cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota yogyakarta,
Daerah istimewa yogyakarta
INDONESIA
MODUS-Jurnal Ekonomi dan Bisnis
ISSN : 08521875     EISSN : 25493787     DOI : -
Core Subject : Economy,
MODUS Journal published twice a year in March and September. This journal publish empirical and conceptual research in the areas of accounting, economics, business and management and first published in 1983 by the Faculty of Economics, Universitas Atma Jaya Yogyakarta. This journal open to researchers and academics who are interested in writing articles in the fields of accounting, economics, business and management to be published.
Arjuna Subject : -
Articles 7 Documents
Search results for , issue "Vol. 31 No. 1 (2019): MODUS" : 7 Documents clear
KERUGIAN KONVERGENSI IFRS DI INDONESIA Rachmadani Nur Itasari; Ari Budi Kristanto
Modus Vol. 31 No. 1 (2019): MODUS
Publisher : Faculty of Business and Economics Universitas Atma Jaya Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24002/modus.v31i1.1915

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi apa saja kerugian dari konvergensi IFRS di Indonesia. Penelitian ini melakukan studi pustaka terhadap hasil dari studi empiris dari penelitian terdahulu mengenai konvergensi IFRS. Data yang digunakan adalah data sekunder yang diperoleh dari hasil penelitian terdahulu yang dilakukan berkisar tahun 2013-2017 yang diperoleh menggunakan mesin pencari Google Scholar. Data diperoleh dengan menggunakan kata kunci “konvergensi IFRS”, “adopsi IFRS” dan “IFRS Indonesia” pada mesin pencari Google Scholar. Penelitian ini akan mengidentifikasi dan menganalisis hasil temuan empiris tentang kerugian dari konvergensi IFRS di Indonesia. Kerugian yang dimaksud dalam penelitian ini meliputi hasil konvergensi IFRS yang tidak sesuai harapan dan timbulnya dampak yang merugikan dari konvergensi IFRS. Hasil penelitian menunjukkan adanya sebagian hasil yang tidak sesuai dengan harapan bahkan menunjukkan adanya kerugian dari konvergensi IFRS terhadap beberapa variabel yang diteliti. Varibel tersebut meliputi kualitas informasi akuntansi, asimetri informasi, relevansi nilai informasi akuntansi, manajemen laba, konservatisme akuntansi, lama waktu terbit, audit delay, fee audit dan earning response coefficient.Kata kunci: IFRS, kualitas informasi, kerugian IFRS.
IMPLEMENTASI AKTIVITAS KUALITAS LINGKUNGAN PADA USAHA PENATU DI KECAMATAN DEPOK SLEMAN DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA Endang Raino Wirjono; Agus Budi Raharjono
Modus Vol. 31 No. 1 (2019): MODUS
Publisher : Faculty of Business and Economics Universitas Atma Jaya Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24002/modus.v31i1.1918

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk melakukan survei penerapan aktivitas-aktivitas kualitas lingkungan yang telah dilakukan oleh usaha penatu di Kecamatan Depok Daerah Istimewa Yogyakarta. Pengumpulan data dilakukan dengan melakukan wawancara dan observasi secara langsung. Daftar pertanyaan dalam wawancara meliputi pertanyaan tentang aktivitas kualitas lingkungan yaitu aktivitas yang timbul untuk menjaga agar kualitas lingkungan tempat usaha tetap terjaga baik. Aktivitas kualitas lingkungan dibagi menjadi empat komponen yaitu: aktivitas pencegahan lingkungan (prevention), aktivitas deteksi lingkungan, aktivitas kegagalan internal (internal failure), dan aktivitas kegagalan eksternal (external failure). Responden dalam penelitian ini sebanyak 50 orang. Hasil analisis menunjukkan bahwa sebagian besar usaha penatu di Kecamatan Depok belum melakukan aktivitas kualitas lingkungan secara optimal.Kata kunci: aktivitas pencegahan lingkungan, aktivitas deteksi lingkungan, aktivitas kegagalan internal, aktivitas kegagalan eksternal, usaha penatu
ANALISIS PENGARUH SIKAP, DESAIN TAMPILAN, DAN CITRA SITUS TERHADAP MINAT BELANJA PADA SITUS BELANJA DARING TOKOPEDIA DI DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA Jonathan Herdioko; Pramatatya Resindra Widya
Modus Vol. 31 No. 1 (2019): MODUS
Publisher : Faculty of Business and Economics Universitas Atma Jaya Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24002/modus.v31i1.1921

