cover
Contact Name
Fitri Indra Indikawati
Contact Email
fitri.indikawati@tif.uad.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
jurnalsarjana@tif.uad.ac.id
Editorial Address
Jl. Ringroad Selatan, Kragilan, Tamanan, Kec. Banguntapan, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55191
Location
Kota yogyakarta,
Daerah istimewa yogyakarta
INDONESIA
Jurnal Sarjana Teknik Informatika
ISSN : 23385197     EISSN : 28093399     DOI : -
Core Subject : Science,
JSTIE (Jurnal Sarjana Teknik Informatika) (E-Journal) adalah jurnal online ditujukan sebagai sarana publikasi dari makalah yang disarikan dari hasil penelitian mahasiswa Teknik Informatika. Focus and Scope: Rekayasa Perangkat Lunak (Software Engineering) Pengetahuan dan Data Mining (Data Mining) Teknologi Multimedia (Multimedia Technologies) Kecerdasan Buatan (Artificial Intelligents) Grafika Komputer (Computer Graphics) Sistem Informasi (Information Systems)
Articles 547 Documents
SISTEM INFORMASI MANAJEMEN PELAPORAN SENTRA INDUSTRI KECIL DAN MENENGAH (IKM) SANDANG DAN KULIT KOTA YOGYAKARTA BERBASIS WEB Tri Yani Wijayanti; Eko Aribowo
Jurnal Sarjana Teknik Informatika Vol 3, No 1 (2015): Februari
Publisher : Teknik Informatika, Universitas Ahmad Dahlan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.12928/jstie.v3i1.2937

Abstract

Industri kecil dan menengah (IKM) perlu diberdayakan agar mampu bersaing dan sejajar dengan pelaku ekonomi yang lainnya. Pertumbuhan IKM perlu diketahui secara pasti oleh pemerintah. Namun kondisi yang terjadi pada saat ini pemantauan yang dilakukan oleh pemerintah belum dilakukan secara efisien. Pelaporan yang dilakukan oleh IKM ke Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan Pertanian Kota Yogyakarta masih dilakukan secara manual dan hardcopy. Sehingga menimbulkan berbagai macam permasalahan misalnya tidak efektif Karena dengan adanya laporan hardcopy bisa hilang atau rusak dan juga tidak efisien karena laporan membutuhkan waktu, biaya dan tenaga yang banyak untuk mendata setiap IKM.Penelitian ini menggunakan metode pengumpulan data dengan cara wawancara dan observasi langsung ke Disperindagkoptan dan IKM di Kota Yogyakarta. Kemudian dianalisis untuk mendapatkan data-data yang akan digunakan sebagai bahan untuk membuat Sistem Informasi Manajemen. Kemudian mebuat perancangan terdiri dari perancangan proses, perancangan database dan perancangan struktur menu. Implementasi program dengan PHP dan MySQL dan sistem yang dihasilkan diuji dengan dua metode yaitu black box test dan alpha test.Hasil dari penelitian ini adalah sebuah Sistem Informasi Manajemen Pelaporan Sentra Industri Kecil dan Menengah (IKM) Kota Yogyakarta berbasis Web. Pada pengujian black box test dan pengujian alpha test maka diperoleh penilaian bahwa sistem tersebut layak untuk digunakan. Sehingga dapat disimpulkan bahwa sistem informasi manajemen pelaporan sentra IKM sandang dan kulit Kota Yogyakarta dapat membantu IKM dalam pembuatan laporan sehingga dapat dilakukan secara cepat, tepat, dan akurat.Kata Kunci : Sistem Informasi Manajemen, IKM, Disperindagkoptan, Web.
PEMETAAN PENYAKIT MENULAR DI WILAYAH KERJA DINAS KESEHATAN PROVINSI D.I. YOGYAKARTA BERBASIS WEB SISTEM INFORMASI GEOGRAFIS Fandi Fandi; Ali Tarmuji
Jurnal Sarjana Teknik Informatika Vol 4, No 1 (2016): Februari
Publisher : Teknik Informatika, Universitas Ahmad Dahlan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.12928/jstie.v4i1.10740

