGRI Madiun

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (244.952 KB) | DOI: 10.25273/dedukasi.v2i1.12547

Abstract

Manajemen Keuangan merupakan rangkaian aktivitas terkait pengelolaan keuangan serta asset keuangan oleh pihak manajemen. Informasi yang dihasilkan manajemen keuangan sebagai dasar penentuan keputusan perusahaan dalam rangka menjalankan operasionalnya. Pelaku UMKM terkadang lalai dalam mengelola keuangan usaha, kurang disiplin dalam perencanaan dan penganggaran keuangan karena kurangnya pemahaman tentang manajemen keuangan, serta tidak adanya mentor sebagai role model dalam menjalankan pengelolaan keuangan. Itu adalah masalah yang dihadapi oleh pelaku UMKM desa Sukorejo. Tujuan khusus kegiatan adalah memberikan pelatihan dan pendampingan manajemen keuangan pada UMKM untuk mendukung keberlanjutan usaha. Kegiatan kami terbagi atas tahap survey pendahuluan, pelaksanaan, evaluasi, dan terminasi. Pelaksanaan pelatihan menggunakan metode ceramah, diskusi/sharing, dan case study. Jumlah peserta kegiatan adalah 4 pelaku UMKM dari desa Sukorejo. Kegiatan pelatihan dan pendampingan manajemen keuangan sangat bermanfaat bagi pelaku UMKM di desa Sukorejo. Hal itu terdokumentasi pada hasil kuesioner tentang tingkat pemahaman peserta sebesar 90% dari sebelumnya, serta respon peserta bahwa 100% peserta antusias untuk diberikan pelatihan dan pendampingan manajemen keuangan secara rutin.
PENINGKATAN KEMAMPUAN LITERASI DAN NUMERASI SISWA DI SDN 2 GOMBANG TULUNGAGUNG Ana Dhaoud Daroin; Okta Vanessa Kartika Santoso; Dwirana Mei Aftitak Pranidia; Lutfi Lailatul Halimah
D'edukasi: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol 2, No 1 (2022)
Publisher : Universitas PGRI Madiun

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (420.593 KB) | DOI: 10.25273/dedukasi.v2i1.12670

Abstract

Program pengabdian kepada masyarakat bertujuan untuk meningkatkan kemampuan literasi, numerasi serta mengembangkan budaya literasi numerasi di lingkungan sekolah SDN 2 Gombang. Bentuk kegiatan pengabdian kepada masyarakat dilakukan dengan penyuluhan atau edukasi pentingnya literasi numerasi bagi siswa. donasi buku bacaan berkualitas, dan penambahan jam tambahan materi literasi dan numerasi di sekolah. Program pengabdian kepada masyarakat dilakukan secara kolaboratif oleh kelompok dosen dan mahasiswa kampus mengajar Angkatan 2 di SDN 2 Gombang selama 6 bulan mulai bulan Juli-Desember 2021. Subjek pengabdian adalah siswa kelas tinggi (4-6) untuk kegiatan penambahan jam materi literasi numerasi, sedangkan program donasi buku dan edukasi budaya literasi ditujukan untuk seluruh siswa. Pelaksanaan kegiatan melalui beberapa tahapan yaitu perencanaan, observasi, penentuan teknis pelaksanaan, pelaksanaan program dan evaluasi. Hasil pengabdian masyarakat yang diperoleh telah berhasil meningkatkan kemampuan literasi siswa kelas 4-6, memperoleh donasi buku sebanyak 106 buku bacaan, dan mengimplementasikan budaya literasi pada siswa di lingkungan sekolah.
PELATIHAN MEMBUAT ES MENTIMUN DAN PEMBUATAN POJOK BACA DI DUSUN SUCI KECAMATAN BALEREJO KABUPATEN MADIUN A Apriyanti; Diyah Santi Hariyani; Ririh Anggraini Setyahety; Tri Jarwa; Tegar Putra Anggara; Dwi Kartika Sari
D'edukasi: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol 2, No 1 (2022)
Publisher : Universitas PGRI Madiun

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (389.301 KB) | DOI: 10.25273/dedukasi.v2i1.12564

Abstract

Tujuan kegiatan pengabdian masyarakat yang dilakukan adalah untuk meningkatkan keterampilan dan meningkatkan literasi yaitu berupa pelatihan membuat es mentimun dan pembuatan pojok baca yang harapannya dapat memberikan dampak positif bagi warga. Metode yang dilakukan dalam kegiatan ini adalah pelatihan dan pembuatan pojok baca. Subjek kegiatan ini adalah kelompok Ibu PKK dan warga dusun Suci Kecamatan Balerejo Kabupaten Madiun. Hasil dari pelatihan munculnya jenis UMKM baru dan juga telah mengenalkan balita dan orangtua balita pada program pojok baca untuk menambah minat membaca. Pelatihan UMKM pembuatan es mentimun dan pojok baca diharapkan dapat memberikan perubahan yang signifikan bagi dusun Suci. Sehingga dusun suci dapat setara dengan dusun lainnya yang ada di desa Kebonagung.
PELATIHAN DAN PENDAMPINGAN PEMASARAN UMKM BERBASIS DIGITAL DI DESA CISAAT Agus Wibowo; Karuniana Dianta; Mohammad Sofwan Effendi; Haryo Kuncoro; Ari Saptono; Saparuddin Mukthar
D'edukasi: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol 2, No 1 (2022)
Publisher : Universitas PGRI Madiun

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (250.025 KB) | DOI: 10.25273/dedukasi.v2i1.12968

Abstract

Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) bertujuan memberikan pengetahuan dan keterampilan pemasaran digital bagi pelaku UMKM di Desa Cisaat kecamatan Ciater, Subang, Jawa Barat, Indonesia. Melalui PKM ini diharapkan produk UMKM di Desa Cisaat dapat cepat dikenal dan sampai pada konsumen yang berimbas pada peningkatan laba atau keuntungan produksi. Kegiatan berlangsung secara kondusif, di mana semua peserta sangat antusias dalam mengikuti kegiatan dari awal hingga akhir kegiatan. Kendala yang dihadapi pada saat PKM di Desa Cisaat adalah ketidaktersediaan perangkat pendukung seperti sound system yang memadai, sehingga apa yang disampaikan oleh pemateri tidak didengar jelas. Kegiatan PKM berupa pelatihan dan pendampingan pemasaran UMKM berbasis digital di Desa Cisaat harus terus dilakukan sehingga keberlanjutan pendampingan bisa terus berlangsung dan dievaluasi. Kegiatan PKM perlu melibatkan lintas jurusan atau prodi. Bukan saja kolaborasi tersebut menghasilkan model yang lebih baik dan inovatif, akan tetapi juga lebih berkontribusi positif terhadap pengetahuan serta keterampilan pemasaran digital para UMKM di Desa Cisaat.

Page 1 of 1 | Total Record : 5