cover
Contact Name
SUWARTI
Contact Email
sti.itbriau@gmail.com
Phone
+6281376517474
Journal Mail Official
sti.itbriau@gmail.com
Editorial Address
GEDUNG GURU RIAU. Jl. Jend. Sudirman, Kel. Tangkerang Selatan, Kec. Bukit Raya, Kota Pekanbaru, Riau, 28125
Location
Kota pekanbaru,
Riau
INDONESIA
JURNAL DATA SAINS DAN TEKNOLOGI INFORMASI (DASTIS)
ISSN : -     EISSN : 30308887     DOI : https://doi.org/10.62003/d5pj1z12
Core Subject : Science,
Jurnal Data Sains dan Teknologi Informasi (DASTIS) diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM), Institut Teknologi Bisnis Riau sejak Desember 2023. DASTIS memuat naskah hasil-hasil penelitian di bidang Teknologi Informasi dan Ilmu Komputer. DASTIS berkomitmen untuk memuat artikel berbahasa Indonesia yang berkualitas dan dapat menjadi rujukan utama para peneliti dalam bidang Teknologi Informasi dan Ilmu Komputer.
Articles 20 Documents
IMPLEMENTASI INCREMENTAL MODEL PADA SISTEM INFORMASI PENDAFTARAN MAHASISWA BARU Saputra, Yanto
JURNAL DATA SAINS DAN TEKNOLOGI INFORMASI (DASTIS) Vol. 1 No. 01 (2023): DASTIS - DESEMBER 2023
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) Institut Teknologi Bisnis Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62003/9ykskb66

Abstract

Sistem informasi pendaftaran mahasiswa baru adalah sebuah platform digital yang digunakan untuk memfasilitasi proses penerimaan dan pendaftaran mahasiswa baru di institusi pendidikan tinggi. Sistem ini mempermudah pengelolaan data, seleksi, dan komunikasi antara calon mahasiswa dan pihak universitas. Fitur umumnya mencakup formulir online, verifikasi dokumen, jadwal seleksi, dan notifikasi otomatis. Implementasi sistem ini meningkatkan efisiensi dan akurasi proses pendaftaran. Model incremental dalam sistem informasi pendaftaran mahasiswa baru menawarkan fleksibilitas dan adaptabilitas. Keunggulan utamanya adalah kemampuan untuk meluncurkan sistem dalam fasa tahapan sehingga tidak perlu menunggu seluruh sistem selesai dibangun. Hal ini memungkinkan tim IT untuk memperbaiki atau menambah fitur secara bertahap sesuai kebutuhan dari pengguna. Hal ini juga membantu dalam mengidentifikasi dan mengatasi masalah lebih awal dalam siklus pengembangan, sehingga meningkatkan efisiensi dan efektivitas sistem secara keseluruhan
PERANCANGAN SISTEM INFORMASI PENGAMBILAN CUTI DI CENDANA MART CABANG PEMUDA PEKANBARU BERBASIS WEB Mardiati, Dina; Sari, Risma Yana; Aziz, Syarfi; Willyansah, Willyansah
JURNAL DATA SAINS DAN TEKNOLOGI INFORMASI (DASTIS) Vol. 1 No. 01 (2023): DASTIS - DESEMBER 2023
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) Institut Teknologi Bisnis Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62003/q1g5r005

Abstract

Pembuatan sistem informasi pengambilan cuti di Cendana Mart cabang pemuda Pekanbaru berbasis web bertujuan untuk mengoptimalkan sumber daya teknologi yang dimiliki. Sebelumnya, proses dalam mengambil cuti di Cendana Mart masih belum terkomputerisasi dengan baik sehingga menjadi kurang efisien, maka dari itu penulis bermaksud untuk membantu dengan merancang suatu sistem informasi pengambilan cuti berbasis web menggunakan bahasa pemrograman Hypertext Processor (PHP) dan My Structured Query Language (MySQL). PHP adalah bahasa pemrograman yang digunakan untuk mengembangkan aplikasi web dinamis, sedangkan MySQL adalah sistem pengelolaan basis data yang berbasis pada SQL (Structured Query Language) untuk menyimpan dan mengelola data. Sehingga, hasil dari sistem yang telah dirancang dapat mempermudah pekerjaan karyawan, admin maupun manajer di Toko Cendana Mart.
PENERAPAN WEB TRANSAKSI TANDAN BUAH SAWIT (TBS) PADA PENGEPUL H. MUSLIMIN Gunawan, Vicky Setia; Maria, Sinta; Simatupang, Julianto; Savitri, Destina
JURNAL DATA SAINS DAN TEKNOLOGI INFORMASI (DASTIS) Vol. 1 No. 01 (2023): DASTIS - DESEMBER 2023
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) Institut Teknologi Bisnis Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62003/t03fps67

