cover
Contact Name
Jumrianto
Contact Email
jumrianto@ivet.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
jumrianto@ivet.ac.id
Editorial Address
Jl. Pawiyatan Luhur IV nomor 17, Semarang, Provinsi Jawa Tengah
Location
Kota semarang,
Jawa tengah
INDONESIA
Journal of Systems, Information Technology, and Electronics Engineering
Published by Universitas IVET
ISSN : 29634660     EISSN : 29634660     DOI : https://doi.org/10.31331/jsitee
System Engineering, Information Technology, Electronics Enginering, Electrical Engineering, Mechatronics, Automation, Educational Digital Media, Artificial Intelligence, and Robotic
Articles 50 Documents
Pengembangan Media Pembelajaran Informatika Menggunakan Google Classroom Pada Mata Pelajaran Al Qur'an Hadits Kurniawati, Kurniawati; Fadhli, Muhammad; Marischa, Chandra Luckysia; Nugraheni, Rizka Husnul; Ristanto, Riska Dami
Journal of System, Information Technology and Electronics Engineering Vol 2 No 2 (2022): DESEMBER 2022
Publisher : Universitas Ivet

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (312.543 KB) | DOI: 10.31331/jsitee.v2i2.2501

Abstract

Pengembangan media pembelajaran informatika menggunakan Google Classroom pada mata pelajaran Al-Qur’an Hadits memberikan sarana untuk menyediakan bahan ajar yang sesuai dengan kebutuhan siswa sehingga proses pembelajaran menjadi lebih efektif dan efisien. Gaya belajar berbantuan perangkat pembelajaran informatika berbasis google classroom diharapkan mampu membantu siswa untuk meningkatkan pemahaman siswa dalam proses belajar. Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui peningkatan hasil belajar siswa dengan menggunakan Google Classroom pada mata pelajaran Al-Qur’an Hadits. Penelitian ini adalah penelitian pengembangan (R&D) dengan pendekatan 4D dengan tahapan penelitian: 1)Define; 2)Design; 3)Develop; 4)Disseminate. Penelitian ini dilaksanakan di MTS Islam Pati kelas IX sejumlah 15 siswa. Pengumpulan data dilakukan dengan cara menggunakan pre-test dan post-test. Adapun langkah yang dilakukan dalam penelitian meliputi pembuatan, pengembangan dan penerapan media pembelajaran. Penelitian ini menunjukkan hasil bahwa terdapat peningkatan hasil belajar siswa sebesar 2,53% sehingga dianggap memberikan dampak positif terhadap siswa dan layak untuk digunakan media pembelajaran pada mata pelajaran Al-Qur’an Hadits
Analisis Sistem Informasi Toko Online Matahari.com dengan Menggunakan Competitive Forces and Strategy Prasetyani, Henny
Journal of System, Information Technology and Electronics Engineering Vol 2 No 1 (2022): JUNI 2022
Publisher : Universitas Ivet

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (393.375 KB) | DOI: 10.31331/jsitee.v2i1.2303

Abstract

Tujuan dari penulisan ini adalah untuk memberikan analisis sistem informasi yang dilakukan oleh www.matahari.com. Model bisnis Matahari.com adalah E-commerceyang menawarkan model berbelanja secara online dengan strategi yang berbeda dengan lainnya. Matahari.com merupakan E-commerce pertama di Asia Tenggara yang mengadopsi sistem belanja "O2O" (online-to-offline dan offline-to-online), yang memungkinkan para pelanggannya untuk membayar, mengambil, atau mengembalikan produk di ratusan cabang Matahari Department Store di seluruh Indonesia. Metode yang digunakan dalam analisis ini adalah pemodelan Competitive Forces and Strategy yang dikembangkan pertama kali oleh O’Brien dan Marakas. Pengumpulan data menggunakan studi pustaka yaitu: artikel, blog dan website dari matahari.com serta analisis pembanding dengan toko online lain. Kekuatan kompetitif paling kuat yaitu penawaran pembeli dan persaingan diantara perusahaan yang sudah ada. Strategi kompetitif yang dilakukan oleh Matahari.com melakukan lima strategi yang ada untuk menghadapi kekuatan kompetitif tersebut
Dampak dari Kondisi Persaingan Pasar di Perusahaan Penyedia Voucher Game Online UniPin Analisis dengan Menggunakan Michael Porter's Competitive Forces and Strategies Model S.Kom., M.Pd., Kurniawati; Ristanto, Riska Dami
Journal of System, Information Technology and Electronics Engineering Vol 1 No 1 (2021): JUNI 2021
Publisher : Universitas Ivet

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (521.94 KB) | DOI: 10.31331/jsitee.v1i1.1715

