cover
Contact Name
Bening Melati Ningrum
Contact Email
beningmn@gmail.com
Phone
+6281374835175
Journal Mail Official
ejournal@mandalabhakti.ac.id
Editorial Address
Jalan Singosari Utara III, Nusukan, Banjarsari, Surakarta
Location
Kota surakarta,
Jawa tengah
INDONESIA
Mabha Jurnal
ISSN : 27468941     EISSN : 27765598     DOI : -
Mabha Journal aims to publish articles in the field of economics, tourism, and hotelier, including but not limited to research results, scientific studies and field cases. It has a purpose to provide a media for academics, researchers, experts and observers to communicate in the framework of scientific development in the field of economics, tourism, and hotelier.
Articles 6 Documents
Search results for , issue "Vol 5 No 1 (2024): Mei 2024" : 6 Documents clear
PENANGANAN RESERVASI KAMAR OLEH TELEPON OPERATOR DALAM OPERASIONAL FRONT OFFICE HOTEL GRAND TJOKRO YOGYAKARTA Riawan, Ade; Endaryanti, Dwi
Mabha Jurnal Vol 5 No 1 (2024): Mei 2024
Publisher : Akparta Mandala Bhakti Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70018/mb.v5i1.72

Abstract

Hotel merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari industri perhotelan yang berperan dalam menyediakan akomodasi bagi wisatawan, pelancong, pebisnis, dan lainnya. Sebagai upaya untuk memenuhi kebutuhan tamu, hotel memiliki berbagai fasilitas untuk menunjang operasional, salah satunya adalah layanan telepon operator dalam Departemen Front Office. Penelitian ini bertujuan untuk memahami dan mengeksplorasi proses reservasi kamar yang meliputi pemesanan dan pembatalan kamar, termasuk tantangan yang dihadapi dalam berkomunikasi dengan tamu oleh telepon operator dalam operasional Front office Hotel Grand Tjokro Yogyakarta. Metode penelitiannya melalui pendekatan kualitatif dengan mengumpulkan data secara observasi partisipatif dan wawancara kepada telepon operator. Temuannya terdapat kompleksitas tugas telepon operator dalam mengelola reservasi kamar yang meliputi pemesanan dan pembatalan kamar. Penanganannya dilakukan dengan pengembangan strategi dalam memperkuat keterampilan komunikasi telepon operator dan meningkatkan efisiensi dalam proses pemesanan dan pembatalan kamar. Kesimpulannya adalah tugas telepon operator dalam mengelola reservasi kamar memiliki tingkat kompleksitas yang signifikan, sehingga diperlukan pemahaman tentang prosedur reservasi dan keterampilan komunikasi yang kuat untuk mengatasinya. Pengalaman kerja juga memengaruhi penanganan reservasi kamar.
GAYA KEPEMIMPINAN, MOTIVASI KERJA, DAN KUALITAS PELAYANAN DEPARTEMEN FOOD AND BEVERAGE HOTEL HORAIOS MALIOBORO Dhian Anggraini, Fera; Ermawati, Kris Cahyani
Mabha Jurnal Vol 5 No 1 (2024): Mei 2024
Publisher : Akparta Mandala Bhakti Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70018/mb.v5i1.73

