cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota semarang,
Jawa tengah
INDONESIA
Proceeding SENDI_U
Published by Universitas Stikubank
ISSN : -     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Education,
Arjuna Subject : -
Articles 1,228 Documents
SISTEM PELAYANAN AIR BERSIH DI PERUMAHAN PUCANG GADING DALAM MENDUKUNG TERCAPAINYA SUSTAINABLE DEVELOPMENT GOALS Abdi, Solikhul; Utomo, Sudarno
Proceeding SENDI_U 2019: SEMINAR NASIONAL MULTI DISIPLIN ILMU DAN CALL FOR PAPERS
Publisher : Proceeding SENDI_U

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (551.39 KB)

Abstract

Perumahan Pucang Gading merupakan wilayah permukiman di Kelurahan Batursari, Kecamatan Mranggen, Kabupaten Demak, Provinsi Jawa Tengah yang masuk dalam jaringan pelayanan air bersih dari PDAM Kabupaten Demak Unit Mranggen dengan memanfaatkan sumber air baku dari Instalasi Pengolahan Air (IPA) Waru dan Sumur Dalam yang memiliki total debit produksi sebesar 57,49 liter/detik. Jumlah sambungan rumah (SR) di wilayah Pucang Gading pada Tahun 2018 sebanyak 3.374 SR dengan total pemakaian air sebesar 34.465 m3 atau sebesar 14,25 liter/detik. Dengan kondisi tersebut seharusnya kontinuitas layanan air bersih dapat dilaksanakan, akan tetapi hal tersebut terkendala karena tingkat kehilangan air yang tinggi sebesar 43,24 liter/detik atau sebesar 75,21 %. Oleh sebab itu menarik untuk dilakukan penelitian tentang permasalahan kondisi pelayanan air bersih PDAM di wilayah Perumahan Pucang Gading, serta upaya Pemerintah Kabupaten Demak berdasarkan Peraturan Bupati Demak Nomor 20 Tahun 2014 Tentang Rencana Induk Sistem Penyediaan Air Minum Kabupaten Demak, demi mewujudkan pembangunan yang berkelanjutan dalam tujuan Ke-6 Sustainable Development Goals yaitu memastikan ketersediaan dan manajemen air bersih yang berkelanjutan dan sanitasi bagi semua dapat tercapai. Penelitian ini menggunakan metode analisis SWOT yaitu mendeskripsikan faktor-faktor internal dan eksternal yang mempengaruhi tingkat pelayanan air bersih PDAM Kabupaten Demak Unit Mranggen dari ditinjau dari aspek hukum, aspek teknis, aspek kelembagaan, aspek pembiayaan, dan aspek sosial sehingga didapatkan strategi peningkatan pelayanan sebagai kekuatan dan peluang perusahaan. Kata Kunci : Air bersih, Sustainable Development Goals, SPAM Kabupaten Demak
DECISION SUPPORT SYSTEM UNTUK PEMILIHAN PERUMAHAN MENGGUNAKAN SUPER DECISIONS Narendro, Arsanto; Wisnuaji, Tw
Proceeding SENDI_U 2019: SEMINAR NASIONAL MULTI DISIPLIN ILMU DAN CALL FOR PAPERS
Publisher : Proceeding SENDI_U

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (296.367 KB)