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh sikap konsumen, desain tampilan situs, dan citra situs pada situs belanja daring Tokopedia pada minat belanja konsumen. Data penelitian ini diperoleh dengan metode purposive sampling pada 210 orang di Jogjakarta yang pernah melihat situs belanja Tokopedia. Hasil pengujian dengan path analysis dan uji beda nilai t menunjukkan adanya perbedaan hasil antara laki-laki dan perempuan akan situs belanja Tokopedia dan pengaruhnya pada minat belanja. Pada laki-laki sikap positif dan desain tampilan situs lebih mempengaruhi minat beli. Sedangkan untuk perempuan, citra situs dinilai penting untuk menumbuhkan minat berbelanja.Kata kunci: minat belanja, sikap, desain tampilan, citra situs, Tokopedia, path analysis
PENERAPAN MANAJEMEN KUALITAS PADA HOTEL NON-BINTANG DI KOTA YOGYAKARTA Mega Intan Wahyuni; Anastasia Susty Ambarriani
Modus Vol. 31 No. 1 (2019): MODUS
Publisher : Faculty of Business and Economics Universitas Atma Jaya Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24002/modus.v31i1.1946

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan manajemen kualitas pada hotel non bintang di Kota Yogyakarta. Data yang digunakan dalam penelitian ini merupakan data primer (kuesioner) yang didapat dari 65 manajer hotel non bintang di Kota Yogyakarta. Dalam pengukuran penerapan manajemen kualitas menggunakan empat indikator (fokus pada pelanggan, obsesi terhadap kualitas, perbaikan sistem secara berkesinambungan, dan keterlibatan dan pemberdayaan karyawan). Analisa yang digunakan adalah metode deskriptif kuantitatif dengan teknik perhitungan skor penerapan manajemen kualitas dibagi dengan skor ideal. Adapun langkah-langkah analisis datanya adalah sebagai berikut (1) menyebarkan dan mengumpulkan kuesioner, (2) menjumlahkan masing-masing indikator manajemen kualitas, (3) menentukan presentase penerapan manajemen kualitas dengan membagi jumlah masing-masing indikator dengan skor ideal, kemudian (4) melakukan uji validitas dan reliabilitas pada masing-masing item kuesioner. Hasil yang diperoleh berdasarkan hasil analisis data yang telah dilakukan adalah penerapan manajemen kualitas pada hotel non bintang di Kota Yogyakarta menunjukkan persentase yang tinggi yaitu sebesar 82,28% dengan interpretasi bahwa hotel non bintang sudah menggunakan dan menerapkan indikator pengukur penerapan manajemen kualitas pada bisnisnya dengan baik. Kata Kunci : Manajemen Kualitas, Total Quality Management (TQM), Hotel Non Bintang.
PERBANDINGAN EFISIENSI BANK UMUM PEMERINTAH DAN BANK UMUM SWASTA DENGAN PENDEKATAN DATA ENVELOPMENT ANALYSIS Devita Ersangga; Apriani Dorkas Rambu Atahau
Modus Vol. 31 No. 1 (2019): MODUS
Publisher : Faculty of Business and Economics Universitas Atma Jaya Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24002/modus.v31i1.1950

