cover
Contact Name
MUHAMMAD IQBAL AL GHOZALI
Contact Email
tugasku44@gmail.com
Phone
+628998894014
Journal Mail Official
inisiatifnahnu@gmail.com
Editorial Address
Blok Selasa RT/RW 01/03 N0. 73 Jatitengah Kecamatan Jatitujuh Majalengka
Location
Kab. majalengka,
Jawa barat
INDONESIA
Inisiatif: Jurnal Dedikasi Pengabdian Masyarakat
ISSN : -     EISSN : 29871301     DOI : 10.61227
Inisiatif journal is a journal that was established at the end of 2022. This journal was first published in 2022 for volume 1 number 1 in June 2022. The publishing institution for this journal is the Pusmedia Group Indonesia based in Majalengka Regency.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 62 Documents
Optimalisasi Pemberdayaan Nasaba Optimalisasi Pemberdayaan Nasabah untuk Meningkatkan Akses Pasar Usaha UMKM dengan Pendekatan Teknologi pada PT BTPN Syariah Qomariah, Lutfiyatul
Inisiatif : Jurnal Dedikasi Pengabdian Masyarakat Vol 2 No 2 (2023): Inisiatif : Jurnal Dedikasi Pengabdian Masyarakat
Publisher : Pusmedia Group Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61227/inisiatif.v2i2.119

Abstract

Dalam era Revolusi Industri 4.0, transformasi yang cepat memunculkan perubahan dalam dunia kerja dan kebutuhan dalam usaha dan industri. Program Magang Kampus Merdeka menjadi solusi inovatif untuk mengatasi tantangan ini. Fokus pada Mobile Marketing Syariah (MMS) Pontianak Timur, program ini memberikan pendampingan kepada nasabah UMKM dalam pengembangan produk, pemasaran digital, dan aspek legalitas usaha. Metode pendampingan mencakup edukasi, bimbingan, dan pemberdayaan, dengan penerapan Monitoring and Evaluation serta analisis SWOT. Pelatihan meliputi manajemen keuangan, pemasaran, dan keterampilan bisnis lainnya. Dalam upaya meningkatkan akses pasar, teknologi informasi dan e-commerce digunakan untuk mempromosikan produk melalui media sosial dan marketplace online. Program ini berhasil meningkatkan efisiensi operasional UMKM dan kemampuan menghadapi persaingan pasar. Kolaborasi dengan Kampus Merdeka mendorong pengembangan UMKM dalam era digital.
Implementasi Program Studi Indep Implementasi Program Studi Independen MBKM : Pengembangan Dashboard Interaktif Covid-19 sebagai Alat Informasi dan Pendidikan Masyarakat dalam Penanganan Pandemi Studi Kasus di PT. Inovasi Lentera Cipta Kreasi Setiawan, Dede Bagus
Inisiatif : Jurnal Dedikasi Pengabdian Masyarakat Vol 2 No 2 (2023): Inisiatif : Jurnal Dedikasi Pengabdian Masyarakat
Publisher : Pusmedia Group Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61227/inisiatif.v2i2.120

