cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota semarang,
Jawa tengah
INDONESIA
Proceeding SENDI_U
Published by Universitas Stikubank
ISSN : -     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Education,
Arjuna Subject : -
Articles 1,228 Documents
TINGKAT ADOPSI INOVASI TEKNOLOGI SISTEM M-LEARNING DALAM PEMBELAJARAN BAHASA MANDARIN PADA TINGKAT SMA Hari, Yulius; ., Darmanto; Yanggah, Minny Elisa
Proceeding SENDI_U 2016: SEMINAR NASIONAL MULTI DISIPLIN ILMU DAN CALL FOR PAPERS
Publisher : Proceeding SENDI_U

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Bahasa Mandarin merupakan salah satu bahasa resmi yang diakui oleh PBB. Di Indonesia,kebutuhan akan kemampuan bahasa ini juga mulai terlihat. Struktur kurikulum 2013 saat ini,dalam kelompok peminatan bahasanya, mata pelajaran bahasa mandarin sebagai salah satualternatif pilihannya. Sementara itu permasalahan utama dari pembelajaran bahasa ini selainpada terbatasnya sumber daya guru, kesulitan intonasi dan pelafalan Mandarin juga menjadikankesalahan umum dalam pembelajaran bahasa ini. Dengan perkembangan teknologi saat ini sudahtersedia system pembelajaran berbasis Mobile Learning (M-Learning) yang mampu mengatasijembatan kesulitan bahasa tersebut, namun sejauh manakah system ini mampu diadaptasi olehpengguna terutama dalam tingkat pendidikan formal disekolah masih terus dipertanyakan.Penelitian ini merupakan penelitian explanatory dimana mencoba untuk menggali dan mengkajipemanfaatan system mobile learning guna menunjang proses pembelajaran bahasa Mandarin.Dalam hal ini, pengaruh aspek kemanfaatan dari system mobile learning diukur menggunakanpendekatan tingkat adopsi inovasi teknologi yang digunakan oleh para pembelajar baik gurumaupun siswa pada tingkat pendidikan SMA. Sebagai sample dalam penelitian ini, diujicobakanpada siswa SMA di Surabaya dan juga guru pada sekolah tersebut yang telah menerapkan sistempembelajaran ini. Hasil dari feedback dikumpulkan dalam bentuk kuisioner dalam skala likert,yang kemudian data tersebut diolah dengan menggunakan teknik analisis data denganpendekatan model persamaan struktural (structural equation modeling).
PEMANFAATAN MATERIAL PLASTIK DAN MOLD BEKAS UNTUK PERANCANGAN PRODUK BARU DI PT.YPTI Lilin, Agnes; Siswantoro, Teguh
Proceeding SENDI_U 2016: SEMINAR NASIONAL MULTI DISIPLIN ILMU DAN CALL FOR PAPERS
Publisher : Proceeding SENDI_U

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

PT. Yogya Presisi Teknikatama Industri merupakan perusahaan yang bergerak dibidangprecision part, mold making, 5-axis cnc development, plastik injection, checking and fixturedevelopment. Penulis menemukan masalah pada divisi plastik injection dimana terdapattumpukan material plastik bekas yang tidak digunakan dan mold yang sudah tidak produksikarena umur masa pakainya habis. Perusahaan menerapkan sistem pengurangan waste denganmixing material plastik original dengan material plastik recycle untuk produk yang tidakmemiliki tuntutan kualitas tinggi, namun tingkat penumpukan material plastik masih tinggi.Penelitian ini bertujuan untuk mengurangi tumpukan material plastik yang tidak digunakankembali dan memanfaatkan material recycle untuk proses produksi injeksi produk baru yangakan dikembangkan dengan mold bekas yang umur pakainya sudah habis. Penelitian inidilakukan dengan software Excel untuk pembuatan model alur pemakaian dan pencatatanpenggunaan material plastik serta pendataan mold yang tidak terpakai. Software SolidWorks2010 dan AutoCad 2007 untuk proses desain dan modifikasi mold. Metode kreatif yangdigunakan penulis dalam melakukan proses perancangan. Hasil penelitian yang telah dilakukanpenulis, diperoleh hasil bahwa saat diterapkan sistem pemisahan material dalam proses produksitercatat penggunaan material secara rinci dan mengurangi terkontaminasinya material. Dari datayang telah dirangkum didapat 3 jenis produk yang laku dimasyarakat sehingga penelitian inimendapatkan 3 desain produk plastik beserta desain moldnya. Volume material plastik dan moldbekas berkurang di gudang injeksi.
PENERAPAN LEAN SUPPLY CHAIN PADA PROSES LOADING PUPUK IN BAG DI PELABUHAN PT. PETROKIMIA GRESIK Tri Wibowo, Agus; Handayani, Naniek Utami
Proceeding SENDI_U 2016: SEMINAR NASIONAL MULTI DISIPLIN ILMU DAN CALL FOR PAPERS
Publisher : Proceeding SENDI_U