Abstract

Pengepul H. Muslimin adalah tempat transaksi jual beli tandan buah sawit (TBS). Saat ini, proses pengelolaan data TBS masih dilakukan secara tradisional dengan menggunakan buku besar. Hal ini menyebabkan beberapa masalah, seperti kesulitan dalam mencari dan mengolah data TBS, termasuk masalah seperti kesalahan dalam mencatat berat timbangan, hilangnya atau tercecernya nota pembelian, dan kesulitan dalam menghitung biaya operasional yang telah dikeluarkan. Penelitian ini bertujuan untuk menciptakan sebuah aplikasi jual beli TBS dengan menerapkan metode Rapid Application Development (RAD) dan Unified Modelling Language (UML), serta menggunakan bahasa pemrograman PHP sebagai fondasi untuk pengembangan aplikasi tersebut. Aplikasi transaksi TBS dapat mengelola data lebih cepat,tepat, transparan, serta dapat menampilkan informasi harga
IMPLEMENTASI SENSOR ULTRASONIK BERBASIS ARDUINO UNO PADA KRAN AIR OTOMATIS(STUDI KASUS : MASJID USWATUN HASANAH) Purjumatin, Purjumatin; Muzawi, Rometdo
JURNAL DATA SAINS DAN TEKNOLOGI INFORMASI (DASTIS) Vol. 1 No. 01 (2023): DASTIS - DESEMBER 2023
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) Institut Teknologi Bisnis Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62003/21p1d355

Abstract

Implementasi sensor ultrasonic berbasis arduino uno pada kran air otomatis di masjid uswatun hasanah yang digunakan untuk menghemat pemakaian air dengan mengontrol pemakaian air ketika sedang berwudhu. Alat ini dikontrol dengan menggunakan arduino uno sebagai pengendali utama, kran air otomatis ini menggunakan sensor ultrasonik sebagai pendeteksi keberadaan object atau anggota tubuh manusia yang sedang berwudhu. Prinsip kerja alat ini adalah ketika switch di nyalakan yang terhubung dengan baterai 18650, maka arduino uno akan menginisialisasi semua komponen yang ada pada alat ini. Kemudian ketika sensor ultrasonik mendeteksi keberadaan object dengan jarak <= 20 cm, maka relay akan aktif dan menghidupkan pompa air.
PERANCANGAN SISTEM INFORMASI PENILAIAN KINERJA PTT PADA BIDANG IKP DI DISKOMINFOTIK PEKANBARU BERBASIS WEB Willyansah, Willyansah; Zulafwan, Zulafwan; Viranty, Tarazika
JURNAL DATA SAINS DAN TEKNOLOGI INFORMASI (DASTIS) Vol. 1 No. 01 (2023): DASTIS - DESEMBER 2023
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) Institut Teknologi Bisnis Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62003/6735ry70

Abstract

Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Pekanbaru belum memiliki teknologi sistem informasi penilaian kinerja Pegawai Tidak Tetap (PTT) yang terkomputerisasi untuk mempermudah penilaian kinerja dan pengolahan data PTT. Dalam proses penilaian kinerja di satukan menggunakan formulir penilaian kinerja berupa kertas. Untuk mengetahui perkembangan atas penilaian kinerja PTT, admin harus merekapitulasi hasil penilaian tiap PTT menggunakan pencatatan pada buku besar. Maka penulis bertujuan untuk merancang sistem informasi penilaian kinerja PTT dengan menerapkan sistem informasi penilaian kinerja PTT berbasis Web. Sistem Informasi penilaian kinerja PTT ini dapat melakukan proses penilaian kinerja dan mengelola data PTT dengan baik agar mengefektifkan proses penilaian kinerja dan mempercepat waktu serta meminimalisasi tingkat kesalahan saat memasukkan data.
SISTEM INFORMASI PENJUALAN DAN PROMOSI SEPEDA MOTOR HONDA PADA DEALER SAUDARA MOTOR HONDA Mardiati, Dina; SAPUTRA, YANTO
JURNAL DATA SAINS DAN TEKNOLOGI INFORMASI (DASTIS) Vol. 1 No. 02 (2024): DASTIS - MEI 2024
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) Institut Teknologi Bisnis Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62003/m92rza60