Abstract

Banyak sekali penawaran dari para pengembang properti perumahan untuk saling bersaing mendapatkan pangsa pasar dan calon pembeli dengan menawarkan kriteria – kriteria tertentu yang bisa didapatkan jika membeli salah satu produk properti perumahan mereka. Kriteria – kriteria yang mempengaruhi calon pembeli dalam menentukan pilihan mengenai perumahan mana yang akan menjadi pilihannya, kriteria - kriteria tersebut antara lain adalah harga, lokasi, fasilitas umum, perijinan, desain rumah, dan kredibilitas pengembang. Calon pembeli sering menghadapi dilema dalam mengambil keputusan untuk menentukan sebuah pilihan dari beberapa properti perumahan dan developer yang ada. Calon pembeli juga bisa dihadapkan pada konsekuensi yang fatal bila melakukan kesalahan dalam mengambil keputusan. Penggunaan perangkat lunak Super Decision yang didalamnya mengandung kemampuan analisis dari (Analytic Hierarchy Process) AHP dan (Analytic Network Process) ANP, mampu menganalisa tingkat prioritas dan selektabilitas dengan mengedepankan bobot masing-masing kriteria terhadap kriteria yang lain. Bobot tertinggi adalah kriteria lokasi properti perumahan, diikuti dengan harga, fasilitas umum, desain rumah, dan terakhir adalah kredibilitas Pengembang. Flamboyant Estate terpilih sebagai properti perumahan yang terbaik yang dapat dipilih konsumen atau calon pembeli dibandingkan dengan Melati Estate dan Kamboja Estate
PENGARUH KUALITAS LAYANAN, PERSEPSI HARGA, DAN KEPERCAYAAN TERHADAP KEPUASAN PENUMPANG KERETA API ARGO MURIA JURUSAN SEMARANG TAWANG- JAKARTA GAMBIR Wiedyani, Avitrain Hali; Prabowo, Rokh Eddy
Proceeding SENDI_U 2019: SEMINAR NASIONAL MULTI DISIPLIN ILMU DAN CALL FOR PAPERS
Publisher : Proceeding SENDI_U

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (211.532 KB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh kualitas layanan, persepsi harga, dan kepercayaan terhadap kepuasan penumpang Kereta Api Argo Muria jurusan Semarang Tawang- Jakarta Gambir. Penelitian dilakukakan, karena masih terdapat keluhan penumpang yang disampaikan ke PT KAI DAOP IV Semarang. Untuk mendapatkan data primer, maka ditetapkan 100 penumpang yang berangkat dari Semarang Tawang sebagai responden dengan teknik purposive random sampling. Adapun teknik pengumpulan data dengan metode kuisioner dan untuk mengolah data menggunakan bantuan Program SPSS versi 23.0. Berdasarkan hasil olah data menunjukkan, bahwa instrumen penelitian valid dan reliabel. Nilai signifikansi untuk semua variabel berada pada angka 0,000 (< α=0,05) dan nilai koefisien regresi semua variabel positif. Dengan demikian, maka secara statistik tidak cukup bukti untuk menolak semua hipotesis. Secara eksplisit hipotesis yang dimaksud adalah: kualitas layanan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan pelanggan, persepsi harga berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan pelanggan dan kepercayaan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan penumpang Kereta Api Argo Muria jurusan Semarang Tawang- Jakarta Gambir. Berdasarkan pada hasil ini, maka keluhan-keluhan yang berkaitan dengan kualitas layanan, persepsi harga, dan kepercayaan penumpang merupakan sesuatu yang wajar, tetapi jumlah keluhan tersebut tidak signifikan terhadap kepuasan seluruh penumpang Kereta Api Argo Muria. Kata Kunci: Kualitas Layanan, Persepsi Harga, Kepercayaan, Kepuasan Penumpang Kereta Api
MEMBANGUN KINERJA PEMASARAN MELALUI INOVASI DAN KEUNGGULAN BERSAING Sulistiyani, Sulistiyani
Proceeding SENDI_U 2019: SEMINAR NASIONAL MULTI DISIPLIN ILMU DAN CALL FOR PAPERS
Publisher : Proceeding SENDI_U

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (189.863 KB)

