cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kab. aceh besar,
Aceh
INDONESIA
Idea Nursing Journal
ISSN : 20872879     EISSN : 25802445     DOI : -
Core Subject : Health,
Idea Nursing Journal (INJ) adalah suatu media yang dapat digunakan untuk, mendiseminasi, dan mengarsipkan karya perawat peneliti di Indonesia. Karya yang dipublikasikan dalam jurnal ini secara tidak langsung diakui sebagai karya kecendekiawanan penulis dalam bidang keperawatan. Artikel antara lain meliputi sub bidang keperawatan dasar, keperawatan dewasa, keperawatan anak, keperawatan maternitas, keperawatan jiwa, keperawatan gerontik, keperawatan keluarga, keperawatan komunitas, manajemen keperawatan, dan pendidikan keperawatan.
Arjuna Subject : -
Articles 348 Documents
KAJIAN EFISIENSI PELAYANAN RUMAH SAKIT Rapitos Sidiq; Reka Afrina
Idea Nursing Journal Vol 8, No 1 (2017): Idea Nursing Journal
Publisher : Fakultas Keperawatan-Universitas Syiah Kuala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (370.448 KB) | DOI: 10.52199/inj.v8i1.8700

Abstract

ABSTRAKEfisiensi penyelenggaraan pelayanan sangat penting bagi rumah sakit, tidak terkecuali bagi Rumah Sakit umum Daerah (RSUD) Aceh Besar yang tergolong baru. Untuk menilai efisiensi  banyak indikator yang dapat digunakan, yaitu BOR,  AvLOS, TOI dan BTO. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui  efisiensi pelayanan pada RSUD Aceh Besar Tahun 2016. Penelitian ini bersifat deskriptif dengan  pendekatan studi kasus. Pengumpulan data dilaksanakan pada tanggal 8-12 Agustus 2016 di ruang rekam medis. Data dikumpulkan dengan cara wawancara dan observasi, data  disajikan dalam bentuk tabel, grafik Barber Johnson dan narasi. Hasil penelitian menunjukan bahwa berdasarkan data tahun 2015 pelayanan pada Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Aceh Besar memiliki kecendrungan masuk ke daerah efisiensi dengan nilai indikator BOR  sebesar 62% dan nilai BTO 45,7, sedangkan nilai indikator yang belum efisien adalah AvLOS sebesar 4 dan TOI sebesar 3,1. Diharapkan manajemen rumah sakit meningkatkan kualitas pelayanan sehingga dapat mencapai efisiensi semua indikator grafik Barber Johnson..Kata kunci: Efisiensi, Pelayanan, Rumah Sakit ABSTRACTCommunity Mental Health Nursing (CMHN) is comprehensive nursing care, holistic and adequate, focus in community whose healthy in mentally, far from stressing vulnerability and in the recovery phase also in avoiding to having a relapse. Nurse work together with client, family and other medical team in effort to doing practice. This research aim to know the factors which related with successful implementation of program CMHN in County Aceh Besar and Banda Aceh city. Research design  using cross sectional study. Respondents consist of 30 nurse who execute CMHN who work in Central of Community (Puskesmas) and 48 stakeholder, soo its done with total sampling 78 person. Result of this research show that there is significant correlation (p – value α ≤ 0,05) on perception of nurse CMHN and stakeholder about politic support, budget stability, partnership, organization capacity, programs evaluation, adaptation programs, communication, strategic plan and social to successful implementation of program CMHN . Recommendation based on this research result among other : its need to periodically evaluating factors that related to successful of implementation CMHN, continuously updating and training CMHN.Keywords: Efficiency, Service, Hospital 
HUBUNGAN TIPE KEPRIBADIAN DENGAN MOTIVASI BELAJAR PADA MAHASISWA KURIKULUM BERBASIS KOMPETENSI FAKULTAS KEPERAWATAN UNIVERSITAS SYIAH KUALA Hasmila Sari; Shabri, Shabri
Idea Nursing Journal Vol 7, No 2 (2016): Idea Nursing Journal
Publisher : Fakultas Keperawatan-Universitas Syiah Kuala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (275.059 KB) | DOI: 10.52199/inj.v7i2.6449

