cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota semarang,
Jawa tengah
INDONESIA
Jurnal Ilmu Perpustakaan
Published by Universitas Diponegoro
ISSN : -     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Science,
Arjuna Subject : -
Articles 824 Documents
KEPUASAN PEMUSTAKA TERHADAP LAYANAN SIRKULASI DI KANTOR ARSIP DAN PERPUSTAKAAN KABUPATEN KLATEN Chorida, Lisa Arifatul; Ati, Sri
Jurnal Ilmu Perpustakaan Vol 1, No 1 (2012)
Publisher : Jurusan Ilmu Perpustakaan, Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (214.106 KB)

Abstract

Skripsi ini berjudul “Kepuasan Pemustaka Terhadap Layanan Sirkulasi di Kantor Arsip dan PerpustakaanKabupaten Klaten”. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui bagaimana kepuasan pemustaka terhadaplayanan sirkulasi di Kantor Arsip dan Perpustakaan Kabupaten Klaten, sehingga dari hasil penelitiandiharapkan dapat membantu meningkatkan mutu pelayanan dan untuk jangka panjang dapatmempertahankan pemustaka. Penelitian ini menggunakan metode diskriptif kualitatif dengan jenis studikasus. Informan dipilih secara purposive sampling, yaitu 8 informan yang berstatus mahasiswa baikanggota maupun bukan anggota. Pengumpulan data dengan observasi dan wawancara. Analisis datadalam penelitian ini menggunakan model analisis interaktif Miles dan Huberman, yaitu reduksi data,display data, verifikasi dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan secara keseluruhan,pemustaka cukup puas dengan layanan sirkulasi di Kantor Arsip dan Perpustakaan Kabupaten Klaten,dikarenakan koleksi dapat menunjang kebutuhan informasi pemustaka. Fasilitas yang tersedia dapatmembuat pemustaka merasa nyaman dalam memanfaatkan layanan. Petugas perpustakaan yang bersikapramah, murah senyum, merespon dengan baik apa yang dibutuhkan oleh pemustaka, serta sistem layananyang mudah dan tidak berbelit-belit
IMPLEMENTASI UJI KOMPETENSI PUSTAKAWAN PADA JABATAN FUNGSIONAL PUSTAKAWAN DAN ANGKA KREDITNYA DI DINAS KEARSIPAN DAN PERPUSTAKAAN PROVINSI JAWA TENGAH Lestari, Putri Indah; Nurislaminingsih, Rizki
Jurnal Ilmu Perpustakaan Vol 7, No 1 (2018): Januari 2018
Publisher : Jurusan Ilmu Perpustakaan, Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (221.275 KB)

Abstract

Skripsi ini berjudul “Implementasi uji kompetensi pustakawan pada jabatan fungisonal pustakawan danangka kreditnya di dinas kearsipan dan perpustakaan Provinsi Jawa Tengah”. Tujuan penelitian ini adalahuntuk mengetahui bagaimana implementasi dan dampak uji kompetensi pustakawan di dinas kearsipandan perpustakaan Provinsi Jawa Tengah. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif jenis studi kasus.Informan dalam penelitian ini adalah pustakawan dinas kearsipan dan perpustakaan wilayah jawa tengahsesuai dengan kriteria informan kualitatif, analisis data menggunakan reduksi data. Hasil penelitianmenunjukan bahwa pustakawan wajib melaksanakan uji kompetensi pustakawan.Sebab syarat mutlakuntuk pengajuan kenaikan jenjang jabatan fungsional yang sudah ditentukan oleh Perpustakaan NasionalRepublik Indonesia, yang disertai dengan daftar usul penetapan angka kredit dan persyaratan lainnyayang menunjang kenaikan jabatan. Penerapan uji kompetensi berpengaruh pada kegiatan ataupun tugaspustakawan untuk lebih bisa melaksanakan kegiatan yang sudah tertulis pada buku Peraturan MenteriPendayagunaan tentang petunjuk teknis pustakawan No. 14 tahun 2015 dan jabatan fungsionalpustakawan.
POLA PENCARIAN INFORMASI OLEH SANTRI PONDOK PESANTREN ADDAINURIYAH 2 SEMARANG Lailiya, Asfa’a Nur
Jurnal Ilmu Perpustakaan Vol 4, No 3 (2015): Agustus 2015
Publisher : Jurusan Ilmu Perpustakaan, Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (214.384 KB)

