Articles
168 Documents
Sistem Pendukung Keputusan Evaluasi Kinerja Untuk Penentuan Pegawai Terbaik Menggunakan Fuzzy Simple Additive Weighted (FSAW)
Prastiningtyas, Diah Arifah;
Isyriyah, Laila
Prosiding SNATIKA Vol 3 (2015): Prosiding Snatika (Seminar Nasional Teknologi, Informasi, Komunikasi dan Aplikasinya)
Publisher : LPPM STIKI Malang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Pegawai yang memiliki kriteria dan prestasi yang telah ditetapkan akan menerima penghargaan sebagai pegawai terbaik. Pemberian penghargaan pegawai terbaik disesuaikan dengan kriteria dari masing-masing jenis pegawai (tenaga pendidik, tenaga kependidikan, tenaga penunjang). Beberapa masalah yang terjadi dalam proses pemilihan pegawai terbaik diantaranya adalah subjektivitas pengambilan keputusan, terutama pegawai yang memiliki kemampuan yang tidak jauh berbeda.Pengambilan suatu keputusan dengan banyak kriteria memerlukan suatu cara penanganan khusus terutama bila kriteria pengambilan keputusan tersebut saling terkait. Oleh karena itu dibutuhkan suatu model sebelum keputusan diambil.Tujuan utama dalam penelitian ini adalah meancang suatu sistem pendukung keputusan sebagai alat bantu untuk memilih pegawai terbaik dari beberapa alternatif pegawai dengan menggunakan metode Fuzzy Simple Additive Weighting (SAW). Dengan menggunakan model Fuzzy Simple Additive Weighting (SAW), akan dilakukan proses penentuan nilai bobot untuk setiap kriteria, yang dilanjutkan dengan proses perangkingan untuk menyeleksi alternatif terbaik dari sejumlah alternatif, dalam hal ini alternatif terbaik yang dimaksud adalah pegawai terbaik
Fuzzy SAW (Fuzzy Simple Additive Weighting) Sebagai Sistem Pendukung Keputusan Dalam Memilih Perguruan Tinggi Di Kopertis Wilayah II (Study Kasus: Provinsi Lampung )
Renaldo, Riki;
Nungsiyati, Nungsiyati;
Muslihudin, Muhamad;
Wulandari, Wulandari;
Oktariyan, Deni
Prosiding SNATIKA Vol 3 (2015): Prosiding Snatika (Seminar Nasional Teknologi, Informasi, Komunikasi dan Aplikasinya)
Publisher : LPPM STIKI Malang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Metode sistem pendukung keputusan Fuzzy Simple additive Weighting merupakan salah satu metode Sistem Pendukung Keputusan yang menggunakan konsep penjumlahan terbobot. Penelitian ini bertujuan untuk membangun suatu sistem Pendukung Keputusan dalam memilih Perguruan Tinggi Yang Berkwalitas, yang dapat memberikan masukan / Informasi kepada para calon Mahasiswa Baru. Yang bingung akan memilih Perguruan tinggi yang sesuai dengan keinginannya dan kedepannya berpengaruh di dunia kerja. Untuk mengetahui Biaya pendidikan yang sesuai dengan profil keuangan calon Mahasiswa, fasilitas yang disediakan untuk menunjang dalam belajar, Lokasi yang tepat dan strategis untuk mempermudah aktifitas dalam perkuliahan,Jurusan yang sesuai dengan latar belakang pendidikan sebelumnya / yang sesuai dengan apa yang di inginkan, Unit Kegiatan Kemahasiswaan yang mampu membantu meningkatkan calon mahasiswa dalam berorganisasi nantinya setelah lulus kuliah dan lainnya. RancangSistem yang akan dibangun merupakan rancangan sistem pendukung keputusan, yang akan mendukung calon mahasiswa dalam mengambil keputusan untuk memilih Perguruan Tinggi Yang berkwalitas, dengan Tepat,efektif dan Efisien. Untuk menentukan Perguruan Tinggi yang Berkwalitas dapat digunakan metode Fuzzy Simple Additive Weighting, sehingga calon Mahasiswa dapat mengetahui kriteria-kriteria yang diinginkan, dan untuk meningkatkan Sumber Daya Manusia serta persaingan Kwalitas Perguruan Tinggi di KOPERTIS Wilayah II secara Baik dan Sportif.
