cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota semarang,
Jawa tengah
INDONESIA
Proceeding SENDI_U
Published by Universitas Stikubank
ISSN : -     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Education,
Arjuna Subject : -
Articles 1,228 Documents
DETERMINAN TERHADAP KINERJA AUDITOR SEKTOR PUBLIK PADA INSPEKTORAT PROPINSI JAWA TENGAH Badjuri, Achmad; Jaeni, Jaeni
Proceeding SENDI_U 2018: SEMINAR NASIONAL MULTI DISIPLIN ILMU DAN CALL FOR PAPERS
Publisher : Proceeding SENDI_U

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (370.86 KB)

Abstract

Penelitian ini untuk menguji dan menganalisis pengaruh integritas, obyektivitas, kerahasiaan, kompetensi, independensi, kepuasan kerja dan etika profesi terhadap kinerja auditor. Analisis menggunakan regresi linierberganda. Pengumpulan data menggunakan kuesioner dengan skala pengukuran menggunakan skala likert 1-5. Objek penelitian adalah aparat Inspektorat Provinsi Jawa Tengah. Jumlah sampel dalam penelitian ini adalah 55 responden. Hasil penelitian menunjukkan bahwa integritas, obyektivitas, kerahasiaan, kompetensi, independensi, kepuasan kerja dan etika profesi berpengaruh positif signifikan terhadap kinerja auditor.
FAKTOR-FAKTOR YANG BERPENGARUH TERHADAP ROA (STUDI PADA BANK UMUM SYARIAH DI INDONESIA PERIODE TAHUN 2012 - 2017) Murdiyanto, Agus
Proceeding SENDI_U 2018: SEMINAR NASIONAL MULTI DISIPLIN ILMU DAN CALL FOR PAPERS
Publisher : Proceeding SENDI_U

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (361.975 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan menganalisis Pengaruh Dana Pihak Ketiga (DPK), Capital Adequacy Ratio (CAR), Non Performing Financing (NPF), Pengaruh Biaya Operasional Terhadap Pendapatan Operasional (BOPO), Financing to Deposit Ratio(FDR) terhadap Return On Assets (ROA). (Studi Kasus Bank Bank Umum Syariah di Indonesia Periode Tahun 2012-2017). Data yang digunakan adalah data sekunder dari Otoritas Jasa Keuangan /Bank Indonesia meliputi Indikator Perbankan Syariah Nasional, Statistik Perbankan Syariah Indonesia, booklet perbankan. Hasil Uji Statistikc independent sample t-tes menunjukkan pengujian hipotesis DPK postif signifkan, CAR negatif signifikan, NPF negative tidak signifikan, BOPO negative signifikan, NPF positif signifikan terhadap ROA.
PENGARUH PENGETAHUAN PERPAJAKAN DAN SANKSI PERPAJAKAN TERHADAP KEPATUHAN WAJIB PAJAK DENGAN RELIGIUSITAS SEBAGAI VARIABEL PEMODERASI Ermawati, Nanik; Afifi, Zaenal
Proceeding SENDI_U 2018: SEMINAR NASIONAL MULTI DISIPLIN ILMU DAN CALL FOR PAPERS
Publisher : Proceeding SENDI_U

