cover
Contact Name
Nataliana Bebasari
Contact Email
natalia@lenteranusa.id
Phone
+6281399560881
Journal Mail Official
natalia@lenteranusa.id
Editorial Address
Waterfront Estates, Cluster Uptown, Jl.South Uptown I - Uptown Sanctuary, Kab. Bekasi, Jawa Barat
Location
Kab. bekasi,
Jawa barat
INDONESIA
Margin: Jurnal Lentera Managemen Keuangan
ISSN : -     EISSN : 29865654     DOI : https://doi.org/10.59422/margin.v1i01
Core Subject : Economy,
Jurnal Lentera Managemen Keuangan, diterbitkan oleh Lentera Ilmu Nusantara. Jurnal Lentera Managemen Keuangan mewadahi publikasi hasil Penelitian bidang ilmu Manajemen Keuangan yang dilaksanakan oleh Dosen-Dosen sebagai bentuk manifestasi Tri Darma Perguruan Tinggi. Jurnal Lentera Managemen Keuangan merupakan jurnal elektronik yang dikelola secara profesional dengan menggunakan Open Jurnal System, diterbitkan 2 kali dalam satu tahun yaitu pada bulan Februari, dan Agustus.
Articles 29 Documents
Pengaruh Inflasi, Suku Bunga, Ukuran, dan Umur terhadap Kinerja Reksa Dana Fafiona, Angelika; Destiana, Silvia; Novita, Eka; Anggraini, Nur; Kustina, Lisa
Margin: Jurnal Lentera Managemen Keuangan Vol. 2 No. 01 (2024): Februari 2024
Publisher : Lentera Ilmu Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59422/margin.v2i01.222

Abstract

Perkembangan investasi di pasar modal telah mengalami peningkatan Reksa dana saham menjadi jenis investasi yang populer di pasar modal karena menawarkan potensi keuntungan yang tinggi. Penelitian ini bertujuan untuk menemukan hubungan antara kinerja reksa dana dengan faktor inflasi, suku bunga, ukuran, dan umur. Metode pemilihan sampel yang digunakan adalah purposive sampling, di mana sebanyak 90 sampel diambil untuk mewakili 30 jenis reksa dana yang terdaftar di OJK di Bareksa selama periode 2020-2022. Pemilihan sampel didasarkan pada kriteria teknik purposive sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa inflasi memiliki pengaruh negatif terhadap kinerja reksa dana, sementara suku bunga memiliki pengaruh positif namun tidak signifikan terhadap kinerja. Ukuran reksa dana berpengaruh positif terhadap kinerja, sedangkan umur berpengaruh negatif terhadap kinerja, seperti yang terungkap dalam hasil uji analisis regresi panel. Dengan nilai adjusted R2 sebesar 0,458, dapat disimpulkan bahwa faktor-faktor seperti ukuran, umur, inflasi, dan suku bunga mampu menjelaskan sekitar 45,8% variasi dalam kinerja reksa dana, sementara faktor-faktor lain menjelaskan sisanya sebanyak 54,2%.  
Pengaruh Inflasi, Suku Bunga, dan Nilai Tukar terhadap IHSG di BEI Hijrianti, Ilma; Fadilah, Firman Maulana; Shamurti, Jamaludin Suhada; Junaedi, Junaedi; Kustina, Lisa
Margin: Jurnal Lentera Managemen Keuangan Vol. 2 No. 01 (2024): Februari 2024
Publisher : Lentera Ilmu Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59422/margin.v2i01.231