Abstract

ABSTRAKKurikulum Berbasis Kompetensi menuntut mahasiswa secara aktif dan mandiri menggali informasi untuk memecahkan masalah melalui metode problem based learning. Hal tersebut dapat menumbuhkan motivasi belajar mahasiswa namun dapat juga sebaliknya jika tuntutan pembelajaran dirasa terlalu padat dan melelahkan. Setiap mahasiswa memiliki kepribadian yang berbeda satu sama lain yang dapat mempengaruhi motivasinya termasuk dalam hal kegiatan belajar. Tujuan penelitian untuk mengetahui hubungan tipe kepribadian dengan motivasi belajar mahasiswa Kurikulum Berbasis Kompetensi Fakultas Keperawatan Universitas Syiah Kuala Banda Aceh. Penelitian dilaksanakan mulai 22 Mei sampai 12 Juni 2014. Jenis penelitian adalah deskriptif korelatif dengan pendekatan cross sectional study. Populasi pada penelitian yaitu seluruh mahasiswa KBK Fakultas Keperawatan Universitas Syiah Kuala berjumlah 475 orang dengan sampel sebanyak 157 responden terdiri dari angkatan 2010, 2011, 2012, dan 2013 dengan teknik pengambilan sampel stratified random sampling. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuesioner yang pengumpulan datanya dilakukan melalui penyebaran angket. Metode analisis data dilakukan dengan menggunakan uji Chi square. Hasil penelitian ini adalah tidak terdapat hubungan yang bermakna antara tipe kepribadian dengan motivasi belajar mahasiswa (p = 0,103).  Saran  bagi  Fakultas  Keperawatan  Universitas  Syiah Kuala agar mengoptimalkan mata kuliah psikologi kepribadian dengan menambahkan tes tipe kepribadian bagi mahasiswa sehingga mahasiswa dapat lebih mengenal kepribadiannya untuk dapat memaksimalkan performa dalam kehidupan sehari-hari. Kata kunci : tipe kepribadian, motivasi belajar, mahasiswa. ABSTRACTCompetency-Based  Curriculum  requires  students  to  actively  and  independently gather information to solve the problem through a problem based learning methods. It can motivate students to learn, but can also reverse if the demands of learning is too dense and exhausting. Each student has a different personality each other that can affect the motivation, including in terms of learning activities. The purpose of this reseach was find out the correlation between personality type and motivation to learn in student with competency-based curriculum. The research was excuted from May 22nd to June 12th 2014. This was a correlative research with cross sectional study approach. The population of this research was all of competency-based  learning totaling 475 people with 157 samples that consists of students from the class of 2010, 2011, 2012 and 2013. The samples were collected with stratified random sampling methods. Data were collected by using questionnaire method and analyzed with Chi Square test. The results showed that there was no significant correlation between personality type and motivation to learn (p = 0,103). Suggestions for Nursing Faculty of Syiah Kuala University in order to optimize the psychology of personality course by adding personality type test for the students  so that they can get to know their personality and able to maximize performance in daily life. Keywords : personality type, motivation to learn, students
PENGARUH EFEKTIFITAS KONSELING TERHADAP DUKUNGAN SUAMI DALAM PENGAMBILAN KEPUTUSAN KB DAN PEMILIHAN KONTRASEPSI Darmawati, Darmawati
Idea Nursing Journal Vol 3, No 1 (2012): Idea Nursing Journal
Publisher : Fakultas Keperawatan-Universitas Syiah Kuala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (96.46 KB) | DOI: 10.52199/inj.v3i1.6409

