cover
Contact Name
Muhammad Syahrir
Contact Email
syahrir_gassa@yahoo.com
Phone
+6282252143772
Journal Mail Official
lppm@unm.ac.id
Editorial Address
Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Gedung Menara Phinisi Lt 10 UNM
Location
Kota makassar,
Sulawesi selatan
INDONESIA
Seminar Nasional Pengabdian Kepada Masyarakat
ISSN : 97862374     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Science,
Seluruh artikel dalam Prosiding Seminar Nasional Hasil Penelitian tahun 2019 bukan merupakan opini dan pemikiran dari editor
Articles 14 Documents
Search results for , issue "SEMINAR NASIONAL 2024:PROSIDING EDISI 10" : 14 Documents clear
Peningkatan Kapasitas Guru SMK 5 Bulukumba dalam Penggunaan Alat Ukur Mekanik Nurlaela, Nurlaela; Aminuddin, Aminuddin; Djuanda, Djuanda; Muhsin, Muhsin; Rukma, Ady
Seminar Nasional Pengabdian Kepada Masyarakat SEMINAR NASIONAL 2024:PROSIDING EDISI 10
Publisher : Seminar Nasional Pengabdian Kepada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas guru SMK 5Bulukumba dalam penggunaan alat ukur mekanik, yang merupakan keterampilan penting dalam bidangteknik dan industri. Penguasaan alat ukur seperti mikrometer, jangka sorong, dan dial gauge sangatdibutuhkan untuk memastikan ketepatan dan kualitas dalam proses produksi. Dalam kegiatan ini, dilakukanpelatihan intensif yang melibatkan teori dasar alat ukur serta praktik langsung di laboratorium, sehingga gurudapat memahami cara penggunaan, pembacaan hasil, dan kalibrasi alat ukur mekanik dengan benar.Metode yang digunakan meliputi ceramah, demonstrasi, serta latihan praktik untuk memperkuat pemahamanguru. Evaluasi dilakukan dengan mengukur kemampuan siswa sebelum dan sesudah pelatihan melalui tesdan pengamatan langsung saat praktik. Hasil kegiatan menunjukkan peningkatan signifikan dalamkemampuan guru dalam menggunakan alat ukur mekanik, yang diharapkan dapat mendukung siswa terhadap kesiapan mereka menghadapi dunia kerja di bidang teknik. Kegiatan ini juga mendorong terjalinnyakolaborasi antara sekolah dan dunia industri untuk menciptakan lulusan yang lebih kompeten dan siap kerja.Kata Kunci: alat ukur mekanik, pelatihan, keterampilan teknis, siswa SMK, dunia industri
Membina Masyarakat Menerapkan Teknologi Saluran Pembuangan Air Kotor Rumah Tangga yang Aman Terhadap Lingkungan sebagai Upaya Meningkatkan Kualitas Lingkungan Perumahan di Desa Rompegading Kabupaten Soppeng Mihrani, Mihrani; Rauf, Bakhrani A.; Amir, Faizal; Rahmansah, Rahmansah; Najamuddin, Faisal
Seminar Nasional Pengabdian Kepada Masyarakat SEMINAR NASIONAL 2024:PROSIDING EDISI 10
Publisher : Seminar Nasional Pengabdian Kepada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak. Mitra PKM ini adalah masyarakat di Desa Rompegading yang tidak memiliki saluran pembuangan air kotor buangan air rumah tangga. Permasalahannya adalah sebagai berikut: (1) mitra tidak memiliki pengetahuan tentang konstruksi saluran pembuangan air kotor rumah tangga yang aman terhadap lingkungan, (2) mitra tidak mengenal alat dan bahan yang digunaka untuk membuat konstruksi saluran pembuangan air kotor rumah tangga  yang aman terhadap lingkunga, dan  (3) mitra tidak terampil membuat konstruksi  saluran pembuangan air  kotor rumah tangga yang aman terhadap lingkungan. Solusi permasalahan adalah: (1) memberikan penyuluhan kepada mitra tentang konstruksi saluran pembuangan air kotor rumah tangga  yang aman terhadap lingkungan, (2) memberikan penyuluhan   kepada mitra tentang alat dan bahan yang digunaka untuk membuat  konstruksi  saluran pembuangan air kotor rumah tangga yang aman terhadap lingkungan, dan (3) memberikan  petalihan kepada mitra membuat konstruksi saluran pembuangan air kotor rumah tangga  yang aman terhadap lingkungan. Strategi yang digunakan adalah  (1) mempersiapkan lokasi PKM: Metode yang digunakan adalah mengunjungi Desa Rompegading dan berdiskusi dengan Kepala Desa rompegading tentang kegiatan yang dilakukan. (2) melakukan  penyuluhan. Metode yang digunakan adalah: ceramah, diskusi, dan tanya jawab, (3) melakukan  pelatihan. Metode yang digunakan adalah: demonstrasi, diskusi, dan tanya jawab. Hasil yang dicapai adalah mitra  memiliki pengetahuan tentang  konstruksi saluran pembuangan air kotor  rumah tangga yang aman terhadap lingkungan, mitra mengenali alat dan bahan yang digunakan  untuk membuat konstruksi saluran pembuangan air kotor rumah tangga yang aman terhadap lingkungan, mitra terampil membuat konstruksi saluran pembuangan air kotor rumah tangga yang aman terhadap lingkungan, dan satu unit rumah tinggal memiliki konstruksi pembuangan air kotor  rumah tangga yang aman terhadap lingkungan. Kata Kunci: Konstruksi, Rumah tangga, Air kotor, Pengetahuan, dan Keterampilan.