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi pengaruh Inflasi, Tingkat Suku Bunga, dan Nilai Tukar (USD/IDR) terhadap Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama periode 2018-2022. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dan data sekunder yang diperoleh dari situs resmi Bursa Efek Indonesia (BEI). Populasi penelitian mencakup seluruh data inflasi, suku bunga, nilai tukar rupiah, dan IHSG di BEI periode 2018-2022. Dalam penentuan sampel, digunakan metode sampel jenuh dengan menggunakan data time series bulanan, yang menghasilkan sebanyak 60 sampel. Metode analisis yang diterapkan adalah analisis regresi linier berganda, menggunakan  perangkat lunak Eviews 12. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara simultan Inflasi, Suku Bunga, dan Nilai Tukar (USD/IDR) memiliki pengaruh signifikan terhadap IHSG di BEI. Secara parsial, Inflasi berdampak positif dan signifikan terhadap IHSG di BEI, sementara Suku Bunga dan Nilai Tukar (USD/IDR) berdampak negatif dan signifikan terhadap IHSG di BEI.
Pegaruh Literasi Keuangan, Dan Pelatihan Terhadap Sistem Akuntansi Keuangan Daerah Bila, Nabila; Lestari, Amanda; Dasman, Sunita
Margin: Jurnal Lentera Managemen Keuangan Vol. 2 No. 01 (2024): Februari 2024
Publisher : Lentera Ilmu Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59422/margin.v2i01.245

Abstract

Dukungan literasi keuangan dan pelatihan tujuan memiliki pengaruh yang signifikan terhadap efektivitas SAKD. Tujuan penelitian ini adalah untuk menilai dampak literasi keuangan dan pelatihan terhadap efektivitas SAKD. Diharapkan bahwa hasil penelitian ini dapat memberikan kontribusi penting, khususnya dengan memberikan wawasan baru terkait pengaruh literasi keuangan dan pelatihan terhadap efektivitas SAKD. Penelitian ini menggunakan 132 pegawai negeri sipil yang memiliki tupoksi untuk mengelola keuangan di OPD pada Pemerintah Kabupaten Badung sebagai sampel penelitian. Penentuan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik simple random sampling. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian diharapkan dapat memberikan manfaat bagi pihak akademisi dengan menambahkan literatur tentang pengaruh literasi keuangan dan pelatihan terhadap SAKD. Selain itu, diharapkan pula dapat menjadi bahan pertimbangan dan masukan bagi pemerintah daerah dalam mengimplementasikan SAKD yang transparan dan efektif.
Analisis Pengaruh Rasio Keuangan terhadap perubahan Laba pada Perusahaan manufaktur di Indonesia Desiana Indah Nuraini; Sunita Dasman; Azzah Muaribah Nabhan
Margin: Jurnal Lentera Managemen Keuangan Vol. 2 No. 01 (2024): Februari 2024
Publisher : Lentera Ilmu Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59422/margin.v2i01.258

Abstract

Pengguna laporan keuangan memerlukan informasi keuangan perusahaan untuk menganalisis kinerja keuangan perusahaan tersebut. Rasio keuangan dapat digunakan sebagai alat untuk menentukan perubahan laba di masa depan. Penelitian ini berfokus pada kegunaan  rasio keuangan dalam mengidentifikasi pertumbuhan pendapatan di masa depan. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan apakah current  ratio,  debt  to  equity ratio, net profit margin, dantotal asset turnover sangat berdampak pada pertumbuhan laba. Populasi pada penelitian ini adalah 130 perusahaan dalam industri barang konsumsi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia dari 2017 hingga 2021. Sampel dipilih menggunakan metode purposive sampling.  Menggunakan tehnik analisa regresi linier berganda untuk menganalisis data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel net profit margin dan total turnover aset tidak memengaruhi perubahan laba barang konsumsi. Sebaliknya, variabel current ratio dan debt to equity ratio memengaruhi perubahan laba barang konsumsi.
Analisis Risiko Investasi Saham Melalui Diversifikasi Portofolio Secara Domestik Dan Internasiaonal Nuraini, Niken Paramitha; Simatupang, Wilmar; Dasman, Sunita
Margin: Jurnal Lentera Managemen Keuangan Vol. 2 No. 01 (2024): Februari 2024
Publisher : Lentera Ilmu Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59422/margin.v2i01.259