Abstract

AbstrakPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh efektifitas konseling terhadap dukungan suami dalam pengambilan keputusan KB dan pemilihan kontrasepsi. Variabel independen dalam penelitian ini adalah pengaruh dari efektifitas konseling yang diberikan kepada suami dan variabeldependen adalah dukungan suami. Penelitian ini menggunakan desain quasi experimental, dengan Pretest-Postest non-Equivalent Control Group Design. Populasi dalam penelitian ini adalah para suami yang mempunyai istri dalam masa postpartum yang di rawat di RSUD Dr. Zainoel Abidin Banda Aceh. Jumlah sampel 62 orang, 31 orang kelompok intervensi dan 31 orang kelompok kontrol. Pengambilan sampel dilakukan dengan teknik purposive sampling dengan menggunakan rumus Slovin. Metode analisis yang digunakan untuk penelitian ini adalah Chi Square ( )2 dan diolah dengan menggunakan software SPSS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh dukungan suami sebelum dan setelah pemberian konseling pada kelompok intervensi P Value= 0,006, terdapat pengaruh dukungan suami antara sebelum dan setelah pemberian konseling pada kelompok intervensi P Value= 0,000, tidak ada pengaruh dukungan suami sebelum pemberian konseling pada kedua kelompok P Value= 0,611, tidak ada pengaruh dukungan suami setelah pemberian konseling pada kedua kelompok P Value= 0,192, ada perbedaan yang signifikan keikutsertaan KB antara kelompok intervensi dan kelompok kontrol P Value= 1.000. Penelitian ini dapat digunakan sebagai sumber referensi bagi berbagai pihak untuk melaksanakan konseling secara efektif khususnya pada masyarakat yang masih menganggap KB adalah hal yang tabu untuk dibicarakan dan masih adanya pertentangan dalam budaya dan nilai agama.Kata Kunci : Konseling, dukungan suami, keputusan KB, kontrasepsiABSTRACTThe study aimed to know the effect of the effective counseling for the husband support in decision making and selection of contraceptive KB. The independent variable of this study is the impact of effective counseling which is provided for the husband and the dependent variable is the husband support. This study was used quasi experimental design, with Pretest-Posttest non-Equivalent Control Group Design. The population of this study is the husbands which had the postpartum wife and treated in RSUD Dr. Zainoel Abidin of BandaAceh. The sample was 62 people, 31 people in the experimental group and 31 people in the control group. The samples were collected by using purposive sampling technique with using the Slovin formulate. Analysis method used in this study was Chi Square ( ) 2 and it was processed by using SPSS software. The result of the study showed that there is an effect of the husband support before and after giving the counseling in the experimental group with P value= 0.006, there is an effect of the husband support before and after giving the counseling in the experimental group with P value= 0.000, there is no effect of the husband support before giving the counseling in both groups with P value= 0.192, there is significant different of the participationKB between the experimental and the control groups with P value= 1.000. This study can be used as the reference resource for all parties to do the effective counseling especially in the community which still think KB is taboo to talk, and there is still disagreement in the cultural and religious value.Keywords: Counseling, husband support, KB decisions, contraceptive.
MANAJEMEN STRES PADA PASIEN KANKER PAYUDARA Cut Husna; Susi Julianti
Idea Nursing Journal Vol 5, No 2 (2014): IDEA NURSING JOURNAL
Publisher : Fakultas Keperawatan-Universitas Syiah Kuala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52199/inj.v5i2.6730