Abstract

Skripsi ini berjudul Pola Pencarian Informasi oleh Santri Pondok Pesantren Addainuriyah 2 Semarang. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana pola pencarian informasi oleh santri Pondok Pesantren Addainuriyah 2 Semarang. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kualitatif dengan jenis penelitian studi kasus. Adapun subjek penelitian yang dijadikan sumber dalam penelitian ini sebanyak sembilan informan (interviewe) yang masing-masing terdiri dari tiga santri pelajar yang akan menghadapi ujian nasional, tiga santri mahasiswa yang sedang menyusun skripsi, dan tiga santri yang sudah mengajar (guru). Jenis dan sumber data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu sumber data primer dan data sekunder. Teknik pengumpulan data menggunakan tiga sumber yaitu observasi, wawancara, dan dokumentasi. Sedangkan analisis data yang digunakan dalam penelitian ini terdiri dari tiga tahapan analisis yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian yang telah dilakukan diperoleh kesimpulan bahwa, ditemukan strategi atau pola pencarian informasi yang dilakukan santri pelajar yang akan menghadapi ujian nasional, santri mahasiswa yang sedang menyusun skripsi, dan santri yang sudah bekerja yang membutuhkan informasi sebagai pendukung proses belajar-mengajar di kelas, yakni melalui starting, chaining, browsing, differentiating, monitoring, dan extracting. Tetapi terdapat dua tahapan yang tidak dilakukan secara khusus oleh santri, yakni monitoring dan extracting. Mereka melakukan pola pencarian informasi sesuai dengan cara mereka masing-masing.
PERANCANGAN MEDIA PROMOSI DALAM BENTUK POSTER DAN BROSUR PERPUSTAKAAN SEKOLAH: KAJI TINDAK PERPUSTAKAAN SMP ISLAM HIDAYATULLAH BANYUMANIK SEMARANG Setiawan, Rudy; Husna, Jazimatul
Jurnal Ilmu Perpustakaan Vol 6, No 1 (2017): Januari 2017
Publisher : Jurusan Ilmu Perpustakaan, Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (485.837 KB)

Abstract

Penelitian ini berjudul Perancangan Media Promosi Dalam Bentuk Poster dan Brosur Perpustakaan Sekolah: Kaji Tindak Perpustakaan SMP Islam Hidayatullah Semarang. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui proses perancangan poster dan brosur. Penelitian ini menggunakan desain penelitian kualitatif. Dengan jenis penelitian kaji tindak yang berpedoman pada buku yang ditulis Judith A. Sykes mengenai penelitian kaji tindak di perpustakaan sekolah. Tahapan dalam penelitian kaji tindak dimulai dari peta pemikira, konteks, isu, sumber daya, tujuan, hasil dan perencanaan, wawancara, pola, kesimpulan dan bibliografi. Tahap tindakan perancangan dibagi menjadi empat yaitu pre research, perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi. Tahap pre research perancangan media poster dan brosur dimulai dengan mengumpulkan ide dan gagasan. Selanjutnya masuk dalam tahap perencanaan, tahap ini berupa mendesain poster dan brosur dengan software Corel Draw X8. Tahap pelaksanaan berupa desain poster dan brosur di cetak dan sipamerkan di beberapa tiitk sekolah. Terakhir yaitu tahap evaluasi, untuk mengevaluasi desain poster dan brosur tersebut, peneliti mewawancarai beberapa pemustaka, namun sebagian besar dari mereka berpendapat bahwa desain poster dan brosur tersebut sudah bagus dan menarik hanya terdapat masukan kecil. Dari hasil wawancara tersebut peneliti mengambil kesimpulan bahwa tidak perlu merevisi dan mencetak kembali desain poster dan brosur.
ANALISIS PENGELOLAAN ARSIP FILM DAN KUALITAS LAYANAN PEGAWAI SINEMATEK INDONESIA Reagia Satria Masril; Lydia Christiani
Jurnal Ilmu Perpustakaan Vol 5, No 1 (2016): Januari 2016
Publisher : Jurusan Ilmu Perpustakaan, Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini berjudul “Analisis Pengelolaan Arsip Film dan Kualitas Layanan Pegawai Sinematek Indonesia”. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengelolaan arsip film di Sinematek Indonesia dan kualitas layanan pegawai Sinematek Indonesia. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian deskriptif kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, wawancara kepada informan yang ditentukan dengan metode purposive sampling dan studi dokumen.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwapengelolaan arsip film di Sinematek Indonesia belum sesuai standar pada penyimpanan arsip film, yaitu suhu ruangan yang tidak sesuai standar penyimpanan film. Kualitas layanan pegawai Sinematek Indonesia dapat dikatakan baikdan memuaskan pengguna, hanya Sinematek Indonesia memiliki kekurangan pada sarana dan prasarana.
PRESERVASI MANUSKRIP DI UPT MUSEUM SONOBUDOYO SEBAGAI USAHA MENJAGA EKSISTENSI BUDAYA DI YOGYAKARTA Agusti, Fiqrie Restia; Wasisto, Joko
Jurnal Ilmu Perpustakaan Vol 6, No 4 (2017): Oktober 2017
Publisher : Jurusan Ilmu Perpustakaan, Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (171.659 KB)

