cover
Contact Name
Abu Bakar
Contact Email
taushiah@fai.uisu.ac.id
Phone
+6281397173257
Journal Mail Official
taushiah@fai.uisu.ac.id
Editorial Address
Jl. Sisingamangaraja, Teladan, Kota Medan, Sumatera Utara, Indonesia
Location
Kota medan,
Sumatera utara
INDONESIA
Taushiah: Jurnal Hukum, Pendidikan dan Kemasyarakatan
ISSN : -     EISSN : 25991353     DOI : https://doi.org/10.30743/taushiah
Taushiah: Jurnal Hukum, Pendidikan dan Kemasyarakatan, aims to promote scientific publications on Law, Education, and Society in its broadest sense covering textual, Historical, and Empirical. The journal contains original research articles based on literature and/or empirical research in the fields of Law, Education, and Society particularly, but not limited to, six main topics, namely (1) Islamic Law and Legislation, (2) Islamic Law in Classical and Modern Social Life, (3) Islamic Education Philosophy, Curriculum, and Methodology, (4) Islamic Education Management, Policy, and Innovation, (5) Islamic Sociology and anthropology, (6) Islamic Community Empowerment. The journal encourages articles that take a multidisciplinary approach to these topics. Scholars with interest in law, education and society from Indonesia and other countries are welcome to submit their articles to Taushiah: Jurnal Hukum, Pendidikan dan Kemasyarakatan and use this open access journal as a valuable resource in this field.
Articles 16 Documents
Search results for , issue "Vol 14, No 1 (2024): Taushiah: Jurnal Hukum, Pendidikan dan Kemasyarakatan" : 16 Documents clear
IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN AQIDAH AKHLAK DALAM MEMBENTUK KARAKTER SISWA DI MTs YPK SIDOMULYO KECAMATAN MEDANG DERAS KABUPATEN BATU BARA Hafis, Abdul; Fauziah, Ismi
Taushiah: Jurnal Hukum, Pendidikan dan Kemasyarakatan Vol 14, No 1 (2024): Taushiah: Jurnal Hukum, Pendidikan dan Kemasyarakatan
Publisher : Fakultas Agama Islam

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30743/taushiah.v14i1.9145

Abstract

Tujuan Penelitian ini dilakukan adalah, pertama, mengetahui implementasi pembelajaran akidah akhlak di MTs YPK Sidomulyo Kecamatan Medang Deras Kabupaten Batubara. Untuk mengetahui apakah implementasi pembelajaran akidah akhlak dapat membentuk karakter siswa di MTs YPK Sidomulyo Kecamatan Medang Deras Kabupaten Batubara. Untuk mengetahui faktor penghambat dalam implementasi pembelajaran akidah akhlak dalam membentuk karakter siswa MTs YPK Sidomulyo Kecamatan Medang Deras Kabupaten Batubara. Metode penelitian ini merupakan metode kualitatif dengan teknik pengumpulan data wawancara dengan informan kepala sekolah dan guru akidah akhlak. Analisis data melalui reduksi data, penyajian data dan pengambilan kesimpulan. Hasil penelitian ini menggambarkan bahwa implementasi pembelajaran akidah akhlak di MTs YPK Sidomulyo Kecamatan Medang Deras Kabupaten Batubara dilakukan dengan tiga cara yaitu melalui proses belajar-mengajar di kelas, melalui peneladanan dari guru dan melalui nasehat oleh guru akidah akhlak serta melalui hukuman kepada siswa yang melanggar peraturan. Implementasi pembelajaran akidah akhlak dapat membentuk karakter siswa di MTs YPK Sidomulyo Kecamatan Medang Deras Kabupaten Batubara. Faktor penghambat dalam implementasi pembelajaran akidah akhlak dalam membentuk karakter siswa MTs YPK Sidomulyo adalah faktor dari dalam yaitu faktor usia siswa yang masih labil sehingga masih mudah terpengaruh dan berubah terhadap karakter dari yang diajarkan oleh guru. Faktor dari luar adalah adanya pengaruh dari luar diri siswa yaitu pengaruh teman dan pengaruh media sosial.
PEMBENTUKAN KARAKTER SISWA DI MTs DARUL ILMI BATANG KUIS, KABUPATEN DELI SERDANG Marshella, Lidya; Harahap, Muhammad Yunan
Taushiah: Jurnal Hukum, Pendidikan dan Kemasyarakatan Vol 14, No 1 (2024): Taushiah: Jurnal Hukum, Pendidikan dan Kemasyarakatan
Publisher : Fakultas Agama Islam

