cover
Contact Name
suyanto
Contact Email
suyanto@unissula.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
nurscope@unissula.ac.id
Editorial Address
Fakultas Ilmu Keperawatan, Universitas Islam Sultan Agung, Jalan Raya Kaligawe Km 4, Semarang, Jawa Tengah, Indonesia, Kode Pos 50112
Location
Kota semarang,
Jawa tengah
INDONESIA
NURSCOPE: Jurnal Penelitian dan Pemikiran Ilmiah Keperawatan
ISSN : -     EISSN : 24768987     DOI : 10.30659/nurscope
Core Subject : Health,
NURSCOPE: Jurnal Penelitian dan Pemikiran Ilmiah Keperawatan indirectly acknowledged as a work of scholarly authors in the field of nursing. Articles covering sub areas of basic nursing, adult nursing, emergency nursing, critical nursing, child nursing, maternity nursing, mental nursing, gerontik nursing, family nursing, community nursing, nursing management, and nursing education. Types of articles received by the editors are the results of research. NURSCOPE has collaborated with Nurses Professional Organizations (AIPNI Jawa Tengah) in journal management since October 2020
Articles 6 Documents
Search results for , issue "Vol 5, No 1 (2019): Juni" : 6 Documents clear
Intervensi perawatan spiritual bagi pasien kanker: Tinjauan sistematis Herniyanti Herniyanti; Ariyanti Saleh; Andi Masyitha Irwan
NURSCOPE: Jurnal Penelitian dan Pemikiran Ilmiah Keperawatan Vol 5, No 1 (2019): Juni
Publisher : Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Islam Sultan Agung, Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30659/nurscope.5.1.1-15

Abstract

Pendahuluan: Tujuan tinjauan sistematis ini adalah untuk mendapatkan gambaran tentang intervensi perawatan spiritual. Metode: Pencarian database pada  Pubmed, Science Direct, dan Google Scholar. Kata kunci yaitu ”Spiritual needs” AND”Spiritual care” AND”Spiritual care interventions” AND”Cancer patients”. Filter 5 tahun terakhir dan full text.Hasil: Delapan (n=8) dari 1.085 artikel ditemukan membahas tentang intervensi perawatan spiritual berupa terapi musik; program perawatan spiritual; perawatan spiritual berdasarkan prinsip ajaran Buddha; konseling spiritual; dan intervensi berbasis spiritual Islam. Efektifitas penerapan intervensi perawatan spiritual meningkatkan pandangan tentang akhir kehidupan, menurunkan tingkat rasa sakit, kekahwatiran, tingkat depresi, kecemasan, stres, dan meningkatkan kesejahteraan spiritual dan relaksasi pasien. Dimensi agama dan dimensi eksistensial mengalami peningkatan nilai yang signifikan. Kesimpulan: Intervensi perawatan spiritual meningkatkan kesejahteraan spiritual sehingga pasien memiliki penguatan diri dan semangat hidup untuk menjalani penyakitnya.
Gambaran pengetahuan, sikap, dan hambatan perawat mengenai health literacy di RS TK II Pelamonia Makassar Nour Sriyanah; Kusrini Kadar; Kadek Ayu Erika
NURSCOPE: Jurnal Penelitian dan Pemikiran Ilmiah Keperawatan Vol 5, No 1 (2019): Juni
Publisher : Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Islam Sultan Agung, Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30659/nurscope.5.1.16-22

