cover
Contact Name
muhtarudin
Contact Email
muhtar@lpkia.ac.id
Phone
+628122137034
Journal Mail Official
lppm@lpkia.ac.id
Editorial Address
Jl. Durma No. Bandung
Location
Kota bandung,
Jawa barat
INDONESIA
Jurnal Komputer Bisnis
ISSN : 23031096     EISSN : 28087410     DOI : -
Jurnal Ini Fokus mengenai Sistem Informasi, teknologi Informasi, Ekonomi, Keuangan, Akuntansi dan Administrasi BisnisBisnis
Articles 247 Documents
APLIKASI SISTEM PERCETAKAN RAPOR BERDASARKAN K-13 DENGAN MENGGUNAKAN PENDEKATAN METODE 360 DERAJAT DI SMK HANDAYANI BANJARAN Dian Gustiana; Irman Hariman
Jurnal Komputer Bisnis Vol 12 No 1 (2019): Jurnal Komputer Bisnis
Publisher : Journal of Business Computers

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1005.835 KB)

Abstract

Aplikasi sistem percetakan raport siswa berdasarkan kurikulum 2013 adalah penilaian yang berbasis kompentensi yang dirancang untuk mengantisipasi kebutuhan kompetensi pada abad 21. Kurikulum 2013 mencakup 2 penilaian yaitu penilaian akademik dan penilaian non-akademik. penilaian akademik yaitu penilaian yang terdiri dari aspek pengetahuan yang penilainya dari penilaian ujian harian ke 1 sampai ujian harian ke 8, aspek keterampilan yang penilainya dari penilaian pratik, protofolio dan proyek. Penilaian non akademik yang terdiri dari aspek penilaian sosial yang terdiri dari berdoa, beribadah, bersyukur dan tawakal. dan penilaian spritual terdiri dari jujur, disiplin, tanggung jawab, santun, percaya diri dan toleransi. Kedua penilaian akademik dan non akademik merupakan tugas wali kelas dan guru untuk mengetahui penilaian akhir siswa – siswi dan mengawasai sikap siswa –siswi baik terhadap guru ataupun teman-temannya, mengawasi pergaulannya, dan juga perkembangannya baik secara formal atau non-formal.
APLIKASI PERSEDIAAN BARANG JADI PADA PT REFIKA ADITAMA BANDUNG Tri Ramdhany; Nur Fitriasih
Jurnal Komputer Bisnis Vol 12 No 1 (2019): Jurnal Komputer Bisnis
Publisher : Journal of Business Computers

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (762.58 KB)

Abstract

PT Refika Aditama adalah perusahaan yang bergerak di bidang penerbitan dan percetakan. PT Refika Aditama berfokus pada buku ajar bidang Hukum, Teknik, Psikologi, Sosial Politik, Bahasa dan Sastra, Pendidikan, Ekonomi, Kesehatan, dan Agama. Dalam pelaksanaan kegiatan penerimaan dan pengeluaran barang jadi pada PT Refika Aditama masih terdapat beberapa permasalahan seperti pencatatan penerimaan dan pengeluaran barang hanya dikakukan di kertas, tidak terdapat pencatatan di kartu persediaan mengakibatkan stok barang tidak dapat diketahui dengan pasti, tidak terdapat nomor rak penyimpanan barang mengakibatkan petugas kesulitan mencari barang. Serta tidak dilakukan Stock Opname mengakibatkan stok barang secara fisik di gudang tidak diketahui secara pasti. Untuk mengatasi masalah tersebut maka dibuat sebuah aplikasi yang dapat digunakan untuk memproses penerimaan dan pengeluaran barang jadi sehingga data disimpan dengan lebih aman. Terdapat juga kartu persediaan untuk mengetahui stok barang. Terdapat proses Stock Opname untuk mengetahui jumlah stok secara fisik yang ada di gudang. Serta membuat penomoran pada rak penyimpanan guna memudahkan petugas ketika mencari barang.
PENERAPAN METODE FUZZY TSUKAMOTO DALAM KASUS PENYELEKSIAN PEGAWAI PADA SISTEM INFORMASI REKRUTMEN DI PT. APPSCHEF Gunawan Gunawan; Nur Irfan Pangestu
Jurnal Komputer Bisnis Vol 12 No 1 (2019): Jurnal Komputer Bisnis
Publisher : Journal of Business Computers

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (954.64 KB)