Abstract

Teknologi informasi pada sebuah lembaga menjadi sebuah kebutuhan yang terus dibangun. Pemerintah dan lembaga swasta terus melakukan pembaharuan dalam teknologi untuk mendukung setiap kebutuhan. Teknologi informasi berbasis internet yang dilengkapi dengan informasi geografi juga menjadi suatu teknologi yang dikembangkan pada instansi atau lembaga pemerintah. Untuk mendukung DINKES di wilayah D.I Yogyakarta yang cukup luas menjadi acuan untuk membuat sistem yang dapat membantu dalam memvisualisasikan daerah penyebaran penyakit di suatu. Untuk membantu Dinas Kesehatan memusatkan bantuan kesehatan untuk daerah terserang penyakit menular. Membantu Dinas Kesehatan baik pusat dan daerah dengan laporan yang terkontrol dan terpusat, sehingga kesalahan pendataan dapat diperkecil.Subjek dalam penelitian ini adalah pemetaan penyakit menular di wilayah kerja Dinas Kesehatan Provinsi D.I Yogyakarta berbasis web sistem informasi geografis. Pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan metode pengamatan/observasi dan metode wawancara/interview. Aplikasi disusun dengan prosedur yang mencakup identifikasi masalah, analisis, perancangan, implementasi, dan pengujian dengan black box dan alpha test. Dalam penelitian ini telah menghasilkan sebuah aplikasi dengan menggunakan teknologi GIS yang mampu mengintegrasikan aplikasi dan platform dari seluruh kota D.I Yogyakarta menggunakan PHP, MySQL dan GOOGLE Maps dengan bantuan toolkit Dreamweaver yang diimplementasikan pada pembuatan aplikasi sistem informasi geografis pemetaan penyakit berbasis web membantu memvisualisasikan titik lokasi penyakit menggunakan php, mysql dan google maps.Kata kunci : DINKES, penyakit menular, pemetaan.
APLIKASI BANTU PENGOLAHAN NILAI INDEKS KINERJA DOSEN (Studi Kasus Fakultas Teknologi Industri UAD) Nailut Thoyibah; Sri Winiarti
Jurnal Sarjana Teknik Informatika Vol 2, No 1 (2014): Februari
Publisher : Teknik Informatika, Universitas Ahmad Dahlan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.12928/jstie.v2i1.2622

Abstract

Dalam upaya meningkatkan mutu dan kualitas mengajar dosen di UAD, maka dilakukan evaluasi terhadap dosen dengan melakukan penilaian terhadap kinerja dosen. Pada realisasinya evaluasi terhadap dosen di Fakultas Teknologi Industri UAD dilakukan dengan mengadakan penilaian indeks kinerja dosen atau yang lebih dikenal dengan sebutan IKD. Evaluasi IKD dilakukan dua kali penilaian, yaitu pada tiap semester dan tahun ajaran. Adapun komponen yang mempengaruhi dalam penilaian IKD semester adalah, kehadiran mengajar dosen, ketepatan penyerahan nilai UAS, serta kuisioner. Untuk komponen penilaian IKD tahunan dilakukan berdasarkan empat komponen penilaian, pengajaran (nilai IKD semester genap dan ganjil selama satu periode tahun ajaran), penelitian, pengabdian serta publikasi. Dalam pengolahan nilai indeks kinerja dosen sudah menggunakan aplikasi Microsoft excel namun banyaknya data terkadang menimbulkan faktor human error dan belum terhubungnya antara satu user dengan user yang lain menjadikan proses penilaian IKD berjalan relative lebih lama. Sedangkan kebutuhan akan informasi nilai IKD tersebut bisa sewaktu-waktu. Tujuan penelitian ini menghasilkan sebuah perangkat lunak bantu yang dirancang dan dibangun untuk mengolah nilai IKD di FTI UAD  yang sesuai dengan kebutuhan pengguna.Penelitian dilakukan dengan merancang dan membangun aplikasi bantu menggunakan framework php codeigniter yang berdasarkan kaidah model, view, controller (MVC). Metode penelitian dilaksanakan dengan mengidentifikasi permasalahan, pengumpulan data melalui metode wawancara, observasi dan studi kepustakaan. Data yang digunakan untuk menganalisis user, kebutuhan user, kebutuhan sistem. Hasil analisis digunakan untuk membuat aplikasi bantu pengolahan nilai indek kinerja dosen yang berbasis web.Hasil penelitian ini adalah Aplikasi Bantu Pengolahan Nilai Indeks Kinerja dosen yang dapat membantu mengatasi masalah dalam mengolah nilai indeks kinerja dosen di Fakultas Teknologi Industri.Kata Kunci :Aplikasi bantu, IKD,  web
Pengimplementasian Sensor Suhu dan Atmega32 pada Simulasi Penyiraman Tanaman Secara Otomatis Rizma Reza Elfariadi; Yulia Nur Santi
Jurnal Sarjana Teknik Informatika Vol 8, No 1 (2020): Februari
Publisher : Teknik Informatika, Universitas Ahmad Dahlan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.12928/jstie.v8i1.13651

