Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

PENERAPAN TEORI BELAJAR BEHAVIORISTIK DALAM PEMBELAJARAN SHALAT Nuralim, Nuralim; Sa’diyah, Maemunah; Lisnawati, Santi; Tamam, Abas Mansur; Rahman, Imas Kurnia
Tarbiyatuna Kajian Pendidikan Islam Vol 7 No 1 (2023): (Februari 2023)
Publisher : LPPM Institut Agama Islam Ibrahimy Genteng Banyuwangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.69552/tarbiyatuna.v7i1.1837

Abstract

This study aims to examine in depth the theory of behaviorisitk learning and its absorption in prayer learning. Prayer is a series of ibdah consisting of sayings and movements that in learning require practice and habituation. Therefore, researchers are interested in studying the application of this theory in prayer learning. The formulation of the problem in this research is twofold; (1) what is the concept of behavioristic learning theory and (2) how is the application of behaviristic learning theory in prayer learning? The method used in this study is a descriptive qualitative method with a library approach. Data collection techniques are carried out by examining various library sources that are relevant to research, both in the form of books and journal articles, then filtered and analyzed so as to produce a conclusion. The results of this study show that behavioristic learning theory is a learning theory that focuses on behavioral changes resulting from the relationship between stimulus and response. According to behavioristic theory with all its methods states that learning outcomes depend largely on the strength and absence of the relationship between stimulus and response. The methods of practice and repetition, habituation and rewording and paunishment developed by behaviorists are very appropriate to be applied in prayer learning.
Perencanaan Pendidikan Karakter pada Pembelajaran Bahasa Arab di SMP IT Al Binaa Putri Nuralim, Nuralim; Endin Mujahidin; Nesia Andriana
Shaut al Arabiyyah Vol 12 No 1 (2024): JURNAL SHAUT AL-'ARABIYAH
Publisher : Jurusan Pendidikan Bahasa Arab

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24252/saa.v12i1.33764

Abstract

Problematika pendidikan yang cukup mendasar dewasa ini adalah adanya lembaga pendidikan yang lebih menitik beratkan aspek knowledge dan kurang memperhatikan aspek fundamental pendidikan yaitu pembentukan karakter dan akhlak. Problem ini dapat diselesaikan jika, setiap lembaga pendidikan dan para tenaga pendidiknya bersinergi untuk merancang proses pembelajarannya di semua bidang studinya berorientasi kepada pengembangan karakter dan penenaman akhlak. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji secara mendalam perencanaan pendidikan karakter dalam pembelajaran bahasa Arab di SMP IT AL BINAA Putri, Bekasi Jawa Barat. Metode yang ditempuh penulis dalam melakukan penelitian adalah metode kualitatif deskriptif. Pengumpulan data dilakukan melalui wawancara, penyebaran angket dan pengamatan lapangan. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan menunjukkan bahwa pembelajaran bahasa Arab di sekolah ini memiliki perencanaan yang mengintegrasikan ilmu dan pendidikan karakter dan akhlak yang didasarkan pada visi dan misi yang ditetapkan oleh sekolah. Perencanaan pendidikan karakter yang dilaksanakan di SMP IT AL BINAA terdiri atas tiga tahap. Pertama, tahap penentuan visi, misi dan penentuan nilai karakter yang ingin dicapai. Kedua, perencanaan strategi pelaksanaan pendidikan karakter. Ketiga, tahap evaluasi yang diwujudkan dengan penilian dalam proses KBM, perlombaan dan supervisi. Adapun karakter yang dikembangkan adalah sikap percaya diri, mandiri, komunikatif, kreatif, gemar membaca, tanggung jawab, menghargai orang lain dan menumbuhkan rasa keingintahuan.
Penyalahgunaan Napza Pada Generasi Milenial Di Kabupaten Bone (Prespektif Hukum Islam) Nuralim, Nuralim
Journal of Comprehensive Science Vol. 2 No. 11 (2023): Journal of Comprehensive Science (JCS)
Publisher : Green Publisher Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59188/jcs.v2i11.541

Abstract

Tesis ini membahas tentang “ Penyalahgunaan NAPZA pada generasi milenial di Kabupaten Bone (Prespektif Hukum Islam)”. Dengan membahas tiga sub masalah yaitu : a) Bagaimana bentuk penyalahgunaan NAPZA pada generasi milenial di Kabupaten Bone, b) Bagaimana pencegahan penyalahgunaan NAPZA pada generasi milenial di Kabupaten Bone. c) Bagaimana sanksi penyalahgunaan NAPZA.Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan (field research), dengan format deskriptif kualitatif. Sumber data dalam penelitian ini adalah Badan Narkotika Kabupaten Bone. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah obesrvasi, wawancara, serta literature-literatur dan referensi yang berkaitan. Pendekatan penelitian yang digunakan yaitu pendekatan penelitian teologi normatif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penyalahgunaan NAPZA di Kabupaten Bone disebabkan oleh faktor lingkungan dari pergaulan yang kurang sehat, jenis NAPZA yang sering kali disalahgunakan yaitu jenis sabu yang di salahgunakan dengan cara di hisap/rokok. Untuk menghindari terjadinya penyalahgunaan agar kiranya generasi milenial sering mengikuti kajian-kajian di bidang keagamaan. Sanksi penyalahgunaan NAPZA Dalam Islam yaitu sama dengan pelarangan mengkonsumsi khamar (narkoba) dilakukan secara bertahap, dalam hukum positif terdapat dalam Undang-undang Nomor 35 Tahun 2009 Tentang Narkotika. Implikasi dari penelitian ini diharapkan agar generasi milenial mengurangi kegiatan/aktifitas di malam hari yang tidak bermanfaat, gemar mengikuti kajian-kajian. Jika mendapatkan suatu perbuatan atau tindakan yang mencurigakan agar kiranya orang tua lebih cepat melaporkan kepada pihak yang berwajib.