cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota semarang,
Jawa tengah
INDONESIA
Jurnal Ilmu Perpustakaan
Published by Universitas Diponegoro
ISSN : -     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Science,
Arjuna Subject : -
Articles 824 Documents
DAMPAK PENGELOLAAN ARSIP DINAMIS AKTIF PROYEK PEKERJAAN BAGI KINERJA GENERAL PROJECT PT. WAHANA ELEKSIA TECHNOLOGY Islami, Astri Nur; Christiani, Lydia
Jurnal Ilmu Perpustakaan Vol 7, No 3 (2018): Agustus 2018
Publisher : Jurusan Ilmu Perpustakaan, Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (246.037 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dampak pengelolaan arsip dinamis aktif proyek pekerjaan bagi kinerjaGeneral Project PT. Wahana Eleksia Technology. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalahmetode penelitian kualitatif deskriptif dengan pendekatan studi kasus. Teknik pengumpulan data yang dilakukan yaituobservasi, wawancara, dan studi dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pengelolaan arsip dinamis aktifberdampak pada kinerja General Project PT. Wahana Eleksia Technology. Pengelolaan dokumen proyek pekerjaanGeneral Project PT. Wahana Eleksia Technology sebagai arsip dinamis aktif berdampak pada kinerja organisasi yangdapat dilihat dari kuantitas dari hasil, kualitas dari hasil, ketepatan waktu dari hasil, kehadiran, dan kemampuan untukbekerja sama. Kuantitas dari hasil merupakan jumlah dokumen proyek pekerjaan yang merupakan arsip dinamis aktifyang dihasilkan General Project PT. Wahana Eleksia Technology dalam pengelolaan arsip dinamis aktif. Kualitas darihasil dalam pengelolaan arsip dinamis aktif General Project PT. Wahana Eleksia Technology telah mampu mengelolaarsip dinamis aktif dengan memberikan titik perhatian pada nilai informasi arsip dinamis aktif sebagai alat bukti.Perhatian tersebut juga ditunjukkan melalui tolak ukur kehadiran administrator sebagai penananggungjawab sertapengelola arsip dinamis aktif yang memiliki tugas utama untuk menyelesaikan arsip dinamis aktif secara tepat waktu.Administrator PT. Wahana Eleksia Technology telah memenuhi kehadiran yang ditetapkan. Administrator GeneralProject PT. Wahana Eleksia Technology saling bekerjasama dalam mengelola arsip dinamis aktif General Project PT.Wahana Eleksia Technology demi terwujudnya kinerja General Project PT. Wahana Eleksia Technology denganmaksimal.
PERSEPSI PEMUSTAKA TERHADAP DESAIN INTERIOR RUANG PERPUSTAKAAN DI PERPUSTAKAAN JURUSAN PERENCANAAN WILAYAH DAN KOTA FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS DIPONEGORO SEMARANG Anisya, Vita; Jumino, Jumino
Jurnal Ilmu Perpustakaan Vol 3, No 4 (2014): Oktober 2014
Publisher : Jurusan Ilmu Perpustakaan, Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Artikel ini merupakan ringkasan dari hasil penelitian yang berjudul “Persepsi Pemustaka terhadap Desain Interior Ruang Perpustakaan di Perpustakaan Jurusan Perencanaan Wilayah dan Kota Fakultas Teknik Universitas Diponegoro Semarang”. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana persepsi pemustaka terhadap desain interior ruang Perpustakaan Jurusan Perencanaan Wilayah dan Kota Fakultas Teknik Universitas Diponegoro Semarang. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif dengan desain penelitian deskriptif yakni mendeskripsikan, menggambarkan, kemudian menarasikan penelitian sehingga mudah dipahami. Jumlah informan dalam penelitian ini yaitu 8 orang yang merupakan mahasiswa Jurusan Perencanaan Wilayah dan Kota Fakultas Teknik Universitas Diponegoro Semarang dari angkatan 2010 sampai angkatan 2013. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data triangulasi, yakni observasi, wawancara, dan dokumen. Adapun analisis data menggunakan Miles and Huberman, yaitu pengujian data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa desain interior ruang perpustakaan yang mencangkup 4 unsur desain interior yakni tata letak, pencahayaan, pewarnaan, dan pengaturan udara serta suhu ruang sudah baik dan memberikan kenyamanan pada pemustaka. Tata letak perabot perpustakaan sudah baik, namun untuk jarak antar rak perlu diperlebar. Pencahayaan dan pewarnaan di ruang perpustakaan tersebut sudah memberikan kenyamanan pada pemustaka. Pengaturan udara dengan sistem buatan dengan menggunakan AC (Air conditioning) sudah memberikan kenyamanan pula untuk pemustaka. 
PERAN PROGRAM BENGKEL BACA TULIS PERPUSTAKAAN SEKOLAH ALAM AULIYA KENDAL DALAM PEMBELAJARAN LIFESKILL SISWA Shahabudin, Muhammad; Arfa, Mecca
Jurnal Ilmu Perpustakaan Vol 6, No 3 (2017): Agustus 2017
Publisher : Jurusan Ilmu Perpustakaan, Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (320.372 KB)