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (249.18 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis bagaimana pengaruh pengetahuan perpajakan dan sanksi perpajakan terhadap kepatuhan wajib pajak dengan religiusitas sebagai variabel pemoderasi. Objek penelitian menggunakan wajib pajak orang pribadi yang terdaftar di Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Kudus. Teknik pengambilan sampel menggunakan metode accidental sampling. Teknik analisis data menggunakan pendekatan Structural Equation Model (SEM) dengan menggunakan metode alternatif Partial Least Square (PLS). Hasilpenelitian menunjukkan bahwa : 1). Pengetahuan perpajakan berpengaruh terhadap kepatuhan wajib pajak, 2). Sanksi perpajakan tidak berpengaruh terhadap kepatuhan wajib pajak, 3). Religiusitas tidak mampu memoderasi pengaruh pengetahuan perpajakan terhadap kepatuhan wajib pajak, 4). Religiusitas tidak mampu memoderasipengaruh sanksi perpajakan terhadap kepatuhan wajib pajak.
DETEKSI MANAJEMEN LABA: LEVERAGE, FREE CASH FLOW, PROFITABILITAS DAN UKURAN PERUSAHAAN (STUDI KASUS PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BEI PERIODE 2013-2016) Widianingrum, Reina; Sunarto, Sunarto
Proceeding SENDI_U 2018: SEMINAR NASIONAL MULTI DISIPLIN ILMU DAN CALL FOR PAPERS
Publisher : Proceeding SENDI_U

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (319.293 KB)

Abstract

Studi ini mendeteksi manajemen laba melalui komponen laporan keuangan khususnya leverage, free cash flow, profitablilitas dan ukuran perusahaan pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Pemilihan sampel menggunakan metode purposive sampling dengan kriteria perusahaan industri manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia dan memperoleh laba selama periode 2013-2016. Berdasarkan kriteria tersebut diperoleh sampel diperoleh 84 observasi. Teknik analisis menggunakan metode analisis regresi berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa leverage dan ukuran perusahaan tidak berpengaruh terhadap manajemen laba. Free cash flow berpengaruh negative terhadap manajemen laba; sedangkan profitabilitasberpengaruh positif terhadap manajemen laba. Hasil ini mengindikasikan bahwa manajemen dengan menggunakan diskresinya melakukan kebijakan manajemen melalui kebijakan aktual. Hasil ini didukung agencytheory, bahwa keberhasilan menajemen dinilai berdasarkan kinerjanya yang ditunjukkan oleh kemampuan menghasilkan profit yang tinggi melalui kebijakan akrualnya, di sisi lain arus kas mempunyai arah sebaliknya. Hal ini terjadi karena pada saat manajemen menggunakan kebijakan akrualnya dalam rangka meningkatkan kinerja, maka arus kas semakin menurun. Implikasinya, perusahaan yang semakin tinggi profitabilitasnya dari hasil diskresi akrual, maka modal kerja lebih dominan tertanam pada asset non cash. Dampak berikutnya adalahbanyak perusahaan yang mendapatkan laba tetapi tidak membagi cash dividend.
KUALITAS LAYANAN, PERSEPSI TINGKAT SUKU BUNGA DAN LOKASI TERHADAP KEPUASAN NASABAH Sari, Lidia Kurnia; Soliha, Euis
Proceeding SENDI_U 2018: SEMINAR NASIONAL MULTI DISIPLIN ILMU DAN CALL FOR PAPERS
Publisher : Proceeding SENDI_U

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (226.558 KB)

Abstract

Penelitian ini untuk menguji dan menganalisis pengaruh kualitas layanan, persepsi tingkat suku bunga, dan lokasi terhadap kepuasan nasabah. Analisis menggunakan regresi linier berganda. Pengumpulan data menggunakan kuesioner dengan skala pengukuran menggunakan skala likert 1-5. Obyek penelitian adalah nasabah Koperasi Bhakti Mahesa Abadi Semarang. Jumlah sampel dalam penelitian ini adalah 100 nasabah. Hasilpenelitian menunjukkan bahwa kualitas layanan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan nasabah, persepsi tingkat suku bunga berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan nasabah, serta lokasiberpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan nasabah.
PENGARUH KUALITAS PRODUK, PERSEPSI HARGA, PROMOSI DAN LOKASI TERHADAP PROSES KEPUTUSAN PEMBELIAN KAPUR BARUS MEREK BAGUS (STUDI PADA KONSUMEN GIANT BSB SEMARANG) Sari, Diana Yunita; Tjahjaningsih, Endang; Hayuningtias, Kristina Anindita
Proceeding SENDI_U 2018: SEMINAR NASIONAL MULTI DISIPLIN ILMU DAN CALL FOR PAPERS
Publisher : Proceeding SENDI_U