Abstract

Tujuan penelitian adalah membuat model pembelajaran generatif berbasis budaya dalam mencapai kinerja pemasaran melalui inovasi. Populasi dalam penelitian ini adalah semua pengrajin limbah pabrik di kabupaten Semarang berjumlah 150, pengambilan sampel dengan syarat minumum sebanyak 100 responden, lokasi penelitian di kabupaten Semarang.alat analisis dengan R&D. Hasil penelitian pengembangan model kinerja pemasaran pengrajin limbah pabrik Variabel Pembelajaran generative berbasis budaya yaitu .Pembelajaran yang melahirkan ide-ide kreatif berciri budaya r hasilnya baik, menggali aspiransi berciri budaya dengan menggali atribut produk, Menampung aspirasi produk jawaban baik,, Variabel Ketrampilan ).Terampil merencanakan yaitu ditunjukkan dengan terampil merencanakan dalam merencanakan design, terampil merencanakan bentuk dalam arti bentuknya dapat kotak, bola atau love, dan terampil merencanakan warna design. Variabel komunikasi : a)Perlunya memberikan informasi yang jelas, responden menjawab cukup baik yaitu tentang menyediakan kotak saran, menyesuaikan budget pelanggan, mendengarkan dan menerima saran dari pelanggan secara langsung. Variabel inovasi yang terdiri dari a).Banyaknya produk baru, sebagian besar menjawab baik, yaitu dengan banyaknya produk baru dengan cara mengembangkan bentuk, mengembangkan design baru, mengembangkan model bergambar binatang,. Variabel kinerja terdiri dari :a)Omset penjualan , sebagian besar volume penjualan tumbuh sekitar 20% sampai 25 %, ada pertumbuhan yang tetap atau stagnan, ada yang tetap penjualannya, ada yang naik sampai 80 %. Kata Kunci: generatif learning culture based, innovation, marketing performance, skill
SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN TEMPAT LOKASI USAHA PENDIRIAN TOKO KOMPUTER DENGAN METODE AHP Safii, Imam; Diartono, Dwi Agus
Proceeding SENDI_U 2019: SEMINAR NASIONAL MULTI DISIPLIN ILMU DAN CALL FOR PAPERS
Publisher : Proceeding SENDI_U

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (515.042 KB)

Abstract

Pengembangan perangkat lunak yang dilakukan oleh seorang pengembang biasanya memperhatikan tahapan pengembangan. Dalam fase analisis, yakni memodelkan masalah ke dalam bentuk diagram seperti DFD untuk analisis terstruktur dan UML untuk analisis berorientasi objek. Masalah yang sering ditemui didunia pendidikan yakni dalam pemodelan UML, alat pemodelan yang sudah ada memiliki kompleksitas yang tinggi dan mempunyai lisensi sehingga mahasiswa tidak bisa secara langsung menggunakan alat pemodelan tersebut. Dalam penelitian ini dikembangan sebuah aplikasi pemodelan UML khususnya diagram kelas yang berbasis web, open access, memiliki tampilan sederhana, dan memiliki fitur-fitur dasar untuk memodelkan diagram kelas. Diagram kelas mempresentasikan atribut dan method yang digunakan untuk menggambarkan sebuah sistem. Aplikasi ini di kembangkan dengan menggunakan metode prototyping, aplikasi dikembangkan sesuai spesifikasi awal, setelah itu disebarkannya skala kepuasan untuk mengetahui aplikasi bekerja dengan baik atau tidak. Lalu dilakukan evaluasi untuk menentukan aplikasi siap digunakan, berdasarkan evaluasi dapat disimpulkan bahwa sebagian besar pengguna menyetujui kinerja aplikasi baik, dengan prosentase Sangat Setuju dan Setuju 88.01% responden. Kemudahan pengguna dengan prosentase Sangat Setuju dan Setuju 83.86% responden. Kepuasan pengguna Sangat Setuju dan Setuju 87.09% responden. Dengan hasil tersebut dapat disimpulkan mayoritas responden setuju bahwa kinerja aplikasi baik dan mudah digunakan serta pengguna puas terhadap aplikasi yang dibangun
FITUR E-CRM DAN PENERAPANNYA PADA PERGURUAN TINGGIDI JAWA TENGAH Suhari, Yohanes; Jananto, Arief; Diartono, Dwi Agus
Proceeding SENDI_U 2019: SEMINAR NASIONAL MULTI DISIPLIN ILMU DAN CALL FOR PAPERS
Publisher : Proceeding SENDI_U

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (209.048 KB)