Analisis Kualitas Layanan Website Perguruan Tinggi Abdi Nusa Palembang Dengan Metode Servqual
Saputri, Nurul Adha Oktarini;
Marlina, Ida
Prosiding SNATIKA Vol 3 (2015): Prosiding Snatika (Seminar Nasional Teknologi, Informasi, Komunikasi dan Aplikasinya)
Publisher : LPPM STIKI Malang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Dewasa ini, perkembangan teknologi internet berjalan dengan begitu pesatnya sehingga layanan yang berbasis web ikut mengalami perkembangan yang begitu pesat. Banyak kelebihan yang didapat dari penerapan layanan berbasis web ini yaitu mendorong banyak perguruan tinggi mulai melakukan implementasi layanan berbasis web untuk menunjang kegiatan akademik. Namun banyak dari layanan berbasis web yang telah diterapkan oleh perguruan tinggi belum dapat memberikan hasil yang maksimal bagi perguruan tinggi tersebut. Hal yang penting didalam penerapan layanan berbasis web selain kemampuan infrastruktur untuk menunjang berjalannya sistem tersebut, hal yang tidak kalah pentingnya adalah tingkat kualitas dari layanan itu sendiri. Maka penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kualitas layanan website yang diterapkan pada perguruan tinggi Abdi Nusa dengan menggunakan metode SERVQUAL. Metode ini melakukan pengukuran kualitas layanan secara kuantitatif dengan menggunakan lima dimensi pengukuran yang telah dimodifikasi. Hasil dari penelitian ini menunjukkan jika kualitas layanan pada perguruan tinggi Abdi Nusa masih memiliki beberapa kekurangan yang dilihat dari dimensi pengukuran yang digunakan. Dengan menerapkan berbagai langkah pengukuran pada metode SERVQUAL, maka pihak manajemen perguruan tinggi Abdi Nusa dapat melihat tingkat kualitas layanan website yang digunakan, sehingga pihak akademik dapat melakukan langkah-langkah perbaikan untuk meningkatkan kualitas layanan berbasis web yang telah mereka jalankan selama ini.
Clustering Keahlian Mahasiswa Dengan SOM (Studi Khusus: Teknik Informatika Unisla)
Nafi'iyah, Nur
Prosiding SNATIKA Vol 3 (2015): Prosiding Snatika (Seminar Nasional Teknologi, Informasi, Komunikasi dan Aplikasinya)
Publisher : LPPM STIKI Malang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Program studi Teknik Informatika merupakan salah satu program studi terfavorite di Universitas Islam Lamongan. Jurusan Teknik Informatika sendiri rencananya akan dibagi menjadi 4 bidang keahlian yaitu Keahlian Informatic atau logika, Software Develop and Enginer, Management Database dan Networking atau Infrastucture. Penelitian akan menerapkan metode Clustering dengan algoritam Clustering Neural Network dalam kasus pengelompokkan keahlian mahasiswa berdasarkan transkip nilai mata kuliah sebagai rekomendasi untuk mengambil bidang keahlian yang sesuai dengan kemampuan mahasiswa. Tujuan dari penelitian ini, yaitu untuk memberikan rekomendasi pemilihan bidang keahlian kepada mahasiswa teknik informatika UNISLA. Peneliti melakukan uji coba training clustering sebanyak 10 kali, dan menunjukkan hasil akurasi rata-rata 82%.