Abstract

ABSTRAKKanker payudara dapat menimbulkan dampak fisiologis, psikologis dan sosial bagi penderita. Kondisi tersebut menyebabkan penderita dapat mengalami kecemasan, kurang percaya diri, pesimis, gangguan konsep diri, dan stress sehingga diperlukan manajemen stres yang baik. Tujuan penelitian untuk mengetahui gambaran konsep diri dan manajemen stres pada pasien kanker payudara. Metode penelitian adalah deskriptif eksploratif dengan teknik pengambilan sampel adalah total sampling pada 30 responden. Pengumpulan data menggunakan kuesioner yang terdiri dari 18 item pernyataan dalam skala Likert dengan metode pengumpulan data melalui wawancara terpimpin. Penelitian dilakukan pada tanggal 30 Mei-28 Juni 2013. Analisis data menggunakan analisis univariat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa manajemen stres pasien kanker payudara berada pada katagori negatif (maladaptif). Hal ini dapat di sebabkan karena pasien mengalami depresi dan perasaan tidak berdaya serta putus asa. Diharapkan kepada perawat agar meningkatkan motivasi dan memberikan dukungan yang positif dalam melakukan manajemen stress sehingga dapat meningkatkan kualitas hidup pasien kanker payudara.Kata kunci: Kanker payudara, manajemen stres, rumah sakitABSTRACTBreast cancer may cause physiological, psychological and social impacts to the patients. The condition caused the patients has anxienty, unconfidence, pessimistic, and self concept disorder and also stress, so that well management stress is required. The purpose of the research is to identify the self concept and stress management in breast cancer patients. The method of the study is descriptive explorative with total sampling technique to 30 respondent. The data collection used the questionnare that consist of 18 items in Likert scales with data collection method using guided interview. The research conducted on May 30 to June 28, 2013. Data analysis used univariate analysis. The results of the research showed that stress management in breast cancer patients in negative (maladaptive) category. Its explained that the patients has developed depression, uncertainty condition and also helplessness. It recommended to the nurses to increase the motivation and positive supports to the patients in providing stress management in order to increasing the quality of life in breast cancer patients.Keywords: Breast cancer, stress management, hospital
PENGASUHAN DIMENSI KEHANGATAN KELUARGA Fithria, Fithria
Idea Nursing Journal Vol 1, No 1 (2010): Idea Nursing Journal
Publisher : Fakultas Keperawatan-Universitas Syiah Kuala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (50.118 KB) | DOI: 10.52199/inj.v1i1.6344

Abstract

ABSTRAKKeluarga sangat mempengaruhi perkembangan seorang individu, sehingga dapat menjadi penentukeberhasilan atau kegagalan hidup seseorang. Pengasuhan merupakan proses bagaimana orang tua merawat,memelihara, mengajarkan dan membimbing anak agar dapat menjalani kehidupan dengan baik. Gayapengasuhan dimensi kehangatan merupakan aplikasi dari bentuk ungkapan kasih sayang yang diekspresikanoleh orang tua yang melahirkan rasa aman dan nyaman sehingga anak merasa diterima, dihargai, dan dicintaiapa adanya tanpa perasaan tertekan. Pemenuhan kasih sayang dan cinta bagi anak merupakan pilar asasidalam pendidikan intelektual mereka. Pengasuhan juga sangat menentukan kompetensi dan kecerdasanseorang anak. Lebih jauh, para ahli menemukan bahwa tingkat aspirasi orang tua ternyata merupakan faktorpenting dalam prestasi pendidikan seorang anak. Ekspresi kasih sayang dan cinta orang tua terhadap anakakan membuat anak merasa aman dan tentram serta membuatnya tumbuh secara alami dari segi psikologis,emosi dan bahkan intelektualitasnya.Kata kunci: keluarga, pengasuhan, kehangatan, orang tua, anak.ABSTRACTFamily can influent individual development, where it can be the determination of someone’s success andfailure in life. Bearing is a process how parents care, maintain, teach, and guide their children to pass thelife better. Warmth dimension of bearing style is the application of compassion expression that is expressedby parents that can create safe and comfortable feeling so the children will feel accepted, appreaciated, andloved as the way they are without any pressure. The fulfillment of compassion and love for children is thebasic pillar in their intelectual intelegency. The bearing also determines children competition andintelegency. Furthermore, scientists found that the parents aspiration level is an important factor in childreneducation achievement. Compassion expression and love from parents to children will make the children feelsafe and comfortable and also make them psychological, emotional, and intelectual grow up naturally.Keywords: family, bearing, warmth, parents, children.
TERAPI PSIKOFARMAKA PADA PASIEN RAWAT JALAN DI RUMAH SAKIT JIWA ACEH Sri Novitayani
Idea Nursing Journal Vol 9, No 1 (2018): Vol 9, No 1 (2018) Idea Nursing Jurnal
Publisher : Fakultas Keperawatan-Universitas Syiah Kuala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (61.761 KB) | DOI: 10.52199/inj.v9i1.10816