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (493.253 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kualitas produk, persepsi harga, promosi dan lokasi terhadap keputusan pembelian produk kapur barus "BAGUS" (Studi pada konsumen Giant BSB Semarang).Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh konsumen yang berbelanja di Giant BSB Semarang. Pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling dan jumlah sampel yang diolah menjadi data penelitian sebanyak seratus responden. Data dianalisis dengan menggunakan model regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kualitas produk dan lokasi memiliki pengaruh positif yang signifikan terhadap keputusan pembelian konsumen dari produk kapur barus "BAGUS". Sedangkan persepsi harga dan promosi tidak berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian.
TRANSPARANSI DAN AKUNTABILITAS PENGELOLAAN DANA DESA Alfasadun, Alfasadun; Hardiningsih, Pancawati; Srimindarti, Ceacilia
Proceeding SENDI_U 2018: SEMINAR NASIONAL MULTI DISIPLIN ILMU DAN CALL FOR PAPERS
Publisher : Proceeding SENDI_U

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (307.312 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui akuntabilitas pengelolaan dana desa pada tahap perencanaan, pelaksanaan, penatausahaan, pelaporan, dan pertanggungjawaban. Penelitian dilakukan di 22 desa wilayah kecamatan Pekalongan dengan jumlah sampel sebanyak 64 aparat desa yaitu kepala desa, sekretaris, bendahara, tim pelaksana kegiatan, badan musyawarah desa, dan kepala urusan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengelolaan keuangan desa belum sepenuhnya berjalan baik sesuai Permendagri Nomor 113 tahun 2014 dan Perbup Pekalongan tahun 2015. Tahap perencanaan masih orientasi pembangunan fisik. Tahap pelaksanaan dilakukan oleh tim pelaksana kegiatan bahwa kegiatan pembangunan tertib dan sesuai standar. Pada tahap penatausahaan bendahara desa belum sepenuhnya memiliki ketrampilan menggunakan aplikasi sistem. Tahap pelaporan kepala desa melaporkan realisasi penggunaan anggaran kepada bupati melalui SKPD terkait. Dan tahappertanggungjawaban kepala desa bertanggungjawab atas penggunaan anggaran kepada pemerintah daerah, badan musyawarah desa, dan masyarakat.
PENGARUH PENGUNGKAPAN CSR, ASIMETRI INFORMASI, UKURAN PERUSAHAAN, DAN KEPEMILIKAN INSTITUSIONAL TERHADAP COST OF EQUITY Sukarti, Sukarti; Suwarti, Titiek
Proceeding SENDI_U 2018: SEMINAR NASIONAL MULTI DISIPLIN ILMU DAN CALL FOR PAPERS
Publisher : Proceeding SENDI_U

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (441.875 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan menganalisis pengaruh pengungkapan CSR, Asimetri Informasi, Ukutan Perusahaan dan Kepemilikan Institusional terhadap Cost of Capital pada perusahaan manufaktur yang terdaftar diBursa Efek Indonesia. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaaurn manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia dari tahun 2013-2016. Teknik sampling yang digunakan adalah purposive. Dengan teknik sampling tersebut diperoleh sampel sebanyak 140 data observasi. Teknik analisis yang digunakan Analisis Regresi Berganda. Hasil penelitian menunjukkan pengungkapan CSR berpengaruh positif terhadap Cost of Capital, Asimetri Informasi berpengaruh negative terhadap Cost of Capital, Ukuran Perusahaan berpengaruh negative terhadap Cost of Capital dan Kepemilikan Institusional tidak berpengaruh terhadap Cost of Capital.
ANALISIS KUALITAS PRODUK, CITRA MEREK DAN PERSEPSI HARGA TERHADAP LOYALITAS PELANGGAN DIMEDIASI KEPUASAN PELANGGAN (STUDI PADA PELANGGAN NISSAN DI KOTA SEMARANG TAHUN 2017) Masruchin, Charis; Marlien, Marlien
Proceeding SENDI_U 2018: SEMINAR NASIONAL MULTI DISIPLIN ILMU DAN CALL FOR PAPERS
Publisher : Proceeding SENDI_U