Abstract

Penelitian ini membahas mengenai peran program Bengkel Baca Tulis Perpustakaan SekolahAlam Auliya Kendal dalam pembelajaran life-skill siswa”. Penelitian ini bertujuan untukmengetahui bagaimana peran dari program Bengkel Baca Tulis di perpustakaan Sekolah AlamAuliya Kendal dalam pembelajaran life-skill siswa. Metode yang digunakan dalam penelitian iniadalah metode pendekatan studi kasus dengan desain penelitian kualitatif. Data yang digunakanadalah data primer dan sekunder, dengan metode pengumpulan data wawancara, observasi, danstudi dokumentasi. Informan yang dipilih berjumlah 18 informan yaitu kepala yayasan, guru,pustakawan, dan siswa. Analisis data menggunakan metode flow model analysis atau modelanalisis data mengalir milik Miles & Huberman, yaitu pengumpulan data, reduksi data,penyajian data, dan verifikasi/penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwaprogram Bengkel Baca Tulis berperan aktif dalam pembelajaran life-skill siswa diihat dari aspekself-confident, responsible citizenship, dan interpersonal skill. Kemampuan self-confidentterasah dari aktivitas membaca, berdiskusi, bermitra, dan menulis. Responsible citizenshipdiperoleh dari aktivitas menulis dan bercerita, sementara kemampuan interpersonal skillnampak dalam aktivitas bermitra. Masing-masing aktivitas pada hakikatnya mengandung semuaunsur life-skill yang dibutuhkan oleh siswa.
STRATEGI KOMUNIKASI SEBAGAI SARANA PROMOSI DALAM PENYEBARLUASAN INFORMASI TENTANG PERPUSTAKAAN DAN ARSIP DAERAH KOTA SALATIGA Jelita Maulida; Rizki Nurislaminingsih
Jurnal Ilmu Perpustakaan Vol 5, No 4 (2016): Oktober 2016
Publisher : Jurusan Ilmu Perpustakaan, Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi komunikasi sebagai sarana promosi dalam penyebarluasan informasi tentang koleksi, layanan, fasilitas, dan manfaat yang didapatkan saat berkunjung ke Perpustakaan dan Arsip Daerah Kota Salatiga, serta mengetahui hasil promosi yang dilakukan oleh Perpustakaan dan Arsip Daerah Kota Salatiga. Jenis penelitian yang digunakan yaitu kualitatif naratif, untuk teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, e-observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada beberapa strategi komunikasi sebagai sarana promosi yang dilakukan oleh Persipda Kota Salatiga dalam penyebarluasan informasi yaitu, penyebarluasan melalui media internet (aplikasi Salatiga Mobile Library, web, facebook, dan instagram), penyebarluasan melalui media tercetak (poster, brosur, dan pamflet) serta melalui media massa radio. Melalui strategi -strategi tersebut dilakukan pemilihan komunikator, pemilihan pesan, penentuan sasaran, dan perkiraan efek yang ditimbulkan (respon dari pesan yang ditimbulkan). Hasil promosi berdampak afektif yang kemudian menggerakkan pemustaka untuk pergi ke perpustakaan.
IMPLEMENTASI UNDANG-UNDANG HAK CIPTA NO. 19 TAHUN 2002 PADA AKTIVITAS REPROGRAFI DI BEBERAPA PERPUSTAKAAN DI SEMARAN Nurdin, Ahmad Muzaki; Yuniwati, Yuniwati
Jurnal Ilmu Perpustakaan Vol 3, No 1 (2014): Januari 2014
Publisher : Jurusan Ilmu Perpustakaan, Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (79.62 KB)