Abstract

ABSTRAKGejala skizofrenia muncul karena adanya ketidakseimbangan neurotransmiter diantaranya dopamin, serotonin, norefinefrin, asetilkolin, dan Gama Amino Butirik Asid (GABA). Psikofarmaka diperlukan untuk menyeimbangkan kembali neurotransmiter tersebut agar gejala skizofrenia berkurang. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui jenis psikofarmaka yang dikonsumsi pasien skizofrenia rawat jalan di poliklinik Rumah Sakit Jiwa Aceh. Penelitian ini adalah penelitian deskriptif. Responden sebanyak 40 pasien skizofrenia rawat jalan dengan menggunakan tehnik purposive sampling. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini yaitu data demografi dan form cheklist nama psikofarmaka yang diterima responden dari bagian farmasi Rumah Sakit Jiwa Aceh. Distribusi frekuensi merupakan statistik yang digunakan untuk menganalisa data hasil penelitian. Hasil data  menunjukkan bahwa mayoritas responden berada pada kategori dewasa awal (45%), laki-laki (65%), riwayat rehospitalisasi 2-5 kali (70%), menderita skizofrenia dalam rentang 11 tahun – 20 tahun (60%) dan mengkonsumsi Clozapin (70%), Risperidon (67,5%) serta Trihexiphenidil (77,5%). Berdasarkan hasil penelitian ini, peneliti menyarankan agar pemberian psikofarmaka yang telah sesuai dengan pedoman yang sudah ditetapkan dapat lebih difokuskan lagi untuk memperkecil gejala efek samping dari antipsikotik  selain berfokus pada penanganan gejala skizofrenia, sehingga dapat mencegah rehospitalisasi.Kata kunci: Skizofrenia, antipsikotik, dan trihexypenidil. ABSTRACTSymptoms of schizophrenia arise due to an imbalance of neurotransmitter such as dopamine, serotonin, norefinephrine, acetylcholine, and Gama Amino Butirik Asid (GABA). Psychopharmacho therapy are needed to balance the neurotransmitters in order to reduce symptoms of schizophrenia. The aim of this study was to determine psychopharmaceutical that was consumed by schizophrenic outpatients in polyclinic of the Aceh Psychiatric Hospital. This study is descriptive design. Respondents were 40 schizophrenic outpatients by using purposive sampling. The instruments used in this study are demographic data and form checklist of psychopharmaca that respondents received from the pharmacy department of the Aceh Psychiatric Hospital. Frequency distribution was  used to analyze data of the study. The results showed that the majority of respondents were early adulthood (45%), male (65%), rehospitalization history 2-5 times (70%), suffering schizophrenia in the range of 11 - 20 years (60%) and consuming Clozapine (70%), Risperidone (67.5%) and also Trihexyphenidyl (77.5%). According to the results of this study, the researcher suggested that the provision of psychopharmaceutical that has been in accordance with established guidelines can be also focused to minimize the side effects from antipsychotic in addition to focusing on the managing of schizophrenic symptoms, so it can prevent rehospitalization. Keywords: Schizophrenia, antipsychotic, and tryhexiphenidil.
PENGEMBANGAN CARING CODE DALAM PENDIDIKAN NERS TAHAP AKADEMIK DI STIKes SANTA ELISABETH MEDAN Siti Meilan Simbolon; Setiawan, Setiawan; Achmad Fati
Idea Nursing Journal Vol 6, No 2 (2015): Idea Nursing Journal
Publisher : Fakultas Keperawatan-Universitas Syiah Kuala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (78.989 KB) | DOI: 10.52199/inj.v6i2.6531