Abstract

Sumber Daya Manusia merupakan salah satu faktor penting dalam keberlangsungan hidup perusahaan dengan tujuan untuk mendapatkan sumber daya manusia yang berkualitas. PT. Appschef merupakan perusahaan yang memiliki proses bisnis dalam bidang teknologi informasi. Seiring dengan kemajuan teknologi informasi, saat ini pihak perusaahan sedang membutuhkan banyak tenaga kerja. Banyaknya lamaran pekerjaan yang masuk membuat pihak perusahaan kesulitan dalam proses penyeleksian pegawai. Untuk menanggulangi masalah yang terjadi dalam proses rekrutmen tersebut, sebuah sistem pendukung keputusan dapat membantu pihak perusahaan untuk menyeleksi dan mempersingkat proses penilaian pada tahapan seleksi karyawan dengan menggunakan bantuan Metode Fuzzy Tsukamoto. Metode Fuzzy Tsukamoto merupakan salah satu metode yang dapat digunakan dalam pengambilan keputusan yang memiliki multi kriteria. Rekrutmen calon karyawan memiliki banyak kriteria dimana kriteria tersebut harus di tetapkan bobot dari masing-masing kriteria, lalu dilakukan proses perbaikan bobot agar total bobot sama dengan 1, kemudian dilakukan proses penilaian yang akan menghasilkan alternatif calon karyawan terbaik. Proses penilian seleksi karyawan dapat menjadi lebih singkat karena dapat menampilkan hasil perhitungan yang dapat membantu perusahaan untuk lebih mudah memutuskan pelamar mana yang paling cocok untuk menempati posisi yang dicari.
APLIKASI E-COMMERCE DENGAN MENGGUNAKAN METODE PAYPAL STUDI KASUS DISTRO NEVERSUCK BANDUNG Wahyu Nurjaya WK
Jurnal Komputer Bisnis Vol 12 No 1 (2019): Jurnal Komputer Bisnis
Publisher : Journal of Business Computers

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (484.283 KB)

Abstract

Distro Neversuck merupakan perusahaan dagang yang melakukan penjualan pakaian dengan sistem pembayaran konvensional melalui cek atau transfer uang, sehingga laporan keuangan tidak optimal. Untuk pelanggan yang ingin mengetahui spesifikasi produksecara detail harus langsung mendatangi Distro Neversuck.PayPal merupakan sistem pembayaran secara elektronik yang menggantikan transaksi konvensional berupa cek dan transfer uang. Mempunyai PayPal, sama halnya dengan mempunyai rekening secara online yang dapat digunakan untuk membeli produk dan menerima dana dari orang yang mempunyai akun PayPal ataupun kartu kredit. Hal ini dapat menjadi solusi yang akan memberikan keuntungan bagi perusahaan. Adapun metodologi pembangunan perangkat lunak yang digunakan adalah metodologi waterfall. Metodologi inimemiliki langkah-langkah, sebagai berikut:Rekayasa Perangkat Lunak, Analisis Sistem, Perancangan Sistem, Implementasi Sistem, Pengujian Sistem, dan Pemeliharaan Sistem. Setelah implementasi dan dilakukan pengujian black box, Aplikasi E-Commerce yang telah dibangun mampu meningkatkan penjulaan produk dan dapat memberikan kemudahan kepada pelanggan untuk melakukan pembayaran seecara online melalui akun PayPal serta memberikan kemudahan untuk mendapatkan informasi secara detail tentang produk Distro Neversuck.
PENERAPAN FRAMEWORK COBIT 5 PADA TATA KELOLA TEKNOLOGI INFORMASI PT PINDAD (PERSERO) (STUDI KASUS : DOMAIN APO 11 & APO 12) Heri Purwanto; Nita Yuanita
Jurnal Komputer Bisnis Vol 12 No 1 (2019): Jurnal Komputer Bisnis
Publisher : Journal of Business Computers

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (656.708 KB)

Abstract

Tata Kelola Teknologi Informasi adalah cara pandang perusahaan mengenai pengambilan keputusan yang akurat dan terukur sehingga dapat mendorong penggunaan teknologi informasi sesuai dengan proses bisnis yang ada. Tata Kelola TI juga digunakan sebagai penyelaras strategi bisnis sehingga kerangka kerja dapat mengukur organisasi untuk mencapai tujuan strategis. COBIT v5 merupakan kerangka kerja yang membantu perusahaan dalam menyusun tujuan untuk tata kelola dan manajemen yang ada pada teknologi informasi di perusahaan. Dengan kata lain, kerangka kerja ini dapat membantu organisasi dalam mendorong nilai teknologi informasi ke arah optimal dengan mempertahankan keseimbangan antara memperoleh keuntungan dan mengoptimalisasi tingkatan resiko dan penggunaan sumber daya. Penelitian di fokuskan pada domain APO 11 (Manage Quality) dan APO 12 (Manage Risk). Dimana masing-masing domain mencapai lv 3 dengan posisi Largery Achieved. Lv3 merupakan tingkatan yang di sebut Established Process yaitu proses dimana perusahaan telah mengimplementasikan tujuan bisnis yang direncanakan di awal proses.
ANALISIS ADMINISTRASI KEARSIPAN DOKUMEN PENDUKUNG WORK ORDER DENGAN MENGGUNAKAN ELEKTRONICAL FILLING SYSTEM (EFS) DI PT HARIFF DAYA TUNGGAL ENGINEERING BANDUNG Tini Martini; Annisa Fajaryani
Jurnal Komputer Bisnis Vol 12 No 2 (2019): Jurnal Komputer Bisnis
Publisher : Journal of Business Computers

