cover
Contact Name
Yeni Sulaeman
Contact Email
pppmstkipsm@gmail.com
Phone
+6287772225958
Journal Mail Official
pppmstkipsm@gmail.com
Editorial Address
Jalan Raya Labuan Kilometer 5 Kadulisung Kabupaten Pandeglang Provinsi Banten Indonesia, 42253.
Location
Kab. pandeglang,
Banten
INDONESIA
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Serumpun Mencipta
ISSN : -     EISSN : 30638356     DOI : -
Jurnal yang dipublikasikan oleh Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (PPPM) STKIP Syekh Manshur yang diterbitkan pada bulan maret dan september.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 40 Documents
TRANSFORMASI LEGENDA ASAL USUL KAMPUNG CIPURINGIN MENJADI NASKAH DRAMA Anisa, Anisah; Sulaeman, Yeni
JURNAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT SERUMPUN MENCIPTA Vol. 2 No. 1, Maret (2025): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Serumpun Mencipta
Publisher : JURNAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT SERUMPUN MENCIPTA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Dilakukannya kegiatan ini bertujuan untuk mendokumentasikan cerita rakyat mengenai asal usul Kampung Cipuringin yang terletak di Desa Kadumadang, Kecamatan Cimanuk, Kabupaten Pandeglang. Cerita rakyat ini memuat unsur sejarah, kepercayaan lokal, serta nilai-nilai moral dan sosial yang berkembang di masyarakat. Metode yang digunakan adalah studi pustaka dan dokumentasi narasi lisan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa asal mula Kampung Cipuringin berasal dari keberadaan dua sumur penting, yakni Sumur Cipu dan Sumur Ringin, serta peristiwa mistis yang melibatkan seorang tokoh bijak bernama Ki Bani. Kisah ini memberikan pelajaran penting tentang pentingnya persatuan, kepedulian sosial, serta penghormatan terhadap sesepuh dan nilai luhur tradisi lokal.
PELESTARIAN CERITA RAKYAT  PANGERAN PANDEGLANG DAN PUTRI PANDEGLANG SEBAGAI WARISAN LOKAL Apriyeni, Yeni; Yeni Sulaeman
JURNAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT SERUMPUN MENCIPTA Vol. 2 No. 2, September (2025): Jurnal PkM Serumpun Mencipta
Publisher : JURNAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT SERUMPUN MENCIPTA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini mengkaji legenda Pangeran Pandeglang dan Putri Cadasari sebagai salah satu bentuk cerita rakyat dari Kabupaten Pandeglang yang mengandung nilai-nilai budaya, moral, dan edukatif. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan analisis naratif terhadap struktur cerita, karakter tokoh, serta pesan-pesan moral yang terkandung di dalamnya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa legenda ini tidak hanya menggambarkan asal-usul nama daerah, tetapi juga mengandung nilai-nilai kesetiaan, keberanian, kecerdikan, dan tanggung jawab. Tokoh perempuan, yakni Putri Cadasari, digambarkan sebagai figur sentral yang aktif dan solutif, menunjukkan adanya representasi gender yang kuat dalam tradisi lisan lokal. Cerita ini relevan dijadikan sebagai bahan ajar sastra karena sarat dengan nilai karakter, budaya lokal, dan potensi untuk dikembangkan ke dalam berbagai media pembelajaran kreatif. Upaya pelestarian cerita ini penting dilakukan untuk mencegah punahnya warisan sastra lisan daerah.  