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi dampak dari kondisi persaingan pasar di perusahaan penyedia voucher game online. Penelitian ini dilaksanakan pada studi kasus perusahaan penyedia voucher game online UniPin. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif analisis dengan pendekatan studi kasus. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara melakukan observasi dan pengamatan langsung berdasarkan keadaan sistem informasi yang sesungguhnya. Analisis dilakukan dengan menggunakan Michael Porter's Competitive Forces and Strategies Model. Hasil analisis menunjukkan bahwa perusahaan UniPin mampu mengembangkan lima Competitive Strategies dalam menghadapi persaingan pasar.
Penerapan Hukum Kirchhoff dan Hukum Ohm pada Analisis Rangkaian Listrik Menggunakan Software Electronics Workbench Anugrah, Dena
Journal of System, Information Technology and Electronics Engineering Vol 2 No 2 (2022): DESEMBER 2022
Publisher : Universitas Ivet

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (384.371 KB) | DOI: 10.31331/jsitee.v2i2.2496

Abstract

Mata kuliah rangkaian listrik menuntut mahasiswa untuk berpikir analitis dalam memahami konteks permasalahan yang terdapat di dalam rangakaian listrik. Penggunaan rumus dengan proses perhitungan yang cukup panjang serta banyaknya persamaan matematis yang digunakan untuk menganalisis rangkaian listrik menjadikan mahasiswa merasa kesulitan dalam mempelajari mata kuliah rangkaian listrik. Untuk membantu proses berpikir analitis mahasiswa, maka penelitian ini bertujuan untuk menerapkan Hukum Kirchhoff dan Hukum Ohm pada metode analisis rangkaian listrik yang dilakukan dengan menggunakan simulasi software Electronics Workbench. Metode penelitian yang digunakan yaitu studi analisis deskriptif yang terdiri dari studi literatur, analisis, simulasi, dan evaluasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan Hukum Kirchhoff dan Hukum Ohm dapat diaplikasikan untuk mempermudah dalam menganalisis suatu rangkaian listrik. Rangkaian listrik dapat dianalisis menggunakan metode analisis node dan metode analisis supernode. Metode analisis rangkaian listrik dapat disimulasikan menggunakan software Electronics Workbench yang berperan dalam membuktikan kebenaran dari hasil analisis yang sudah dilakukan sehingga dapat diimplementasikan dalam kegiatan pembelajaran
PREDIKSI PERSEDIAAN BUKU BERDASARKAN POLA PEMINJAMAN MAHASISWA DI PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS IVET MENGGUNAKAN METODE K-MEANS CLUSTERING Aini, Nisrina Qurratu
Journal of System, Information Technology and Electronics Engineering Vol 3 No 1 (2023): JUNI 2023
Publisher : Universitas Ivet

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31331/jsitee.v3i1.2694

Abstract

Pengelompokan buku berdasarkan pola buku yang dipinjam membantu dalam proses penambahan koleksi buku yang telah ada pada perpustakaan Universitas Ivet. Salah satu cara untuk mengelola data tersebut yaitu menggunakan data mining dengan memanfaatkan metode K-Means. Data buku dikelompokan menjadi tiga cluster yaitu prioritas, dipertimbangkan, dan tidak di prioritaskan dalam perencanaan penambahan koleksi buku. Hasil dari penelitian ini adalah cluster dengan nilai terbesar merupakan cluster yang direkomendasikan dalam perencanaan penambahan koleksi buku.
ANALISIS PEMELIHARAAN BERKALA DENGAN KINERJA GENERATOR SET 1600 KVA DI PT. McDERMOTT INDONESIA Maulana, Alif Sendi
Journal of System, Information Technology and Electronics Engineering Vol 3 No 1 (2023): JUNI 2023
Publisher : Universitas Ivet

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31331/jsitee.v3i1.2653

Abstract

PT. McDermott Indonesia (PTMI) is an offshore construction fabrication company that requires a large and stable power supply. They utilize the main power supply from PLN with a capacity of 6890 KVA for all electronic equipment. Gensets are used as backup power in case of failures or when the power usage exceeds the limit of the main power supply. To ensure the operational availability of the gensets, the company prepares the genset equipment, calculates the availability and usage rates, and assesses the resulting losses. The designated operating time (SOT), total number of failures (T), and routine maintenance time (S) are collected within a specified timeframe. By subtracting the service time, the Actual Operating Time (AOT) of the gensets is obtained. The SOT and AOT data are utilized to calculate the availability rate of the generator set. In 2022, the average reliability rate of the gensets reached 99%, indicating rare occurrences of disruptions, and the availability of the gensets remained uninterrupted.
Perbandingan Algoritma C 4.5 dan Naïve Bayes Dalam Memprediksi Kelulusan Mahasiswa Firmansyah, Muhammad Ahya Fajri
Journal of System, Information Technology and Electronics Engineering Vol 3 No 1 (2023): JUNI 2023
Publisher : Universitas Ivet

