cover
Contact Name
Nia Kania
Contact Email
niakania.edupedia@gmail.com
Phone
+6282214483006
Journal Mail Official
jcos.edupedia@gmail.com
Editorial Address
https://journals.eduped.org/index.php/jcos/about/editorialTeam
Location
Kab. majalengka,
Jawa barat
INDONESIA
Journal of Community Service (JCOS)
Published by Edupedia Publisher
ISSN : 29856701     EISSN : 2964853X     DOI : 10.56855
Focus and Scope Articles published in JCOS: Journal of Community Service based on research such as Participatory Action Research, Asset-Based Community Development, Community-Based Research, Service Learning, Community Development. Service activities are organized into activities aimed at improving the welfare of the community. The purpose of publishing this journal is to disseminate conceptual thoughts or ideas and research results that have been achieved in the field of community service.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 6 Documents
Search results for , issue "Vol. 3 No. 1 (2025)" : 6 Documents clear
Pendampingan Proses Belajar Daring Pada Anak Sekolah Dasar Kampung KateKate Kota Ambon Hatala, Zulkarnaen; Hudzaly, Muhammad
Journal of Community Service (JCOS) Vol. 3 No. 1 (2025)
Publisher : EDUPEDIA Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56855/jcos.v3i1.1250

Abstract

Sektor pendidikan dasar formal masih memiliki banyak tantangan. Di era teknologi internet dan media sosial, anak usia belajar mengalami penurunan minat untuk belajar secara konvensional dengan membaca buku teks dan mode kertas lainnya. Daya tarik smartphone (HP) sangat bersifat desktruktif terhadap konsentrasi dan minat anak didik terhadap pelajaran. Banyak waktu dihabiskan remaja untuk bermain HP dibandingkan untuk belajar. Disini akan diterapkan pendekatan untuk meningkatkan minat dan kognitif anak usia didik terhadap pelajaran. Perangkat smartphone yang menjadi sumber masalah, akan dimanfaatkan sebagai media untuk pembelajaran itu sendiri. Bertujuan agar proses pembelajaran menjadi lebih menarik minat siswa maka proses pembelajaran bisa memanfaatkan daya tarik smartphone dengan menggunakan proses pembelajaran secara daring (online). Kami menerapkan teknologi E-learning untuk pembelajaran anak didik melalui media HP dengan terhubung ke jaringan wifi serta internet. Hasil yang diperoleh adalah antusias yang meningkat serta capaian pemahaman yang baik oleh peserta didik.
STRATEGI PENGELOLAAN KEUANGAN PETANI DALAM MEMPERTAHANKAN EKONOMI RUMAH TANGGA DI DESA SUKATEPU KABUPATEN KARO Ginting, Milawati Br; Surbakti, Nenni Lestari Br; Ramos, Elton; Suka, Beril Syahputra Ginting; Lestari, Linda; Tarigan, Asta Lovika
Journal of Community Service (JCOS) Vol. 3 No. 1 (2025)
Publisher : EDUPEDIA Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56855/jcos.v3i1.1285

Abstract

Tujuan kegiatan dari pengabdian ini adalah memberikan literasi keuangan yaitu bagaimana mengelola keuangan yang baik dan efektif dalam mempertahankan ekonomi rumah tangga bagi petani di Desa Sukatepu Kabupaten Karo. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif, yakni penelitian yang bersifat deskriptif dan cenderung menggunakan naratif. Teknik pengumpulan data dari penelitian ini menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa peserta mulai memahami materi pengelolaan keuangan dan bagaimana pengelolaan keuangan yang benar dapat membantu petani dalam mempertahankan ekonomi rumah tangga sehingga terhindar dari hutang dan kekurangan modal. Peserta juga mulai memahami bagaimana mengelola anggaran pertanian, agar usaha pertanian mereka dapat terus bertahan dan berjalan dengan kondisi harga jual di pasar yang tidak menentu.
Identifikasi Potensi Lahan Marginal di Nagari Guguak Kecamatan 2 x 11 Kayu Tanam Kabupaten Padang Pariaman Adil, Sita Darma; Suryanto, Fitri Adi; Syaiful, Syaiful; Osronita, Osronita; Jamilah, Jamilah
Journal of Community Service (JCOS) Vol. 3 No. 1 (2025)
Publisher : EDUPEDIA Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56855/jcos.v3i1.1291

Abstract

Dalam mengatur dan mengurus rumah tangga Desa diperlukan informasi mengenai potensi wilayah di desa tersebut. Nagari Guguak yang terletak di Kecamatan 2 x 11 Kayu Tanam, Kabupaten Padang Pariaman Sumatera Barat, sebagian besar wilayahnya merupakan hutan suaka alam dengan kemiringan lereng 15% sampai lebih dari 45%. Topografi yang curam tersebut mempunyai potensi keekonomian yang rendah mutu dan kualitas dan merupakan lahan marginal dengan topografi sebagai faktor pembatasnya. Meskipun demikian, nagari Guguak menawarkan keindahan wisata alamnya dan memiliki potensi yang dapat dikembangkan menjadi tempat wisata yaitu berupa kolam pemancingan, peternakan, perkebunan durian, rumah makan dan pengelolaan sampah terpadu dengan konsep zero waste dalam pengelolaannya. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengidentifikasi dan pemetaan lahan marginal Ultisol di nagari Guguak sehingga nantinya lahan marginal tersebut dapat dikembangkan untuk mengangkat nilai ekonomi masyarakat di nagari Guguak.
INOVASI PEMBUATAN UBI CARANG MAS SEBAGAI AKTIVITAS KETERAMPILAN DI KEBUN SAREH DAN PENGAKUAN SERTIFIKAT HALAL OLEH BPJPH Muzekki, Sahrul; Januar, Linda Ramadhanty; Mukminin, Amirul; Sisyanti, Lely; Nur M., Fauziah
Journal of Community Service (JCOS) Vol. 3 No. 1 (2025)
Publisher : EDUPEDIA Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56855/jcos.v3i1.1292