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (369.941 KB)

Abstract

Kepuasan pelanggan merupakan salah satu faktor perusahaan untuk memperoleh loyalitas yang tinggi dari para pelanggannya. Kepuasan pelanggan memiliki keterkaitan langsung dengan kualitas produk, citra merek dan persepsi harga. Pelanggan yang harapannya terpenuhi atau bahkan terlampaui akan menyebarkan berita positif terkait kinerja yang dirasakannya kepada orang lain. Dengan menjadi pelanggan yang puas, nilai ketertarikan pelanggan terhadap produk dan layanan yang ditawarkan oleh Nissan juga akan bertambah. Hal ini tentunyasangat menguntungkan pihak Nissan sebagai produsen, karena pelanggan akan tetap setia dengan segala bentuk layanan yang diberikan oleh pihak produsen mobil Nissan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kualitas produk, citra merek dan persepsi harga terhadap loyalitas pelanggan yang dimediasi oleh kepuasan pelanggan Nissan di Kota Semarang tahun 2017. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif. Jumlah sampel sebanyak 100 responden. Instrumen penelitian menggunakan kuesioner. Analisis data menggunakan regresi linier berganda dan analisis jalur (path). Hasil penelitian menunjukan bahwa kualitas produk berpengaruh positif terhadap loyalitas pelanggan yang dimediasi oleh kepuasan pelanggan. Citra merek berpengaruh positif terhadap loyalitas pelanggan yang dimediasi oleh kepuasan pelanggan. Persepsi harga berpengaruh positif terhadap loyalitas pelanggan yang dimediasi oleh kepuasan pelanggan.
PERFORMA KUALITAS PRODUK, PERSEPSI HARGA, PROMOSI, DAN GAYA HIDUP DALAM MEMPENGARUHI PROSES KEPUTUSAN PEMBELIAN MINUMAN ISOTONIK (STUDI KONSUMEN MINUMAN ISOTONIK DI KOTA SEMARANG) Dewi, Nia Safitri; Prabowo, Rokh Eddy
Proceeding SENDI_U 2018: SEMINAR NASIONAL MULTI DISIPLIN ILMU DAN CALL FOR PAPERS
Publisher : Proceeding SENDI_U

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (197.905 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis performa masing-masing variabel bebas: kualitas produk, harga, promosi dan gaya hidup dalam mempengaruhi variabel terikat: proses keputusan pembelian minumanisotonik di Kota Semarang. Populasinya adalah semua konsumen minuman isotonik di Kota Semarang dan sampelnya sebanyak 100 orang dengan teknik purposive sampling. Untuk mendapatkan data primer menggunakan kuisioner tertutup, karena responden hanya menyilang angka pilihan dari satu sampai dengan lima (Skala Likert). Data sekunder diperoleh dari pustaka. Untuk mengolah data primer menggunakan bantuan program SPSS versi 19. Berdasarkan hasil olah data menunjukkan, bahwa semua indikator dinyatakan valid dan semua variabel dinyatakan reliabel. Performa masing-masing variabel bebas secara signifikan dan positif mampu mempengaruhi proses keputusan pembelian minuman isotonik di Kota Semarang. Dilihat dari nilai koefisien regresi, maka secara hirarkhis performa variabel bebas peringkat pertama: kualitas produk, kedua: gaya hidup, ketiga: persepsi hargadan keempat: promosi.

Page 67 of 123 | Total Record : 1228