cover
Contact Name
Susana Dwi Yulianti
Contact Email
susana@i-tech.ac.id
Phone
+6285715907517
Journal Mail Official
lppm@i-tech.ac.id
Editorial Address
Jl.Asem 2 no.22, Cipete - Jakarta Selatan
Location
Kota adm. jakarta selatan,
Dki jakarta
INDONESIA
JI-Tech
ISSN : 18583938     EISSN : 2721284X     DOI : -
Core Subject : Science,
Jurnal JI-Tech merupakan terbitan berkala ilmiah yang dikelola oleh LPPM STTI NIIT dan terbit 2 kali dalam setahun (bulan Juni dan Desember). Ruang lingkup publikasi yang akan diterbitkan dalam jurnal JI-Tech adalah Sistem Informasi, Rekayasa Perangkat Lunak, Pemrograman Komputer, Aplikasi Mobile, Big Data dan Data Mining, Business Intelligence.
Articles 44 Documents
Metode Function Point Untuk Estimasi Biaya Proyek Pengembangan Aplikasi E-Pres Saja Amalia, Nurul; Ika Royanti, Nur; Indrayanti
JI-Tech Vol 20 No 1 (2024): Jurnal JI-Tech
Publisher : Sekolah Tinggi Teknologi Informasi NIIT

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55864/jitech.v20i1.279

Abstract

Kemajuan teknologi telah memberikan kemudahan bagi manusia dalam hal mendapatkan informasi maupun dalam menyelesaikan pekerjaan. Adanya manfaat yang diberikan oleh suatu teknologi, maka banyak yang mengembangkan perangkat lunak untuk membantu kinerja manusia. Dalam pengembangan perangkat lunak biaya pengembangan proyek merupakan biaya yang mendominasi yaitu mencapai 60%. Proyek perangkat lunak sering mengalami penundaan, over budget, dan tidak selesai karena kegagalan memperkirakan biaya pengembangan perangkat lunak. Maka perlu dilakukan penentuan estimasi biaya yang baik menggunakan metode Function Point. Function Point merupakan metode pengukuran fungsionalitas perangkat lunak berdasarkan tipe fungsi pengguna yaitu External Input, External Output, External Inquire, Internal Logic File, dan External Interface File serta perhitungan teknis dari pengembangan perangkat lunak. Hasil dari penelitian pengembangan proyek pada aplikasi E-pres Saja membutuhkan biaya sekitar Rp 49.025.482
TANTANGAN DAN SOLUSI IMPLEMENTASI ANONIMISASI DAN PSEUDONIMISASI DATA DALAM SISTEM OPERASI WINDOWS Rahman S.T,M.Kom, Rakhmadi; Ome, Paulus Jemianus; Adwah , Farah Diyanah
JI-Tech Vol 20 No 1 (2024): Jurnal JI-Tech
Publisher : Sekolah Tinggi Teknologi Informasi NIIT

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55864/jitech.v20i1.284

Abstract

Pesatnya perkembangan teknologi informasi saat ini tidak dapat dibendungi seiring dengan perkembangan zaman dan merupakan bagian dari perkembangan dalam industri 4.0 menuai banyaknya data bermunculan per tahun nya, baik itu data perusahan, organisasi, maupun data pribadi, tentunya merupakan hal yang krusial dan perlu perlindungan yang lebih untuk menjaga data tersebut dari oknum yang ingin menyalah gunakan data pribadi sesorang dengan motif yang tidak etis bahkan memeras korban dengan meminta tebusan yang tidak sedikit. Dalam kajian ini membahas mengenai tantangan dan solusi penerapan anonimisasi data dan pseudonimisasi pada sistem operasi Windows, yang bertujuan untuk menjadi langkah awal bagaimana kita dapat melindungi data kita dengan menggunakan kedua konsep tersebut untuk melindungi data pribadi atau data sekelompok orang dari individu yang menyalah gunakan data informasi pribadi seseorang. Penelitian ini menggunakan metode penelitian skunder yang melibatkan dengan pengumpulan dan analisis data yang suda ada,seperti artikel, jurnal, dan sumber-sumber lainnya yang relevan, serta pengembang sistem menggunakan bahasa pemrograman python untuk mengimplementasikan konsep anonimisasi dan pseudonimisasi pada sistem operasi windows, sehinga dalam hasil penelitian ini menunjukan bahwa penerapan anonimisasi dan pseudonimisasi dapat meningkatkan perlindungan data pribadi atau menyamarkan data sebagai wujud perlindungan data.
Sistem Informasi Manajemen Kinerja Karyawan Menggunakan Alat Ukur Sembilan Kotak Matrixs (Studi Kasus: PT OCS GLOBAL SERVICE) Chafid, Nurul; Santoso, Teguh Budi; Anggriansyah, Muhammad Satya
JI-Tech Vol 20 No 2 (2024): Jurnal JI-Tech
Publisher : Sekolah Tinggi Teknologi Informasi NIIT

