cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota jambi,
Jambi
INDONESIA
Edu-Sains: Jurnal Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam
Published by Universitas Jambi
ISSN : 2301833X     EISSN : 25032275     DOI : -
Core Subject : Education,
Edu-Sains: Jurnal Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam is published twice a year e-ISSN 2503-2275 online writing conceptual notions, studies and application of theories, practitioners' writing and research results and teaching in the field of education.
Arjuna Subject : -
Articles 152 Documents
Pengembangan E-LKPD Materi Ikatan Kimia Berbasis Refutation Text untuk Meremediasi Miskonsepsi Siswa: Development of E-LKPD on Chemical Bonding Material Based on Refutation Text to Remediate Students' Misconceptions Ummah, Iswatul; Zamhari, Muhammad
Edu-Sains: Jurnal Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Vol. 14 No. 2 (2025): Juli 2025
Publisher : Universitas Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22437/jmpmipa.v14i2.45726

Abstract

Ikatan kimia merupakan materi yang sering menyebabkan miskonsepsi bagi siswa. Miskonsepsi ini menjadi salah satu penghambat dalam proses pembelajaran dan menghalangi pencapaian standar ketuntasan belajar minimal. Salah satu cara untuk meremediasi miskonsepsi adalah dengan menggunakan E-LKPD berbasis refutation text. Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan media pembelajaran E-LKPD berbasis refutation text. Penelitian ini menggunakan model Analyze, Design, Development, Implementation, Evaluation (ADDIE), yang dibatasi hingga tahap development. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini meliputi lembar penilaian kelayakan atau kevalidan dari ahli instrumen, materi, dan media, penilaian guru kimia SMA/sederajat, serta angket respon siswa SMA/sederajat. Produk E-LKPD disajikan dalam format digital melalui heyzine.com, yang dapat diakses melalui perangkat elektronik. Berdasarkan hasil penelitian, E-LKPD berbasis refutation text pada materi ikatan kimia memperoleh kategori "Sangat Baik" dan dapat diujicobakan dalam pembelajaran ikatan kimia.
Pengembangan Modul Matematika Berbasis Proyek Materi Bangun Ruang Berpendekatan STEAM Untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kreatif : Development of a Project-Based Mathematics Module on Spatial Structures Using a STEAM Approach to Improve Creative Thinking Skills Baidho, Fatihatul; Maslihah, Siti; Cahyono, Budi
Edu-Sains: Jurnal Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Vol. 14 No. 2 (2025): Juli 2025
Publisher : Universitas Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22437/jmpmipa.v14i2.47048

Abstract

Penelitian R&D yang mengacu pada desain ADDIE ini dilatarbelakangi oleh adanya kebutuhan terhadap suatu panduan instruksi atau petunjuk proyek siap pakai, ide, tips dan contoh yang mendukung proses pembelajaran matematika berbasis proyek. Sejalan dengan itu, terdapat pula permasalahan terkait kemampuan berpikir kreatif peserta didik yang masih rendah. Petunjuk proyek tersebut direpresentasikan dalam bentuk bahan ajar berupa modul yang dirancang secara sistematis. Modul yang dikembangkan diantaranya memuat kumpulan tugas berbasis proyek berpendekatan STEAM (Sains, Technology, Engineering, Arts, and Mathematics) yang mana mengintegrasikan beberapa disiplin ilmu dan memuat soal-soal yang open ended. Hasil rata-rata uji kevalidan modul oleh 3 validator ahli sebesar 3,64 yang berarti “sangat valid”. Hasil uji kepraktisan melalui angket respon oleh 10 peserta didik memperoleh skor 3,58 dan oleh 1 fasilitator (guru) memperoleh skor 3,95. Kedua skor menunjukkan modul “sangat praktis”. Pengujian keefektifan modul mengunakan model postest only control design dilakukan dengan subjek implementasi 24 peserta didik kelas IX-D SMP N 1 Randudongkal sebagai kelas eksperimen (mendapat perlakuan). Data dianalisis melalui uji normalitas mengguakan uji Shapiro Wilk, uji homogenitas menggunakan uji Levene’s Test dan uji hipotesis menggunakan Uji Mann-Whitney. Hasil analisis nilai posttest kelas eksperimen dan kontrol menggunakan uji Mann-Whitney U menunjukkan nilai Zhitung = -4,5157 ≤ Ztabel = 1,96. Artinya, terdapat perbedaan yang signifikan kemampuan berpikir kreatif antara kedua kelas dimana rata-rata posttest kelas eksperimen lebih tinggi dibanding kelas kontrol, dengan kata lain modul “efektif” untuk meningkatkan kemampuan berpikir kreatif peserta didik.