Abstract

Pandemi Covid-19 telah menjadi tantangan global yang mempengaruhi berbagai aspek kehidupan. Untuk mengatasi pandemi ini, informasi yang akurat, transparan, dan mudah diakses menjadi sangat penting. Dalam kaitannya, penelitian ini mempresentasikan pengembangan Dashboard Interaktif Covid-19 oleh program studi independen PT Inovasi Lentera Cipta Kreasi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menciptakan alat yang tidak hanya memberikan informasi aktual tentang perkembangan pandemi, tetapi juga memberdayakan masyarakat dengan pemahaman yang lebih baik tentang situasi tersebut. Dashboard Interaktif Covid-19 ini menggabungkan data dari berbagai sumber terpercaya dan mengubahnya menjadi visualisasi yang informatif. Dengan antarmuka yang user-friendly, masyarakat dapat dengan mudah mengakses informasi terkini tentang jumlah kasus, vaksinasi, serta kebijakan yang diterapkan di tingkat lokal, nasional, dan global. Selain itu, alat ini memberikan pemahaman tentang dampak pandemi pada sektor kesehatan, ekonomi, pendidikan, dan sosial melalui visualisasi data yang jelas. Keberhasilan Dashboard ini tidak hanya terletak pada penyediaan informasi, tetapi juga pada peran edukatifnya. Dalam upaya meningkatkan kesadaran masyarakat, Dashboard ini membantu menjelaskan pentingnya protokol kesehatan dan konsekuensi dari tindakan yang diambil oleh individu. Selain itu, pengembangan Dashboard ini melibatkan mahasiswa dalam pengolahan dan visualisasi data, memberi mereka pengalaman praktis dalam data science dan analisis. Hasilnya adalah alat yang memberikan manfaat ganda: sebagai sumber informasi yang andal bagi masyarakat umum dan sebagai platform pembelajaran bagi mahasiswa. Diharapkan bahwa pengembangan Dashboard Interaktif Covid-19 ini dapat menginspirasi upaya serupa dalam memanfaatkan data science untuk mengatasi tantangan masa depan.
Literasi Budaya dan Rekreasi Bagi Peserta Didik di SMP Negeri 3 Galung Kabupaten Barru Khaeruddin, Khaeruddin; Bahri, Bahri; Ahmadin, Ahmadin; Tati, Andi Dewi Riang; Junaeda, St.; Wulandari, Fitria
Inisiatif : Jurnal Dedikasi Pengabdian Masyarakat Vol 2 No 2 (2023): Inisiatif : Jurnal Dedikasi Pengabdian Masyarakat
Publisher : Pusmedia Group Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61227/inisiatif.v2i2.123

Abstract

Kegiatan literasi budaya dan rekreasi bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan minat baca para peserta didik di SMP Negeri 3 Galung Kabupaten Barru serta dapat melestarikan kebudayaan lokal yang ada sebagai identitas bangsa. Kemampuan literasi budaya harus dimiliki masyarakat terutama generasi millennial agar tetap mencintai serta melestarikan kebudayaan lokal yang ada sebagai bagian dari identitas bangsa Indonesia. Implementasi literasi budaya juga dapat digunakan untuk mengatasi disinformasi yang terjadi di dalam kehidupan berbangsa, terutama pada generasi millennial agar bisa mengolah informasi dengan baik serta bisa tetap mencintai dan melestarikan budaya lokal yang dimiliki Indonesia. Permasalahan yang dihadapi peserta didik di SMP Negeri 3 Galung adalah sebagai berikut: (1) kurangnya pemahaman siswa terkait pentingnya literasi, (2) kurangnya sosialisasi terkait implementasi literasi budaya serta cara meningkatkan minat baca. Solusi yang ditawarkan, yaitu pemberian materi terkait pentingnya literasi budaya dan membangun kesadaran siswa akan pentingnya membaca untuk mendukung pembelajaran yang efektif serta literasi budaya dan rekreasi agar bisa tetap melestarikan budaya lokal. Tahap pelaksanaan terbagi atas tiga sesi. sesi pertama yakni pemaparan materi, sesi kedua yakni sosialisasi terkait implementasi literasi budaya sesi ketiga yakni simulasi terkait penerapan seven pillars model atau model yang digunakan untuk menggambarkan tujuh dasar yang harus dimiliki individu untuk mempelajari literasi.
Media Pembelajaran Berbasis Video Youtube Mengenai Bassic Safety Training Ananda, Alfi Dimas Luthfi; Aurellia, Desvitha; Syarifah, Aisyah Ummi; Galuh, Deary Tree Nowi Putri
Inisiatif : Jurnal Dedikasi Pengabdian Masyarakat Vol 2 No 2 (2023): Inisiatif : Jurnal Dedikasi Pengabdian Masyarakat
Publisher : Pusmedia Group Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61227/inisiatif.v2i2.126

Abstract

Tujuan dibuanya penelitian ini adalah untuk mengembangkan sistem pembelajaran Bassic Safety Training melalui video YouTube yang mudah di akses oleh semua kalangan. Media pembelajaran ini dikembangkan menggunakan power point sehinggan memiliki slide yang lebih menarik di setiap videonya. Video pembelajaran ini terdiri dari materi Bassic Safety Training pada keadaan darurat di laut maupun darat, pada penelitian ini akan berfokus pada suatu produk media pembelajaran berbasis video youtube yaitu Bassic Safety Training.
Rancangan Studi Water Heater dengan Kabel USB Pasyah, Sultan Said Takhir; Habibie, Arnold
Inisiatif : Jurnal Dedikasi Pengabdian Masyarakat Vol 2 No 2 (2023): Inisiatif : Jurnal Dedikasi Pengabdian Masyarakat
Publisher : Pusmedia Group Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61227/inisiatif.v2i2.127