PENDAMPINGAN KEPADA MASYARAKAT DALAM MENGEKSPLORASI LEGENDA DAN ASAL USUL SUMUR TUJUH Siti Ropikoh; Yeni Sulaeman
JURNAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT SERUMPUN MENCIPTA Vol. 2 No. 2, September (2025): Jurnal PkM Serumpun Mencipta
Publisher : JURNAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT SERUMPUN MENCIPTA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Legenda "sumur tujuh" merupakan cerita rakyat yang mengisahkan bahwa ketika kehausan melanda, Sultan memasukkan tongkatnya ke dalam tanah dan dengan mujizat, air bermunculan dari dalamnya. Tempat di mana tongkat itu ditanam kini dikenal sebagai sumur tujuh. Sehubungan dengan hal tersebut penelitian ini bertujuan untuk mengetahui asal usul legenda "Sumur Tujuh". Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif agar dapat memberikan gambaran yang detail dan mendalam. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah teknik studi pustaka. Data dalam penelitian ini merupakan data yang dikumpulkan dari sumber sumber tertulis yang terhimpun dari bentuk jurnal atau artikel. Teknik analisis data menggunakan analisis naratif, yaitu mengumpulkan data, menganalisis, menginterpretasikan hasil. Hasil penelitian ini adalah bentuk dari asal usul dan legenda "Sumur Tujuh"
MENYELESAIKAN TUGAS PENGABDIAN MAHASISWA DALAM MENGUNGKAP ASAL USUL DAN BERDIRINYA LEGENDA SEJARAH KESULTANAN BANTEN Dede Risma Rahayu; Yeni Sulaeman
JURNAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT SERUMPUN MENCIPTA Vol. 2 No. 2, September (2025): Jurnal PkM Serumpun Mencipta
Publisher : JURNAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT SERUMPUN MENCIPTA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kegiatan ini bertujuan untuk mengungkap dan mendeskripsikan perkembangan sejarah Kesultanan Banten serta peninggalan budayanya di kawasan Banten Lama. Menggunakan metode deskriptif kualitatif, data diperoleh melalui observasi lapangan, studi pustaka, dokumentasi, dan wawancara dengan sumber-sumber relevan. Fokus kajian mencakup asal-usul Kesultanan Banten, perpindahan ibu kota dari Banten Girang ke Banten Lama, serta dampaknya terhadap tata kota dan penyebaran Islam di wilayah tersebut. Kegiatan ini juga menyoroti sejumlah peninggalan bersejarah seperti Masjid Agung Banten, Keraton Surosowan, Keraton Kaibon, Vihara Avalokitasvara, dan Benteng Speelwijk sebagai bukti kejayaan masa lalu. Hasil kajian menunjukkan bahwa Kesultanan Banten memainkan peran penting dalam perkembangan politik, ekonomi, budaya, dan agama di pesisir barat Pulau Jawa. Kegiatan ini diharapkan dapat memperkaya pemahaman sejarah lokal dan menjadi rujukan dalam pengembangan wisata sejarah yang edukatif dan berkelanjutan.
PENDAMPINGAN KEPADA MASYARAKAT DALAM JEJAK PENDAPAT TENTANG SEJARAH DAN ASAL USUL KISAH BATU QUR’AN Bunga Pujarani; Sulaeman, Yeni
JURNAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT SERUMPUN MENCIPTA Vol. 2 No. 2, September (2025): Jurnal PkM Serumpun Mencipta
Publisher : JURNAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT SERUMPUN MENCIPTA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kegiatan ini bertujuan untuk mengkaji asal usul Batu Quran yang merupakan salah satu situs budaya dan religi yang terdapat di Kabupaten Pandeglang, Metode yang digunakan dalam kegiatan ini adalah pendekatan kualitatif deskriptif dengan teknik pengumpulan data melalui observasi lapangan, wawancara dengan tokoh masyarakat dan budayawan lokal, serta studi pustaka. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa Batu Quran memiliki nilai historis dan mitologis yang kuat, berkaitan erat dengan penyebaran Islam di daerah tersebut. Legenda yang berkembang di masyarakat menyebutkan bahwa batu tersebut menjadi tempat turunnya Al-Qur’an atau tempat ditemukannya mushaf oleh seorang tokoh sakti. Selain sebagai objek wisata religi, Batu Quran juga memainkan peran penting dalam pembentukan identitas kultural masyarakat setempat. Kegiatan ini menyimpulkan bahwa pelestarian situs Batu Quran sangat penting untuk menjaga warisan budaya dan memperkuat nilai-nilai lokal dalam menghadapi modernisasi.
