cover
Contact Name
Djoko Hari Praswanto
Contact Email
jasten@scholar.itn.ac.id
Phone
+6281336663022
Journal Mail Official
jasten@scholar.itn.ac.id
Editorial Address
Jl. Bendungan Sigura - gura No. 2 Kota Malang, Jawa Timur
Location
Kota malang,
Jawa timur
INDONESIA
JASTEN (Jurnal Aplikasi Sains Teknologi Nasional
ISSN : ""     EISSN : 27470598     DOI : https://doi.org/10.36040/jasten.v3i1
JASTEN merupakan jurnal pengabdian kepada masyarakat yang diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) Institut Teknologi Nasional (ITN) Malang. Jurnal ini merupakan hasil dari hilirisasi kegiatan penelitian pada bidang sains, teknologi dan seni yang diaplikasikan kepada masyarakat. Jurnal ini diterbitkan 2 kali dalam 1 Tahun pada bulan April dan Oktober. e-ISSN : 2747-0598 Subyek : Sains, Teknologi dan Seni
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 62 Documents
Pengembangan Aplikasi Smart Posyandu 2.0 Untuk Meningkatkan Kinerja Posyandu Sakura RW 29 Kelurahan Purwantoro Kecamatan Blimbing Kota Malang Irmalia; Febriana Santi W; Radimas Putra MDL
JASTEN (Jurnal Aplikasi Sains Teknologi Nasional) Vol. 6 No. 1 (2025)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Institut Teknologi Nasional Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/jasten.v6i1.14665

Abstract

Posyandu adalah salah satu media bentuk pemberdayaan masyarakat. Di era Integrasi layanan primer yang digagas pemerintah pada tahun 2023 ini posyandu hadir dalam upaya untuk dapat melayani Kesehatan Masyarakat dengan lebih dekat untuk 5 siklus kehidupan manusia. Posyandu yang selama ini identik dengan pemantauan kesehatan awal hanya untuk bayi dan balita saja, kini juga membuka pelayanan kesehatan untuk para lansia. Adapun kegitan yang dilakukan di posyandu lansia tersebut adalah mendata para lansia dan mencatat perkembangan kesehatannya seperti berat badan, lingkar perut, tekanan darah, pemeriksaan gula darah, asam urat dan kolesterol. Dengan memonitoring pemeriksaan kesehatan dasar secara berkelanjutan ini diharapkan gejala awal terserang penyakit tidak menular ini dapat dicegah. Dalam rangka membantu para Kader melakukan pencatatan dengan lebih efektif maka kami mengembangkan aplikasi posyandu yang sudah kami bangun sebelumnya dengan menambahkan menu untuk lansia. Dan dari hasil survei didapatkan bahwa aplikasi ini dapat membantu para kader untuk membuat laporan posyandu dengan lebih mudah.
Irigasi Pancar (Springkler Irrigation) Pada Taman Di Smks Nasional Malang Wulandari, Lies Kurniawati; Lalu Mulyadi; Nusa Sebayang; Maranatha Wijayaningtyas; Hardianto
JASTEN (Jurnal Aplikasi Sains Teknologi Nasional) Vol. 6 No. 1 (2025)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Institut Teknologi Nasional Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/jasten.v6i1.14666

Abstract

Irigasi permukaan (surface irrigation) diterapkan di Indonesia karena dulu jumlah air di lahan pertanian masih melimpah, sedangkan kondisi saat ini yang ada jumlah air semakin berkurang. Sistem irigasi yang meningkatkan efektifitas dan efisiensi penggunaan air adalah satu solusi yang dibutuhkan agar lahan tetap produktif, salah satunya adalah sistem irigasi pancar (sprinkler irrigation). Sistem irigasi pancar pada umumnya diterapkan pada tanaman yang mempunyai nilai ekonomi yang cukup tinggi. Diantaranya untuk mengetahui desain layout jaringan irigasi pancar, kebutuhan kapasitas jaringan irigasi pancar, serta tipe pompa yang sesuai untuk perencanaan sistem irigasi pancar tersebut. Pengabdian masyarakat ini disusun secara sistematis untuk melakukan analisis dalam mencari penyelesaian dari permasalahan yang ada. Penyelesaian studi dilakukan dengan mengumpulkan data-data (topografi, klimatologi, tanah, tanaman, pemompaan sumur). Hasil studi diperoleh kebutuhan air irigasi dan desain sistem jaringan irigasi pancar adalah tipe solid set. Jenis sprinkler yang digunakan yaitu metal impact sprinkler. Pipa yang digunakan yaitu pipa PVC dengan diameter 1 inch untuk pipa riser, 4 inch untuk pipa lateral dan 6 inch untuk pipa utama. Besar head pompa pada jaringan irigasi pancar adalah 30,6 meter dengan besar tenaga yang diperlukan sebesar 4,77 kW.