Abstract

Pemanas atau sering disebut juga heater merupakan salah satu jenis pemanas yang memanfaatkan arus listrik sebagai input daya untuk menghasilkan listrik.Arus listrik yang dihasilkan kebanyakan merupakan arus bolak balik (AC) karena daya yang dibutuhkan cukup besar untuk menaikan suhu pada heater tersebut. Karena kebutuhan daya yang cukup besar maka pemakaian listrik juga akan meningkat sehingga konsumsi dan biaya akan cukup besar dikeluarkan.Penelitian ini bertujuan untuk melakukan suatu rancangan dan membuat suatu bentuk pemanas air dengan menggunakan sambungan yang tidak biasanya yaitu Kabel USB agar menghasilkan daya yang kecil yang dimanfaatkan dalam memanaskan heater tersebut.Heater yang memiliki keterkaitan erat dengan frekuensi kerja. Nilai tegangan dan arus masukan, dan bentuk benda yang akan dipanaskan. Masing-masing faktor tersebut memiliki pengaruh terhadap karakteristik daya tahan panas yang dihasilkan. Dengan menggunakan kabel usb faktor-faktor tersebut dapat diubah nilainya sehingga memungkinkan untuk portable kegunaan dan daya tahan panas.
Aplikasi Pembelajaran (Pintar Bersama Logistik) Terkait dengan Logistik Zulmarjon, Ziqra Maulana; Maulana, Anggi Akbar; Darmawanto, Muhammad Reva
Inisiatif : Jurnal Dedikasi Pengabdian Masyarakat Vol 2 No 2 (2023): Inisiatif : Jurnal Dedikasi Pengabdian Masyarakat
Publisher : Pusmedia Group Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61227/inisiatif.v2i2.128

Abstract

Perkembangan transportasi darat yang dapat kita rasakan hingga saat ini adalah adanya kereta api serta infrastruktur jalan yang ada di sepanjang Pulau Jawa. Seiring berkembangnya zaman, semua moda transportasi jadul telah tergantikan dengan transportasi modern. Hal tersebut dipengaruhi oleh perubahan zaman, kebijakan politik dan juga kemajuan teknologi. Selain itu, penemuan roda juga menjadi cikal bakal perkembangan transportasi darat dan memberikan pengaruh cukup besar pada semua moda transportasi, baik itu darat maupun udara. Bahkan sampai saat ini, beberapa transportasi darat dibedakan bergantung dengan jumlah roda dan jenis roda yang digunakan
Aplikasi Pembelajaran (Pintar Bersama Logistik) Terkait Dengan Logistik Malik, Fadel Muhammad; Baihaqi, Muhammad Ananda; Faishal , Gilang Putra Bahari
Inisiatif : Jurnal Dedikasi Pengabdian Masyarakat Vol 2 No 2 (2023): Inisiatif : Jurnal Dedikasi Pengabdian Masyarakat
Publisher : Pusmedia Group Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61227/inisiatif.v2i2.129

Abstract

Pada edisi kali ini penerapan pembelajaran merupakan salah satu bentuk pengembangan multimedia interkatif yang saat ini digunakan sebagai sarana hiburan. Perpaduan interaktivitas dengan multimedia banyak digunakan dalam aplikasi pembelajaran, teknologi tersebut terbukti menjadi sesuatu yang begitu adiktif. Potensi semacam ini akan sangat berguna jika dimanfaatkan dalam suatu aplikasi pembelajaran yang bersifat positif yang berfungsi sebagai media edutainment, yaitu media yang memadukan unsur pendidikan (education) dan hiburan (entertainment) atau belajar sambil bermain. aplikasi dunia mobile learning khususnya pada aplikasi pembelajaran. Pengguna dapat memilih kategori materi yang diinginkan.
Sistem Informasi Jasa Ekspor dan Impor Berbasis Website (ASWS CARGO) di Pt. Tunas Muda Sembada Karimah, Fathia Sausan; Syamil, Muhammad; Said, Rukma Aji Nagamas; Firmawan, Wahyu Dwi
Inisiatif : Jurnal Dedikasi Pengabdian Masyarakat Vol 2 No 2 (2023): Inisiatif : Jurnal Dedikasi Pengabdian Masyarakat
Publisher : Pusmedia Group Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61227/inisiatif.v2i2.130