Abstract

Penyiraman tanaman merupakan pekerjaan yang biasa dilakukan setiap hari, pekerjaan manual ini biasanya mengalami berbagai permasalahan ketika pekerjaan dilakukan. Salah satu permasalahan yang paling serius yaitu permasalahan kuantitas (jumlah) air. Jika pemantauan ini tidak dilakukan maka dapat terjadi bahwa tanaman yang dirawat bias mengalami kelebihan ataupun kekurangan air, sehingga mengakibatkan kematian. Untuk mengatasi masalah itu dibuatlah alat dengan chip microcontrolloler Atmega32 dengan sensor kelembaban, suhu dan alarm. Sensor kelembaban dan suhu (LM35) mendeteksi sebepa lembab tanah dan suhu sekitar kemudian mengirimkan sinyal kepada atmega32 untuk diproses. kemudian atmega mengirimkan data pada lcd atau LM016L yang akan mengeluarkan output berupa suhu dan pemberitahuan penyiraman.
PEMBUATAN ANIMASI 2D “ GATOTKACA YANG PANTANG MENYERAH” DENGAN IMPLEMENTASI TEKNIK TWEENING ANIMATION Masita Mustafa; Wahyu Pujiyono
Jurnal Sarjana Teknik Informatika Vol 3, No 2 (2015): Juni
Publisher : Teknik Informatika, Universitas Ahmad Dahlan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.12928/jstie.v3i2.3064

Abstract

Makalah ini membahas tentang pembuatan aplikasi film animasi 2D dengan tema Pantang Menyerah dengan pemanfaatan Implementasi teknik Tweening Animation. Film animasi ini dibuat dengan menerapkakan unsur pelajaran kepada anak-anak. Nilai pelajaran yang diterapkan kepada anak-anak dalam film animasi ini adalah media pembelajaran untuk membentuk pribadi yang pantang menyerah selain itu juga bisa berfungsi sebagai sarana hiburan yang interaktif oleh anak anak. Masa anak-anak adalah masa pertumbuhan dimana anak-anak dapat menjadi peniru yang baik sesuai dengan apa yang dilihat. Dalam belajar anak dapat diberi pengalaman langsung melalui media, maka situasi pembelajarannya itu akan meningkatkan kegairahan dan minat anak dalam belajar. Penggunaan media yang tepat menjadi suatu kebutuhan yang tidak bisa diabaikan begitu saja dalam pembelajaran anak. Media termasuk juga dalam faktor lingkungan yang memberikan potensial memberikan pengaruh negatif pada perkembangan moral seorang anak. Cerita yang disajikan dalam televisi berdampak negatif terhadap anak-anak, salah satu contoh adegan dalam film kartun terdapat adegan perkelahian, perselisihan, dan melawan orang tua, itu kurang baik ditonton oleh anak-anak. Film animasi ini juga bertujuan untuk mengenalkan sosok dari karakter pewayangan yang ada di Indonesia yaitu Gatotkaca. Film-film di Televisi banyak yang lebih mengangkat tentang kebudayaan luar sehingga minim sekali film yang mengangkat cerita pewayangan. Tokoh Gatotkaca di Indonesia dikisahkan sebagai sosok yang kuat, bertanggung jawab, pantang menyerah dan selalu melindungi yang lemah.Film animasi ini diuji cobakan kepada guru, dan anak-anak PAUD,TK,SD,SMP maupun masyarakat umum yang berhubungan langsung dengan anak-anak. Hasil uji coba film dapat dilihat bahwa antusias anak-anak yang telah menerapkan sikap pantang menyerah dalam melakukan hal-hal di sekolah, contohnya dalam mengerjakan tugas seperti menggambar, menulis dan menghitung yang d tersebutiberikan oleh guru di Sekolah dengan tidak menyerah begitu saja atau tidak lelah untuk mencoba lagi ketika hal-hal yang telah dilakukan ternyata masih salah dan belum tepat dilakukan, anak-anak akan mencoba dan terus mencoba sampai memperoleh hasil yang baik. Hasil dari responden menyatakan bahwa film animasi “Gatotkaca yang Pantang Menyerah” berjalan dengan baik dan dapat ditonton oleh anak-anak dan mengandung nilai pelajaran yang baik secara moral serta dapat memberikan hiburan bagi anak-anak. Anak-anak sangat antusias dalam menonton film animasi ini dan meminta untuk memutar film animasi secara berulang-ulang.Kata kunci : Film animasi, Tweening Animation,Pantang Menyerah.
PENERAPAN SISTEM CUSTOMER RELATIONSHIP MANAGEMENT (CRM) CV.GALERY ART BERBASIS WEB MENGGUNAKAN SUGARCRM Ferdi Nur Praptomo; Ali Tarmuji
Jurnal Sarjana Teknik Informatika Vol 5, No 1 (2017): Februari
Publisher : Teknik Informatika, Universitas Ahmad Dahlan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.12928/jstie.v5i1.10804