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30743/taushiah.v14i1.10683

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis proses pembentukan sikap tawadhu’ di MTs Darul Ilmi Batang Kuis serta mengidentifikasi faktor pendukung dan penghambat dalam penerapannya. Sikap tawadhu’ dianggap sebagai bagian penting dalam pendidikan karakter, khususnya dalam membentuk akhlak siswa yang santun dan menghormati sesama. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara mendalam, dan dokumentasi. Wawancara dilakukan terhadap kepala sekolah, guru, dan siswa untuk mendapatkan pemahaman yang lebih mendalam mengenai strategi pembelajaran yang diterapkan dalam membentuk sikap tawadhu’. Analisis data dilakukan melalui tahapan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembentukan sikap tawadhu’ di MTs Darul Ilmi Batang Kuis telah berjalan dengan baik melalui berbagai upaya, seperti pembiasaan berbicara santun, menghargai pendapat, patuh terhadap guru, serta interaksi sosial yang mencerminkan sikap rendah hati. Faktor pendukung utama dalam pembentukan sikap tawadhu’ meliputi adanya bimbingan dari guru, dukungan lingkungan sekolah yang kondusif, serta pengaruh positif dari keluarga. Sementara itu, faktor penghambat meliputi keterbatasan pengawasan terhadap perilaku siswa di luar sekolah serta pengaruh lingkungan yang kurang mendukung.
KONSEP PENDIDIKAN AGAMA ISLAM MENURUT IBNU KHALDUN DAN RELAVANSINYA TERHADAP PENDIDIKAN MODERN Nasution, Elli Dayanti
Taushiah: Jurnal Hukum, Pendidikan dan Kemasyarakatan Vol 14, No 1 (2024): Taushiah: Jurnal Hukum, Pendidikan dan Kemasyarakatan
Publisher : Fakultas Agama Islam

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30743/taushiah.v14i1.10672

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji konsep pendidikan agama Islam menurut Ibnu Khaldun serta relevansinya terhadap sistem pendidikan modern. Ibnu Khaldun menekankan bahwa pendidikan tidak hanya berfokus pada aspek keagamaan, tetapi juga mencakup ilmu-ilmu duniawi yang berkontribusi pada pembentukan akhlak, perilaku, dan karakter peserta didik. Pendidikan, menurutnya, harus berorientasi pada keseimbangan antara ilmu-ilmu syari’at dan ilmu rasional, yang pada akhirnya bertujuan menciptakan individu yang memiliki moralitas tinggi dan kesiapan dalam menghadapi tantangan kehidupan. Penelitian ini menggunakan metode studi kepustakaan dengan pendekatan deskriptif analitis. Data diperoleh dari berbagai sumber primer dan sekunder yang relevan dengan pemikiran Ibnu Khaldun serta teori pendidikan Islam dalam konteks modern. Analisis dilakukan dengan tahapan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan untuk mendapatkan pemahaman yang sistematis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemikiran Ibnu Khaldun masih memiliki relevansi dalam sistem pendidikan modern. Pertama, konsep pendidikannya sejalan dengan prinsip-prinsip pendidikan Islam yang telah diterapkan dalam sistem pendidikan saat ini. Kedua, gagasannya tetap relevan untuk diaktualisasikan dalam pendidikan Islam modern, terutama dalam membangun harmoni antara ilmu agama dan ilmu duniawi. Pendidikan tidak boleh terfragmentasi, tetapi harus menyatu dalam satu sistem yang saling mendukung dalam pembentukan manusia yang unggul secara intelektual dan moral.
MEMBINA AKHLAQUL MAHMUDAH SISWA DALAM KITAB TAYSIR AL KHALAQ KARYA SYAIKH HAFIDZ HASAN AL MAS’UDI DI MTs PUTRI ALIIFAH MEDAN MARELAN Octavia, Aliyah
Taushiah: Jurnal Hukum, Pendidikan dan Kemasyarakatan Vol 14, No 1 (2024): Taushiah: Jurnal Hukum, Pendidikan dan Kemasyarakatan
Publisher : Fakultas Agama Islam