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55864/jitech.v20i2.299

Abstract

Dalam dunia bisnis setiap perusahaan pasti memiliki penilaian kinerja karyawan, sama halnya pada PT OCS Global Service yang memiliki metode Key Performance Indicator (KPI) dan Competency Assessment (CA) dalam penilaian kinerja karyawannya. Permasalahan yang terjadi adalah tim HRD masih kesulitan dalam menentukan pengembangan kompetensi untuk memperbaiki kinerja karyawan yang memiliki nilai dibawah rata-rata pada kedua metode penilaian tersebut, juga proses yang dilakukan masih secara manual, yang mengharuskan antar pihak terkait saling berinteraksi secara tatap muka dengan jumlah karyawan yang sangat banyak sehingga memakan waktu dua sampai tiga bulan, dan terdapat juga proses penyesuaian nilai akhir diluar dari proses tersebut. Solusi yang dapat diberikan dari permasalahan diatas adalah menciptakan sistem informasi manajemen kinerja karyawan menggunakan alat ukur Sembilan kotak matrixs. Sembilan kotak matrixs adalah alat ukur yang digunakan untuk menentukan strategi pengembangan yang pada masing-masing individu karyawan. Pada penerapannya alat ini memerlukan dua parameter penilaian sebagai acuan penentuan dari setiap kotak matrixsnya. Sistem yang dihasilkan dapat mempercepat proses penilaian kinerja karyawan serta mempermudah tim HRD dalam melihat potensi masing-masing karyawan berdasarkan kriteria yang telah ditentukan
IMPLENMENTASI METODE APRIORI DALAM PENGELEMPOKAN KELAS SANTRI BARU: Studi Kasus Pondok Pensatren Salafiyah Hudatul Muna Faiz Giandra, Muhammad; Cobantoro, Adi Fajaryanto; Nurfitri, Khoiru
JI-Tech Vol 20 No 2 (2024): Jurnal JI-Tech
Publisher : Sekolah Tinggi Teknologi Informasi NIIT

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55864/jitech.v20i2.312

Abstract

Pondok Pesantren Salafiyah Hudatul Muna Ponorogo menghadapi tantangan dalam pengelompokan santri baru akibat ambiguitas kriteria seleksi. Penelitian ini bertujuan mengembangkan sistem berbasis metode Apriori untuk mengatasi permasalahan tersebut. Metode Apriori diterapkan untuk menganalisis pola dan hubungan antar data santri, menggunakan framework Laravel dan database SQLite. Sistem ini dirancang dengan antarmuka yang intuitif dan responsif, memudahkan pengelolaan data santri. Normalisasi Min-Max digunakan untuk mengubah data ke dalam rentang konsisten (0-1), meningkatkan akurasi analisis. Hasil pengujian menunjukkan tingkat support dan confidence yang tinggi pada itemset yang diuji, serta memastikan keandalan fungsi melalui pengujian white box. Pengelompokan dilakukan secara proporsional untuk 44 santri menjadi tiga kelas: Kelas A, B, dan C, dengan proporsi masing-masing 33%. Jika tersedia data nilai ujian dalam rentang 0-100, kriteria pengelompokan dapat ditentukan berdasarkan nilai, yaitu Kelas A (80-100), Kelas B (60-79), dan Kelas C (0-59). Penelitian ini memberikan kontribusi signifikan dalam meningkatkan efisiensi dan kejelasan pengelompokan santri baru di Pondok Pesantren Salafiyah Hudatul Muna.