Abstract

Penelitian ini berjudul “Implementasi Undang-Undang Hak Cipta No. 19 Tahun 2002 pada Aktivitas Reprografi di Beberapa Perpustakaan di Semarang”. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana interpretasi dari masing-masing perpustakaan tempat penelitian mengimplementasikan Undang-Undang Hak Cipta No. 19 Tahun 2002 pada aktivitas reprografi. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif dengan analisis deskriptif. Subyek penelitian adalah Kepala Perpustakaan, Pustakawan dan petugas teknis yang bertugas pada layanan reprografi pada masing-masing perpustakaan. Analisis data yang digunakan meliputi reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Penelitian ini menghasilkan temuan bahwa interpretasi UU Hak Cipta yang diimplementasikan oleh tiap-tiap perpustakaan pada aktivitas reprografi tidak sama. Dari 4 perpustakaan tempat penelitian, hanya layanan Deposit UPT Perpusda Jateng dan UPT Perpustakaan Polines Semarang yang aktivitas reprografinya paling  jelas mengacu pada Undang-Undang Hak Cipta. Khusus untuk UPT Perpustakaan Polines Semarang, hal tersebut dapat dilihat dari adanya aturan tertulis yang jelas, sosialisasi lisan kepada pegawai, kesadaran akan pentingnya hak cipta, dan hasil statistik fotokopi yang wajar. Kesimpulan dari penelitian ini adalah 3 dari 4 perpustakaan objek penelitian belum dapat mengimplementasikan Undang-undang Hak Cipta No.19 Tahun 2002 secara menyeluruh.
PENGELOLAAN ARSIP DINAMIS BAGIAN KEPEGAWAIAN DALAM PROSES TEMU KEMBALI ARSIP DI FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS DIPONEGORO SEMARANG Musyaddad, Muhammad Reindy Nur; Hermintoyo, Hermintoyo
Jurnal Ilmu Perpustakaan Vol 7, No 4 (2018): Oktober 2018
Publisher : Jurusan Ilmu Perpustakaan, Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (222.738 KB)