Abstract

Pendahuluan: Kurangnya pengetahuan perawat mengenai karakteristik pasien yang berhubungan dengan health literacyyang rendah akan menimbulkan kesenjangan dalam pemberian pelayanan kesehatan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran pengetahuan sikap, pengalaman, dan hambatan perawat mengenai health literacydi RS. Tk II Pelamonia Makassar. Metode: penelitian ini menggunakan desain penelitian deskriptif. Jumlah sampeldigunakan sebanyak 35 responden dengan menggunakan teknik purposive sampling. Data dikumpulkan dengan kuesioner. Hasil : hasil dari penelitian ini adalah: (1) Rerata nilai pengetahuan responden mengenai health literacyyaitu 0,0. (2) Rerata nilai sikap responden mengenai health literacyyaitu 19,0. (3) Rerata nilai strategi responden mengenai health literacyyaitu 17,00. (4) Rerata nilai pengalaman mengenai health literacyyaitu 16,0. (5) Mayoritas responden terkendala dengan kurangnya kerjasama pasien untuk menilai health literacy. Kesimpulan: kurangnya pengetahuan dan sikap perawat mengenai health literacy dan masih banyaknya hambatan yang dimiliki. Hal ini diharapkan peningkatan pengetahuan mengenai health literacybagi petugas kesehatan terutama perawat. 
Analisis faktor niat pengambilan keputusan dalam menentukan jarak kehamilan pada ibu primipara di Puskesmas Mulyorejo Surabaya Natalia Haris Krisprimada; Tiyas Kusumaningrum; Aria Aulia Nastiti
NURSCOPE: Jurnal Penelitian dan Pemikiran Ilmiah Keperawatan Vol 5, No 1 (2019): Juni
Publisher : Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Islam Sultan Agung, Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30659/nurscope.5.1.23-31

Abstract

Pendahuluan: Mengatur jarak kehamilan yang tidak sesuai aturan pemerintah dapat meningkatkan risiko kematian ibu dan bayi. Tujuan penelitian ini untuk menganalisis faktor niat pengambilan keputusan dalam menentukan jarak kehamilan pada ibu primipara. Metodologi: Desain penelitian yang digunakan adalah korelasional dengan pendekatan cross sectional. Penelitian dilakukan pada ibu primipara yang berjumlah 104 responden yang dipilih menggunakan teknik total sampling. Data diperoleh menggunakan kuesioner yang kemudian dianalisis menggunakan uji statistik Spearman Rank Test Correlation dengan signifikansi α ≤ 0,05. Hasil: Uji statistik menunjukkan bahwa sikap memiliki hubungan dengan niat pengambilan keputusan dalam menentukan jarak kehamilan selanjutnya (p= 0,000), norma subjektif tidak memiliki hubungan dengan niat pengambilan keputusan dalam menetukan jarak kehamilan selanjutnya (p= 0,625), dan kontrol perilaku memiliki hubungan dengan niat pengambilan keputusan dalam menentukan jarak kehamilan selanjutnya (p= 0,000). Diskusi: Penelitian ini menunjukan bahwa peningkatan pengetahuan sebagai bagian dari kesiapan pada kontrol perilaku penting diperhatikan dalam penentuan jarak kehamilan.
Aplikasi e-diary DM sebagai alat monitoring manajemen selfcare pengelolaan diet pasien DM Herman Priyono Luawo; Elly Lilianty Sjattar; Burhanuddin Bahar; Saldy Yusuf; Andi Masyitha Irwan
NURSCOPE: Jurnal Penelitian dan Pemikiran Ilmiah Keperawatan Vol 5, No 1 (2019): Juni
Publisher : Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Islam Sultan Agung, Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30659/nurscope.5.1.32-38