Abstract

CV. Galery art menyediakan bermacam-macam jenis mebel, kusen dan joglo. CV. Galery art memliki banyak customer yang tidak hanya berasal dari kota yogyakarta, tetapi juga berasal dari kota-kota lain di luar kota Yogyakarta. Salah satu kendala yang dihadapi CV. Galery art saat ini adalah bagaimana  memberikan informasi dari dan kepada customer dengan cepat. Penelitian ini menggunakan metode penggumpulan data dengan cara wawancara, observasi dan studi pustaka. Setelah data dikumpulkan dilakukan analisis kebutuhan sistem dan perancangan sistem yang meliputi perancangan proses, perancangan database, perancangan struktur menu dan perancangan interface. Selanjutnya implementasi sistem dengan bahasa pemograman PHP dan data base MySql. Setelah aplikasi dihasilkan maka dilakukan uji program dengan Black Box Test dan Alpha Test.Hasil dari penelitian ini adalah sebuah Sistem crm CV. Galery art Berbasis Web yang dapat memberikan pengelolaan  tentang data customer. Hasil pengujian Black Box Test diperoleh 100% responden menjawab bahwa sistem informasi ini layak dan dapat dipergunakan. Dari pengujian Alpha Test diperoleh 45% sangat setuju, 55% setuju, 0% kurang setuju dan tidak setuju.Kata Kunci: manajemen hubungan pelanggan, sistem crm dan CV. Galery art, sugarCRM.
VISUALISASI TEKNIK PENGOBATAN AKUPUNTUR DENGAN ANIMASI 3D Marwan Marwan; Fiftin Noviyanto
Jurnal Sarjana Teknik Informatika Vol 2, No 2 (2014): Juni
Publisher : Teknik Informatika, Universitas Ahmad Dahlan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.12928/jstie.v2i2.2837

Abstract

Pengobatan tradisional merupakan suatu alternatif yang tepat sebagai pendamping pengobatan modern. Saat ini penggunaan pengobatan alternatif semakin banyak diminati.  Salah satu pengobatan alternatif yang mulai banyak diminati masyarakat adalah akupunktur. Namun saat ini tidak banyak orang yang mengetahui cara melakukan teknik akupuntur ini, karena butuh keahlian khusus untuk bisa melakukan pengobatan ini dan teknik akupuntur tersebut bisa dipelajari, baik mulai dari cara kerja pengobatan akupuntur itu sendiri, hingga manfaat dari pengobatan akupuntur tersebut. Dan saat ini jarang ditemukan metode pembelajran tentang teknik pengobatan akupuntur.Subjek Penelitian ini adalah penerapan aplikasi multimedia untuk visualisasi teknik pengobatan akupuntur dengan animasi 3D. Metode penelitian yang digunakan dengan studi pustaka dan wawancara dengan ahli akupuntur. Metode penelitian ini memiliki tahapan analisis yaitu: analisis data, proses dan antarmukanya. Tahap perancangan meliputi: perancangan konsep, isi dan grafis. Tahap implementasi atau coding menggunakan Adobe Flash CS3 dengan bahasa pemrograman actionscript. Tahap pengujian yang dilakukan dengan metode black box test dan alpha test.Hasil dari penelitian ini adalah sebuah aplikasi multimedia berbasis animasi 3D  yang dapat membantu user dalam mempelajari teknik pengobatan akupuntur dan telah diuji dengan menggunakan metode black box test dan alpha tes. Hasil pengujian menunjukkan bahwa aplikasi ini layak digunakan sebagai alat bantu untuk mempelajari tentang pengobatan akupuntur.Kata kunci : Akupuntur, animasi 3D, visualisasi.
SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN UNTUK PEMILIHAN LOKASI PEMBUKAAN CABANG USAHA VARIASI MOBIL DENGAN METODE PROMETHEE Cindra Onggo; Fiftin Noviyanto
Jurnal Sarjana Teknik Informatika Vol 1, No 1 (2013): Juni
Publisher : Teknik Informatika, Universitas Ahmad Dahlan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.12928/jstie.v1i1.2516

