cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota malang,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal Bestari
ISSN : -     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Humanities, Art,
Arjuna Subject : -
Articles 12 Documents
Search results for , issue "No 34 (2002)" : 12 Documents clear
TAUHID EKONOMI: MELAWAN ARUS KAPITALISME GLOBAL MD, Ihyaul Ulum
Jurnal Bestari No 34 (2002)
Publisher : Jurnal Bestari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (5360.286 KB)

Abstract

Krisis kepercayaan menciptakan kondisi anomali dan membuat instrumen moneter tak mampu bekerja untuk menstabilkan rupiah dan perekonomian. Sementara di sisi lain, sektor fiskal yang diharapkan bisa menjadi pergerak ekonomi, juga dalam tekanan akibat surutnya penerimaan. Situasi yang terus memburuk membuat pemerintah seperti kehilangan arah dan orientasi dalam menangani krisis.
UPAYA MENUMBUHKAN ENTREPRENEURSHIP BAGI UKM Aziz, Noor
Jurnal Bestari No 34 (2002)
Publisher : Jurnal Bestari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (2727.961 KB)

Abstract

Proses perkembangan usaha kecil dan menengah  (UKM) tidak terlepas dari berbagai sebab dan pengaruh yang saling berkaitan satu sama lain. Namun  demikian jika ditelaan lebih mendalam, faktor-faktor penyebab  itu dapat dikelompokan menjadi dua faktor: faktor internal dan faktor eksternal. Faktor internal menyangkut etos kerja dan jiwa kewirausahaab, sedangkan faktor eksternal menyangkut kebijakan pemberdayaan UKM melalui pembinaan serta pelatihan manajerial dan keterampiolan praktis, penyedian akses informasi dan teknologi serta akses pasar, akses permodalan dan faktor produksi yang dibutuhkan.
KOPERASI BERBASIS SYARI’AH ISLAM (SEBAGAI ALTERNATIF PEMBERDAYAAN EKONOMI RAKYAT Kholmi, Masiyah
Jurnal Bestari No 34 (2002)
Publisher : Jurnal Bestari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (2658.297 KB)

Abstract

Dr. Muhammad Hatta dalam bukunya ?The Movement in Indonesian?, mengatakan bahwa koperasi adalah usaha bersama untuk memperbaiki nasib penghidupan ekonomi berdasarkan tolong-menolong. Menurut undang-undang  No.25 tahun 1992 tentang ?Perkoperasian, pasal I : koperasi adalah badan usaha yang beranggotakan seseorang atau badan hokum, sekaligus sebagai gerakan ekonomi rakyat yangberdasarkan atas asas kekeluargaan.
KETERGANTUNGAN SISTEM MONETER NEGARA-NEGARA MUSLIM DAN UPAYA MENGATASINYA Juanda, Ahmad
Jurnal Bestari No 34 (2002)
Publisher : Jurnal Bestari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (3293.888 KB)

Abstract

Pergeseran dari sistem yang ada ke suatu sistem Islam adalah tidak mungkin tanpa sejumlah reformasi sosial-ekonomi, hukum dan kelembagaan. Oleh kerean itu tidaklah mungkin untuk mengahpuskan bunga tanpa melakukan penataan keuangan alternatif dan kelembagaan riil. Hal ini bukanlah sesuatu yang mustahil, palagi bila ada kecendrungan bahwa sistem konvesional mengalami krisis.
PERAN HUKUM DALAM PEMULIHAN EKONOMI DI INDONESIA Sumali, Sumali
Jurnal Bestari No 34 (2002)
Publisher : Jurnal Bestari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (4457.531 KB)

Abstract

Mendaulat hokum sebagai salah satu instrument recovery perekonomian satu negara adalah sesuatu yang niscaya. Pengalaman dibeberapa negara barat, Afrika, Amerika Latin maupun di kawasan Asia membuktikan bahwa pendayagunaan hokum secara valid dan efektif mempunyai kontribusi positif bagi pembangunan ekonomi. Di Indonesia sendiri, kendali memiliki sistem hukum dengan karakter modern dan berbagai produk legislasi yang sengaja disiapkan untuk mengatisipasi praktek ekonomi yang inefesien dan unfair, sejauh ini masih dipertanyakan validitas peran dan kontribusinya bagi recovery perekonomian nasional yang terbatak dihantam badai krisis justru hukum dan apparatus serta kaum prefesional hukum saat ini tengah bermasalah. Tulisan berikut mencoba mencari celah-celah ruang alternative bagi pembenahan hokum sekaligus memfungsikan sebagai instrumen recovery ekomoni di Indonesia
INTERRELASI BENTURAN GLOBALISASI DENGAN LIBERALISASI DAN KRITIS KAPITALISME Syaifullah, Yunan
Jurnal Bestari No 34 (2002)
Publisher : Jurnal Bestari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (4554.75 KB)