MENGEKSPORASI CERITA RAKYAT PRASASTI MUNJUL DALAM MENGANALISIS STRUKTUR DAN NILAI PENDIDIKAN SEBAGAI BAHAN AJAR APRESIASI SASTRA DI SEKOLAH DASAR Munawaroh, Iis; Sulaeman, Yeni
JURNAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT SERUMPUN MENCIPTA Vol. 2 No. 2, September (2025): Jurnal PkM Serumpun Mencipta
Publisher : JURNAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT SERUMPUN MENCIPTA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan dari kegiatan ini adalah mengidentifikasi struktur naratif dan nilai-nilai pendidikan yang terkandung dalam cerita rakyat prasasti Munjul serta penerapannya sebagai bahan ajar dalam pembelajaran apresiasi sastra di sekolah dasar. Metode yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dan data kegiatan diperoleh melalui studi pustaka. Hasil dari analisis menunjukkan bahwa cerita ini bertema perjuangan Raja Purnawarman melawan bajak laut. Cerita ini memiliki alur maju, tokoh utamanya Purnawarman, dan latar di wilayah yang terletak di sekitar Laut Jawa dan sungai Cidanghiang. Amanat yang disampaikan melalui cerita ini adalah bahwa kebaikan akan mengalahkan keangkuhan. Selain itu, cerita ini mengajarkan nilai-nilai moral seperti toleransi, sopan santun, kasih sayang, adat, religius, sejarah, dan kepahlawanan. Dari hasil temuan ini, menunjukkan bahwa cerita rakyat dari Prasasti Munjul layak digunakan sebagai pelajaran apresiasi sastra Indonesia di sekolah dasar.
PENDAMPINGAN KEPADA MASYARAKAT DI DESA MURUY DALAM MENGANGKAT PERSEPSI MENGENAI PELESTARIAN SITUS BATU TULIS Ulfah, Ratu Maria; Yeni Sulaeman
JURNAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT SERUMPUN MENCIPTA Vol. 2 No. 1, Maret (2025): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Serumpun Mencipta
Publisher : JURNAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT SERUMPUN MENCIPTA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Budaya situs batu tulis Muruy adalah salah satu peninggalan pada masa Kesultanan Banten, ditemukan pada tahun 1980. Ditetapkannya batu tulis Muruy sebagai benda cagar budaya, dengan usianya yang sangat tua, kondisinya pun akan mudah rusak jika dibiarkan begitu saja, nilai-nilai yang terkandung didalamnya akan terancam. Berdasaran hal tersebut pihak pengelola dan masyarakat akan bekerjasama dalam melakukan pelestarian situs. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif. Hasil penelitian menunjukan kondisi situs batu tulis Muruy adalah dampak dari adanya peranan masyarakat yang bekerja sama dengan pihak pengelola. Peranan tersebut diantaranya adalah melakukan kegiatan gotong royong seperti melakukan renovasi dan perbaikan cungkup, pembangunan paving blok hingga penghibahan tanah milik masyarakat. Ditemukan bahwasanya tujuan dari masyarakat melakukan pelestarian tersebut karena untuk menjaga agar warisan budaya dan menjadikan situs Muruy sebagai tempat wisata sejarah.
