cover
Contact Name
Muhammad Haris Hermanto
Contact Email
harishermanto96@gmail.com
Phone
+6282183789080
Journal Mail Official
staidarussalamlampung@gmail.com
Editorial Address
Alamat: Jl. Cendrawasih No.1, Labuhan Ratu Satu, Kec. Way Jepara, Kabupaten Lampung Timur, Lampung 34396 Telepon: (0725) 641565 Provinsi: Lampung
Location
Kota bandar lampung,
Lampung
INDONESIA
Jurnal Peduli : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
ISSN : -     EISSN : 28096258     DOI : https://doi.org/10.51226/pdl.v4i1
Core Subject : Social,
Scope Peduli : Jurnal PkM Pengabdian kepada Masyarakat focuses on publishing articles about the results of community service activities in any form, whether in the form of products or in the form of modules and methods. This journal contains publications from all fields of science, both education, arts and humanities, engineering, computers, Islamic Law, Economy, and social sciences.
Articles 6 Documents
Search results for , issue "Vol. 4 No. 1 (2024)" : 6 Documents clear
PENDAMPINGAN PENGGUNAAN SISTEM LAPORAN KEUANGAN BERBASIS MICROSOFT EXCEL (SILAKEL) PADA UMKM KHAWLA WORKSHOP Kartika Eka Pertiwi
Jurnal Peduli : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 4 No. 1 (2024)
Publisher : LPPM STAI DARUSSALAM LAMPUNG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51226/pdl.v4i1.714

Abstract

Perkembangan UMKM berdampak langsung terhadap perekonomian. Perencanaan dan pengelolaan keuangan yang baik memberikan peluang bagi keberlanjutan usaha. Berdasarkan data observasi awal dilapangan diketahui bahwa UMKM kesulitan dalam membuat laporan keuangan. Kesadaran akan pentingnya pembukuan belum terinternalisasi dalam jiwa pelaku UMKM. Mereka menganggap pembukuan hanyalah proses rumit yang hanya menyita waktu. Microsoft Excel adalah salah satu program komputer yang populer digunakan untuk pembuatan laporan keuangan. Berdasarkan permasalahan yang dihadapi pelaku UMKM maka perlu adanya pelatihan penyusunan laporan keuangan berbasis microsoft excel (Silakel) pada UMKM Khawla Workshop. Adapun pendampingan yang akan dilaksanakan berupa pelatihan penyusunan laporan keuangan dengan silakel. Pelatihan dilaksanakan melalui 3 tahap yaitu: 1) tahap pemberian materi serta pengenalan fitur-fitur silakel; 2) pengaplikasian transaksi pelaku usaha secara langsung ke silakel; 3) pendampingan penggunaan silakel melalui jarak jauh. Dengan laporan keuangan yang kemudian dimiliki diharapkan dapat memudahkan pelaku UMKM dalam pengambilan kebijakan terutama kebijakan keuangan yang bersumber dari data keuangan yang akurat, bukan lagi hanya bersumber dari pemikiran tanpa data yang diharapkan akan membawa kemajuan bagi usaha. Dari pendampingan langsung yang telah dilakukan, pemilik mengakui bahwa sistem ini sangat sesuai dengan apa yang ia inginkan.
PENYULUHAN PARENTING BAGI WALI MURID: NILAI-NILAI KEAGAMAAN ANAK USIA DINI DI PAUD PERMATA BUNDA WAY JEPARA LAMPUNG Septiani Selly Susanti; Vivi Nur Afifah; Ermanita Permatasari; Laila Nursafitri; Siti Fatimah; Dhoni Kurniawati
Jurnal Peduli : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 4 No. 1 (2024)
Publisher : LPPM STAI DARUSSALAM LAMPUNG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51226/pdl.v4i1.716

Abstract

Memberikan panduan kepada orangtua tentang pentingnya menanamkan nilai-nilai agama kepada anak-anak usia dini. Kurangnya keterlibatan orang tua dalam pendidikan agama dan menyatakan bahwa pendidikan anak usia dini sangat krusial untuk pembentukan kepribadian. Metode yang digunakan terdiri dari pelatihan dan sosialisasi kepada para orang tua, bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan partisipasi mereka dalam pendidikan agama anak. Hasil yang diharapkan dari program ini mencakup peningkatan pemahaman orang tua tentang pentingnya nilai-nilai agama, peningkatan perhatian orang tua terhadap anak. Dengan kegiatan ini, penulis berharap dapat memotivasi orang tua untuk lebih aktif dalam mendidik anak dan mengintegrasikan nilai-nilai agama dalam kehidupan sehari-hari anak.
PELATIHAN PEMBUATAN MEDIA PEMBELAJARAN BIG BOOK PADA GURU PAUD DI KECAMATAN SUKADANA LAMPUNG TIMUR Anita Oktaviana; Aprilita Ni’matul Madinah
Jurnal Peduli : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 4 No. 1 (2024)
Publisher : LPPM STAI DARUSSALAM LAMPUNG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51226/pdl.v4i1.719