Abstract

Di era globalisasi, komputer menjadi alat penting dalam sarana percepatan perkembangan sistem informasi. Akan tetapi, kita ketahui bahwa penyebaran teknologi pada saat ini masih tidak merata sehingga menyebabkan para pengguna teknologi saat ini tidak memanfaatkannya secara maksimal. Website yang kita ketahui tidak hanya berfungsi sebagai sumber dari informasi, tetapi juga sebagai platform interaktif untuk berbagai aplikasi. Penelitian di Dealer Saudara Motor Alahan Panjang menunjukkan bahwa dealer tersebut masih mengalami kendala terhadap dalam memberikan informasi dan sosialisasi kepada Masyarakat mengenai kegiatan mereka. Penelitian ini bertujuan untuk merancang website sebagai media sosialisasi dan penjualan online bagi Dealer Saudara Motor Alahan Panjang. Diharapkan website ini dapat memberikan kemudahan bagi pengguna, baik masyarakat maupun pelanggan, untuk mengenal dealer lebih dekat tanpa dibatasi ruang dan waktu. Penelitian berikut penulis menerapkan metode penelitian kepustakaan dan metode penelitian lapangan. Website dibuat dengan bahasa pemrograman PHP dan menggunakan database MySQL. Penelitian pada sistem dilakukan untuk memastikan fungsionalitas website bekerja dengan baik. Pengujian ini memperkenalkan bahwa website yang dirancang dapat implementasikan sebagai media sosialisasi dan penjualan online di Dealer Saudara Motor Alahan Panjang.
Sistem Informasi Penjualan Kopi Berbasis Android Menggunakan Metode Agile PUTRA, TEGUH IKHSANI
JURNAL DATA SAINS DAN TEKNOLOGI INFORMASI (DASTIS) Vol. 1 No. 02 (2024): DASTIS - MEI 2024
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) Institut Teknologi Bisnis Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62003/v2vrsv66

Abstract

Sektor pertanian memiliki peranan penting dalam upaya mendukung perekonomian Indonesia karena banyak kelompok masyarakat yg dirugikan terutama petani yaitu harga jual yang rendah karena rantai distribusi produk pertanian yang melibatka banyak misal dari petani ke tengkulak ke pedagang ke konsumen Keadaan tersebut harus  diperbaiki, agar hasil pertanian Indonesia dapat di distribusikan langsung ke konsumen. Salah satu upaya yang perlu di lakukan dengan membangun sistem peniagaan berbasis e-Commerce di bidang pertanian. Sistem perniagaan berbasis e-Commerce dijadikan sebagai alternatif bagi petani yaitu sebagai media promosi, komunikasi dan informasi serta dapat memotong rantai distribusi pemasaran hasil pertanian. Permasalahan pertanian lain yang ada di solok selatan adalah proses penjualan hasil pertanian masih manual, dimana petani menjual hasil panen ke perantara (tengulak) untuk kemudian dibawa ke pasar dan dijual kembali ke konsumen. Tujuan dari penelitian ini adalah menghasilkan sistem informasi penjualan kopi berbasis android untuk membantu para petani dalam menjual hasil pertaniannya langsung dengan memperhatikan tingkat penerimaan pengguna agar sistem yang dibangun sesuai dengan kebutuhan pengguna. konsumen agar transaksi menjadi lebih mudah. Penelitian ini menggunakan AGILE untuk langkah-langkahnya, yang terdiri dari backlog produk dan sprint backlog, sprint planing, sprint design, devlopment testing, realese, final produk, penyusunan laporan. Peneletian ini menghasilkan aplikasi Kopi Combi untuk membantu para petani di solok selatan dalam menjual hasil panen kopi langsung dengan konsumen.
PENERAPAN SUPPLY CHAIN MANAGEMENT SEBAGAI STRATEGI BISNIS PADA APOTEK MODERN BERBASIS WAP Sahrun, Nori
JURNAL DATA SAINS DAN TEKNOLOGI INFORMASI (DASTIS) Vol. 1 No. 02 (2024): DASTIS - MEI 2024
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) Institut Teknologi Bisnis Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62003/fd5q3478