Abstract

Penelitian ini berjudul “Analisis Pengelolaan Arsip Dinamis di Bagian Kepegawaian dalam Proses Temu KembaliArsip di Fakultas Teknik Universitas Diponegoro” penelitian ini bertujuanuntukmengetahui pengelolaan arsipdinamis di bagian kepegawaian di Fakultas Teknik Universitas Diponegoro dalam mendukung proses temu kembaliarsip di Fakultas Teknik Universitas Diponegoro. Pada penelitian ini metode yang digunakan adalah metodepenelitian kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data yang dilakukan yaitu observasi, wawancara, dan studidokumentasi. Hasil penelitian ini menjelaskan pengelolaan arsip dinamis di Bagian Kepegawaian Fakultas TeknikUniversitas Diponegoro memiliki daur hidup arsip berupa penciptaan, penggunaan dan pemeliharaan, danpenyusutan. Dalam pengelolaan arsip dinamis di Bagian Kepegawaian belum memiliki daur hidup arsip yangsempurna karena belum pernah dilakukan penyusutan arsip. Dalam proses temu kembali arsip dinamis di BagianKepegawaian Fakultas Teknik Universitas Diponegoro masih menggunakan sistem manual dengan alat temukembali Microsoft Excel dan kode klasifikasi untuk jenis arsip tertentu. Proses temu kembali arsip di BagianKepegawaian Fakultas Teknik Universitas Diponegoro memiliki kendala yaitu kurangnya sumber daya manusiadari pengelola arsip dan juga pencarian arsipnya belum terautomasi komputer.
ANALISIS SITIRAN FREKUENSI KEPENGARANGAN BUKU PADA SKRIPSI MAHASISWA PROGRAM STUDI S-1 ILMU PERPUSTAKAAN TAHUN 2015 FAKULTAS ILMU BUDAYA UNIVERSITAS DIPONEGORO Noor Indah Fithriyana; Hermintoyo Hermintoyo
Jurnal Ilmu Perpustakaan Vol 5, No 2 (2016): April 2016
Publisher : Jurusan Ilmu Perpustakaan, Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui frekuensi kepengarangan buku yang digunakan sebagai bahan referensi pada skripsi mahasiswa program studi S-1 Ilmu Perpustakaan tahun 2015 Fakultas Ilmu Budaya Universitas Diponegoro. Penelitian ini bersifat kuantitatif dengan menggunakan metode analisis sitiran. Sampel dalam penelitian ini adalah 132 skripsi. Pengumpulan data diperolah dari daftar pustaka yang dicantumkan disetiap skripsi yang kemudian difoto. Teknik pengolahan data dalam penelitian ini berupa editing, koding dan tabulasi. Hasil analisis data menunjukkan bahwa jumlah sitiran buku pada skripsi yaitu 2579 sitiran. Jumlah pengarang yang disitir 843 pengarang, 646 pengarang tunggal atas nama orang, 26 pengarang tunggal atas nama lembaga dan 171 pengarang ganda. Pengarang yang paling sering disitir adalah Sulisyo-Basuki dengan frekuensi 199 sitiran. Persentase pengarang tunggal 79,07% dan pengarang ganda 20,93%. Kajian ini dapat bermanfaat bagi Perpustakaan Fakultas Ilmu Budaya Undip untuk pengembangan koleksi yang dihasilkan oleh pengarang yang sering disitir.
SISTEM PENGELOLAAN PERSONAL RECORDS MANUAL DAN ELEKTRONIK (STUDI KOMPARASI DI BADAN KEPEGAWAIAN DAERAH PROVINSI JAWA TENGAH) Khairunnisa, Arum Wasistiana; Christiani, Lydia
Jurnal Ilmu Perpustakaan Vol 6, No 3 (2017): Agustus 2017
Publisher : Jurusan Ilmu Perpustakaan, Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (277.843 KB)

Abstract

Skripsi berjudul “Sistem Pengelolaan Personal Records Manual dan Elektronik (Studi Komparasidi Badan Kepegawaian Daerah Provinsi Jawa Tengah)” bertujuan untuk mengetahui perbedaansistem pengelolaan personal records manual dengan elektronik dilihat dengan teori reliabel,sistematis, utuh, menyeluruh dan sesuai aturan oleh Azmi. Penelitian ini menggunakan metodekuantitatif dengan jenis penelitian komparatif deskriptif. Teknik pengumpulan data denganmenggunakan kuesioner. Populasi dalam penelitian ini adalah user administrator pegawai negerisipil pada lingkup provinsi Jawa Tengah. Teknik sampel yang digunakan adalah sampling jenuhyaitu user administrator sebagai responden yang memiliki wewenang dalam mengakses personalrecords pada bidang kepegawaian untuk setiap 40 OPD lingkungan pemerintah Provinsi JawaTengah. Hasil dari penelitian ini adalah dengan menggunakan uji beda Wilcoxon Matched Pairstotal beda x1 dan x2 0,001 < α 0,05 sehingga pada uji hipotesis H1 diterima dan H0 ditolak. Makadisimpulkan terdapat perbedaan yang signifikan antara sistem pengelolaan personal recordsmanual dengan elektronik.
PENGARUH KOMPETENSI PUSTAKAWAN TERHADAP KINERJA PERPUSTAKAAN DI UPT PERPUSTAKAN UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG Sari, Diyah Kartika; Permana, Aan
Jurnal Ilmu Perpustakaan Vol 1, No 1 (2012)
Publisher : Jurusan Ilmu Perpustakaan, Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (69.37 KB)