LEGENDA STRATEGI PENERAPAN 3A DALAM PENGEMBANGAN WISATA RELIGI MASJID KAPAL BOSOK MENJADI NASKAH DRAMA Septiya; Yeni Sulaeman
JURNAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT SERUMPUN MENCIPTA Vol. 2 No. 2, September (2025): Jurnal PkM Serumpun Mencipta
Publisher : JURNAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT SERUMPUN MENCIPTA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kegiatan ini bertujuan: (1) Mengetahui bagaimana Strategi Penerapan 3A (Atraksi, Aktivitas dan Aksesbilitas) Dalam Wisata Religi Masjid Kapal Bosok (2) Mengetahui Faktor Pendukung dan Faktor Penghambat Penerapan Strategi 3A Dalam Wisata Religi Masjid Kapal Bosok. Penelitian ini dilakukan di Wisata Religi Masjid Kapal Bosok. Dengan Ketua Pengelola dan Ketua Pemuda sebagai informan Kunci dan Anggota Pengelola sebagai informan inti. Penulis menggunakan Metode Deskriptif Kualitatif, dengan teknik pengumpulan data yaitu Observasi, Wawancara, Catatan Lapangan dan Dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Wisata Religi Masjid Kapal Bosok merupakan destinasi wisata religi yang sudah menerapkan strategi 3A dalam pengembangannya dimana atraksi atau daya tarik yang dimiliki Wisata Religi Masjid Kapal Bosok terletak pada bentuk bangunan dan sejarah. Aktivitas atau kegiatan untuk wisatawan sudah disediakan oleh pengelola dan Aksesbilitas menjadi suatu tingkat kemudahan bagi wisatawan untuk menjangkau lokasi wisata. Namun dalam penerapan dan peningkatkan potensi wisatanya pengelola belum maksimal untuk itu perlu kolaborasi antara pengelola, masyarakat dan pemerintah dalam mengembangkan aktivitas wisatanya.  
PENDAMPINGAN KEPADA MAHASISWA DALAM MENGANALISIS MASALAH BELAJAR DAN PENYEBABNYA Cahya Kamila; Nursiah; Syifa Mumtazah , Syifa; Tatu Maesaroh , Tatu
JURNAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT SERUMPUN MENCIPTA Vol. 2 No. 2, September (2025): Jurnal PkM Serumpun Mencipta
Publisher : JURNAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT SERUMPUN MENCIPTA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk membahas dan memahami berbagai masalah yang muncul selama proses pembelajaran. Penelitian ini menggunakan metode studi pustaka dan metode deskriptif kualitatif yang bertujuan untuk mendeskripsikan secara sistematis, factual, dan akurat dengan menggunakan kata atau kalimat. Hasil penelitian ini adalah Siswa mengalami masalah belajar ketika mereka kesulitan memahami materi di sekolah. Hal ini dapat menyebabkan nilai pelajaran rendah dan siswa menjadi tidak termotivasi untuk belajar.
IMPLEMENTASI PENGABDIAN MAHASISWA DALAM MENGUNGKAP ASAL USUL SUMUR KERAMATJATI HERANG CERITA RAKYAT DARI BANTEN Jahroh, Jahroh; Yeni Sulaeman
JURNAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT SERUMPUN MENCIPTA Vol. 2 No. 2, September (2025): Jurnal PkM Serumpun Mencipta
Publisher : JURNAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT SERUMPUN MENCIPTA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Sumur Keramat Jati Herang ini diangkat dari sebuah cerita rakyat Banten di sebuah kampung yang bernama kampung Tampeuyan di daerah Mancak, Kabupaten Serang. Sebenarnya cerita rakyat ini memiliki beberapa versi, tapi penulis memilih salah satu versi yang dapat diambil pelajaran oleh pembaca. Kisah ini diceritakan oleh penduduk setempat dari mulut gadis ke mulut, dikisahkan seorang desa yang dipaksa oleh orang tuanya untuk mandi di Sumur Jati Herang, agar cepat mendapatkan jodoh. Ketika ada yang berkunjung ke Sumur Jati Herang dengan niat yang tidak baik atau tidak dengan niat yang tulus, maka air sumur Jati Herang akan berubah menjadi keruh dan tidak bening lagi. Kuncen Sumur Jati Herang, adalah seorang yang sakti dan pernah membangun masjid Banten pada masa itu. Sampai-sampai dia diangkat menjadi lurah karena banyak jasanya untuk kampung Tampeuyan. Dengan menyajikan kisah ini, diharapkan generasi muda dapat menjaga dan melestarikan aset budaya yang ada di daerah masing-masing. Sehingga peninggalan budaya dan nilai-nilai tradisi yang ada di suatu daerah tidak punah dan tetap terjaga keasliannya.  

Page 3 of 4 | Total Record : 40