Abstract

Penentuan lokasi cabang baru dengan memperhatikan aspek-aspek daya saing merupakan strategi penting yang harus dilakukan secara kritis. Identifikasi kriteria-kriteria penting yang menjadi pertimbangan dalam penentuan lokasi mutlak dibutuhkan. Aspek-aspek terkait permintaan, persaingan, dan instansi-instansi pendukung perlu diidentifikasi untuk mengetahui seberapa besar pengaruh aspek-aspek tersebut terhadap usaha serta diketahui performansi dan potensi lokasi-lokasi alternatif, sehingga didapat lokasi terbaik bagi pembangunan cabang baru usaha variasi mobil.Sistem Pendukung Keputusan adalah sistem yang digunakan untuk membantu dalam penyelesaian masalah dan dukungan keputusan.  Metode Promethee adalah suatu metode penentuan urutan dalam analisis multikreteria. Metode ini dapat digunakan untuk penentuan lokasi usaha dengan berbagai kriteria penentuan.Hasil dari penelitian ini adalah suatu aplikasi Sistem Pendukung Keputusan untuk membantu para pengambil keputusan dalam pemilihan lokasi cabang usaha variasi mobil. Output berupa rangking lokasi yang digunakan untuk rekomendasi pembukaan cabang usaha variasi mobil.Kata kunci : SPK, lokasi, promethee
PENGEMBANGAN APLIKASI ESTIMASI WAKTU DAN BIAYA DENGAN METODE USE CASE POINT YANG DIINTEGRASIKAN PADA SCRUM PROJECT MANAGMENT Sarah Nurul Qudsiah; Herman Yuliansyah
Jurnal Sarjana Teknik Informatika Vol 5, No 2 (2017): Juni
Publisher : Teknik Informatika, Universitas Ahmad Dahlan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.12928/jstie.v5i2.10837

Abstract

Manajemen merupakan  suatu proses atau orang yang bertanggung jawab untuk merencanakan, mendapatkan, mengendalikan, mengarahkan, memastikan, memandu, dan mengatur penggunaan sumber daya yang diperlukan dalam mencapai tujuan dari suatu bisnis secara tepat waktu. Manajemen tugas proyek (MTP) di Program Studi Teknik Informatika Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta dimana penyelenggaraan MTP bertujuan untuk membekali kemampuan mahasiswa untuk mengelola proyek dalam lingkup bidang Teknologi  Informasi serta melatih kemampuan kerja dalam tim.Metodelogi yang digunakan dalam penelitian ini yaitu dengan melalukan pengumpulan data yang terkait topik penelitian melalui Studi Literatur dan wawancara. Sistem ini diuji dengan 2 metode yaitu pengujian Black-box test dilakukan oleh Merlinda Wibowo, S.T dengan hasil sudah sesuai dengan kebutuhan proses dan pengujian white box.Hasil dari penelitian ini adalah sebuah Pengembangan aplikasi estimasi waktu dan biaya dengan metode use case point yang diintegrasikan pada scrum project manajement. Pengembangan Aplikasi web telah diuji dengan hasil yaitu   pengujian pada aplikasi estimasi waktu dan biaya proyek  di hasilkan sebuah Aplikasi yang membantu  mahasiswa MTP (Manajement Tugas Proyek) dalam menghitung waktu dan biaya proyek. Dari hasil diatas dapat disimpulkan bahwa aplikasi   estimasi waktu dan biaya dapat berjalan dengan baik dan berfungsi sebagaimana mestinya untuk membantu mahasiswa MTP untuk menghitung estimasi waktu dan biaya proyek.Kata Kunci :Effort Rate (ER), Use Case Point (UCP), Mahasiswa
APLIKASI TERJEMAHAN BAHASA INDONESIA KE BAHASA ANGKOLA ATAU SEBALIKNYA BERBASIS ANDROID Aldini Fujiarti; Dewi Soyusiawaty
Jurnal Sarjana Teknik Informatika Vol 2, No 3 (2014): Oktober
Publisher : Teknik Informatika, Universitas Ahmad Dahlan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.12928/jstie.v2i3.2874