Abstract

Seorang pemimpin selayaknya dapat memberikan arahan, mengambil keputusan strategis, menginspirasi, memotivasi, dan mengelola sumber daya secara efektif guna mencapai kesuksesan perusahaan. Hotel yang merupakan sebuah organisasi perusahaan besar harus memiliki pemimpin yang tepat untuk menjalankan kegiatan operasionalnya dengan baik. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi pengaruh gaya kepemimpinan terhadap motivasi kerja dan peningkatan kualitas pelayanan di Departemen Food and Beverage Hotel Horaios Malioboro. Jenis penelitiannya adalah kualitatif dengan metode pengumpulan datanya dilakukan melalui observasi dan wawancara terstruktur terhadap enam karyawan Departemen Food and Beverage di Hotel Horaios Malioboro yang terdiri dari dua supervisor food and beverage dan empat waiter. Hasilnya menjelaskan bahwa gaya kepemimpinan memiliki pengaruh signifikan dalam memotivasi karyawan dan meningkatkan kualitas pelayanan di Departemen Food and Beverage. Signifikansinya dapat dibuktikan dari hasil wawancara dan observasi dengan enam karyawan aktif Departemen Food and Beverage yang menyatakan bahwa pemimpin selalu berperan aktif dalam memotivasi karyawan melalui berbagai cara seperti memberikan dukungan moral, memberikan umpan balik konstruktif, dan memberikan kesempatan untuk berpartisipasi dalam pengambilan keputusan terkait operasional departemen. Signifikansi lainnya terlihat dari sikap mental pemimpin yang baik dalam memberikan energi positif kepada karyawannya serta memberikan dorongan internal kepada karyawan untuk berpartisipasi dalam segala bentuk aktivitas yang bertujuan mencapai kepuasan tamu melalui kualitas pelayanan.
PENGARUH DISIPLIN KERJA, MOTIVASI KERJA, ETOS KERJA, DAN LINGKUNGAN KERJA TERHADAP PRODUKTIVITAS KERJA KARYAWAN PADA KEJAKSAAN NEGERI SUMBA TIMUR Triyawan, Eri; Rindah Istiqaroh, Choirum; Herawati, Novy Rachma
Mabha Jurnal Vol 5 No 1 (2024): Mei 2024
Publisher : Akparta Mandala Bhakti Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70018/mb.v5i1.74

Abstract

Faktor krusial yang harus dikendalikan oleh suatu perusahaan salah satunya adalah sumber daya manusia. Hal ini perlu dikendalikan bertujuan memberikan kontribusi dalam mencapai keinginan perusahaan. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui pengaruh secara parsial dan simultan dari variabel disiplin kerja, motivasi kerja, etos kerja, dan lingkungan kerja terhadap produktivitas kerja karyawan Kejaksaan Negeri Sumba Timur. Jenis penelitian ini adalah penelitian asosiatif kausal menggunakan pendekatan kuantitatif. Data yang digunakan adalah data primer dan sekunder. Data primer diperoleh langsung dari responden. Sampel dalam penelitian ini adalah karyawan Kejaksaan Negeri Sumba Timur sebanyak 50 responden. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial masing-masing variabel disiplin kerja, motivasi kerja, etos kerja, dan lingkungan kerja berpengaruh terhadap produktivitas kerja. Sedangkan secara simultan variabel disiplin kerja, motivasi kerja, etos kerja, dan lingkungan kerja berpengaruh terhadap produktivitas kerja pada Kejaksaan Negeri Sumba Timur sebesar 42,6%.
PENGARUH PERSEPSI KUALITAS, ASOSIASI MEREK, DAN LOYALITAS MEREK TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PASTA GIGI CLOSE UP DI KOTA MADIUN Sinendra, Rhoma; Indartini, Mintarti; Herawati, Novy Rachma
Mabha Jurnal Vol 5 No 1 (2024): Mei 2024
Publisher : Akparta Mandala Bhakti Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70018/mb.v5i1.75