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

PT. Petrokimia Gresik merupakan salah satu produsen pupuk terbesar di Indonesia yangmempunyai jaringan supply chain lintas negara dan distribusi ke seluruh Nusantara baik pupukcurah maupun pupuk in bag. Penelitian ini dilaksanakan pada pelabuhan PT. PG yangmerupakan titik utama dari kegiatan logistik di perusahaan ini sendiri, yakni pemuatan danpembongkaran. Dengan fokus penelitian pada proses pemuatan pupuk in bag. Permasalahanyang terjadi pada proses ini dikarenakan inefisiensi aliran Supply Chain, yang disebabkan olehadanya waste dan non value added actvity. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui jenis wasteapa saja yang terjadi selama proses, serta saran perbaikan dengan menggunakan konsep LeanSupply Chain dan Value Stream Mapping serta mencari penyebab masalah menggunakan 5Whys dan Fishbone. Jenis pemborosan yang paling berpengaruh selama aliran proses adalahWaiting Time (20,42%), serta Non Value Added Actvity sebesar 51,9%. Dengan menggunakanfishbone dan 5Whys dapat diketahui penyebab waste terbesar diantaranya adalah lamanya trukmenunggu muatan, banyaknya crane tidak sehat, serta tidak adanya penjadwalan dan alokasimuatan. Sementara rekomendasi yang diberikan adalah penjadwalan dan pengalokasian,pengadaan lini khusus di gudang, penyediaan crane dengan kondisi kecepatan muat yang sesuai.Berdasarkan saran perbaikan diprediksi dapat mereduksi total NVA sebesar 59.8%Kata Kunci: Waste, Lean Supply Chain, Value Stream Mapping, 5 Whys, Fishbone Diagram
ANALISIS PERFORMANSI PENANGANAN KELUHAN PELANGGAN PADA SISTEM DROP CALL MELALUI CALL-CENTER 147 MENGGUNAKAN VALUE STREAM MAPPING STUDI KASUS PADA PT TELKOM INDONESIA TBK Rachmadhani, Almira Puan; Handayani, Naniek Utami
Proceeding SENDI_U 2016: SEMINAR NASIONAL MULTI DISIPLIN ILMU DAN CALL FOR PAPERS
Publisher : Proceeding SENDI_U

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

PT Telkom Indonesia Tbk merupakan perusahaan layanan jasa telekomunikasi terbesar diIndonesia. Dengan jumlah pelanggan yang telah mencapai puluhan juta di seluruh wilayahIndonesia, sudah selayaknya perusahaan ini memberikan pelayanan dengan kualitas terbaik.Pada unit Regional Operation Center (ROC) kualitas pelayanan diukur dengan nilai performansiyaitu Service Level Guarantee (SLG), dengan pencapaian tertinggi sebesar 88% dari targetsebesar 95%. Untuk mengetahui akar penyebab permasalahan dari ketertinggalan nilai sebesar7% dilakukan identifikasi aliran informasi menggunakan Value Stream Mapping dan analisismenggunakan Root Cause Analysis dengan metode fishbone diagram. Hasil identifikasimenunjukkan bahwa aktivitas yang bersifat value added memiliki proporsi sebesar 5%,sedangkan 90% aktivitas dalam aliran informasi merupakan pemborosan menunggu dan 5%aktivitas sisanya merupakan pemborosan proses. Hasil analisis menunjukkan bahwa akarpenyebab permasalahan adalah belum adanya sistem pembagian kerja yang jelas dalammenangani keluhan (tiket) yang masuk dan adanya perbedaan tingkat kesulitan penyelesaiantiket. Perbaikan yang diusulkan adalah melakukan spesialisasi kerja, menerapkan sistem FIFOdalam menyelesaikan tiket, melakukan pengawasan dan evaluasi secara berkala, sertamenerapkan sistem reward dan punishment bagi karyawan.Kata Kunci: performansi, root cause analysis, telekomunikasi, value stream mapping
PERANCANGAN ULANG TATA LETAK PT. SINAR SAKTI KIMIA Setiawan, Anthonius Budhi
Proceeding SENDI_U 2016: SEMINAR NASIONAL MULTI DISIPLIN ILMU DAN CALL FOR PAPERS
Publisher : Proceeding SENDI_U