Abstract

Desa kebun Sareh merupakan desa yang tepat untuk mengeksplorasi inovasi dalam proses pembuatan Ubi Carang Mas, sebagai bentuk keterampilan yang dapat memberdayakan masyarakat di Desa Kebun Sareh. Sebagai produk pangan tradisional yang memiliki potensi ekonomi tinggi, inovasi dalam teknik produksi diharapkan dapat meningkatkan kualitas dan efisiensi. Selain itu, penelitian ini juga mendalami proses pengakuan sertifikat halal oleh Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH), yang menjadi aspek penting dalam pemasaran produk tersebut. Metode penelitian melibatkan pengamatan langsung, wawancara dengan pelaku usaha lokal, dan analisis dokumen sertifikasi halal. Hasil penelitian menunjukkan bahwa melalui penerapan inovasi dalam proses pengolahan, Ubi Carang Mas mampu mencapai standar kualitas yang lebih tinggi. Sertifikasi halal yang diperoleh juga memberikan jaminan kehalalan produk, meningkatkan kepercayaan konsumen dan membuka peluang pemasaran yang lebih luas. Kesimpulan dari penelitian ini adalah bahwa inovasi teknologi dan pengakuan sertifikat halal tidak hanya meningkatkan kualitas produk, tetapi juga memberdayakan masyarakat lokal secara ekonomi.
Keterampilan Melukis Menggunakan Media Henna Craft (Painting Skill) di MTs Pondok Pesantren Al-Ihsan Putri Muzekki, Sahrul; Januar, Linda Ramadhanty; Tammamatun, Tammamatun
Journal of Community Service (JCOS) Vol. 3 No. 1 (2025)
Publisher : EDUPEDIA Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56855/jcos.v3i1.1293

Abstract

Penelitian ini membahas tentang minimnya pembelajaran diluar pondok sehingga team KKN memberi pembelajaran baru tentang keterampilan melukis menggunakan media henna. Tujuan team KKN adalah untuk mengasah kemampuan para santriwati yang mempunyai basic skill lebih memperluas pembelajaran tentang seni melukis. Metode yang di lakukan oleh team KKN meliputi beberapa pertemuan: analisis situasi, 1) Pembelajaran, 2) praktek, 3) dan hasil dari kegiatan painting skill ini antusias di terima oleh santriwati dikarenakan pembelajaran baru yang mereka dapat bermanfaat untuk dijadikan jasa usaha. Kesimpulan dari kegiatan painting skill ini antusias para santriwati mengikuti kegiatan ini berjalan dengan lancar dengan komponen yang dilaksanakannya dengan baik.
Meningkatkan Potensi Lahan Marginal Pasir Pulau Setan Mandeh Kecamatan Koto XI Tarusan Kabupaten Pesisir Selatan Yeza, Azizul Roy; Syafrizal, Ulfa Qodriyah; Adil, Sita Darma; Osronita, Osronita; Jamilah, Jamilah
Journal of Community Service (JCOS) Vol. 3 No. 1 (2025)
Publisher : EDUPEDIA Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56855/jcos.v3i1.1305

Abstract

Dalam merencanakan dan mengelola rumah tangga Desa diperlukan informasi mengenai  kekurangan fasilitas wisata di desa tersebut. Nagari Mandeh yang terletak di Kecamatan Koto XI Tarusan, Kabupaten Pesisir Selatan Sumatera Barat, Nagari Mandeh dikenal sebagai "Raja Ampat dari Sumatera Barat", nagari ini terkenal karena tempat wisata baharinya. Luasnya sekitar 18.000 hektare, wilayah ini mencakup beberapa desa dan kumpulan pulau kecil yang memiliki keindahan alam, keanekaragaman hayati, dan potensi kelautan dan perikanan. Lanskapnya diperkaya oleh gugusan pulau kecil di sekitar Teluk Mandeh, seperti : Pulau Setan (Soetan), Pulau Cubadak dan Pulau Sironjong. Luas Daratan Mandeh sekitar 24,89 km2 atau 5,13 % dari luas total Kecamatan Koto XI Tarusan sekitar 437,37 Km2. lahan marginal Pasir dengan topografi datar sebagai faktor pembatasnya. Meskipun demikian, nagari Mandeh menawarkan keindahan wisata alamnya dan memiliki potensi untuk ditingkatkan sarana Wisata, Penghijauan dan pengelolaan sampah berkelanjutan untuk meningkat jumlah pengunjung wisata di Pulau Setan yang nyaman dan sejuk, bersih serta ramah terhadap wisatawan Lokal dan Nasional. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk meningkatkan layanan wisata lahan marginal pasir di Pulau Setan nagari Mandeh sehingga nantinya lahan marginal tersebut dapat dikembangkan area baru untuk meningkatkan  jumlah pengunjung wisata dan berdampak positif untuk ekonomi masyarakat di nagari Mandeh, serta sumber Pendapatan asli daerah dan Pusat.

Page 1 of 1 | Total Record : 6