Abstract

ABSTRAK Website memegang peranan penting bagi perguruan tinggi sebagai media berkomunikasi dengan stake holder. Fitur E-CRM menjadi salah satu komponen penting pada web site sebagai sarana untuk menarik, meningkatkan, dan menjaga hubungan dengan stake holder. Objek pada penelitian ini adalah website perguruan tinggi (Universitas) yang ada di Jawa tengah, yaitu sebanyak 50. Data dikumpulkan dengan menganalisis website yang ada untuk melihat sejauh mana fitur e-crm diterapkan. Hasil pengamatan kemudian dilakukan tabulasi untuk melihat persentase serta rating penggunaan fitur e-crm. Hasil penelitian adalah : Terdapat 29 macam fitur E-CRM yang digunakan pada website perguruan tinggi. Fitur yang paling banyak digunakan adalah Site Customizing, fitur yang masuk peringkat kedua adalah About Company / Company Profile On Site dan Telephone, sedangkan fitur yang masuk peringkat ketiga adalah Find University, Postal Address, E-Mail, Fax. Banyaknya perguruan tinggi yang menggunakan lebih dari 50% fitur E-CRM sebanyak 19,15%.
PENGARUH KUALITAS PELAYANAN, PERSEPSI HARGA DAN PROMOSI TERHADAP KEPUASAN PELANGGAN PENGGUNA JASA TRANSPORTASI ONLINE GRAB-CARDI YOGYAKARTA Surianto, Ketmi Novrin; Istriani, Ety
Proceeding SENDI_U 2019: SEMINAR NASIONAL MULTI DISIPLIN ILMU DAN CALL FOR PAPERS
Publisher : Proceeding SENDI_U

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (838.037 KB)

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menguji pengaruh kualitas pelayanan, persepsi harga dan promosi terhadap kepuasan pelanggan Grab Car di Yogyakarta. Pengambilan data dengan menggunakan teknik purposive sampling. Sampel yang di ambil oleh peneliti adalah 100 responden. Data dianalisis dengan menggunakan alat regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan kualitas pelayanan, persepsi harga, dan promosi mempengaruhi kepuasan pelanggan secara simultan. Secara partial menunjukkan bahwa persepsi harga dan promosi berpengaruh signifikan terhadap kepuasan konsumen tetapi kualitas pelayanan tidak berpengaruh signifikan terhadap kepuasan pelanggan. Hasil koefisien determinasi ( R2) sebesar 0,700, yang berarti variabel kualitas pelayanan, persepsi harga dan promosi dapat menjelaskan Kepuasan Pelanggan sebesar 70 % dan sisanya 30,0% di pengaruhi oleh variabel lain yang berada di luar variabel yang diteliti. Kata Kunci: Kualitas Pelayanan, Persepsi Harga, Promosi dan Kepuasan Pelanggan
PENERAPAN NOSQL PADA PORTAL BERITA BERBASIS ANDROID DENGAN MENGGUNAKAN METODE FIRST IN FIRST OUT Laksono, Endy Suryo; Al Amin, Imam Husni
Proceeding SENDI_U 2019: SEMINAR NASIONAL MULTI DISIPLIN ILMU DAN CALL FOR PAPERS
Publisher : Proceeding SENDI_U

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (396.334 KB)

Abstract

Dalam dunia jurnalis sistem portal berita memiliki peran penting dalam menyampaikan informasi yang akan di konsumsi oleh publik, akan tetapi pada sistem portal berita yang masih menggunakan basis data relasional seperti MySQL memiliki masalah tertentu dalam menampung berita yang dimuat terlebih jika data yang ditampung semakin besar dan jumlah pengguna yang mengakses sistem tersebut semakin banyak dan tanpa diimbangi dengan peningkatan perangkat penyedia layanan yang akan berdampak pada proses pertukaran informasi yang kurang efisian dalam segi waktu, ruang penyimpanan dan skalabilitas. Tujuan penelitian ini adalah membangun sistem portal berita berbasis android dengan menggunakan jenis basis data NoSQL sebagai pilihan alternatif pengganti jenis basis data relasional. Sedangakan manfaatnya adalah menyajikan informasi berita secara efisien dalam segi waktu pada saat berita tersebut dimuat, efisiensi ruang penyimpanan, dan kemampuan basis data dalam menangani jumlah data yang lebih besar namun tidak menurunkan peforma pada sistem portal berita. Metode yang digunakan adalah First In First Out dimana data yang pertama kali masuk akan pertama kali diproses terlebih dahulu, sehingga menjaga data berita tetap up-to-date. Dari penelitian yang dilakukan diharapkan dapat menerapkan basis data NoSQL pada portal berita berbasis android dengan menggunakan metode First In First Out. Kata Kunci: NoSQL, Portal Berita, Android, First In First Out
REKOMENDASI PEMILIHAN ASISTEN LABORATORIUM MENGGUNAKAN METODE FUZZY MADM (STUDI KASUS: PROGRAM STUDI SISTEM INFORMASI FTI UMB YOGYAKARTA) Rozi, Anif Fauzan; Purnomo, Agus Sidik
Proceeding SENDI_U 2019: SEMINAR NASIONAL MULTI DISIPLIN ILMU DAN CALL FOR PAPERS
Publisher : Proceeding SENDI_U

