Claim Missing Document
Check
Articles

Found 5 Documents
Search

PjBL UNTUK MENINGKATKAN KREATIVITAS MAHASISWA: SEBUAH KAJIAN DESKRIPTIF TENTANG PERAN MODEL PEMBELAJARAN PJBL DALAM MENINGKATKAN KREATIVITAS MAHASISWA Hartono, Deni Puji; Asiyah, Siti
Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 20
Publisher : Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (265.414 KB)

Abstract

ABSTRAK Pembelajaran berbasis  proyek (PjBL) merupakan pembelajaran yang efektif diterapkan karena menekankan pada belajar kontekstual melalui kegiatan-kegiatan yang kompleks. Fokus pembelajaran terletak pada konsep-konsep yang melibatkan mahasiswa dalam investigasi pemecahan masalah dan kegiatan tugas-tugas bermakna untuk mangembangkan kreativitas, memberi kesempatan kepada mahasiswa bekerja secara otonom untuk mengkonstruk pengetahuan mereka sendiri, dan mencapai puncaknya yaitu menghasilkan produk nyata. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui bagaimana peran model pembelajaran PjBL dalam Meningkatkan Kreativitas Mahasiswa. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan mengumpulkan data melalui studi literatur. Penerapan PjBL menunjukkan kelebihan dalam mengembangkan keterampilan komunikasi dan kolaborasi mahasiswa Karena melalui aktivitas kompleks dari model tersebut, mahasiswa mampu saling bersepakat dan saling menghargai terhadap pendapat yang berbeda-beda untuk menemukan solusi dan mencapai tujuan utama dari pelaksanaan proyek. Hasil proyek tersebut akan menghasilkan produk  berupa peta dari hasil kreativitas mahasiswa bersama dengan kelompok. jadi dengan penerapan model pembelajaran PjBL yang baik akan meningkatkan kreativitas mahasiswa dalam mengerjakan proyek yang telah direncanakan.Hasil studi literature dari 10 artikel jurnal diperoleh data bahwa model pembelajaran PjBL efektif dalam meningktkan kreativitas. Kata Kunci: PjBL, Kreativitas mahasiswa, Studi literature
Penggunaan E-Worksheets Berorientasi STEM untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kreatif Siswa Wigati, Agnes; Hartono, Deni Puji; Romli, Sunaryo
Jurnal Pendidikan dan Humaniora Vol 1, No 2 (2024): April 2024
Publisher : STKIP Harapan Bima

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56842/jpk.v1i2.276

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah penggunaan e-worksheet berorientasi STEM mampu meningkatkan kemampuan berpikir kreatif. Penelitian ini adalah penelitian eksploratif yang terdiri dari dua tahap. Tahap pertama melakukan pelaksanaan pembelajaran dengan menggunakan e-worksheet melalui software liveworksheets. Tahap kedua melakukan pengumpulan data uji kegunaan melalui googleform. Data hasil kemampuan berpikir kreatif kemudian dianalisis dengan uji N-gain, sedangkan hasil uji kegunaan dianalisis dengan persentase yang meliputi aspek usebility, easy to use, easy to learning, dan satisfaction. Berdasarkan temuan penelitian bahwa terdapat peningkatan kemampuan berpikir kreatif siswa dengan skor gain g sebesar 0,34, serta hasil uji kegunaan menunjukkan persentase yang didominasi oleh jawaban Setuju (S) dan Sangat Setuju (SS) pada seluruh indikator uji. Hal ini membuktikan bahwa penggunaan e-worksheet berorientasi STEM dapat meningkatkan kemampuan berpikir kreatif dan memenuhi nilai kegunaan produk.
Perkembangan Penelitian Pembelajaran Sains di Sekolah Dasar: Sebuah Analisis Bibliometrik Mahmudi, Moh Rosyid; Prayitno, Mulyo; Hartono, Deni Puji
Musamus Journal of Primary Education Vol 7 No 1 (2024)
Publisher : Faculty of Teacher Training and Education, Musamus University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35724/musjpe.v7i1.6713