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30743/taushiah.v14i1.10679

Abstract

Tulisan ini bertujuan untuk menguraikan kontribusi penerapan Kitab Taysir Al-Khalaq dalam pembinaan akhlaqul mahmudah di MTs Putri Alifah Medan Marelan. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Sumber data primer diperoleh melalui wawancara dengan kepala madrasah, guru bimbingan konseling, guru akidah akhlak, serta siswa, sementara data sekunder diperoleh melalui studi kepustakaan. Analisis data dilakukan melalui tahapan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan Kitab Taysir Al-Khalaq berjalan dengan efektif, sebagaimana terlihat dari pengorganisasian materi yang baik, komunikasi yang efektif, serta metode pembelajaran yang menekankan keteladanan, pemberian nasihat, pembiasaan. Guru akidah akhlak memiliki peran aktif dalam membina akhlaqul mahmudah siswa dengan menjadi teladan dalam sikap, tutur kata, dan kedisiplinan, serta mendorong siswa untuk melakukan kebaikan melalui berbagai kegiatan keagamaan seperti salat berjamaah dan tahfiz Al-Qur’an. Faktor pendorong dalam pembinaan akhlak mencakup keteladanan guru, dukungan orang tua, fasilitas madrasah, serta kerja sama antara guru dan staf, sementara faktor penghambatnya meliputi pengaruh game online, latar belakang siswa, dan lingkungan pertemanan. Penelitian ini menegaskan bahwa pembinaan akhlaqul mahmudah melalui Kitab Taysir Al-Khalaq memiliki dampak yang signifikan dalam membentuk karakter siswa.
PENGARUH REWARD DAN PUNISHMENT TERHADAP PENDIDIKAN KARAKTER ANAK DI MTs AMIN DARUSSALAM BANDAR SETIA KECAMATAN PERCUT SEI TUAN 2018–2019 Damanik, Nurhayati Br.
Taushiah: Jurnal Hukum, Pendidikan dan Kemasyarakatan Vol 14, No 1 (2024): Taushiah: Jurnal Hukum, Pendidikan dan Kemasyarakatan
Publisher : Fakultas Agama Islam

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30743/taushiah.v14i1.9146

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana bentuk pemberian reward terhadap pendidikan karakter anak di MTs Amin Darussalam Bandar Setia. Bagaimana bentuk pemberian punishment (hukuman) terhadap pendidikan karakter anak di MTs Amin Darussalam Bandar Setia. Apakah ada pengaruh yang signifikan antara pemberian hadiah (reward) dan punishment pendidikan karakter anak di MTs Amin Darussalam Bandar Setia 2018-2019. Populasi penelitian ini adalah 205 orang siswa dengan sampel 42 orang melalui pengumpulan data menggunakan angket dan analisa data yang digunakan adalah menggunakan statistik product moment regresi berganda melalui uji-t dan uji determinasi. Berdasarkan hasil penelitian maka dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh antara reward terhadap pendidikan karakter siswa kelas VII MTs Amin Darussalam dengan nilai bı = 0,3 dan peningkatan pendidikan karakter 10,13. Terdapat pengaruh antara punishment terhadap pendidikan karakter  dengan nilai b2= 1,00 dan peningkatan pendidikan karakter 10,13. Terdapat pengaruh reward dan punishment secara bersama-sama terhadap pendidikan karakter  Petani Jeruk di Desa Panji Bako Kecamatan Sitinjo Kabupaten Dairi dengan perhitungan regresi linier 1.950 yaitu pengaruh sangat kuat. Berdasarkan uji t menunjukkan thitung 6.959ttabel 2,021 dan uji determinasi menunjukkan bahwa pengaruh reward dan punishment terhadap pendidikan karakter adalah 90,25% hal ini menunjukkan bahwa hipotesis diterima yaitu terdapat pengaruh secara bersama-sama dan signifikan antara reward dan punishment terhadap pendidikan karakter siswa kelas VII MTs Amin Darussalam.
PENGARUH PENDIDIKAN AGAMA ISLAM TERHADAP AKHLAK SISWA DI SMP IT AL-IKHLAS MEDAN SELAYANG, KOTA MEDAN Titi, Lika
Taushiah: Jurnal Hukum, Pendidikan dan Kemasyarakatan Vol 14, No 1 (2024): Taushiah: Jurnal Hukum, Pendidikan dan Kemasyarakatan
Publisher : Fakultas Agama Islam

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30743/taushiah.v14i1.10685

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi siswa dalam proses pembelajaran di SMP IT Al-Ikhlas Kecamatan Medan Selayang Kota Medan. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan analisis statistik. Data dikumpulkan melalui penyebaran angket kepada siswa dalam rentang waktu Maret hingga Juni 2024. Analisis data dilakukan dengan uji normalitas, uji reliabilitas, uji asumsi klasik, uji t, dan uji r untuk menguji hubungan serta signifikansi antarvariabel. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan yang signifikan antara faktor-faktor tertentu dengan hasil belajar siswa. Terdapat pengaruh pendidikan Agama Islam terhadap proses pembentukan akhlak siswa di Sekolah Menengah Pertama (SMP) IT-Al-Ikhlas Kecamatan Medan Selayang. Dimana nilai t hitung 0.678 lebih besar dari t tabel (10.098 >1.678) dengan kearah positif. Adapun persentase yang dipengaruhi oleh variable X sebesarl 0,699.

Page 2 of 2 | Total Record : 16