PKM Environmental Print untuk Meningkatkan Kemampuan Membaca pada Anak Jalanan dan Anak Kampung Duri di Kota Parepare Khumas, Asniar; halima, Andi
Seminar Nasional Pengabdian Kepada Masyarakat SEMINAR NASIONAL 2024:PROSIDING EDISI 10
Publisher : Seminar Nasional Pengabdian Kepada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak.Anak jalanan di kota Parepare tidak mendapatkan haknya untuk memperoleh pendidikan yang layak. Anak jalanan menghabiskan waktunya untuk bekerja di jalanan dengan menjual tissue, kacang, parkir kendaraan. Hal tersebut berdampak pada kemampuan literasi yang rendah pada anak jalanan. Anak jalanan tidak bisa membaca dan menulis. Program environmental print adalah salah satu program yang dapat membantu meningkatkan kemampuan membaca pada anak. Environmental Print adalah cetakan teks yang ada di lingkungan sekeliling anak. Cetakan teks lingkungan dapat memudahkan anak belajar membaca karena anak sering melihat cetakan teks tersebut. Program ini diberikan kepada 20 Anak binaan Rumah Belajar Cinta Damai Kota Parepare. Hasil penerapan program ini dapat dilihat dari produk inovasi berupa alat peraga edukasi berbasis Environmental Print  yang dapat digunakan relawan RBCD dalam mendampingi anak jalanan belajar membaca. Environmental Print dapat digunakan untuk menyusun program literasi bagi anak jalananKata kunci: Environmental Print, Literasi, Anak Jalanan
PKM Pelatihan Pengelolaan Jurnal Ilmiah Standar Sinta Di Universitas Sulawesi Barat Amirullah, Amirullah; Arham, Muhammad; Syam, Adi
Seminar Nasional Pengabdian Kepada Masyarakat SEMINAR NASIONAL 2024:PROSIDING EDISI 10
Publisher : Seminar Nasional Pengabdian Kepada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pelatihan pengelolaan jurnal ilmiah berbasis Open Journal System (OJS) memiliki peran strategis dalam meningkatkan kualitas jurnal menuju akreditasi nasional (SINTA) dan internasional. Universitas Sulawesi Barat, dengan 27 jurnal ilmiahnya, menghadapi tantangan dalam memenuhi standar akreditasi, sehingga diperlukan pelatihan untuk meningkatkan kompetensi pengelolanya. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman editor jurnal tentang fitur OJS, alur kerja editorial, dan kebijakan akreditasi jurnal. Metode pelatihan mencakup empat tahapan: perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan pendampingan. Hasil kegiatan menunjukkan peningkatan signifikan dalam pemahaman dan kemampuan peserta, dengan rata-rata peningkatan skor pemahaman sebesar 35%. Peserta mampu menerapkan praktik terbaik dalam pengelolaan jurnal, termasuk pembuatan akun, pengelolaan metadata, dan manajemen mitra bestari. Kendala seperti keterbatasan waktu dan infrastruktur menjadi tantangan yang perlu diperbaiki di masa depan. Kesimpulannya, pelatihan ini efektif dalam meningkatkan kualitas pengelolaan jurnal di Universitas Sulawesi Barat, yang diharapkan dapat mendukung pencapaian akreditasi nasional dan internasional. Pelatihan serupa direkomendasikan untuk diadakan secara berkala dan didukung dengan peningkatan infrastruktur teknologi.