Abstract

Pendahuluan : Penatalaksanaan DM sangat penting dilakukan, upaya tersebut dapat melalui keterlibatan langsung penderita melalui program manajemen perawatan atau self care management. Tujuan : Mengetahui hasil monitoring aplikasi e-diary tehadap pegelolaan diet pasien diabetes mellitus. Metode : Menggunakan metode quasi eksperimen dengan rancangan pre post test with control group design, analisa data dilakukan dengan uji Wilcoxon dan Mann Whitney. Hasil : penelitian menujukkan bahwa terdapat pengaruh 75,9 %, penerapan e-diary memberikan kontribusi signifikan terhadap manajemen selfcare (P value=0,000).  Pada kelompok intervensi sebelum diterapkan e-diary adalah 7,13 (SD 0,756), sedangkan sesudah dilakukan intervensi diperoleh nilai rata-rata pengeloaan diet sebesar 7,80 (SD 0,561) disimpulkan bahwa. Hasil tersebut menunjukkan adanya peningkatan skor rata-rata pengelolaan diet pada pasien DM sebesar 0,80. Hasil analisis uji Wilcoxon Rank Test diperoleh nilai p value 0,006. Penerapkan e-diary pada pasien diabetes militus secara bermakna dan signifikan efektif dalam meningkatkan manajemen selfcare pengelolaan diet pada pasien diabetes militus.
Gambaran status gizi akseptor Keluarga Berencana (KB) Implan di Wilayah Surabaya Yeni Rahayu; Ni Ketut Alit Armini; RR Dian Tristiana
NURSCOPE: Jurnal Penelitian dan Pemikiran Ilmiah Keperawatan Vol 5, No 1 (2019): Juni
Publisher : Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Islam Sultan Agung, Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30659/nurscope.5.1.39-44

Abstract

Pendahuluan: Penggunaan jenis implan masih banyak digunakan di Indonesia. Namun, penggunaan kontrasepsi ini dapat menimbulkan efek negatif pada status gizi pengguna. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui gambaran status gizi akseptor KB Implan di Wilayah Surabaya. Metodologi: deskiptif analitik dengan desain cross sectional, 102 orang (sampel) yang didapat dengan teknik purposive sampling. Sampel penelitian adalah akseptor KB Implan di Wilayah Surabaya. Hasil: Hasil status gizi akseptor KB Implan di Wilayah Surabaya menunjukkan bahwa akseptor dengan status gizi kurang 3 akseptor (2,9%), status gizi normal 65 akseptor (65%), status gizi overweight  15 akspetor (14,7%), dan status gizi obesitas 19 akseptor (18,7%). Diskusi: Gambaran status gizi pada akseptor KB Implan di Wilayah Surabaya memiliki status gizi yang baik, namun perlu dikembangkan faktor-faktor yang mempengaruhi status gizi akseptor KB implan.
Cervical Cancer Self Management Education (CSME) meningkatkan kualitas hidup pasien dengan kanker serviks Apriliani Yulianti Wuriningsih; Hernandia Distinarista; Anna Jumatul Laely
NURSCOPE: Jurnal Penelitian dan Pemikiran Ilmiah Keperawatan Vol 5, No 1 (2019): Juni
Publisher : Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Islam Sultan Agung, Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30659/nurscope.5.1.45-51

Abstract

Kanker serviks merupakan salahsatu penyakit kronis dengan berbagai gejala penyerta selama sepanjang hidup pada penderita. Pasien dengan kanker serviks dapat melakukan manajemen diri terhadap gejala. Beberapa memiliki kemampuan untuk beradaptasi terhadap gejala yang muncul, namun ada juga yang mengungkapkan ketidaksiapan dalam mengelola gejala. Informasi kesehatan sangat penting untuk pasien, berupa mempromosikan rasa kontrol, menurunkan tekanan emosional, mendukung manajemen diri yang efektif, dan menghilangkan gangguan dari aktivitas sehari-hari. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh cervical cancer self management education(CSME) terhadap kualitas hidup pasien dengan kanker serviks. Desain penelitian yang digunakan, yaitu eksperimen semu dengan pendekatan pre dan post test pada kelompok kontrol dan intervensi. Besar sampel minimal ditentukan berdasarkan tujuan menguji hipotesis beda dua proporsi kelompok independen dan nilai proporsi efek terapi standar (P1) dengan metode pengambilan sampel menggunakan simple random samplingsejumlah 37 responden. Hasil penelitian menunjukkan bahwa CSME berpengaruh terhadap kualitas hidup pasien dengan kanker serviks dengan nilai p= 0,000. 

Page 1 of 1 | Total Record : 6