Abstract

Kegiatan ekspor impor merupakan kegiatan yang erat kaitannya dengan kegiatan ekonomi dan memegang peranan penting dalam suatu negara. Kebutuhan akan jasa ekspor impor semakin meningkat, dan jumlah perusahaan ekspor impor semakin banyak, yang pada akhirnya menyebabkan persaingan antar penyedia jasa ekspor impor semakin ketat. Cara menanganinya adalah dengan membangun informasi yang baik dan syarat system informasi yang baik adalah kecepatan dan ketepatan dalam memperoleh informasi yang diperlukan. PT. Tunas Muda Sembada masih menggunakan cara yang manual untuk memberikan informasi layanan dan pengelolaan data pengiriman, hal itu sangat tidak efisien. Berdasarkan alasan tersebut penulis membuat suatu usaha jasa ekspor impor berbasis website yaitu ASWS Cargo yang bekerja sama dengan PT. Tunas Muda Sembada. ASWS Cargo ini dirancang sebagai solusi pendukung dalam permasalahan PT. Tunas Muda Sembada karena perusahaan tersebut membutuhkan sistem informasi pengiriman secara terkomputerisasi berbasis website yang dapat menyajikan informasi kepada pelanggan serta menginput data detail pengiriman.
Media Latihan Berbasis Website Mengenai Asuransi Kelautan Putriyani, Putriyani; Rafli, Muhammad Aris; Maulana, Ibnu Hasbi
Inisiatif : Jurnal Dedikasi Pengabdian Masyarakat Vol 2 No 2 (2023): Inisiatif : Jurnal Dedikasi Pengabdian Masyarakat
Publisher : Pusmedia Group Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61227/inisiatif.v2i2.131

Abstract

Tujuan dibuanya penelitian ini adalah untuk mengembangkan sistem pembelajaran ansuransi kelautan melalui website yang mudah di akses oleh semua kalangan. Media pembelajaran ini dikembangkan menggunakan power point sehinggan memiliki slide yang lebih menarik di setiap videonya. Video pembelajaran ini terdiri dari materi jaminan keadaan, pada penelitian ini akan berfokus pada suatu produk media pembelajaran berbasis website yaitu materi ansuransi kelauatan.
Perencanaan Sistem Informasi Penyewaan Alat Berat Bulldozer Berbasis Website Pada PT.Farhan Edina, Nadhifa Ubaidah; Sandy, Novi Pramita; Putri, Jihan Salsabila; Ayusahri, Devi
Inisiatif : Jurnal Dedikasi Pengabdian Masyarakat Vol 2 No 2 (2023): Inisiatif : Jurnal Dedikasi Pengabdian Masyarakat
Publisher : Pusmedia Group Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61227/inisiatif.v2i2.137

Abstract

PT.Farhan merupakan perusahaan yang bergerak menyewakan bulldozer untuk industry konstruksi. Kendala perusahaan selama ini adalah belum menerapkan sistem berbasis web sebagai alat persewaan alat berat bulldozer yang selama ini telah diterapkan pelanggan. Metode yang digunakan masih sistem manual yang dapat digunakan selain layanan sistem berbasis web sebagai media promosi yang dibutuhkan perusahaan saat ini. Sistem informasi penyewaan menggunakan alat berat dapat memproses pencatatan dan pengolahan data sehingga pembuatan laporan dengan cepat untuk memecahkan masalah yang sering terjadi kesalahan selama melakukan sistem manual. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kelayakan sistem pembuatan website dalam mengembangan usaha jasa persewaan alat berat bulldozer PT. Farhan. Bulldozer adalah alat berat yang digunakan untuk menggali, meratakan, mendorong atau memindahkan material, dan memiliki rangka yang kokoh dilengkapi dengan bilah baja besar di bagian depan. Dalam menjalankan operasional internal di perusahaan, sangat penting untuk mendapatkan informasi lengkap tentang kontrak kerja seperti profil penyewa, jenis alat berat yang akan disewa, lama sewa dan lokasi alat berat penyewa, jangka waktu sewa. Masalah yang dihadapi perusahaan ini adalah tidak adanya sistem berbasis website di zaman modern dan saat menyewa alat berat aka nada kerusakan yang menghambat pembangunan. Berdasarkan hal-hal tersebut maka dibuatlah sistem berbasis website untuk memudahkan konsumen yang ingin menyewa alat berat bulldozer ini.