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (350.622 KB)

Abstract

PT. Hariff Daya Tunggal Engineering Bandung merupakan sebuah perusahaan swasta di bidang pabrikasi dan proyek-proyek sistem telekomunikasi serta komputer dan kontrol, dalam struktur organisasi terdapat adanya beberapa Departemen diantaranya yaitu Departemen M2E (Mechanical & Manufacture Engineering). Departemen M2E dalam lingkup kerjanya merencanakan pembuatan prototype barang yang memerlukan berbagai macam Dokumen untuk menunjang pembuatan suatu produk. Dalam penyimpanan arsip terdapat kendala yang dihadapi perusahaan yaitu perusahaan tidak melakukan aktivitas pencatatan dokumen yang akan diarsipkan dan pada administrasi kearsipan tidak menggunakan Guide sebagai alat bantu yang disimpan di dalam Ordner yang sesuai dengan sistem penyimpanan arsip yang digunakan dan penggunakan EFS yang belum optimal. Hal ini tentu menimbulkan masalah pada perusahaan karena pada saat penemuan kembali arsip akan mengalami kesulitan antara arsip konvensional dan arsip elektronik. Untuk itu, perlu adanya aktivitas pencatatan dokumen yang akan diarsipkan yang mempunyai kesamaan dalam pencatatan di keduanya dan pemberian Guide sebagai alat bantu yang disimpan di dalam Ordner untuk mempermudah penemuan kembali arsip.
PENGARUH BAURAN PEMASARAN JASA TERHADAP NILAI JASA SERTA DAMPAKNYA PADA CITRA KAMPUS Dede Purnama; Tuti Rustiana
Jurnal Komputer Bisnis Vol 12 No 2 (2019): Jurnal Komputer Bisnis
Publisher : Journal of Business Computers

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (821.346 KB)

Abstract

Memberikan jasa yang berkualitas merupakan kewajian setiap perguruan tinggi agar tidak ditinggalkan oleh mahasiswanya, begitu juga yang dilakukan oleh Sekolah Tinggi analis bakti Asih (STABA). Ketepatan strategi bauran pemasaran jasa (product (service), price, place, promotion, people, physical evidence, dan process) yang dilakukan STABA akan menentukan kualitas jasa (service quality) yang ditawarkan dan diukur oleh service performance / perceived service (jasa yang dirasakan konsumen) dibandingkan dengan consumer expectation (jasa yang diharapkan konsumen). Nilai jasa yang dirasakan lebih tinggi dari yang diharapkan, akan mencapai kepuasan konsumen, dengan tercapainya kepuasan konsumen maka citra perguruan tinggi akan semakin baik dihadapan masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganlisis : (1) pengaruh bauran pemasaran jasa terhadap nilai jasa STABA; (2) pengaruh bauran pemasaran jasa terhadap citra STABA; dan (6) pengaruh nilai jasa terhadap citra STABA. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode survey deskriptif dan survey eksplanatori. Unit analisis adalah mahasiswa Sekolah Tinggi Analis bakti Asih (STABA), 100 orang responden dipilih berdasarkan teknik pemilihan sampel acak sederhana, serta alat pengumpulan data primer menggunakan kuisioner. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh bauran pemasaran jasa terbukti berpengaruh secara signifikan terhadap nilai jasa, bauran pemasaran jasa terbukti berpengaruh secara signifikan terhadap citra dan nilai jasa terbukti berpengaruh lebih dominan terhadap citra kampus. Karena nilai jasa memiliki pengaruh yang lebih dominan mempengaruhi citra, maka disarankan citra STABA dibentuk oleh persepsi masyarakat pada nilai jasa yang diberikan oleh STABA.
PENERAPAN METODE TOPSIS DAN ANALITICAL HIERARCHIE PROCESS (AHP) UNTUK MENDUKUNG PENGAMBILAN KEPUTUSAN PEMILIHAN KONSUMEN PRIORITAS DI TOKO WIJAYA TELUR Devie Firmansyah; Retno Pusparini
Jurnal Komputer Bisnis Vol 12 No 2 (2019): Jurnal Komputer Bisnis
Publisher : Journal of Business Computers