Abstract

Penelitian ini memiliki tujuan untuk mengetahui pengaruh secara simultan persepsi kualitas, asosiasi merek, dan loyalitas merek terhadap keputusan pembelian pasta gigi Close Up di Kota Madiun. Selain itu, untuk mengetahui pengaruh masing-masing variabel tersebut secara parsial terhadap keputusan pembelian pasta gigi Close Up di Kota Madiun. Penelitian ini menggunakan 100 sampel yang diambil dari konsumen pasta gigi Close Up di Kota Madiun yang pengambilan sampelnya menggunakan metode purposive sampling. Instrumen penelitian menggunakan kuisioner. Teknik analisis data menggunakan uji asumsi klasik, analisis regresi linier berganda, analisis koefisien determinasi, dan uji hipotesis dengan uji t dan uji F. Hasil penelitian menunjukkan bahwa persepsi kualitas berpengaruh secara parsial terhadap keputusan pembelian pasta gigi Close Up di Kota Madiun. Asosiasi merek berpengaruh secara parsial terhadap keputusan pembelian pasta gigi Close Up di Kota Madiun. Loyalitas merek berpengaruh secara parsial terhadap keputusan pembelian pasta gigi Close Up di Kota Madiun. Persepsi kualitas, asosiasi merek, dan loyalitas merek berpengaruh secara simultan terhadap keputusan pembelian pasta gigi Close Up di Kota Madiun. Pengaruh tersebut sebesar 0,524 atau 52,4%.
PERAN WAITERS & WAITRESS DALAM PENERAPAN SEQUENCES OF SERVICE UNTUK MENINGKATKAN PELAYANAN TAMU KEPADA TAMU DI CINNAMON RESTAURANT THE ALANA HOTEL AND CONVENTION CENTER SOLO Dewi, Nurma Shintya; Legowo, Juni Trimo; Ari Indriastuti, Wahyu
Mabha Jurnal Vol 5 No 1 (2024): Mei 2024
Publisher : Akparta Mandala Bhakti Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70018/mb.v5i1.76

Abstract

Waiter & waitress merupakan bagian dari food  beverage service yang sehari-harinya bertugas untuk melayani tamu yang datang di restaurant. Waiter & waitress dituntut untuk bisa menerapkan sequences of service kepada tamu yang berkunjung ke restaurant. Adapun tujuan penelitian yaitu 1) untuk mengetahui peran waiter & waitress dalam meningkatkan pelayanan tamu di Cinnamon Restaurant, 2) untuk mengetahui prosedur pelayanan tamu di Cinnamon Restaurant, 3) untuk mengetahui upaya yang dilakukan dalam meningkatkan kepuasan tamu di Cinnamon Restaurant. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif. Data dalam penelitian ini adalah data primer yang diperoleh dengan melakukan wawancara langsung kepada narasumber di tempat penelitian yaitu banquet captain, waitress, dan kasir. Selain itu, juga digunakannya data sekunder yang diperoleh dari dokumentasi serta studi pustaka. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa peran waiter & waitress dalam penerapan seqeunces of service sangat penting, waiter & waitress harus mempunyai kemampuan dalam memberikan pelayanan sehingga tamu merasa puas terhadap kinerjanya.
PERAN PRODUCT KNOWLEDGE TELEPON OPERATOR DALAM MENINGKATKAN KUALITAS PELAYANAN TAMU DI LORIN HOTEL SOLO Ardiyanto, Fanny Dewanty; Septi Wulandari
Mabha Jurnal Vol 5 No 1 (2024): Mei 2024
Publisher : Akparta Mandala Bhakti Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70018/mb.v5i1.77

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui tentang peran product knowledge telepon operator dalam meningkatkan kualitas pelayanan tamu di Lorin Hotel Solo. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah apa yang diketahui seorang telepon operator tentang product knowledge dalam meningkatkan kualitas pelayanan tamu di Lorin Hotel Solo, bagaimana peranan product knowledge bagi telepon operator dalam operasional Lorin Hotel Solo, dan bagaimana upaya yang dilakukan telepon operator untuk mengatasi kendala pengetahuan product knowledge dalam meningkatkan kualitas pelayanan tamu di Lorin Hotel Solo. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif. Teknik yang digunakan adalah wawancara dengan Front Office Manager Lorin Hotel Solo, dan Guest Relations Officer Lorin Hotel Solo serta melakukan pengamatan langsung mengenai peran product knowledge dalam meningkatkan kualitas pelayanan tamu di Lorin Hotel Solo. Setelah diadakan penelitian, hasil yang didapat adalah peran product knowledge dalam meningkatkan kualitas pelayanan tamu di Lorin Hotel Solo sangat penting karena dengan adanya product knowledge seorang telepon operator dapat memberikan pelayanan yang baik dan informasi seputar produk yang ada di hotel dengan valid dan sesuai dengan Standard Operational Procedure (SOP) hotel.

Page 1 of 1 | Total Record : 6