Implementasi Metode Web Engineering Dalam Perancangan Sistem Informasi Penerimaan Mahasiswa Baru Dan Tes Online
Hadinata, Novri;
Udariansyah, Devi
Prosiding SNATIKA Vol 3 (2015): Prosiding Snatika (Seminar Nasional Teknologi, Informasi, Komunikasi dan Aplikasinya)
Publisher : LPPM STIKI Malang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Perkembangan teknologi dalam era globalisasi yang semakin cepat menuntut sumber daya manusia yang siap menerima dan menghadapi kemajuan IPTEK yang saat ini terus berkembang. Salah satu dari perkembangan teknologi informasi, banyak digunakan dalam dunia bisnis, instansi pemerintah, dan tidak terkecuali pada sebuah lembaga pendidikan. Universitas Bina Darma dalam pengolahan data akademik sehari-harinya semuanya sudah terkomputerisasi dengan baik, bahkan penyimpanan semua data aktivitas perkuliahan di civitas Bina Darma ini telah tersimpan di sebuah database. Pada Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) tahun akademik 2012/2013 sudah bisa dilakukan secara online melalui internet. Meskipun demikian masih terdapat permasalahan yang harus dibenahi yaitu belum adanya fasilitas bagi calon mahasiswa untuk melakukan test online. Karena calon mahasiswa yang akan mendaftar di Universitas Bina Darma tidak hanya dari masyarakat yang ada di kota Palembang saja tetapi banyak juga yang berasal dari luar daerah. Untuk itu perlunya sistem informasi khusus untuk mengatasi masalah ini ini yaitu sistem informasi pendaftaran secara online. Sistem ini dikembangkan menggunakan metode web engineering. Metode digunakan untuk menciptakan suatu sistem aplikasi berbasis web dengan menggunakan ilmu rekayasa, prinsip-prinsip manajemen dan pendekatan sistematis sehingga dapat diperoleh sistem dan aplikasi web dengan kualitas tinggi
Perencanaan Strategis Sistem Informasi Pada Perguruan Tinggi Swasta Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Masyarakat Abdi Nusa Palembang
Huda, Nurul
Prosiding SNATIKA Vol 3 (2015): Prosiding Snatika (Seminar Nasional Teknologi, Informasi, Komunikasi dan Aplikasinya)
Publisher : LPPM STIKI Malang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
STIKES Abdi Nusa Palembang dalam pengolahan datanya masih belum semuanya berbasis komputer hal ini tentunya akan mempengaruhi tercapainya visi, misi, tujuan dan sasaran yang diharapkan. Hal ini diperlukan karena hingga saat ini STIKES Abdi Nusa Palembang belum mempunyai suatu perencanaan strategis SI yang jelas namun ada keinginan dari pihak pemilik organisasi untuk memanfaatkan kelebihan SI, sehingga pengembangan SI yang akan dilakukan oleh organisasi sering menghadapi banyak kendala utama dalam menentukan prioritasnya, rencana strategis ini menggunakan metode SWOT.
Sistem Pakar Medis Berbasis Aturan Rekomendasi Penanganan Penyakit Tropis
Mulyana, Sri;
Wardoyo, Retantyo;
Musdholifah, Aina
Prosiding SNATIKA Vol 3 (2015): Prosiding Snatika (Seminar Nasional Teknologi, Informasi, Komunikasi dan Aplikasinya)
Publisher : LPPM STIKI Malang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Sistem Pakar Medis Rekomendasi Penanganan berbasis aturan (SPMRP) dikembangkan sebagai alat bantu mendiagnosa gejala yang berkaitan dengan penyakit tropis yang diberikan, menunjukkan penyakit yang mungkin, dan penanganan yang mungkin didasarkan pada diagnosis. Namun pada tulisan ini, penulis memfokuskan pada salah satu penyakit tropis, yaitu tuberkulosis. SPMRP menggunakan basis pengetahuan yang terdiri dari tiga struktur pengetahuan, yaitu gejala, penyakit dan rekomendasi penanganan. Sistem SPMRP memiliki antarmuka yang user-friendly sehingga memudahkan pengguna untuk memberikan atau mendapatkan informasi ke / dari SPMRP selama run-time. Berbagai gejala penyakit tropis disimpan di pusat diagnostik dan pasien memilih tanda dan gejala dari daftar drop-down. Data-data ini kemudian digunakan oleh SPRMP untuk melakukan diagnosis dan rekomendasi penanganan. Mesin inferensi SPMRP menggunakan mekanisme forward chaining untuk mencari basis pengetahuan gejala penyakit dan rekomendasi penanganan yang terkait dan sesuai dengan data yang diberikan oleh pasien. SPMRP dibagun dengan tujuan membantu orang-orang yang tidak memiliki atau kesulitan akses ke fasilitas medis dan juga oleh mereka yang membutuhkan solusi pertolongan pertama sebelum ke konsultan medis. Selain itu, dapat digunakan untuk pembelajaran atau sosialisasi tentang penyakit truberkulosis. Dengan demikian, SPMRP akan mengurangi beban kerja dokter selama konsultasi, memmbantu pihak pemerintah dan meringankan masalah lain yang terkait dengan konsultasi penyakit tuberkulosis dan penanganannya
Sistem Informasi Manajemen Pendidikan Melalui Media Pembelajaran Aplikasi Mobile E-Try Out Berbasis Android
Setyorini Setyorini
Prosiding SNATIKA Vol 3 (2015): Prosiding Snatika (Seminar Nasional Teknologi, Informasi, Komunikasi dan Aplikasinya)
Publisher : LPPM STIKI Malang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Media pembelajaran di era saat ini tidak dapat hanya mengandalkan satu media saja, namun dengan bertambahnya perkembangan teknologi khusunya di bidang teknologi mobile tidak menutup kemungkinan bila media pembelajaran dapat di aplikasikan pada teknologi tersebut. Teknologi mobile saat ini bukan merupakan benda asing yang hanya orang tertentu dapat memilikinya. Aplikasi mobile tidak hanya sebatas dalam bentuk game atau sosial media, namun dapat juga sebagai sarana pembelajaran. Dengan adanya E-Try Out dapat mempermudah pengguna dalam melakukan pembelaran mulai dari kalangan siswa sekolah maupun masyarakat umum. Isi konten dari E-Try Out ini adalah latihan soal semua pelajaran tingka sekolah dan latihan soal bahasa korea untuk umum. Aplikasi mobile ini bersiafat friendly dan dapat di download lewat google play aplikasi android perangkat mobile user.