Abstract

ABSTRAKCaring code merupakan suatu panduan yang dikembangkan sebagai pedoman dalam menerapkan perilaku caring. Institusi pendidikan keperawatan di Indonesia baik program diploma III, program Ners, program magister dan program doktor belum ada yang memiliki panduan dalam menerapkan perilaku caring baik bagi dosen maupun mahasiswa. Hal ini menyebabkan lulusan perawat yang dihasilkan oleh institusi pendidikan keperawatan belum mampu menampilkan perilaku caring secara utuh. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan caring code dalam pendidikan Ners tahap akademik di STIKes Santa Elisabeth Medan. Jenis penelitian yang digunakan adalah action research. Intrumen untuk pengumpulan data ada 2 jenis yaitu panduan focus group discussion (FGD) dan kuesioner tentang perilaku caring. Partisipan dalam penelitian ini terdiri dari 10 orang dosen dan 14 orang mahasiswa. Data dianalisa secara kualitatif dan kuantitatif. Analisa data kualitatif menggunakan content analysis dan analisa data kuantitatif menggunakan distribusi frekuensi. Penelitian ini menghasilkan caring code untuk dosen dan mahasiswa. Caring code tersebut telah menjadi satu kebijakan baru dalam bentuk surat keputusan dalam menerapkan caring code bagi program studi Ners di STIKes Santa Elisabeth Medan. Direkomendasikan bagi institusi pendidikan Ners di Indonesia untuk dapat menggunakan hasil penelitian ini atau mengembangkan caring code sesuai dengan kebutuhan dan setting masing-masing institusi pendidikan keperawatan di Indonesia.Kata Kunci : caring code, pendidikan keperawatan, dosen keperawatan, mahasiswa keperawatan.  
PENGARUH TERAPI AKUPRESUR TERHADAP MUAL MUNTAH AKUT AKIBAT KEMOTERAPI PADA PASIEN KANKER; A RANDOMIZED CLINICAL TRIAL Hilman Syarif
Idea Nursing Journal Vol 2, No 2 (2011): Idea Nursing Journal
Publisher : Fakultas Keperawatan-Universitas Syiah Kuala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (171.438 KB) | DOI: 10.52199/inj.v2i2.6372

Abstract

ABSTRAKAkupresur merupakan salah satu terapi komplementer pada pasien yang mengalami mual muntah akut akibat kemoterapi. Tindakan tersebut dapat menurunkan mual muntah akut akibat kemoterapi, tetapi di Indonesia belum diapilkasikan untuk menurunkan mual muntah akibat kemoterapi. Tujuan riset ini untuk mengidentifikasi pengaruh akupresur terhadap mual muntah akut pada pasien kanker di RSUPN Cipto Mangunkusumo dan RSUP Fatmawati Jakarta. Penelitian ini merupakan randomized clinical trial dengan metode single blind. Pengambilan sampel dengan cara concecutive sampling dan penentuan kelompok intervensi dan kontrol menggunakan randomisasi alokasi subjek sederhana. Sampel penelitian berjumlah 44 orang responden, terdiri dari 22 responden sebagai kelompok intervensi yang dilakukan terapi akupresursebanyak tiga kali sehari, dan 22 responden sebagai kelompok kontrol. Pengujian perbedaan penurunan ratarata skor mual, muntah dan mual muntah akut pada kelompok intervensi dan kelompok kontrol menggunakan uji T test. Hasil penelitian menunjukkan penurunan rata- rata mual muntah akut setelah akupresur pada kelompok intervensi signifikan lebih besar dibanding dengan kelompok kontrol (p value=0,000). Kesimpulan secara signifikan akupresur dapat menurunkan mual muntah akut akibat kemoterapi pada pasien kanker yangdilakukan akupresur dibandingkan dengan kelompok kontrol. Disarankan kepada manejemen rumah sakit terutama manajemen keperawatan agar menerapkan akupresur sebagai bagian dari intervensi keperawatan dalam pemberian asuhan keperawatan pada pasien yang mengalami mual muntah akut akibat kemoterapi.Kata Kunci: Akupresur, Kemoterapi, Mual Muntah AkutABSTRACTAcupressure is one of the complementary theraphies for patients with acute chemotherapy-induced nauseaand vomiting (CINV). The objective the study was to identify the effect of acupressure to acute CINV onpatients with cancer at RSUPN Cipto Mangunkusumo and RSUP Fatmawati in Jakarta This research was arandomized clinical trial with single blind method. A concecutive sampling was used as the samplecollection method and simple randomization allocation subject used to identify sampel in intervention orcontrol group. The number of samples was 44 respondents, consisted of twenty two subjects who were givenan acupressure theraphy, three times a day; and the remaining was as the control group.. A t-test wasemployed to examine the differences of the mean nausea scores and vomiting scores. Also, to examine thenausea and vomiting scores between the intervention and the control groups. Further, result also showedthat there is a signifant decrease of the mean acute nausea and vomiting scores after acupressure betweenthe two groups (p value=0,000). The conclusion was that the acupressure can decrease acute CINV onpatients with cancer significantly in intervention group if compared with control group. Based on thefindings, recommendation is directed to hospital management especially nursing management to applyacupressure as a nursing intervention to patients with acute CINV.Keywords: Acupressure, Chemotherapy, Acute Nausea and Vomiting.
PEROLEHAN IMUNISASI CAMPAK MENURUT FAKTOR PREDISPOSISI, PENDUKUNG DAN PENDORONG DI PUSKESMAS LHOKNGA Agus Hendra Al Rahmad
Idea Nursing Journal Vol 6, No 1 (2015): Idea Nursing Journal
Publisher : Fakultas Keperawatan-Universitas Syiah Kuala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (205.339 KB) | DOI: 10.52199/inj.v6i1.6639