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

PT. Sinar Sakti Kimia (PT. SSK) merupakan perusahaan manufaktur yang bergerak di bidang industri kimia yangterletak di Sukoharjo. Perusahaan in memproduksi waterglass dan cullet dengan sistem produksi Flow Shop.Seiring dengan menamnbahnya permintaan, pemilik berencana menambah line produksi baru dengan membuattanur, regenerator dan disolver baru. Namun penambahan mesin-mesin tersebut akan memembutuhkan aliranproses produksi baru agar perpindahan material dan produk jadi berjalan dengan baik. Penelitian ini bertujuanuntuk membuat aliran proses produksi baru di PT. SSK agar di dapatkan area untuk line produksi baru yang sesuaidan proses perpindahan material serta produk jadi menjadi searah. Metode yang digunakan untuk masalah inimenggunakan pendekatan flow material. Metode ini digunakan untuk mendapatkan aliran proses perpindahanmaterial yang searah sehingga menghemat waktu perpindahan material. Penataan ulang tataletak harusmemperhatikan departetemen-departemen sebelumnya, karena semua departemen lama yang dihubungkan denganpemipaan letaknya tidak dapat dipindah lagi. Perancangan tata letak ulang ini akan membuat beberapa alternatiflayout dan akan dipilih desain dengan pertimbangan harga, keselamatan, dan aliran proses produksi yang terbaik.Kata kunci: tata letak, flow shop, pendekatan flow material
PERANCANGAN MESIN PEMINTAL TALI TAMPAR dhiguna, Bonthang Alfa A
Proceeding SENDI_U 2016: SEMINAR NASIONAL MULTI DISIPLIN ILMU DAN CALL FOR PAPERS
Publisher : Proceeding SENDI_U

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Mesin pemintal dirancang untuk memintal tali tampar yang akan digunakan untuk membuat kerajinantangan. Dasar utama dari perancangan mesin pemintal ini adalah sebuah UMKM kerajinan tangan daritali tampar yang berada di daerah kulonprogo yang mengalami masalah dalam proses pemintalan danmengakibatkan proses produksi terhambat. Masalah yang dialami oleh pengerajin yaitu tali tampar yangselalu kendor saat proses pemintalan sedang berjalan. Metode rasional digunakan untuk menentukanrancangan mesin pemintal benang. Interview dan observasi ditempuh sebagai tool untuk mendapatkanatribut produk dan QFD sebagai tool untuk mendapatkan desain akhir perancangan produk. Untukperancangan ditunjang dengan software solid work 2013. Hasil perancangan ini adalah sebuah desainmesin pemintal tali tampar yang selanjutnya hasil perancangan dapat direalisasikan menjadi mesinpemintal tali tampar yang siap di pakai.Kata kunci: mesin pemintal, metode rasional, QualityFunction Deployment (QFD)
PENENTUAN ATRIBUT KEPUASAN PELANGGAN DENGAN MENGGUNAKAN INTEGRASI MODEL KANO DAN SIX SIGMA PADA KOPERASI SIMPAN PINJAM Widuri Asih, Endang
Proceeding SENDI_U 2016: SEMINAR NASIONAL MULTI DISIPLIN ILMU DAN CALL FOR PAPERS
Publisher : Proceeding SENDI_U