Abstract

Penelitian ini untuk mengetahui risiko investasi melalui diversifikasi portofolio secara domestic dan internasional. Dengan seiring perkembangannya di era globalisasi dan percepatan pertumbuhan ekonomi, penanaman modal dapat dilakukan pada berbagai jenis instrumen investasi yang relatif berisiko tinggi , seperti saham pasar modal dalam negeri. dan pasar modal internasional. Berinvestasi pada saham merupakan salah satu pilihan investasi yang menjanjikan keuntungan tinggi dengan risiko tinggi. Oleh karena itu, penulis ingin memperdalam pembahasan mengenai penilaian risiko yang terkait dengan investasi internasional. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui risiko pada saham melalui diversifikasi portofolio nasional internasional.Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis studi literatur.
Analisis Perkembangan dan Prospek Lembaga Microfinance Syariah di Indonesia Periode 2025-2030 Nusantari, Farida Ayu Avisena
Margin: Jurnal Lentera Managemen Keuangan Vol. 2 No. 02 (2024): Agustus 2024
Publisher : Lentera Ilmu Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59422/margin.v2i02.506

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan mengenai prospek terkait perkembangan lembaga microfinance serta prospeknya lima tahun mendatang. Metode yang digunakan berupa kepustakaan (library research) direview secara deskriprif kualitatif yaitu mengkaji sejumlah data dari berbagai sumber yang terkait sesuai topik yang dibahas lalu dilakukan analisa serta disimpulkan dari data tersebut. Teknik analisis data menggunakan metode deskriptif analitis berupa mendeskripsikan serta menganalisis secara mendalam. Hasil analisis menunjukkan lembaga keuangan microfinance memiliki prospek berkembang dikarenakan ada beberapa aspek pendukung seperti mayoritas populasi muslim di Indonesia, kemudahan terkait prosedur, segmen pasar mikro, regulasi yang jelas. Aspek yang menjadi kendala yaitu rendahnya literasi masyarakat umum mengenai lembaga keuangan mikro Syariah, kualitas sumber daya manusia, adopsi teknologi, risiko pembiayaan, operasional serta likuiditas.
Pengaruh Financial Technology Dan Finance Inclusion Terhadap Behavioral Finance Dengan Risk Management Sebagai Moderasi Septiani, Rinda; Salsabila, Rachma Tryadzanita; Barokah, Firda Umil; Chaniago, Ananda Rizki Ulfa
Margin: Jurnal Lentera Managemen Keuangan Vol. 2 No. 02 (2024): Agustus 2024
Publisher : Lentera Ilmu Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59422/margin.v2i02.582

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh financial technology dan financial inclusion terhadap behavioral finance dengan risk management sebagai variabel moderasi. Studi kasus ini dilakukan pada karyawan di kawasan Jababeka. Financial technology (fintech) dan financial inclusion dianggap dapat mempengaruhi keputusan keuangan individu, sementara risk management berperan dalam moderasi hubungan tersebut. Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dengan menggunakan kuesioner sebagai alat pengumpulan data. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan regresi moderasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa financial technology dan financial inclusion memiliki pengaruh signifikan terhadap behavioral finance. Selain itu, risk management terbukti memperkuat hubungan antara financial technology dan financial inclusion dengan behavioral finance. Temuan ini memberikan implikasi praktis bagi perusahaan dan pembuat kebijakan untuk meningkatkan literasi keuangan dan penerapan manajemen risiko di lingkungan kerja.
Pengaruh Kecepatan Transaksi, Keamanan Aplikasi Dan Kemudahan Pengguna Terhadap Penggunaan Aplikasi Fintech Sebagai Mediasi Sajidah, Haura Callista; Mauludiana, Dinda; Meirisa, Nabilah
Margin: Jurnal Lentera Managemen Keuangan Vol. 2 No. 02 (2024): Agustus 2024
Publisher : Lentera Ilmu Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59422/margin.v2i02.583