Abstract

ABSTRAKPerolehan imunisasi campak dapat dipengaruhi oleh faktor perilaku dari masyarakat. Aceh Besar menduduki peringkat ketiga dalam hal rendahnya cakupan imunisasi campak serta tingginya kasus campak. Cakupan Imunisasi campak di wilayah kerja Puskemas Lhoknga masih rendah yaitu 63,5%. Penelitian bertujuan untuk menganalisis pengaruh faktor perilaku masyarakat (predisposisi, pendukung, pendorong) terhadap perolehan imunisasi campak, desain penelitian Explanatory Research dilakukan terhadap 75 responden yang mempunyai bayi 9-12 bulan. Hasil statistik yang mempengaruhi perolehan imunisasi campak menurut faktor predisposisi adalah pengetahuan (p=0,001), sikap (p=0,018), pendidikan (p=0,014), faktor pendukung yaitu jarak kepelayanan kesehatan (p=0,045), serta faktor pendorong yaitu tindakan petugas imunisasi (0,003), sedangkan faktor dominan yaitu tindakan petugas imunisasi (OR=10,4). Kesimpulan yaitu faktor perilaku masyarakat yang mempengaruhi perolehan imunisasi campak adalah pengetahuan, sikap, tingkat pendidikan, jarak fasilitas pelayanan kesehatan dan tindakan petugas imunisasi. Kelima faktor tersebut yang paling dominan yaitu tindakan petugas imunisasi. Selayaknya dinas terkait dapat meningkatkan promosi kesehatan pada masyarakat melalui kampanye imunisasi campak, serta pemberdayaan kader-kader kesehatan.Kata Kunci: Imunisasi, Campak, Predisposisi, Pendukung, PendorongABSTRACTThe reports on measles immunization can be influenced by the factor of community’s behavior. In the Aceh Besar District a third rank in term of low coverage of measles immunization and excessive cases. The working areas of Community Health Center in Lhoknga, is the one with low immunization coverage which only 63,5%.The purpose of this study is to analyzed the influence of the factor community’s behavior (predisposition, support, motivation)on the reports on measles immunization. Explanotory Research design was done 75 respondens with child of 6 – 12 months. The statistical result of the factors that influence the reports on measles immunization from are knowledge (p=0,001), attitude (p=0,018), education (p=0,014), distance to health services (p=0,045), and by the immunization worker (0,003), and where the most dominant factor is the action taken by the immunization worker (OR=10,4).The conclusion is that the community’s behavior are knowledge, attitude, education, distance to health services and the action taken by the immunization worker. The factor to most dominant which influences the community’s behavior on the reports on measles immunization in the working. It is suggested that improve the promotion of their healt program for people through measles immunization campaign, and useful health cadres.Keywords : immunization, predisposition, support, motivation
HUBUNGAN KELENGKAPAN DAN KETEPATAN JADWAL IMUNISASI DENGAN KEJADIAN PENYAKIT ISPA PADA ANAK USIA TODDLER DI DESA LAMPASEH KOTA BANDA . Sufriani
Idea Nursing Journal Vol 4, No 1 (2013): Idea Nursing Journal
Publisher : Fakultas Keperawatan-Universitas Syiah Kuala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (229.484 KB) | DOI: 10.52199/inj.v4i1.1606