Pengembangan Portal Budaya Using Sebagai Upaya Melestarikan Dan Mengenalkan Kebudayaan Kepada Generasi Muda
Andrianto, Anang
Prosiding SNATIKA Vol 3 (2015): Prosiding Snatika (Seminar Nasional Teknologi, Informasi, Komunikasi dan Aplikasinya)
Publisher : LPPM STIKI Malang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Kabupaten Banyuwangi memiliki banyak tradisi dan budaya, juga merupakan wilayah utama pemukiman orang Using dengan identitas budaya yang selalu menghadirkan pandangan stereotipe. Upaya dalam menjaga dan melestarikan kebudayaan dapat dilakukan dua bentuk yaitu: Culture Experience (pelestarian budaya dengan cara terjun langsung ke pengalaman kultural, Culture Knowledge (pelestarian budaya dengan membuat suatu pusat informasi kebudayaan). Kemajuan teknologi informasi terutama media sosisal dan situs terbuka dapat mempopulerkan dan mengenalkan keragaman budaya Using tersebut. Namun upaya mempopulerkan keragaman budaya Using dengan cara tersebut justru juga dapat menjadikan budaya Using yang asli bisa hilang. Hal ini dikarenakan setiap orang dapat mengenalkan budaya Using yang ditemui telah mengalami proses akulturasi dan asimilasi. Agar upaya melestarikan budaya Using dapat dilakukan dengan tanpa mengurangi keaslian budaya tersebut, maka perlunya dikembangkan suatu media yang dapat diakses, juga dapat diisi oleh banyak orang dan dapat dinyatakan keasliannya oleh pakar yang memahami budaya Using tersebut. Media yang kembangkan adalah portal budaya Using yang menggunakan jaringan internet (http://portalusing.cs.unej.ac.id). Agar informasi budaya Using yang akan sebarluaskan tersebut dapat dipercaya dan juga bisa memfilter apakah budaya tersebut telah mengalami akulturasi atau asimilasi, maka diperlukan adanya pakar budaya yang mereview atau memverifikasi informasi budaya yang akan disebarkan.
Perencanaan Strategis Sistem Informasi Dan Teknologi Informasi Pada Sekretariat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kota Prabumulih
Komalasari, Dinny
Prosiding SNATIKA Vol 3 (2015): Prosiding Snatika (Seminar Nasional Teknologi, Informasi, Komunikasi dan Aplikasinya)
Publisher : LPPM STIKI Malang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Tujuan penelitian ini adalah menghasilkan perencanaan strategis Sistem Informasi/Teknologi Informasi pada Sekretariat DPRD Kota Prabumulih guna meningkatkan kinerja pelayanan terhadap anggota dewan. Dimana Sistem Informasi dapat digunakan sebagai alat yang dapat mendukung kegiatan bisnis di Sekretariat DPRD Kota Prabumulih untuk merencanakan pengembangan aplikasi yang selaras dengan visi, misi dan tujuan organisasi. Metode penelitian yang digunakan adalah antara lain wawancara dengan pihak-pihak yang terkait dalam organisasi, mengadakan observasi terhadap proses bisnis yang sedang berjalan dan menggunakan dokumentasi sebagai sumber informasi. Dalam penelitian ini menggunakan metodologi perencanaan strategis SI/TI versi Ward and Peppard sebagai kerangka dasar yang kemudian didukung dengan metode analisisnya antara lain TOWS, Critical Success Factor (CSF) dan Mc Farlan Grid. Dimana metode analisis ini akam memperkuat penyusunan perencanaan strategis SI/TI tersebut. Hasil perencanaan strategi SI berupa portofolio aplikasi yang dikategorikan sebagai berikut: aplikasi strategis, aplikasi operasional, aplikasi pendukung dan aplikasi potensi tinggi.