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk melihat tingkat perbedaan efisiensi antara bank-bank umum pemerintah dengan bank-bank umum swasta dalam periode tahun 2014-2016. Efisiensi diukur dengan menggunakan pendekatan kuantitatif Data Envelopment Analysis (DEA), dimana perhitungannya menggunakan Variable Return to Scale (VRS). Dengan menggunakan purposive sampling technique, 43 bank dipilih untuk periode 2014-2016. Data diperoleh dari www.idx.co.id. Hasil penelitian menunjukkan tidak ada perbedaan yang signifikan dalam tingkat efisiensi antara bank-bank umum pemerintah dan bank-bank umum swasta, namun terdapat efek dari ukuran bank, dimana bank-bank besar cenderung lebih efisien daripada bank-bank kecil. Implikasi dari hasil ini adalah pentingnya mempertimbangkan ukuran bank ketika mengukur efisiensi bank.Kata kunci: efisiensi, DEA, bank umum pemerintah, bank umum swasta
PENGARUH STRUKTUR KEPEMILIKAN ULTIMAT DAN STRUKTUR DEWAN KOMISARIS INDEPENDEN TERHADAP DIVIDEND PAYOUT RATIO Hendrik Perwira; Dewi Ratnaningsih
Modus Vol. 31 No. 1 (2019): MODUS
Publisher : Faculty of Business and Economics Universitas Atma Jaya Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24002/modus.v31i1.1956

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji secara empiris pengaruh struktur kepemilikan ultimat dan struktur dewan komisaris terhadap dividend payout ratio. Karena data tidak berdistribusi normal, analisis korelasi point biserial dan korelasi spearman rank digunakan untuk menguji hipotesis-hipotesis.Penelitian ini menggunakan 87 sampel perusahaan perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) tahun 2013 sampai 2015. Hasil penelitian menunjukkan struktur kepemilikan keluarga berpengaruh negatif terhadap dividend payout ratio, dan struktur kepemilikan pemerintah berpengaruh positif terhadap dividend payout ratio. Struktur kepemilikan investor asing dan struktur dewan komisaris berpengaruh positif terhadap dividend payout ratio. Kata Kunci:    struktur kepemilikan ultimat, struktur kepemilikan keluarga, struktur kepemilikan pemerintah, struktur kepemilikan investor asing, struktur dewan komisaris, dividend payout ratio.
ANALISIS PERBANDINGAN PENILAIAN JAMINAN KREDIT OLEH PENILAI INTERNAL DENGAN PENILAI INDEPENDEN I Putu Bayu Pramita; M Achsin; Abdul Ghofar
Modus Vol. 31 No. 1 (2019): MODUS
Publisher : Faculty of Business and Economics Universitas Atma Jaya Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24002/modus.v31i1.1957

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk melakukan analisis mengenai perbandingan penilaian jaminan kredit oleh penilai internal bank dan penilai independen yang dilakukan oleh Kantor Jasa Penilai Publik (KJPP). Metode pengumpulan data yang digunakan adalah triangulasi dengan menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis yang digunakan adalah kualitatif yang menjelaskan mengenai prosedur penilaian yang dilakukan oleh penilai internal bank dan penilai independen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penilaian yang dilakukan oleh bank memperhatikan pada Peraturan Bank Indonesia PBI No. 7/2/PBI/2005 sedangkan penilai independen berdasarkan Standar Penilaian Indonesia (SPI) dan Kode Etik Penilai Indonesia (KEPI). Perbedaan prosedur penilaian jaminan kredit oleh penilai internal bank dan penilai independen terlihat pada lingkup penugasan dimana dalam hal ini bank sebagai pengguna laporan sedangkan KJPP sebagai pihak yang diberi tugas untuk melakukan penilaian. Penilai internal bank menggunakan prosedur penilaian yang sama namun tetap memperhatikan adanya risiko kredit yang dapat diterima oleh karena itu terkadang bank menggunakan nilai terendah terkait dengan pengajuan kredit. Sedangkan untuk melakukan analisis dan dasar penilaian obyek kedua penilai mengunakakan prosedur yang sama dengan menggunakan pendekatan pasar dan pendekatan biaya. Penilai internal bank membuat laporan secara rinci dan ringkas, sedangkan penilai independen membuat laporan secara rinci, ringkas, dan terbatas. Kata Kunci : penilai internal, penilai independen, jaminan kredit 

Page 1 of 1 | Total Record : 7


Filter by Year

2019 2019