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Koperasi XX adalah salah satu perusahaan koperasi yang bergerak dalam jasa simpan pinjam atau perbankan. Gunamenghadapi persaingan dengan perusahaan Perbankkan , Koperasi XX harus mengetahui keinginan masyarakatdalam menentukan pilihannya menggunakan jasa pelayanan perbankan. Berdasarkan survey pendahuluan denganmelakukan wawancara terhadap 15 nasabahi, terdapat keluhan atau ketidak puasan dari 6 nasabahi. Hal inimenunjukan bahwa 40% tidak puas terhadap pelayanan jasa Koperasi XX. Keadaan ini pihak koperasi XX belummerasa puas dengan sistem pelayanan yang ada, sehingga perlu dievaluasi lagi sistem pelayanannya agarmendapatkan hasil yang lebih maksimal sehingga dapat meningkatkan kepuasan konsumen. Dalam upayapeningkatan kualitasjasa pelayanan yaitu kepuasan konsumen, perusahaan perlumengukur tingkat kulitas dari waktuke waktu. salah satunya adalah atribut kepuasan pelanggan dengan menerapkan integrasi model Kano danSixSigma. Integrasi Model Kano dalam Six sigma adalah hasil dari model kano digunakan untuk tahapan Sixsigmayaitu pada tahapan Define. Model kanosuatu model yang bertujuan untuk mengkategorikan atribut-atribut dariproduk maupun jasa berdasarkan seberapa baik produk atau jasa tersebut mampu memuaskan kebutuhanpelanggan.Six Sigmamerupakan sebuah metodologi terstruktur untuk memperbaiki proses yangdifokuskan padausaha mengurangi variasi proses sekaligus mengurangi.cacat (produk/jasa yang diluar spesifikasi) denganmenggunakan statistik dan problem solving toolssecara intensif.Hasil penelitian dengan kuesioner yang terdiri dari17 atribut disebarkan ke 100 responden, didapatkan dari model Kano bahwa atribut yang harus diperbaiki yaitu 8atribut yang ada pada dimensi Performance 1 dan Basic. Dari 8 atribut yang paling banyak nasabahi tidak puasadalah kecepatan pelayanan Koperasi XX lambat. Dari hasil perhitungan DPMO perrusahann adalah 190.000dengan nilai kapabilitas 2,12. Untuk meningkatkan kepuasan nasabahi pada kecpatan pelayanan ,koperasi harusmemperbaiki ketrampilan karyawan, jumlah karyawan, pembaruan alat dan cara pelayananKata kunci: Model kano, six sigma, atribut kepuasan pelanggan
PERANCANGAN SEPEDA MOTOR RODA TIGA UNTUK KAUM DIFABEL Miarppa K, Febrian; ., B Kristyanto
Proceeding SENDI_U 2016: SEMINAR NASIONAL MULTI DISIPLIN ILMU DAN CALL FOR PAPERS
Publisher : Proceeding SENDI_U

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian dilakukan di sebuah balai rehabilitasi penyandang cacat kaum difabel di Balai Besar Rehabilitasi SosialBina Daksa ds kandang sapi kota Surakarta Jawa Tengah. Masalah muncul karena kurangnya peran pemerintahterhadap kaum difabel daksa, terutama dalam bidang transportasi padahal kaum difabel daksa memiliki kekurangandalam mobilitasnya, karena kesulitan ini ada beberapa hal yang dilakukan oleh beberapa orang yang dapatmenunjukkan kepedulian mereka terhadap kaum difabel daksa. Salah satunya dengan memodifikasi sepeda motor yangdilengkapi dengan tiga roda yang dipakai oleh kaum difabel daksa, karena mungkin belum adanya standar khususkendaraan bermotor untuk kaum difabel. Sering kali dapat kita lihat kalau konsep yang mereka pakai menghubungkandua roda yang sejajar, padahal masih banyak aspek-aspek lain yang harus diperhatikan dalam meredesain ulangkendaraan bermotor. Metode yang digunakan adalah metode kreatif. Hasil rancangan mengacu pada permintaanpelanggan dengan penentuan desain didapat dari analisa tim kreatif.. Hasil yang didapat dari penelitian denganmetode kreatif ini adalah mendapatkan sebuah rancangan baru dalam redesain motor kaum difabel daksa yang terbaikdari berbagai alternatif rancangan konstruksi dengan menggunakan bantuan software solidwork 2013. biaya prosespembuatan dan gambar kerja 2D. Keseluruhan hasil dari penelitian ini diharapkan mampu diaplikasikan untukmengatasi masalah ketidaknyamanankaum difabel daksa.Kata kunci: Metode Kreatif, Redesain Motor, Difabel Daksa, Solidwork2013
PERANCANGAN ALAT BANTU UNTUK PEMINDAH COIL SHEET METAL PADA FORK FORKLIFT DI PT ATMI SURAKARTA Kurniawan, Gabriel Nukee Ryan; ., B Kristyanto
Proceeding SENDI_U 2016: SEMINAR NASIONAL MULTI DISIPLIN ILMU DAN CALL FOR PAPERS
Publisher : Proceeding SENDI_U