Abstract

Penelitian ini bertujuan menganalisis faktor-faktor yang memengaruhi adopsi dan penggunaan aplikasi fintech sebagai perencanaan finansial. Dengan menggunakan pendekatan deskriptif dan kuantitatif, studi ini secara khusus menguji pengaruh kecepatan transaksi, keamanan transaksi, dan kemudahan pengguna terhadap penggunaan aplikasi fintech. Data ini dikumpulkan melalui kuesioner dari 92 responden, mayoritas (80,4%) berusia 20-25 tahun. Analisis data meliputi Uji Convergent Validity, Discriminant Validity, Composite Reliability, Path Coefficient, Model Fit, dan R Square. Hasil uji hipotesis menunjukkan bahwa ketiga faktor tersebut memiliki pengaruh positif yang signifikan terhadap penggunaan aplikasi fintech sebagai perencanaan finansial. Temuan ini mengimplikasikan bahwa perusahaan fintech perlu terus meningkatkan aspek kecepatan, keamanan, dan kemudahan penggunaan aplikasi mereka untuk mendorong adopsi yang lebih luas di masyarakat.
Peran Pembayaran Mobile Dalam Meningkatkan Kepuasan Pengguna Dengan Mediasi Kemudahan Transaksi Dan Moderasi Prefensi Konsumen Terhadap Teknologi Pratiwi, Intan; Putri, Lovina Dian Maharani; Nurlaela, Ela
Margin: Jurnal Lentera Managemen Keuangan Vol. 2 No. 02 (2024): Agustus 2024
Publisher : Lentera Ilmu Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59422/margin.v2i02.584

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi peran pembayaran mobile dalam meningkatkan kepuasan pengguna, dengan mempertimbangkan kemudahan transaksi sebagai variabel mediasi dan preferensi konsumen terhadap teknologi sebagai variabel moderasi. Studi kasus ini dilakukan pada mahasiswa Universitas Pelita Bangsa (UPB). Metodologi penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif dengan pengumpulan data melalui kuesioner yang disebarkan kepada mahasiswa. Hasil analisis menunjukkan bahwa pembayaran mobile memiliki pengaruh positif signifikan terhadap kepuasan pengguna. Kemudahan transaksi terbukti berperan sebagai mediator yang memperkuat hubungan antara penggunaan pembayaran mobile dan kepuasan pengguna. Selain itu, preferensi konsumen terhadap teknologi memoderasi hubungan tersebut, dimana preferensi yang tinggi terhadap teknologi memperkuat efek positif dari pembayaran mobile terhadap kepuasan pengguna. Temuan ini memberikan implikasi praktis bagi pengembang teknologi pembayaran dan institusi pendidikan dalam meningkatkan adopsi dan kepuasan pengguna melalui peningkatan kemudahan transaksi dan penyesuaian terhadap preferensi teknologi konsumen.
Pengaruh Literasi Keuangan Terhadap Perilaku Keuangan dengan Mediasi Inklusi Keuangan dan Moderasi Financial Technology Junia, Elsa Eka; Herdiana, Indra; Putra, Rico Rosadi; Sari, Nadia Puspita
Margin: Jurnal Lentera Managemen Keuangan Vol. 2 No. 02 (2024): Agustus 2024
Publisher : Lentera Ilmu Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59422/margin.v2i02.585

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh literasi keuangan terhadap perilaku keuangan pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) di Cikarang dengan inklusi keuangan sebagai variabel mediasi dan financial technology (fintech) sebagai variabel moderasi.. Sampel penelitian ini terdiri dari 100 pelaku UMKM yang beroperasi di wilayah Cikarang. Data dikumpulkan melalui kuesioner dan dianalisis menggunakan analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa literasi keuangan berpengaruh positif dan signifikan terhadap perilaku keuangan pelaku UMKM. Selain itu, inklusi keuangan memediasi pengaruh literasi keuangan terhadap perilaku keuangan, dan fintech memoderasi hubungan tersebut. Semakin tinggi tingkat literasi keuangan, inklusi keuangan, dan pemanfaatan fintech, maka semakin baik perilaku keuangan pelaku UMKM. Penelitian ini memberikan implikasi praktis bagi pemerintah dan lembaga keuangan untuk meningkatkan program literasi keuangan, memperluas akses inklusi keuangan, dan mendorong pengembangan fintech yang ramah UMKM. Hal ini diharapkan dapat meningkatkan perilaku keuangan yang sehat di kalangan pelaku UMKM dan berkontribusi pada pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan.

Page 2 of 3 | Total Record : 29