Abstract

Segala pesona dan daya tarik globalisasi membuat banyak pihak "tergoda" untuk mempersoalkan dan mempertanyakan. Kenapa demikian? Tatkala kejenuhan dan kesumpekan mendera umunya masyarakat di tengah ketidakpastian yang senantiasa menghampiri banayk lokasi, menjadikan di antara mereka bermimpi tentang hal lain. suatu mimpi yang ditunggu sebagian besar manuasia yang kini berada dalam pusaran negara-negara secara kompleks.
PERTANIAN MENGHADAPI PEREKONOMIAN GLOBAL Sutawi, Sutawi
Jurnal Bestari No 34 (2002)
Publisher : Jurnal Bestari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (3481.642 KB)

Abstract

Global economic, trade, investment and financial sector have opened the market worldwide. Global business rule are being harmonized in some international forums. As result of globalization, there are two important thing i.e. the wider market and the more player  in the global business. This will bring a consequence  that a nation, a company, and a business sector will face a tight competition. To make a higher  competitiveness, there is no other way but making products, including agriculture products, more efficient. There are serious problem faced by Indonesian  agriculture. The problem are that opening up agriculture markets may hurt developing  country-agriculture, and also vulnerable groups within them. Higher and more volatile food prices hurt consumers, while poor farmer may be displayed by imports of cheap food. Indonesian agriculture will stand to lose from economic globalization. Critics of globalization suggest that developing countries  will become less sufficient and more dependent on other countries and that trade will be concentrated in the hand of developed countries.  
MEMBANGUN EPISTEMOLOGI EKONOMI ISLAM: IKHTIAR MENJADIKAN ISLAM SEBAGAI SISTEM EKONOMI ALTERNATIF ZTF, Pradana Boy; Suwardana, Hendra
Jurnal Bestari No 34 (2002)
Publisher : Jurnal Bestari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (4461.982 KB)

Abstract

Islamisasi Pengetahuan, termasuk Islamisasi ekonomi, sebenarnya harus dimulai dengan membangun sebuah kerangka epistemologi ekonomi Islam, sehinnga, Idealisme ekonomi Islam yang dicita-citakan tidak sekedarmerupakan labeling (pelabelan) terhadap bangusn teori ekonomi konvensional dengan ayat-ayat Al-Quran, dan atau simbolisasi Islam lain.
STRATEGI MENGATASI KERAWANAN DAN TANTANGAN PENGADAAN PANGAN Triwanto, Joko
Jurnal Bestari No 34 (2002)
Publisher : Jurnal Bestari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (3633.807 KB)

Abstract

Kerawanan pangan merupakan persepsi mengenai situasi atau kondisi hubungan antara manusia dengan kebutuhan terhadap pangan. Kekurangan pangan adalah karakteristik dari sekelompok orang dalam suatu masyarakat, wilayah atau negara yang tidak memiliki cukup makanan. Permasalahan kerawanan pangan pada situasi dimana jumlah pangan yang tersedia secara statistik agregat mencukupi kebutuhan pangan, tetapi distribusinya kurang baik, menuntut upaya pembangunan sarana dan prasarana yang memadai, termasuk pembinaan kelembagaan. Upaya untuk mengatasi permasalahan dapat diambil tiga hal pokok yaitu: konsumsi, produksi atau pasokan yang menyangkut rangsangan output dan input sarana produksi maupun teknologi, dan distribusi produksi.
META-EKONOMI KEMAKMURAN BERSAHAJA & KERUNTUHAN KAPITALISME GLOBAL Muizzuddin, Muizzuddin
Jurnal Bestari No 34 (2002)
Publisher : Jurnal Bestari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (7049.847 KB)

Abstract

Monetisasi kehidupan alias penguangan dunia yang bersifat ribawi, telah menjadikan uang sebagai berhala, uang menjadi tuahnn kecil dengan segala janji-janji bunganya, yang membimbing manusia berwatak rakus dan serakah. Kehidupan ekonomi umat manusia tidak bisa dibiarkan terus di atas sendi-sendi kerasukan dan keserakahan, yang berbasis logika materialistik-nafsiyah yang mengatasnamakan ilmu, yang membuncah menjadi sifat iri-dengki, serta kekejaman dalam persaingan pasar. Meta-Ekonomi yang berbasis tidak saja pada syar'ih, tetapi juga nilai-nilai kearifan yang dibimbing oleh doktrin tauhid, agaknya bisa menjadi obat mujarab bagi tatanan ekonomi dunia di masa mendatang

Page 1 of 2 | Total Record : 12