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (585.48 KB)

Abstract

Konsumen merupakan salah satu bagian penting dari proses bisnis di dalam suatu perusahaan yang bergerak dalam bidang penjualan. Persaingan bisnis yang semakin banyak menyebabkan perusahaan harus memiliki strategi – strategi yang tepat untuk meningkatkan daya beli konsumen. Loyalitas konsumen menjadi salah satu indikator kesuksesan dalam pemasaran untuk mendapatkan peningkatan penjualan. Salah satu strategi yang dapat diterapkan yaitu dengan pemilihan konsumen prioritas. Konsumen prioritas ini yang akan diberi reward dari perusahaan. Pemberian reward akan menjadi nilai lebih yang membedakan dengan perusahaan lain. Dari permasalahan di tersebut maka akan dilakukan pembangunan sistem pendukung keputusan pemilihan konsumen prioritas dengan menggunakan metode TOPSIS dan AHP. Penelitian ini kemudian menghasilkan sistem pengambilan keputusan pemilihan konsumen prioritas yang dapat dimanfaatkan oleh Toko Wijaya Telur kedepannya.
PERENCANAAN STRATEGIS SISTEM INFORMASI DI PT. SCUDETTO INTERNATIONAL BEARINDO BANDUNG Tri Ramdhany
Jurnal Komputer Bisnis Vol 12 No 2 (2019): Jurnal Komputer Bisnis
Publisher : Journal of Business Computers

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (895.729 KB)

Abstract

PT.Scudetto Internasional Bearindo merupakan sebuah perusahaan yang bergerak di bidang penjualan sparepart kendaraan bermotor. Dalam menjalankan proses bisnisnya dalam penjualan , perusahaan masih menggunakan cara tradisional yaitu pemesanan produk menggunakan chat sosial media. Maka dari itu untuk menjalankan proses bisnis perusahaan agar lebih efektif , salah satu cara yang dapat diterapkan yaitu dengan pemanfaatan SI/TI melalui perencanaan strategis. Dalam penyusunan kerangka kerja perencanaan strategis sistem informasi ini menggunakan Model Ward and Peppard dan menggunakan beberapa tools seperti Value Chain Analysis, SWOT Analysis, PEST Analysis serta Five Force Model Analysis yang digunakan dalam menganalisis lingkungan bisnis internal dan eksternal. Hasil analisis dan rekomendasi berupa aplikasi dipetakan kedalam tools Strategic Grid McFarlan Analysis. Hasil akhirnya penelitian ini menghasilkan sebuah rekomendasi dan solusi untuk organisasi berupa dokumen Blueprint dalam membantu proses bisnis pada PT.Scudetto Internasional Bearindo.
PENERAPAN METODE K – MEANS UNTUK KLASIFIKASI BIDANG PEKERJAAN ALUMNI Diqy Fakhrun Shiddieq; Muhamad Rizal Fadillah
Jurnal Komputer Bisnis Vol 12 No 2 (2019): Jurnal Komputer Bisnis
Publisher : Journal of Business Computers

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (967.594 KB)

Abstract

Klasifikasi bidang pekerjaan alumni bertujuan untuk mengetahui informasi sudah sejauh mana keberhasilan pada setiap kompetensi keahlian dengan para lulusan yang sudah bekerja dengan posisi yang mereka dapatkan, apakah posisi yang mereka dapatkan sudah sesuai dengan kompetensi keahlian yang mereka miliki atau tidak sesuai. Untuk memanfaatkan data tersebut diperlukan sebuah metode untuk mengolah data alumni. Metode yang akan digunakan untuk mengolah data tersebut dengan metode Data Mining. Data mining dapat menggali dan mengumpulkan informasi yang berguna dari kumpulan data. Untuk mendapatkan klasifikasi bidang alumni diperlukan metode Algoritma K-Means. Sehingga data historis alumni dapat diklasifikasikan menjadi lulusan yang bekerja sangat sesuai dengan kompetensi keahlian, cukup sesuai dengan kompetensi keahlian dan tidak sesuai dengan kompetensi keahlian. Perancangan basis data untuk klasifikasi pekerjaan bidang alumni ini menggunakan suatu model data berorientasi objek. Dengan metode pemrograman berorientasi objek, produktivitas program dapat meningkat. Pemrograman yang akan dibentuk akan menggunakan bahasa pemrograman PHP dengan database MySql.