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (532.824 KB)

Abstract

Asisten laboratorium merupakan mahasiswa yang sedianya dapat membantu pelaksanaan perkuliahan praktikum matakuliah tertentu. Selanjutnya tugas asisten laboratorium adalah membantu dosen matakuliah untuk memberikan bimbingan terhadap peserta praktikum selama praktikum berlangsung. Selama ini penentuan asisten praktikum di Program Studi Sistem Informasi masih dilaksanakan secara manual dengan penunjukan oleh kepala laboratorium secara langsung. sehingga dalam hal ini dirasa belum maksimal proses yang telah dilakukan. Oleh karena itu dibutuhkan sebuah prototipe sistem yang dapat digunakan untuk membantu memudahkan pemilihan dan seleksi asisten laboratorium secara cepat dan lebih optimal dengan kriteria-kriteria yang telah ditentukan. Penilaian ini menggunakan 7 kriteria yang digunakan sebagai parameter dalam melakukan penilaian, agar dapat membuat keputusan yang tepat maka dalam penelitian ini digunakan FMADM dengan SAW. Berdasarkan data yang telah diujikan dengan menggunakan sistem, sistem dapat berfungsi dengan baik dengan menghasilkan perangkingan berdasarkan nilai tertinggi. Kesesuaian antara metode yang telah diterapkan dan sistem memiliki tingkat kesesuaian 100%.
PENGUKURAN TINGKAT KEMATANGAN KOPI ROBUSTA MENGGUNAKAN ALGORITMA K-NEAREST NEIGHBOR Rachmawanto, Eko Hari; Salam, Abu
Proceeding SENDI_U 2019: SEMINAR NASIONAL MULTI DISIPLIN ILMU DAN CALL FOR PAPERS
Publisher : Proceeding SENDI_U

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (356.995 KB)

Abstract

Kopi robusta merupakan produk tanaman perkebunan yang dibutuhkan oleh masyarakat dunia. Di Indonesia kopi merupakan komoditas ekspor yang cukup tinggi. Indonesia menempati posisi ke empat dalam ekspor dan produsen kopi robusta di dunia, setelah Brazil, Colombia, dan Vietnam. Perkebunan kopi di Indonesia memiliki peran penting dalam perekonomian nasional, serta menjadi penyedia lapangan pekerjaan bagi masyarakat sekitarnya. Penentuan tingkat kematangan pada buah tergantung pada tiap jenis kopi, jenis kopi arabika akan matang mulai umur 210-250 Hari Setelah Anthesis (HSA), sedangkan untuk kopi jenis robusta mulai umur 300-350 Hari Setelah Anthesis (HSA). Penentuan kopi robusta berdasarkan umur buah dinilai kurang praktis, dikarenakan perbedaan umur antara satu buah dengan lainnya. Maka kebutuhan akan pengolahan informasi tingkat kematangan buah kopi robusta sangat dibutuhkan untuk menunjang perkembangan buah kopi. Ada beberapa teknik yang bisa digunakan untuk mendapatkan informasi tingkat kematangan buah kopi, yaitu ekstaksi fitur yang digunakan untuk memunculkan ciri dari suatu citra dengan menggunakan fitur HSV dengan segmentasi warna. Proses terakhir adalah pengklasifikasian kematangan buah kopi menggunakan algoritma K-NN. Penggunaan fitur HSV dan K-NN telah diuji coba dan mendapatkan hasil akurasi tertinggi pada K=1 sebesar 93,33% dan K=3 sebesar 96,67%.

Page 78 of 123 | Total Record : 1228