Abstract

Pelanggan merupakan bagian dari aset yang sangat berharga bagi perusahaan. Oleh karena itu, perusahaan harus menjaga  loyalitas dan kualitas layanan kepada pelanggan karena dengan adanya pelanggan yang loyal akan berdampak  terhadap keberlanjutan perusahaan, serta kesediaan melakukan rekomendasi  produk dan  jasa kepada pihak-pihak  lain.  Keunggulan  ini  menjadikan perusahaan untuk  merancang   dan  membangun   sebuah   strategi   bisnis   yang   dapat  menciptakan   loyalitas  pelanggan melalui produk atau pun jasa yang ditawarkan, tetapi pada saat ini perusahaan masih kurang mengenali pelanggan secara lebih detil. Karena perusahaan yang besar dan hebat selalu membangun hubungan yang sangat kuat dengan pelanggannya, salah satunya dengan mengaplikasikan konsep Supply Chain Management di dalam  strategi   bisnisnya. Penerapan konsep SCM dalam kegiatan bisnis pada perusahaan  ini  diharapkan dapat meningkatkan jumlah pelanggan dalam bertransaksi dengan cara mengaplikasikan konsep SCM pada sistem informasi yang dibangun. Perusahaan  membutuhkan   sebuah   sistem  informasi   yang   dapat  mengelola   hubungan antara   perusahaan   dengan   pelanggan   dan   mengaplikasikan   konsep   customer   relationship management agar dapat dimanfaatkan pada customer care center department di perusahaan.
SISTEM INFORMASI INVENTORY MENGGUNAKAN METODE FIFO PADA GIAT DIESEL Tendra, Gusrio; Michael
JURNAL DATA SAINS DAN TEKNOLOGI INFORMASI (DASTIS) Vol. 1 No. 02 (2024): DASTIS - MEI 2024
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) Institut Teknologi Bisnis Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62003/1c2y1g36

Abstract

Dalam era teknologi saat ini, peran sistem informasi menjadi krusial dalam mendukung operasional perusahaan. Penelitian ini melibatkan Giat Diesel, sebuah toko alat-alat teknik, yang memiliki tantangan dalam menjaga ketersediaan stok barang yang tepat waktu. Terlambatnya pemesanan ke supplier seringkali menyebabkan kekosongan stok yang berdampak negatif pada operasional. Solusi yang diusulkan adalah implementasi sistem informasi inventory berbasis web dengan metode FIFO (First in First Out). Sistem ini akan memastikan pemantauan stok yang akurat, manajemen pemesanan tepat waktu, dan pengelolaan persediaan yang optimal. Meskipun teknologi informasi terkini telah diterapkan di berbagai industri, masih banyak perusahaan di Indonesia yang belum mengadopsi sistem informasi inventory berbasis web dengan metode FIFO. Keterbatasan pengetahuan, pengalaman, serta sumber daya dan investasi mungkin menjadi hambatan. Melalui implementasi sistem yang diusulkan, Giat Diesel diharapkan dapat meningkatkan efektivitas dan efisiensi pengelolaan inventory, menghindari kekosongan stok, dan meningkatkan kepuasan pelanggan.
ANALISIS BLACKBOX TESTING DALAM PENGEMBANGAN APLIKASI DISARPUS ONLINE KABUPATEN KARANGANYAR Saputra, Yanto; Irawan, Dedi; Hamuda, Hayadi
JURNAL DATA SAINS DAN TEKNOLOGI INFORMASI (DASTIS) Vol. 1 No. 02 (2024): DASTIS - MEI 2024
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) Institut Teknologi Bisnis Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62003/kzjca147

Abstract

Dalam pengembangan aplikasi Disarpus online era digitalisasi menjadi salah satu fokus utama dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik.yang menjadi permasalahan bagi  masyarakat Kabupaten Karanganyar adalah Disarpus online sering mengalami bug sistem eror di saat pengguna mengunakan aplikasi tersebut. Blackbox testing merupakan teknik pengujian perangkat lunak   dalam quality assurance untuk memastikan aplikasi berfungsi dengan baik tanpa memperhatikan struktur internal kode. Tujuan penelitian ini menganalisis efektivitas metode blackbox testing dalam memvalidasi fungsional sebuah aplikasi.Dalam konteks analisis pengembangan  aplikasi Disarpus online, blackbox testing memiliki peran peting mengarah krusial seperti keamanan, kehandalan, dan kegunaan. Blackbox testing juga membantu pengembang mengidentifikasi celah keamanan potensial dari serangan hacker yang menembus sistem aplikasi. Dengan pendekatan ini, pengembang dapat mengidentifikasi dan mengatasi masalah yang dihadapi oleh pengguna dalam sehari-hari.seperti kemudahan navigasi antarmuka, kecepatan respon, dan kejelasan pesan kesalahan merupakan beberapa aspek yang dapat dievaluasi melalui blackbox testing. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa metode blackbox testing adalah alat yang sangat membantu dalam pengembangan aplikasi Disarpus online, hadir sebagai solusi untuk memperbaiki sistem pengelolaan perpustakaan secara digital. Sekaligus penelitian ini dapat memberikan kontribusi bagi pemeritahan daerah Kabupaten Karanganyar.

Page 1 of 2 | Total Record : 20