Abstract

This research is a bibliometric analysis. Meta data analyzed by bibliometric analysis is meta data of documents on "science learning in elementary schools". The purpose of this study is to determine and describe the development of "science learning in elementary schools" research that has existed to date. The method used is mixed method by combining bibliometric analysis and explanatory analysis. Meta data documents are taken from the Scopus website. An initial search with more general keywords resulted in 197,454 documents. Then filtered and selected based on criteria that reinforce that the selected documents are the results of research on science learning in elementary school and the final meta data number is 138 documents. The results of bibliometric analysis assisted by biblioshiny application show that research on this topic has started in 1956 and continues to grow rapidly until now. This study also shows data that the Jurnal Pendidikan IPA Indonesia is the largest publisher of articles on science learning in elementary schools. And at the end of the analysis shows related topics and recommendations that research on science learning in elementary schools is still very relevant and has a fairly low density. And at the end of the analysis shows related topics and recommendations that research on science learning in elementary schools is still very relevant and has a fairly low density.
Implementasi Kurikulum Merdeka pada Mata Pelajaran Geografi di SMA Negeri 5 Palembang Sobirin, Ahmad; Asiyah, Siti; Hartono, Deni Puji
Geodika: Jurnal Kajian Ilmu dan Pendidikan Geografi Vol 8 No 1 (2024): Mei 2024
Publisher : Universitas Hamzanwadi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29408/geodika.v8i1.21325

Abstract

SMA Negeri 5 Palembang merupakan salah satu institusi pendidikan yang telah menerapkan kurikulum merdeka. Sebelum penerapan kurikulum merdeka, khususnya pada mata pelajaran geografi,  sebagian besar peserta didik menganggap mata pelajaran geografi cukup sulit. Penerapan kurikulum merdeka diharapkan mampu membawa perubahan besar dalam pembelajaran geografi karena adanya tuntutan menjalankan berbagai inovasi pembelajaran bagi para guru geografi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi pembelajaran geografi pada kurikulum merdeka. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Narasumber dipilih dengan teknik purposive sampling meliputi kepala sekolah, wakil kepala bidang kurikulum, guru mata pelajaran geografi dan siswa-siswi SMA Negeri 5 Palembang. Pengumpulan data penelitian dilakukan dengan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan analisis interaktif model Milles & Huberman. Hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi kurikulum merdeka pada pembelajaran geografi dari tahap perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi di SMA Negeri 5 Kota Palembang telah berjalan dengan baik. Namun, masih terdapat beberapa kendala dalam implementasi kurikulum merdeka, diantaranya keterbatasan kemampuan guru dalam proyek penguatan profil pelajar pancasila, terbatasnya waktu pelaksanaan pembelajaran geografi, serta keterbatasan sarana dan prasarana pembelajaran yang memadai.  
Literature Review on Pre-Service Teachers' Understanding of Social Studies Learning in Elementary Schools Fauzi, Wildan Nuril Ahmad; Hartono, Deni Puji; Setiawati, Yuli; Wigati, Agnes Amila
MANDALIKA : Journal of Social Science Vol. 2 No. 2 (2024): August
Publisher : Balai Publikasi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56566/mandalika.v2i2.213

Abstract

This study aims to identify and understand pre-service teacher candidates' understanding of the concept of social studies learning in elementary schools and find effective strategies to improve teacher creativity in the learning process. This study used a qualitative method with a literature study approach, collecting data from various sources such as articles, books, and other related research. The main findings show that a strong professional identity, continuous professional development, and supportive education policies are essential to improve the quality of social studies teaching. In addition, innovative teaching strategies such as gamification have proven effective in increasing student motivation and engagement. Diversification and inclusion in social studies teacher education and training were also identified as important factors. This research is expected to contribute significantly to improving the quality of basic education in Indonesia through more effective training and professional development programs for prospective teachers