Abstract

Penelitian ini berjudul “Preservasi Manuskrip di UPT Museum Sonobudoyo SebagaiUsaha Menjaga Eksistensi Budaya di Yogyakarta”. Tujuan penelitian ini adalah untukmenganalisa dan mendeskripsikan kegiatan preservasi manuskrip di UPT MuseumSonobudoyo sebagai usaha menjaga eksistensi budaya di Yogyakarta. Penelitian inimerupakan penelitian kualitatif deskriptif. Subjek dalam penelitian ini ialah pegawaikonservasi di UPT Museum Sonobudoyo sedangkan objek dalam penelitian ini ialahpreservasi manuskrip. Informan dalam penelitian ini diperoleh dengan metode purposivesampling. Metode pengumpulan data diperoleh melalui observasi, wawancara mendalamdan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukan bahwa preservasi manuskrip berperandalam usaha menjaga eksistensi budaya di Yogyakarta, karena preservasi memiliki tujuanmemperpanjang usia suatu objek dalam hal ini ialah manuskrip. Kegiatan preservasitersebut meliputi kegiatan pemeriksaan/observasi, pemeliharaan dan perbaikan/restorasi.Kendala dalam pelaksanaan kegiatan ini ialah jumlah SDM yang terbatas dan latarbelakang pendidikan yang tidak sesuai dengan bidangnya.
PENGARUH LINGKUNGAN KERJA FISIK PERPUSTAKAAN TERHADAP PRODUKTIVITAS KERJA PETUGAS PERPUSTAKAAN DI PERPUSTAKAAN UMUM KABUPATEN PACITAN Farida, Nur; Pras, P. Anggardjitono
Jurnal Ilmu Perpustakaan Vol 1, No 1 (2012)
Publisher : Jurusan Ilmu Perpustakaan, Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (76.929 KB)

Abstract

Penelitian ini bertempat di Perpustakaan Umum Kabupaten Pacitan. Adapun tujuan yang ingin penulis capai dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana pengaruh lingkungan kerja fisik perpustakaan terhadap produktivitas kerja petugas perpustakaan.Dalam penelitian ini, mengambil informan yang terdiri dari petugas perpustakaaan Kabupaten Pacitan sebanyak 7 (tujuh) orang untuk dijadikan informan. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif dengan analisis yaitu reduksi data, penyajian data, dan verivikasi. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah wawancara mendalam (in-depth interview), observasi partisipatif, dan studi dokumen.Hasil wawancara dan analisis data yang telah dilakukan dalam penelitian ini, diperoleh simpulan bahwa dari kelima faktor yang berkaitan dengan lingkungan kerja fisik yaitu penerangan, suara, kebersihan, udara, dan ruang kerja, hanya satu faktor yaitu kebersihan tidak ada pengaruhnya terhadap produktivitas kerja. Pada umumnya penerangan, suara, udara, dan ruang kerja berpengaruh terhadap produktivitas kerja. Keempat faktor tersebut belum memberikan kenyamanan petugas dalam bekerja sehingga produktivitas kerja kurang maksimal.
EVALUASI KUALITAS APLIKASI E-FOTO DALAM PENGELOLAAN ARSIP FOTO DI DINAS KEARSIPAN DAN PERPUSTAKAN PROVINSI JAWA TENGAH Herwaka, Yohanes David; Suwanto, Sri Ati
Jurnal Ilmu Perpustakaan Vol 7, No 2 (2018): April 2018
Publisher : Jurusan Ilmu Perpustakaan, Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (222.338 KB)