Abstract

Skripsi ini membahas mengenai “Pengaruh Kompetensi Pustakawan Terhadap Kinerja Perpustakaan di UPT Perpustakaan Universitas Negeri Semarang”. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh antara kompetensi pustakawan dengan kinerja perpustakaan. Variabel bebas (X) dalam penelitian ini adalah kompetensi pustakawan dengan indikator kompetensi profesional dan kompetensi individual, dari indikator tersebut terdapat subindikator yang menjadi ukuran kompetensi pustakawan yaitu terampil, kreatif, cerdas, tanggap, luwes, komunikasi dan suka melayani, ramah dan simpatik. Sedangkan Variabel terikatnya (Y) adalah kinerja perpustakaan dengan indikator penemuan kembali dokumen, peminjaman dokumen,pertanyaan dan layanan referensi dan penelusuran informasi. Metode yang digunakan metode survei yaitu metode kuantitatif yang di dukung dengan analisis deskriptif. Populasinya adalah mahasiswa Universitas Negeri Semarang. Penentuan sampel dilakukan dengan teknik sampling insidental, dengan jumlah sampel 97. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner, studi pustaka dan wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari 97 responden sebanyak 48,5% atau sebanyak 47 responden menyatakan bahwa pustakawan UPT Perpustakaan Universitas Negeri Semarang mempunyai kompetensi di bidangnya dan sebanyak 47,4% atau 46 responden menyatakan bahwa kinerja perpustakaan masih kurang. Uji regresi linear sederhana menunjukkan bahwa ada pengaruh signifikan antara kompetensi pustakawan dengan kinerja perpustkaan. Sedangkan hasil hipotesis menunjukkan bahwa nilai t hitung > t tabel yaitu 8,366 >1,661 , artinya bahwa kompetensi pustakawan berpengaruh terhadap kinerja perpustakaan.
KEMAMPUAN PENELUSURAN INFORMASI DITINJAU DARI PRESTASI AKADEMIK SISWA SMA NEGERI 2 BATANG Sani, Muhammad Hasnul; Irhandayaningsih, Ana
Jurnal Ilmu Perpustakaan Vol 7, No 1 (2018): Januari 2018
Publisher : Jurusan Ilmu Perpustakaan, Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (210.868 KB)

Abstract

Penelitian ini berjudul “Kemampuan Penelusuran Infomasi ditinjau dari Prestasi AkademikSiswa SMA Negeri 2 Batang”. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui KemampuanPenelusuran Infomasi ditinjau dari Prestasi Akademik Siswa SMA Negeri 2 Batang. Teoridalam penelitian ini menggunakan dari Jenny Bronstein dan Lili Tzivilian, yang terdiri dariempat standar yaitu mengevaluasi kemampuan penelusuran informasi dalam diri,membandingkan kemampuan penelusuran informasi pribadi dengan orang lain, kondisifisiologis, dan tanggapan orang lain. Metode dalam penelitian ini menggunakan pendekatankualitatif, dengan jenis deskriptif. Jenis data pada penelitian ini adalah data primer yangdiperoleh dari wawancara dengan informan, dan data sekunder yang diperoleh dari data-datainformasi di sekolah SMA Negeri 2 Batang. Teknik pengumpulan data dalam penelitian iniadalah observasi, wawancara dan dokumen. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwasiswa SMA Negeri 2 Batang yang mendapatkan prestasi akademik sudah sesuai dengan teoriyang dikembangkan oleh Jenny Bronstein dan Lili Tzivilian. Kendala yang masih terjadi diperpustakaan SMA Negeri 2 Batang masih kurangnya buku-buku mata pelajaran untukmenelusur informasi.