Abstract

Bahasa Batak Angkola adalah salah satu bahasa batak yang ada di Sumatra Utara di bagian Tapanuli Bagian Selatan. Jumlah pendatang di Tapanuli bagian Selatan cukup banyak terutama para pekerja yang bekerja di pertambangan dan perkebunan. Secara tidak langsung mereka akan berkomunikasi dengan penduduk asli Tapanuli Bagian Selatan yang semuanya menggunakan bahasa daerah yaitu Bahasa Batak Angkola. Namun Bahasa Batak Angkola sangat berbeda dengan Bahasa Indonesia, sehingga menyulitkan para pendatang untuk mempelajari Bahasa Batak Angkola. Belakangan ini android sangat diminati oleh banyak masyarakat, dari kalangan atas sampai kalangan bawah. Android adalah software untuk perangkat mobile yang mencakup sistem operasi, middleware dan aplikasi kunci. Untuk mengatasi masalah tersebut diperlukan sebuah kamus untuk menerjemahkan kalimat Bahasa Indonesia ke Bahasa Batak Angkola. Metode penelitian dilakukan dengan cara study pustaka dan wawancara. Kemudian melakukan tahap analisis yang terdiri dari analisis data dan analisis user, merancang sistem terdiri dari 6 proses yaitu perancangan flowchart, perancangan proses, perancangan parser, perancangan kamus, perancangan sistem representasi pengetahuan dan perancangan antarmuka. Menginplementasi kan rancangan sistem tersebut menggunakan Eclipse juno. Tahap akhir adalah pengetesan sistem dengan black box test dan alpha test. Penelitian yang dibuat menghasilkan aplikasi yang dapat menerjemahkan kata dan kalimat dari Bahasa Indonesia ke Bahasa Batak Angkola atau sebaliknya berbasis Android. Hasil pengujian menunjukkan bahwa perangkat linak terjemahan ini layak untuk diimplementasikan. Kata kunci: Penerjemah, Bahasa Indonesia, Bahasa Batak Angkola

Page 8 of 55 | Total Record : 547


Filter by Year

2013 2026


Filter By Issues
All Issue Vol. 14 No. 1 (2026): Februari Vol. 13 No. 3 (2025): Oktober Vol. 13 No. 2``` (2025): Juni Vol. 13 No. 1 (2025): Februari Vol. 12 No. 3 (2024): Oktober Vol. 12 No. 2 (2024): Juni Vol 12, No 2 (2024): Juni Vol. 12 No. 1 (2024): Februari Vol 12, No 1 (2024): Februari Vol 11, No 3 (2023): Oktober Vol. 11 No. 3 (2023): Oktober Vol 11, No 2 (2023): Juni Vol. 11 No. 2 (2023): Juni Vol. 11 No. 1 (2023): Februari Vol 11, No 1 (2023): Februari Vol. 10 No. 3 (2022): Oktober Vol 10, No 3 (2022): Oktober Vol 10, No 2 (2022): Juni Vol. 10 No. 2 (2022): Juni Vol 10, No 1 (2022): Februari Vol. 10 No. 1 (2022): Februari Vol 9, No 3 (2021): Oktober Vol. 9 No. 3 (2021): Oktober Vol. 9 No. 2 (2021): Juni Vol 9, No 2 (2021): Juni Vol. 9 No. 1 (2021): Februari Vol 9, No 1 (2021): Februari Vol 8, No 3 (2020): Oktober Vol. 8 No. 3 (2020): Oktober Vol 8, No 2 (2020): Juni Vol. 8 No. 2 (2020): Juni Vol 8, No 1 (2020): Februari Vol. 8 No. 1 (2020): Februari Vol 7, No 3 (2019): Oktober Vol 7, No 2 (2019): Juni Vol 7, No 1 (2019): Februari Vol 6, No 3 (2018): Oktober Vol 6, No 2 (2018): Juni Vol 6, No 1 (2018): Februari Vol 5, No 3 (2017): Oktober Vol 5, No 2 (2017): Juni Vol 5, No 1 (2017): Februari Vol 4, No 3 (2016): Oktober Vol 4, No 2 (2016): Juni Vol 4, No 1 (2016): Februari Vol 3, No 3 (2015): Oktober Vol 3, No 2 (2015): Juni Vol 3, No 1 (2015): Februari Vol 2, No 3 (2014): Oktober Vol 2, No 2 (2014): Juni Vol 2, No 1 (2014): Februari Vol 1, No 2 (2013): Oktober Vol 1, No 1 (2013): Juni More Issue