Abstract

Skripsi ini membahas mengenai evaluasi kualitas aplikasi e- foto dalam pengelolaan arsip foto di DinasKearsipan dan Perpustakaan Provinsi Jawa Tengah. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitianini adalah penelitian kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Subjek dalam penelitian ini adalaharsiparis/ staf/ pegawai di Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Provinsi Jawa Tengah, sementara objekyang diteliti adalah aplikasi e- foto. Hasil evaluasi kualitas aplikasi e- foto, dilihat dari 11 aspekmenunjukan bahwa pada aspek kebenaran dan fleksibilitas, menu- menu yang ada pada aplikasi e- fotosudah sesuai dengan fungsinya, peluang untuk menambahkan menu dan fasilitas baru pada aplikasi efoto dapat dillakukan. Pada aspek keandalan, efisiensi, dan penggunaan, aplikasi e- foto dapat diggunakandengan mudah dalam kegiatan temu balik informasi, dan tampilan aplikasi e- foto nyaman untukdiggunakan. Dari aspek integritas, aplikasi e- foto sudah memiliki kontrol akses, dan dapat diaksesdimana pun dan kapan pun. Sementara pada aspek portabilitas dan penggunaan ulang, aplikasi e- fotodapat digunakan pada semua jenis browser dan sistem operasi komputer. Lalu terakhir pada aspekinteroperabilitas, kemungkinan menghubungkan aplikasi e- foto dengan aplikasi lainnya sangat mungkin.Dengan demikian aplikasi e- foto memiliki kualitas yang baik, sebagai aplikasi pengelola arsip foto.
IMPLEMENTASI PERKA BKN NOMOR 18 TAHUN 2011 DALAM PENGELOLAAN PERSONAL RECORDS OLEH STAF SUB BIDANG INFORMASI DATA KEPEGAWAIAN DI BADAN KEPEGAWAIAN DAERAH KOTA SEMARANG Fatkhi Nurul Aliyah; Titiek Suliyati
Jurnal Ilmu Perpustakaan Vol 5, No 1 (2016): Januari 2016
Publisher : Jurusan Ilmu Perpustakaan, Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini berjudul “Implementasi Perka BKN Nomor 18 Tahun 2011 dalam Pengelolaan Personal Records oleh Staf Sub Bidang Informasi Data Kepegawaian di Badan Kepegawaian Daerah Kota Semarang”. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui implementasi Perka BKN Nomor 18 Tahun 2011 dalam pengelolaan personal records dan kendala yang dihadapi dalam penerapan peraturan tersebut. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Informan dalam penelitian ini diperoleh dengan metode purposive sampling. Metode pengumpulan data diperoleh melalui observasi, wawancara dan studi dokumentasi. Hasil penelitian menunjukan bahwa penerapan Perka BKN Nomor 18 Tahun 2011 sudah diatur sejak pertama kali dikeluarkan oleh BKN pusat pada tahun 2011, sehingga Badan Kepegawaian Daerah Kota Semarang berusaha untuk melaksanakan segala aturan yang telah ditetapkan. Pegawai sudah menerapkan peraturan dalam kegiatan pengelolaan personal records mulai dari penciptaan sampai tahap penyusutan arsip. Perbedaan terjadi dalam kegiatan pemeliharaan dan pelayanan personal records dikarenakan sarana dan prasarana yang terbatas. Selain itu kendala dalam pengelolaan personal records terkait dengan latar belakang pendidikan pengelola arsip. Staf Sub Bidang Informasi Data Kepegawaian berusaha bekerja dengan sangat baik dan kompeten, sehingga kegiatan pengelolaan personal records dapat dilaksanakan sesuai dengan peraturan yang telah diterapkan.
PERSEPSI PEMUSTAKA TERHADAP PROMOSI MELALUI CARA PERSONAL SELLING DI PERPUSTAKAAN SMA TARUNA NUSANTARA MAGELANG Puspita, Ayu Indah; Rejeki, Diah Sri
Jurnal Ilmu Perpustakaan Vol 2, No 2 (2013): April 2013
Publisher : Jurusan Ilmu Perpustakaan, Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (169.521 KB)

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana persepsi pemustaka terhadap promosi melalui cara personal selling di Perpustakaan SMA Taruna Nusantara. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah desain explanatory research dengan analisis deskriptif. Adapun sampel yang digunakan adalah 90 responden dan 9 informan. Jenis dan sumber data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu sumber data primer dan sekunder. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik observasi, kesioner dan wawancara. Penelitian ini memanfaatkan teori AIDDA sebagai dimensi untuk mendapatkan data dari responden. Hasil penelitian yang telah dilakukan dapat diambil kesimpulan dengan distribusi frekuensi dan hasilnya adalah persepsi pemustaka terhadap promosi melalui cara personal selling baik. Persentase sebagai berikut 70% (63 responden) menyatakan bahwa promosi melalui cara personal selling di perpustakaan SMA Taruna Nusantara Baik, kemudian 13% (12 responden) menyatakan Sangat Baik, 17% (15 responden) menyatakan Kurang baik sedangkan tidak ada satupun responden yang menyatakan bahwa promosi melalui cara personal selling Tidak Baik. Kemauan dan kesadaran belajar dan membaca pada siswa sangat tinggi. Dengan adanya promosi, dapat meningkatkan motivasi kepada siswa untuk mengunjungi dan memenfaatkan perpustakaan.