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31331/jsitee.v3i1.2703

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk membandingkan akurasi dua metode algoritma, yaitu algoritma C4.5 dan Naïve Bayes pada sejumlah datasets. Berdasarkan hasil penelitian Perbandingan Algoritma C4.5 Dan Naïve Bayes untuk memprediksi kelulusan tepat waktu Mahasiswa diperoleh hasil nilai akurasi C4.5 adalah 90.79%, sedangkan nilai akurasi Naive Bayes 75.00% dapat disimpulkan bahwa dengan menggunakan model algoritma C 4.5 lebih tinggi tingkat akurasinya dalam memprediksi kelulusan mahasiswa.
Rancang Bangun Sistem Informasi Kepuasan Pelayanan Toko Kaharu, Nur Alinuddin
Journal of System, Information Technology and Electronics Engineering Vol 3 No 1 (2023): JUNI 2023
Publisher : Universitas Ivet

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31331/jsitee.v3i1.2646

Abstract

Dalam era digital yang semakin maju ini, kepuasan pelanggan menjadi faktor kunci dalam mempertahankan keberhasilan bisnis toko. Rancang bangun sistem informasi kepuasan pelayanan toko memiliki tujuan untuk memperoleh data yang akurat tentang tingkat kepuasan pelanggan, mengidentifikasi kekuatan dan kelemahan dalam proses pelayanan, meningkatkan kualitas pelayanan berdasarkan umpan balik pelanggan, serta mengidentifikasi tren dan pola perilaku pelanggan. Melalui pengumpulan dan analisis data yang efisien, sistem ini membantu toko dalam mengambil tindakan perbaikan yang diperlukan dan meningkatkan kepuasan pelanggan secara konsisten. Implementasi sistem informasi kepuasan pelayanan toko memberikan manfaat dalam mempertahankan pelanggan, menarik pelanggan baru, dan mendukung pengambilan keputusan bisnis yang lebih baik.
Rancang Bangun Sistem Informasi Perpusatakaan Berbasis Web pada SMK Swadaya Semarang Permana, Oky Dian; Mangiri, Herry Sulendro; Trisetiyanto, Adi Nova
Journal of System, Information Technology and Electronics Engineering Vol 3 No 2 (2023): DESEMBER 2023
Publisher : Universitas Ivet

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31331/jsitee.v3i2.3901

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui 1) Merancang bangun dan menghasilkan sistem informasi perpustakaan berbasis web yang dapat mengatasi permasalahan yang terjadi pada perpustakaan SMK Swadaya Semarang. 2) Mengetahui tingkat kelayakan sistem informasi perpustakaan berbasis web.Penelitian ini merupakan jenis penelitian R&D yang berupa sistem infromasi perpustakaan berbasis web yang dijalankan secara local. Tahapan yang dilalui meliputi analisis kebutuhan sistem, perancangan sistem, implementasi, pengujian, dan pemeliharaan. Pada teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dokumentasi, dan angket. Sedangkan pada tahap pengujian sistem informasi perpustakaan ini berfokus pada aspek functionality dan aspek usability. Dari hasil penelitian ini menunjukan bahwa sistem informasi perpustakaan berbasis web di SMK Swadaya Semarang di rancang menggunakan metode waterfall yaitu analisis, desain, pengkodean, dan pengujian. Dimana pada tahap desain dan implementasi dibangun aplikasi dan software menggunakan bahasa pemrograman PHP dan databse MYSQL. Pengujian aplikasi menggunakan black box testing yang berfokus pada aspek functionality dan aspek usability, pada aspek functionality berdasarkan hasil mendapatkan skor 100% yang dimana semua fungsi pada sistem informasi perpustakaan ini berjalan dengan baik
Pengembangan Media Pembelajaran Berbasis Aplikasi Android Menggunakan Smart Apps Creator pada Materi Operasi Bilangan Bulat Fahrudin, Muhammad Guntur; Mangiri, Herry Sulendro; Trisetiyanto, Adi Nova
Journal of System, Information Technology and Electronics Engineering Vol 3 No 1 (2023): JUNI 2023
Publisher : Universitas Ivet

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31331/jsitee.v3i1.3891

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah (1) Menghasilkan suatu produk Smart Apps Creator sebagai media pembelajaran di SD Suryo Bimo Kresno. (2) Mendapat informasi terkait dengan kelayakan Smart Apps Creator sebagai media pembelajaran di SD Suryo Bimo Kresno. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan atau R&D (Research and Development). Merupakan metode yang digunakan untuk menghasilkan suatu produk dan menguji kelayakan produk tersebut. Penelitian ini dilakukan di SD Suryo Bimo Kresno dengan subjek penelitian adalah peserta didik kelas 5. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan wawancara, observasi, dokumentasi, angket. Instrumen yang digunakan untuk menilai kelayakan suatu produk media pembelajaran dan respon siswa yaitu menggunakan skala Likert. Berdasarkan pengujian kotak hitam (blackbox testing) yang telah dilakukan oleh tenaga ahli maka seluruh proses pada sistem telah berjalan dengan baik dan Hasil uji coba dengan siswa memberikan tanggapan sangat positif terhadap sumber belajar yang dikembangkan dengan memperoleh skor 84%. Persentase tersebut apabila dikonversi ke dalam skala kualitatif masuk dalam kategori “Sangat Layak” untuk digunakan.