Abstract

ISPA atau Infeksi Saluran Pernafasan Akut yang terjadi pada saluran pernafasan atas maupun bawahmerupakan penyakit yang seringkali menduduki posisi teratas di pusat pelayanan kesehatan. Salah satu caramenghindari penyakit pada anak yang efektif adalah meningkatkan sistem kekebalan tubuh denganmemberikan imunisasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan pemberian imunisasi pada anakusiatoddler di desa Lampaseh Kota Banda Aceh tahun 2012. Desain penelitian bersifat deskriptif korelatifdan menggunakan metode purposive sampling yaitu suatu cara pengambilan sampel yang didasarkan padapertimbangan yang dibuat oleh peneliti sendiri dengan jumlah sampel adalah 42 anak. Alat pengumpulandata berupa kuesioner, KMS dan buku registrasi kunjungan pasien. Teknik pengumpulan data denganmenggunakan wawancara terpimpin dan data sekunder dari KMS dan buku registrasi dari Puskesmas. Hasilpenelitian menunjukkan ada hubungan antara kelengkapan imunisasi dengan kejadian ISPA (p-value= 0,030)dan ada hubungan antara ketepatan jadwal imunisasi dengan kejadian ISPA (p-value= 0,003). Penelitimenyarankan kepada petugas kesehatan agar dapat memberikan informasi kesehatan kepada seluruhmasyarakat terutama ibu agar mengimunisasikan anaknya secara lengkap dan tepat sehingga dapatmengoptimalkan pencegahan ISPA.Kata Kunci: Imunisasi, ISPA, dan anak usia toddler 

Filter by Year

2010 2022


Filter By Issues
All Issue Vol 13, No 1 (2022): Idea Nursing Journal Vol 12, No 3 (2021): Idea Nursing Journal Vol 12, No 2 (2021): Idea Nursing Journal Vol 12, No 1 (2021): Idea Nursing Jurnal Vol 11, No 3 (2020): Idea Nursing Journal Vol 11, No 2 (2020): Idea Nursing Journal Vol 11, No 1 (2020): Idea Nursing Journal Vol 10, No 3 (2019): Idea Nursing Journal Vol 10, No 2 (2019): Idea Nursing Journal Vol 10, No 1 (2019): Idea Nursing Journal Vol 9, No 1 (2018): Vol 9, No 1 (2018) Idea Nursing Jurnal Vol 9, No 3 (2018): Idea Nursing Journal Vol 9, No 2 (2018): Idea Nursing Journal Vol 8, No 3 (2017): Idea Nursing Journal Vol 8, No 2 (2017): Idea Nursing Journal Vol 8, No 1 (2017): Idea Nursing Journal Vol 7, No 3 (2016): Idea Nursing Journal Vol 7, No 2 (2016): Idea Nursing Journal Vol 7, No 1 (2016): Idea Nursing Journal Vol 6, No 3 (2015): Idea Nursing Journal Vol 6, No 2 (2015): Idea Nursing Journal Vol 6, No 1 (2015): Idea Nursing Journal Vol 5, No 3 (2014): Idea Nursing Journal Vol 5, No 2 (2014): IDEA NURSING JOURNAL Vol 5, No 1 (2014): Idea Nursing Journal Vol 4, No 3 (2013): Idea Nursing Journal Vol 4, No 2 (2013): Idea Nursing Journal Vol 4, No 1 (2013): Idea Nursing Journal Vol 3, No 3 (2012): Idea Nursing Journal Vol 3, No 2 (2012): Idea Nursing Journal Vol 3, No 1 (2012): Idea Nursing Journal Vol 2, No 3 (2011): Idea Nursing Journal Vol 2, No 2 (2011): Idea Nursing Journal Vol 2, No 1 (2011): Idea Nursing Journal Vol 1, No 1 (2010): Idea Nursing Journal More Issue