Abstract

Pengabdian kepada masyarakat yang dilakukan yaitu dengan melakukan mitra dengan Guru-guru PAUD di Kecamatan Sukadana Kabupaten Lampung Timur. Tujuan kegiatan Pengabdian Masyarakat ini adalah untuk meningkatkan keterampilan guru PAUD dalam pengembangan media pembelajaran Big Book. Metode Pengabdian menggunakan SL (Service Learning), yang dimana tim pendamping (Dosen STAI Darrusalam Lampung) melakukan kunjungan ke Sekolah mitra untuk menjelaskan tentang pendampingan yang akan diberikan. Berdasarkan hasil pengabdian hampir semua peserta pelatihan kegiatan tersebut antusias dan dapat merasakan manfaat dengan adanya kegiatan pelatihan pembuatan media Pembelajaran big book. Perwujudan pengabdian kepada masyarakat nantinya akan berkolaborasi dengan Guru PAUD yang berada di Kecamatan Sukadana diantaranya yaitu: RA Arridhalah, TK IT Darul Hamdi, TK Ceria Kasih.
PELATIHAN METODE BERCERITA ANAK USIA DINI PADA GURU PAUD DI KELURAHAN SUKADANA TENGAH LAMPUNG TIMUR Siti Khomsiyati; Oktavianti, Sinta; Diana Puspitasari
Jurnal Peduli : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 4 No. 1 (2024)
Publisher : LPPM STAI DARUSSALAM LAMPUNG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51226/pdl.v4i1.720

Abstract

Seorang guru PAUD harus mampu menjadi seorang pendongeng yang baik, yang akan menjadikan cerita sebagai kegiatan yang menarik dan dapat dijadikan pengalaman yang unik bagi anak. Kegiatan pendampingan ini bertujuan agar guru dapat memahami dan mampu mengaplikasikannya dengan menciptakan suasana belajar yang menyenangkan. Melalui metode bercerita diharapkan isi cerita yang disampaikan guru dapat diterima oleh siswa serta dapat meningkatkan aspek aspek perkembangan, terutama perkembangan bahasa pada anak usia dini. Pelaksanaan kegiatan pengabdian ini melalui 2 tahapan, yang pertama, tim pendamping menyampaikan beberapa materi dampingan Kemudian dilanjutkan dengan praktek bercerita dan membuat video bererita langsung kepada anak anak. Hasil yang didapat yaitu Pada praktek yang telah dilakukan oleh guru PAUD ada 3 video yang dibuat oleh guru PAUD perwakilan dari sekolah masing masing. Melalui cerita, guru dapat merangsang imajinasi, mengembangkan bahasa, memperkuat nilai-nilai moral, dan memperluas pengetahuan anak-anak. Dengan menerapkan strategi yang efektif, guru dapat membuat pembelajaran menjadi lebih menyenangkan dan bermakna bagi anak-anak di PAUD.
EDUKASI TOKOH AGAMA DALAM PENCEGAHAN STUNTING DI DESA RANAH SINGKUANG Nur Kholis; Dewi Septiana; Okta Vitriani; Nurul Izzah Zhafirah; Mutya Dinanti. B; Fatahiya Hanum Umaira
Jurnal Peduli : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 4 No. 1 (2024)
Publisher : LPPM STAI DARUSSALAM LAMPUNG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51226/pdl.v4i1.722

Abstract

Pengabdian ini bertujuan untuk meningkatkan peran tokoh agama dalam memberikan edukasi terkait pencegahan stunting di Desa Ranah Singkuang. Stunting merupakan masalah kesehatan yang memerlukan perhatian serius karena dampaknya pada pertumbuhan fisik dan perkembangan kognitif anak. Tokoh agama memiliki peran penting dalam menyampaikan pesan kesehatan kepada masyarakat melalui pendekatan keagamaan. Program pengabdian ini melibatkan pelatihan dan penyuluhan kepada tokoh agama mengenai pentingnya nutrisi yang baik, perawatan kesehatan ibu dan anak, serta pencegahan stunting sesuai ajaran Islam. Edukasi dilakukan melalui ceramah, khutbah, dan kegiatan keagamaan lainnya. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa tokoh agama dapat menjadi agen perubahan yang efektif dalam meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pencegahan stunting, terutama di kalangan keluarga muda. Dengan adanya kolaborasi antara tokoh agama, masyarakat, dan tenaga kesehatan, upaya pencegahan stunting di Desa Ranah Singkuang dapat berjalan lebih optimal.
EFEKTIVITAS PUDING JAGUNG DAN KACANG HIJAU DALAM MENGATASI STUNTING DI DESA TEBING KARYA MANDIRI KABUPATEN MESUJI TIMUR Agus Hermanto; Dewi Lestari, Cici; Yesa Aprisa; Indah Susilawati; Jihan Agustin; Fatiha Dalila Putri; M. Faqih Hidayat; Muchlisin Saputra; M. Dzaki Indrawan
Jurnal Peduli : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 4 No. 1 (2024)
Publisher : LPPM STAI DARUSSALAM LAMPUNG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51226/pdl.v4i1.723

Abstract

Penelitian ini mengevaluasi efektivitas puding jagung dan kacang hijau untuk mengatasi stunting pada anak-anak di Desa Tebing Karya Mandiri, Kabupaten Mesuji Timur. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah puding ini dapat meningkatkan pertumbuhan dan status nutrisi anak-anak di area dengan sumber daya terbatas. Metode: Puding jagung dan kacang hijau diberikan secara rutin kepada anak-anak selama beberapa bulan, dan perubahan dalam tinggi badan, berat badan, dan status nutrisi mereka dinilai melalui pengukuran periodik. Hasil Penelitian ini menunjukkan peningkatan signifikan dalam tinggi badan, berat badan, dan status nutrisi anak-anak dibandingkan dengan pengukuran awal, membuktikan efektivitas puding dalam mengurangi stunting. Temuan ini menunjukkan bahwa puding jagung dan kacang hijau bisa menjadi solusi nutrisi lokal yang efektif dan ekonomis untuk mengatasi stunting, serta memberikan dasar untuk pengembangan program nutrisi serupa di daerah lain.

Page 1 of 1 | Total Record : 6