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Alat bantu yang dirancang berguna untuk memindahkan coil dan merupakan sebuah alat tambahan yang dipasangpada fork forklift 10 ton. Alat ini memiliki 3 bagian utama yaitu batang penyangga coil, shoes sebagai tempat untukfork dari forklift, dan pelat penghubung batang penyangga dengan shoes untuk fork. Batang penyangga coil terbuatdari pelat yang disambungkan dengan proses pengelasan sehingga berbentuk menyerupai huruf H. Batangpenyangga coil diberi tambahan bagian yang memiliki permukaan radius karena permukaan yang radius tidak akanmerusak permukaan coil. Shoes tempat fork dari forklift terbuat dari besi hollow kotak karena bentuknya cocokdengan fork dan tidak memerlukan pemrosesan yang rumit. Kemudian shoes tersebut dihubungkan terhadap pelatpenghubung dengan cara dilas. Batang penyangga coil dengan pelat penghubung dihubungkan menggunakan pinsehingga dapat dilepas dan dipasang. Hal ini bertujuan agar alat bantu ini dapat sekaligus digunakan untuk settingpada mesin Fasti. Pengaman dari alat ini yaitu stopper pin yang mengikat alat dengan fork forklift bagianbelakang. Alat bantu forklift untuk pemindah coil ini dipakai secara manual. Pengemudi forklift tinggalmemasukkan fork ke bagian shoes kemudian alat ini bisa berfungsi. Coil yang dipindahkan diletakan di bagianbatang penyangga dengan cara menempatkan batang penyangga ke dalam lubang gulungan coil.Kata Kunci: perancangan, alat bantu forklift, unloading coil
SISTEM PENGAMANAN PENYALURAN ENERGI LISTRIK SATU FASA TEGANGAN RENDAH DENGAN MENGGUNAKAN FUSE CUT OUT Setiono, Iman; Prasetyo, Dery
Proceeding SENDI_U 2016: SEMINAR NASIONAL MULTI DISIPLIN ILMU DAN CALL FOR PAPERS
Publisher : Proceeding SENDI_U

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mempelajari kinerja dari sistem pengaman yang digunakan pada jaringanlistrik tegangan rendah yang menyalurkan energi dengan menggunakan alat pengaman fuse cout out.Masalah yangsering muncul di lapangan adalah seringnya terjadi gangguan pada sistem penyaluran energi listrik sehinggamengakibatkan pemadaman. Dengan menggunakan sistem pengaman yang handal diharapkan dapat menekanangka saidi dan saifi, sebagai tolok ukur keandalan sistem penyaluran energi listrik. Metode yang digunakanadalah survey lapangan dan simulasi di laboratorium sistem proteksi tenaga listrik. Untuk mengetahui kinerja darifuse cut out sebagai pengaman jaringan, dilakukan suatu studi kasus dengan membandingkan antara rating arusfuse link dan arus gangguan hubung singkat di Jaringan tegangan tendah. Daerah yang dijadikan sampel penelitianadalah di penyulang 7 Tambaklorok pada rayon Semarang timur. Data diambil dari kasus yang terjadi di jalurTambak Lorok 7 Rayon Semarang Timur. Kasus yang terjadi adalah hubung singkat fasa-fasa pada Jaringantegangan rendah. Hasil yang diperoleh adalah besarnya arus gangguan sebesar 4851,3 A. rating arus fuse linkterpasang adalah 10 A. Kesimpulannya bahwa besarnya arus ganguan tadi sudah melampaui batas ketahanan trafoyang ada, sehingga trafo menjadi rusak. Saran tembusnya gangguan hubung singkat dapat diatasi oleh fuse cut outsebagai pengaman jaringan sehingga saat kejadian arus hubung singkat tersebut fuse cut out lepas dengan cepat,sehingga arus gangguan tidak tembus ke jaringan utama.Kata kunci: fuse cut out, gangguan hubung singkat, rating fuse link,

Page 83 of 123 | Total Record : 1228