Page 2 of 2 | Total Record : 14


Filter by Year

2024 2024


Filter By Issues
All Issue SEMINAR NASIONAL 2025:PROSIDING EDISI 8 SEMINAR NASIONAL 2025:PROSIDING EDISI 7 SEMINAR NASIONAL 2025:PROSIDING EDISI 6 SEMINAR NASIONAL 2025:PROSIDING EDISI 5 SEMINAR NASIONAL 2025:PROSIDING EDISI 4 SEMINAR NASIONAL 2025:PROSIDING EDISI 3 SEMINAR NASIONAL 2025:PROSIDING EDISI 2 SEMINAR NASIONAL 2025:PROSIDING EDISI 1 SEMINAR NASIONAL 2024:PROSIDING EDISI 11 SEMINAR NASIONAL 2024:PROSIDING EDISI 10 SEMINAR NASIONAL 2024:PROSIDING EDISI 9 SEMINAR NASIONAL 2024:PROSIDING EDISI 8 SEMINAR NASIONAL 2024:PROSIDING EDISI 7 SEMINAR NASIONAL 2024:PROSIDING EDISI 6 SEMINAR NASIONAL 2024:PROSIDING EDISI 5 SEMINAR NASIONAL 2024:PROSIDING EDISI 4 SEMINAR NASIONAL 2024:PROSIDING EDISI 3 SEMINAR NASIONAL 2024:PROSIDING EDISI 2 SEMINAR NASIONAL 2024:PROSIDING EDISI 1 SEMINAR NASIONAL 2023:PROSIDING EDISI 12 SEMINAR NASIONAL 2023:PROSIDING EDISI 11 SEMINAR NASIONAL 2023:PROSIDING EDISI 10 SEMINAR NASIONAL 2023:PROSIDING EDISI 9 SEMINAR NASIONAL 2023:PROSIDING EDISI 8 SEMINAR NASIONAL 2023:PROSIDING EDISI 7 SEMINAR NASIONAL 2023:PROSIDING EDISI 6 SEMINAR NASIONAL 2023:PROSIDING EDISI 5 SEMINAR NASIONAL 2023:PROSIDING EDISI 4 SEMINAR NASIONAL 2023:PROSIDING EDISI 3 SEMINAR NASIONAL 2023:PROSIDING EDISI 2 SEMINAR NASIONAL 2023:PROSIDING EDISI 1 SEMINAR NASIONAL 2022:PROSIDING EDISI 11 SEMINAR NASIONAL 2022:PROSIDING EDISI 10 SEMINAR NASIONAL 2022:PROSIDING EDISI 9 SEMINAR NASIONAL 2022:PROSIDING EDISI 8 SEMINAR NASIONAL 2022:PROSIDING EDISI 7 SEMINAR NASIONAL 2022:PROSIDING EDISI 6 SEMINAR NASIONAL 2022:PROSIDING EDISI 5 SEMINAR NASIONAL 2022:PROSIDING EDISI 4 SEMINAR NASIONAL 2022:PROSIDING EDISI 3 SEMINAR NASIONAL 2022:PROSIDING EDISI 2 SEMINAR NASIONAL 2022:PROSIDING EDISI 1 SEMINAR NASIONAL 2021 : PROSIDING EDISI 12 SEMINAR NASIONAL 2021 : PROSIDING EDISI 11 SEMINAR NASIONAL 2021 : PROSIDING EDISI 10 SEMINAR NASIONAL 2021 : PROSIDING EDISI 9 SEMINAR NASIONAL 2021 : PROSIDING EDISI 8 SEMINAR NASIONAL 2021 : PROSIDING EDISI 7 SEMINAR NASIONAL 2021 : PROSIDING EDISI 6 SEMINAR NASIONAL 2021 : PROSIDING EDISI 5 SEMINAR NASIONAL 2021 : PROSIDING EDISI 4 SEMINAR NASIONAL 2021 : PROSIDING EDISI 3 SEMINAR NASIONAL 2021 : PROSIDING EDISI 2 SEMINAR NASIONAL 2021 : PROSIDING EDISI 1 Vol 2019, No 11: PROSIDING 11 Vol 2019, No 10: PROSIDING 10 Vol 2019, No 9: PROSIDING 9 PROSIDING EDISI 10: SEMNAS 2020 PROSIDING EDISI 9: SEMNAS 2020 PROSIDING EDISI 8: SEMNAS 2020 PROSIDING EDISI 7: SEMNAS 2020 PROSIDING EDISI 6: SEMNAS 2020 PROSIDING EDISI 5: SEMNAS 2020 PROSIDING EDISI 4: SEMNAS 2020 PROSIDING EDISI 3: SEMNAS 2020 PROSIDING EDISI 2: SEMNAS 2020 PROSIDING EDISI 1: SEMNAS 2020 Vol 2019, No 3 (2019): PROSIDING 3 Vol 2019, No 12 : PROSIDING 12 Vol 2019, No 8: PROSIDING 8 Vol 2019, No 7: PROSIDING 7 Vol 2019, No 6: PROSIDING 6 Vol 2019, No 5: PROSIDING 5 Vol 2019, No 4: PROSIDNG 4 Vol 2019, No 2: Prosiding 2 Vol 2019, No 1: Prosiding 1 Vol 2018, No 9: POSIDING 9 Vol 2018, No 8: PROSIDING 8 Vol 2018, No 4: Prosiding 4 Vol 2018, No 2: Prosiding 2 Vol 2018, No 7: PROSIDING 7 Vol 2018, No 6: PROSIDING 6 Vol 2018, No 5: Prosiding 5 Vol 2018, No 3: Prosiding 3 Vol 2018, No 1: Prosiding 1 More Issue